Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH KABUPATEN MINAHASA

UTARA
DINAS KESEHATAN
UPTD PUSKESMAS KEMA
Alamat : Jln, Hanny Rumokoy Desa Kema Dua Kode Pos 95372

KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS KEMA


NOMOR : 112/AKR/I/2016

PENGISIAN REKAM MEDIS


KEPALA PUSKESMAS KEMA

Menimbang : a. bahwa rekam medis berisi informasi yang perlu dijaga untuk kesinambungan

pelayanan, memantau kemajuan respons pasien terhadap asuhan yang

diberikan tercatat dan dijaga kerahasiaanya.

b. bahwa untuk maksud di atas perlu ditetapkan dengan Surat Keputusan Kepala
Puskesmas Kema

Mengingat : 1. Undang-undang Nomor 36 tahun 2009 tentang Kesehatan;

2. Undang-undang Nomor 36 tahun 2009 tentang Tenaga Kesehatan;

3. Undang-undang Nomor 23 tahun 2014 tentang Kesehatan;

4. Peraturan pemerintah RI Nomor 10 Tahun 1966 tentang wajib simpan rahasia

kedokteran ;

5. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 75 Tahun 2014 tentang tentang Pusat

Kesehatan Masyarakat;

6. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 72 Tahun 2014 tentang tentang

Kesehatan Nasional;

7. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 78 Tahun 1991 tentang persetujuan


tindakan medis;

8. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 46 Tahun 2014 tentang tentang

Standar Akreditasi Puskesmas dan Fasilitas Pelayanan.


MEMUTUSKAN,
Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS KEMA TENTANG PENGISIAN
REKAM MEDIS
Kesatu : Rekam medis hanya boleh diisi oleh petugas yang berwenang sesuai dengan
tugas dan tanggung jawab pekerjaannya
Kedua : Rekam medis harus diisi dengan lengkap dan benar sesuai ketentuan yang
berlaku
Ketiga : Informasi dalam rekam medis harus dijaga kerahasiaanya dan keamanannya
Keempat : Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan, dan apabila dikemudian hari
terdapat kekeliruan dalam keputusan ini akan dilakukan perbaikan sebagai mana
mestinya
.

Ditetapkan di : Kema
Pada Tanggal : 6 Januari 2016
KEPALA PUSKESMAS KEMA

Nicolas Chally Tirayoh


NIP.198208232008021001

Anda mungkin juga menyukai