Anda di halaman 1dari 2

Menurut Metcalf and Eddy (2003), secara empiris penurunan rumus isoterm Freundlich

adalah sebagai berikut :


1
𝑞𝑒 = 𝐾𝑓. 𝐶𝑒 𝑛 (1)
dengan :
qe = jumlah adsorbat yang terjerap pada adsorben pada kondisi kesetimbangan
mg adsorbat / g adsorben.;
Ce = konsentrasi setelah diadsorpsi mg adsorbat/ L;
Kf = konstanta Freundlich dan 1/n adalah intensitas adsorpsi (Priadi, 2014)
Model isoterm Freundlich menggunakan asumsi bahwa adsorpsi berjalan secara fisika.
Konstanta dalam isoterm Freundlich dapat ditentukan dengan membuat grafik antara qe (x/m)
versus C, dan menggunakan kembali persamaan di atas yang sudah dilogkan menjadi :
1
log(𝑞𝑒) = log(𝐾𝑓) + 𝑛 . 𝑙𝑜𝑔(𝐶𝑒) (2)

Dari persamaan linier dapat dibuat kurva linear adsorpsi isoterm Freundlich yang dapat
diketahui nilai konstanta Freundlich dengan pendekatan dan plot nilai log(qe) dengan nilai
log(Ce) sehingga akan didapatkan slope (m) = 1/n dan intercept (b) = log k. Jika konsentrasi
zat terlarut relatif tinggi, penggunaan persamaan diatas menjadi tidak sesuai karena akan
menyebabkan terjadinya penyimpangan. Selain itu isoterm Freundlich juga digunakan untuk
identitas zat terlarut tidak diketahui misalnya adsorpsi mineral, minyak nabati dan warna
(Sawyer, 2003).
Priadi,C.R, Anita, Sari.,P.N, dan Moersidi,.S.S. 2014. Adsorpsi Logam Seng Dan Timbal
Pada Limbah Cair Industri Keramik Oleh Limbah Tanah Liat. Reaktor, Jurnal Teknik
LingkunganVol.15, No.1 Hal.10-19.
Sawyer C N, McCarty P L and Parking G N 2003 Chemistry for Environmental Engineering
and Science 5th (New York: McGraw-Hill Companies Inc) 100-105.

Anda mungkin juga menyukai