Anda di halaman 1dari 4

I.

LATAR BELAKANG

Politeknik adalah institusi perguruan tinggi yang menyelenggarakan pendidikan vokasional. Ciri
khas dari pendidikan tinggi vokasional adalah penerapan dan pengembangan kurikulum yang
berkarakter industri karena diharapkan mereka siap kerja setelah lulus kuliah.

Kurikulum di institusi perguruan tinggi vokasional dikembangkan berdasarkan standard


dan kebutuhan industri. Karena itu sebagian besar kegiatan akademik dan kegiatan penunjang
akademik yang dilaksanakan di Politeknik sangat bernuansa industri. Salah satu bentuk kegiatan
adalah kunjungan industri.

Kunjungan industri adalah salah satu kegiatan akademik yang sangat penting untuk
dilaksanakan, dan sebagai syarat dalam kurikulum Politeknik. Kunjungan industri bertujuan
utama, untuk memperkenalkan mahasiswa langsung dengan industri sebagai sarana untuk
menyerap berbagai informasi dan sebagai upaya pengembangan dan penyempurnaan kurikulum
Politeknik sehingga diharapkan kegiatan kunjungan industri ini dilaksanakan secara teratur dan
terarah.

II. Maksud dan Tujuan Kegiatan

Maksud Kegiatan

Sebagai bagian dari tugas proses pembelajaran supaya mahasiswa diperkenalkan kepada hal-hal
yang riil pada saat perkuliahan, sehingga diharapkan mampu memahami dan mengerti apa yang
dipelajari.

Tujuan Kegiatan

1. Memperkenalkan mahasiswa untuk melihat dan mengunjungi industri sesuai dengan bidang
mata kuliah yang nyata.

2. Memberikan pengetahuan kepada mahasiswa dengan contoh yang nyata sehingga mereka
lebih mampu dan mengerti tentang maksud dari pembelajaran mata kuliah yang dimaksud.

3. Mengumpulkan beberapa data sebagai data pendukung untuk kepentingan program studi D4
Perhotelan, D3 Pariwisata, EBL dan UPW.
III. Jumlah Peserta

Peserta adalah mahasiswa Semester IV PS. D4 Perhotelan, D3 Pariwisata, D3 Ekowisata


Bawah Laut dan D3 Usaha Perjalanan Wisata.

1. Dosen/Pegawai 14 orang
2. Mahasiswa 76 orang
Jumlah 90 orang

IV. Bentuk Kegiatan


o Mengunjungi dan mengamati langsung industri yang menjadi sasaran kegiatan, yaitu :
- Diving Centre Larascase
- Gran Luley Dive Centre
- Hotel Sutan Raja
- Mapanget Tour & Travel (Bandara)
- Kantor Imigrasi Sulawesi Utara
o Membandingkan antara teori yang diperoleh di kampus dengan kenyataan yang terjadi di
dunia industri.

V. Dasar Pelaksanaan

1. Kurikulum Jurusan Pariwisata Politeknik Negeri Manado.


2. Surat Penunjukan Ketua Jurusan Pariwisata Politeknik Negeri Manado.

VI. Tujuan
1. Mengumpulkan data dan informasi yang berkaitan dengan pengembangan kurikulum dan
kegiatan akademik di Jurusan Pariwisata Politeknik Negeri Manado.
2. Meningkatkan pemahaman mahasiswa mengenai hubungan teori dan praktek di lapangan
sesuai dengan kelompok bidang masing-masing.
3. Menambah wawasan mahasiswa dengan mengunjungi industry-industri yang relevan
dengan mata kuliah-mata kuliah yang diajarkan di program studi masing-masing.
4. Membangun hubungan kerjasama perguruan tinggi dengan mitra kerja industry.

VII. Sasaran Kegiatan


Sasaran kegiatan adalah mengunjungi industry-industri yang berada di Sulawesi Utara
yang kegiatan dan operasionalnya relevan dengan kurikulum dan kegiatan akademik yang
diajarkan di Jurusan Pariwisata Politeknik Negeri Manado pada Program Studi D4
Perhotelan, D3 Pariwisata, UPW dan EBL.
VIII. Waktu dan Tempat Pelaksanaan
No. Nama Industri Alamat Tanggal Pelaksanaan
1. Diving Centre Larascase Kalasey, Minahasa
2. Gran Luley Dive Centre
3. Hotel Sutan Raja Minahasa Utara
4. Mapanget Tour & Travel (Bandara) Bandara
5. Kantor Imigrasi Sulawesi Utara

IX. Pelaksana dan Peserta


- Pelaksana : Panitia pelaksana Kunjungan Industri Jurusan Pariwisata Politeknik Negeri
Manado Tahun 2014.
- Peserta :
a. Mahasiswa Semester V PS D4 Perhotelan, D3 Pariwisata, EBL dan UPW
b. Dosen Pengajar Mata Kuliah terkait yang bertanggung jawab dan pembimbing
kegiatan.

X. Analisis Kegaitan dan Kebutuhan Dunia Industri


Kunjungan yang dilakukan di Sutan Raja Hotel, mahasiswa dan dosen
berkesempatan melakukan hotel tour serta mendapat penjelasan mengenai fasilitas yang
disediakan hotel seperti kolam renang, fitness, internet juga restoran dan bar serta fasilitas
spa dan zhiatsu. Dari hasil kunjungan yang dilakukan didapatkan bahwa kebutuhan
tenaga kerja di dunia industri semakin meningkat dari tahun ke tahun. Hasil yang didapat
dari kunjungan y ang telah dilakukan pada beberapa industri pariwisata di kota Manado
memperlihatkan bahwa hotel membutuhkan tenaga-tenaga kerja tambahan (part time)
dalam arti tenaga kerja yang bisa dipekerjakan sewaktu-waktu sesuai kebutuhan. Untuk
memenuhi ini, hotel sangat membutuhkan kerjasama dengan Politeknik kedepannya agar
mahasiswa pariwisata boleh melakukan kerja part timenya tanpa mengganggu proses
perkuliahan mahasiswa tersebut.
Selain itu juga dunia industri saat ini membutuhkan tenaga kerja yang bisa
menguasai bahasa asing terutama bahasa Inggris, Mandari dan Jepang. Hal ini
dikarenakan semakin banyak wisatawan asal Inggris, China/Taiwan dan Jepang yang
datang berkunjung ke daerah ini.

XI. Penutup
Demikianlah laporan kegiatan kunjungan industri tahun akademik 2013/2014 dibuat.
Adapun hal-hal yang belum tercantum dalam laporan ini dapat ditambahkan sesuai dengan
kebutuhan.
Akhir kata kami panitia mengucapkan banyak terima kasih kepada para pihak yang telah
membantu sehingga kegiatan ini dapat berjalan dengan sukses.

Panitia Kunjungan Industri


Jurusan Pariwisata Politeknik Negeri Manado
Tahun 2014
Mengetahui,
Ketua Jurusan Pariwisata Ketua Panitia,

Drs. Robert D. Towoliu,MSc Jongky Kamagi,Spi


Nip. 19550401 198811 1 001 Nip.

Anda mungkin juga menyukai