Anda di halaman 1dari 9

PROPOSAL

PERMOHONAN BANTUAN DANA


PENGAJIAN AKBAR

MASJID JAMI’ BAITURRAHMAH


PERUMNAS MOJOSONGO SURAKARTA

Diajukan Oleh :

FORUM KAJIAN ANTAR MASJID SURAKARTA


Sekt. Masjid Al-Khoir Sadon Wonorejo Gondangrejo Karanganyar
Telp. (0271) 2030344 / HP. 087836235468

Bekerjasama dengan

TA’MIR MASJID JAMI’ BAITURRAHMAH


Perumnas Mojosongo Surakarta
FORUM KAJIAN ANTAR MASJID SURAKARTA
Bekerjasama dengan
TA’MIR MASJID JAMI’ BAITURRAHMAH MOJOSONGO

Surakarta, 3 April 2009


No : 05 / FOKAM / 04 / 2009
Lamp : - Kepada Yth.
Hal : Permohonan Bantuan Dana
__________________________
Pengajian Akbar
__________________________
di ________________________
‫اكربو للا ةمحرو مكيلع مالسلا‬
‫ ت‬
Alhamdulillahirobbil’alamiin, segala puji hanya untuk Allah Subhanahu Wata’ala.
Kepada-Nya kita mohon perlindungan dan pertolongan dari kejelekan dan keburukan amal
sholeh kita. Sholawat dan salam semoga senantiasa terlimpahkan kepada Nabi Muhammad
Shalallahu ‘alaihi Wasallam, beserta keluarganya, sahabat-sahabatnya dan orang-orang yang
senantiasa istiqomah mengikuti jejak-jejak Beliau hingga akhir zaman.
Sehubungan dengan akan diadakannya Kajian Akbar, kami segenap Pengurus Forum
Kajian Antar Masjid Surakarta (FOKAM) bekerjasama dengan Ta’mir Masjid Jami’
Baiturrahmah Perumnas Mojosongo Surakarta memohon kepada Bp/Ibu/Sdr untuk menjadi
donatur dalam acara Pengajian Akbar yang Insyallah akan diadakan pada :

Hari / Tanggal : Ahad, 26 Juli 2009


Waktu : 08.00 – Selesai
Tempat : Masjid Jami’ Baiturrahmah Perumnas Mojosongo
Pembicara : Ust. YAZID BIN ABDUL QODIR JAWAS
(Pimpinan Ponpes Minhajus Sunnah Bogor)

Kajian Akbar ini bersifat umum bagi kaum muslimin terlepas dari kelompok-
kelompok / golongan-golongan tertentu yang merupakan fitnah di dunia Islam saat ini.
Demikian surat permohonan ini kami sampaikan, kemudian atas perhatian dan
terkabulnya permohonan ini, kami ucapkan jazzakumullahu khoiron katsiron. Semoga Allah
Subhanahu wata’ala menerima amal-amal sholeh kita dan memberikan keikhlasan dan
keistiqomahan bagi kita, Allahul musta’an.
‫اكربو للا ةمحرو مكيلع مالسلاو‬
‫ ت‬
Forum Kajian Antar Masjid Surakarta
Sekretaris Ketua

Abu Ilyas al-Atsary Muhammad Syafi’i


Mengetahui,
Ketua Ta’mir Masjid Jami’ Baiturrahmah
Perumnas Mojosongo

H. Bedjo Hadisuseno
FORUM KAJIAN ANTAR MASJID SURAKARTA
Bekerjasama dengan
TA’MIR MASJID JAMI’ BAITURRAHMAH MOJOSONGO

PROPOSAL KEGIATAN

Dauroh Syar’iyyah
“ Mulia Dengan Manhaj Salaf “
Mukadimah
Alhamdulillah, segala puji hanya bagi Allah ‘Azza wa Jalla, Rabb sekalian alam yang
telah memberikan karunia hidayah taufiq kepada hambaNya, baik itu berupa ilmu yang
bermanfaat, iman, amal sholeh, pemahaman yang benar dan manhaj yang haq yaitu
mengikuti Rasulullah, para sahabat, tabi’in dan tabi’ut tabi’in (semoga Allah meridhoi mereka
semua). Sholawat dan salam semoga senantiasa tercurah kepada Nabi kita Muhammad bin
Abdillah Sholallahu ‘alaihi wa sallam, keluarga, para sahabat, dan orang-orang yang
mengikuti petunjuk beliau, membela sunnah beliau sampai hari kiamat. Mereka adalah suatu
kaum yang telah Allah Ta’ala ridhai dan mereka pun ridha kepada-Nya. Itulah kaum yang
disebut sebagai ahlu sunnah, ahlul hadits, salaf dan yang sejenisnya.
Secara istilah, kata Salaf berarti generasi pertama dan terbaik ummat (Islam) ini.
Mereka adapa para sahabat, tabi’in, tabi’ut tabi’in dan para imam pembawa petunjuk pada
tiga kurun (generasi/masa) pertama yang dimuliakan oleh Allah Ta’ala, sebagaimana sabda
Rasulullah Sholallohu ‘alaihi wasallam :
Sebaik-baik manusia adalah generasiku ini (yaitu masa para sahabat), kemudian
yang sesudahnya (masa tabi’in), kemudian yang sesudahnya (masa tabi’ut
tabi’in). (Mutafaqun ‘alaih).
Syaikh Mahmud Ahmad Khafaji di dalam kitab Al ‘Aqidatul-Islamiyyah Bainas
Salafiyyah wal Mu’tazilah, mengatakan: “Penetapan istilah Salaf tidak cukup dengan hanya
dibatasi waktu saja, bahkan harus sesuai dengan al Qur’an dan as-Sunnah menurut
pemahaman Salafush-Shalih, barangsiapa pendapatnya menyalahi al-Qur’an dan as-
Sunnah, maka ia bukan seorang Salafi meskipun ia hidup pada zaman sahabat, tabi’in dan
tabi’ut tabi’in”. (Al Mufassirun Bainat-Ta’wil wal Itsbat fi Aayatish-Shifat, I/13-14).
Begitu pula Syaikh Salim bin ‘Id al Hilali menyatakan : Salafiyah merupakan
penisbatan kepada Salaf, dan ini merupakan penisbatan terpuji kepada manhaj (metoda
pemahaman terhadap al Qur’an dan Sunnah) yang benar, bukan merupakan madzab baru
yang diada-adakan secara bid’ah. (lihat Basha’ir Dzawi asy-Syaraf bi Syarhi Marwiyyat
Manhaji as-Salaf).
Maka kata Syaikh Salim bin ‘Id al Hilali pula, sebagaimana beliau menukil perkataan
Ibnu Taimiyyah dalam Majmu’ Fatawa : Tidak ada cela bagi orang yang menampakkan,
serta menisbatkan diri dan menyandarkan diri kepada madzhab Salaf. Bahkan wajib
hukumnya menerima penyandaran dirinya kepada manhaj Salaf itu menurut kesepakatan
ulama. Karena sesungguhnya madzab Salaf, tidak lain kecuali kebenaran.
FORUM KAJIAN ANTAR MASJID SURAKARTA
Bekerjasama dengan
TA’MIR MASJID JAMI’ BAITURRAHMAH MOJOSONGO

Latar Belakang
Di tengah arus pemikiran dan pergerakan Islam, maka kembali ke pemahaman Salaf
adalah keharusan. Ironisnya, dakwah untuk kembali kepada pemahaman Salaf, yaitu
sebagaimana para salafush-shalih memahami Islam, ternyata mendapat tantangan.
Anehnya, penentangan ini datang dari kalangan elti “aktivis dakwah” yang juga menyatakan
dirinya sebagai pembawa bendera syari’at. Namun tatkala ditunjukkan kepada pemahaman
yang benar, ternyata justru merasa dirinya terganjal. Sehingga lontaran-lontaran syubhat,
akhirnya didoktrinkan kepada ummat kebanyakan. Doktrin yang menyesatkan ini, sedikit
banyak telam mempengaruhi bahkan menghalangi ummat untuk mempelajari Islam yang
benar, sebagaimana para Shalafush-shalih telah memahaminya.
Diantaranya doktrin mereka, misalnya : Salafiyah adalah gerakan baru yang lahir
dalam hitungan tahun terakhir ini, bersikap taklid, gerakan sekuler, meniadakan jihad, konon
tak memiliki kepedulian kepada ummat, dan anggapan miring lainnya.
Berangkat dari sinilah kami Forum Kajian Antar Masjid Surakarta (FOKAM) akan
menyelenggarakan kegiatan dalam rangka memudahkan tersampaikannya metode dakwah
Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wasallam kepada kaum muslimin, terutama dalam hal
pemahaman terhadap manhaj Salaf dan kemuliaan ummat Islam di atas manhaj Salaf serta
mengajak ummat Islam untuk kembali kepada al Qur’an dan as Sunnah sesuai dengan
pemahaman para Salafush-shalih.

Landasan Teori
Landasan kegiatan ini adalah :
 Katakanlah : “Inilah jalan (agama)ku, aku dan orang-orang yang mengikutiku
mengajak (kamu) kepada Allah dengan hujjah yang nyata, Maha Suci Allah, dan aku
bukan termasuk orang-orang yang mussyrik”. (QS. Yusuf : 108).
 “Hai orang-orang yang beriman masuklah kami ke dalam Islam secara kaffah, dan
janganlah kamu turuti langkah-langkah syetan. Sesungguhnya syetan adalah musuh
yang nyata bagimu”. (QS. Al-Baqarah : 208)
 Maka wajib bagi kalian berpegang kepada Sunnahku dan Sunnah para Khulafa’ur-
Rasyidun yang mendapat petunjuk. Peganglah dengan kuat Sunnah itu dan gigitlah
dengan gigi-gigi geraham kalian dan janganlah sekali-kali mengada-adakan perkara-
perkara baru dalam agama, sebab setiap yang beru adalah bid’ah, dan setiap yang
bid’ah adalah sesat. (Shahih Abu Daud dan Tirmidzi)
 Sebaik-baik manusia adalah generasiku ini (yaitu masa para sahabat), kemudian
yang sesudahnya (masa tabi’in), kemudian yang sesudahnya (masa tabi’ut tabi’in).
(Mutafaqun ‘alaih).
FORUM KAJIAN ANTAR MASJID SURAKARTA
Bekerjasama dengan
TA’MIR MASJID JAMI’ BAITURRAHMAH MOJOSONGO

Tujuan Umum Kegiatan


Kegiatan ini bertujuan :
 Menyadarkan ummat Islam akan pentingnya memahami Islam sebagaimana para
Shalafush shoalih memahaminya.
 Memperkenalkan manhaj dakwah Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi wa sallam sebagai
manhaj yang kokoh dan lurus yang telah menghasilkan generasi terbaik.
 Menyebarkan pemahaman dan penerapan Islam metode Nabi serta para sahabat
sebagai satu-atunya metode demi tercapainya kembali kejayaan serta kemuliaan
Islam dan Muslimin sebagaimana Islam telah berjaya dan mulia sebelumnya.

Maksud Kegiatan
Maksud Pelaksanaan kegiatan ini secara umum adalah :
 Diyakininya bahwa memahami Islam yang benar adalah sebagaimana yang
dipahami oleh para shalafush shalih (generasi terbaik ummat ini)
 Peserta kegiatan sadar akan kewajiban mempelajari Islam berdasarkan pemahaman
yang benar, sebagai bekal dalam beramal dan berda’wah.

Materi
Kegiatan ini bertema :
Mulia Dengan Manhaj Salaf

Nama Kegiatan
Kegiatan ini kami beri nama :
Dauroh Syar’iyyah

Pemateri
Ustadz Yazid bin Abdul Qadir Jawas

Waktu dan Tempat


Hari : Ahad
Tanggal : 26 Juli 2009
Jam : 08.00 – selesai
Tempat : Masjid Baiturohmah Mojosongo
FORUM KAJIAN ANTAR MASJID SURAKARTA
Bekerjasama dengan
TA’MIR MASJID JAMI’ BAITURRAHMAH MOJOSONGO

Peserta
Masyarakat muslim se – Karesidenan Surakarta

Susunan Panitia
Terlampir

Anggaran Dana Kegiatan


Terlampir

Khotimah
Demikian proposal ini kami buat semoga dapat memberikan gambaran
tentang kegiatan yang akan kami selenggarakan. Kami ucapkan terima kasih,
jazakumullahi khairan kepada para ikhwah fillah yang telah ikut andil dalam
terlaksananya kegiatan ini.
Semoga Allah ‘Azza wa Jalla memberikan taufiq dan hidayah-Nya,
menambah ilmu yang bermanfaat serta amal sholeh kepada kita semua dan kaum
muslimin. Terakhir semoga apa yang kami lakukan ini dapat menjadi bekal ketika
menghadap Robbul ‘alamin.
FORUM KAJIAN ANTAR MASJID SURAKARTA
Bekerjasama dengan
TA’MIR MASJID JAMI’ BAITURRAHMAH MOJOSONGO

SUSUNAN PANITIA

Penasehat : 1. Ust. Ahmas Faiz Ashifuddin

( Mudir Ponpes Imam Bukhori Surakarta )

2. Ust. Hadid Syaiful Islam

Penanggung Jawab : 1. Ketua Forum Kajian Antar Masjid Surakarta

2. Ketua Ta’mir Masjid Jami’ Baiturrahmah Mojosongo

Ketua : Muhammad Syafi’i

Wakil Ketua I : Abu Salma Novianto

Wakil Ketua II : Ahmad Sarsito

Sekretaris : Abu Ilyas al-Atsary

Bendahara : A’an, Kuswanto

Sub Bidang Pubdekdok : Bp. Samsu, Abu Anas, Soni, Dani, Parman, Ratna

Stan & Buku : Abu Isa, Ahmad, Ngatiman, Rudi

Sub Bidang Perlengkapan : Bp. Rahmanto, Margono, Novianto, Bejo

Sub Bidang Humas : Guntur, Tomi, Junianto, Woko, Waluyo

Sub Bidang Transportasi : Abu Azzam, Marijo, Mintarjo

Sub Bidang Konsumsi : Bp. Slamet Riyadi, Dovi, Ratmin

Sub Bidang Keamanan : Bp. Hernowo, Rudi, Daryono, Supri

Sub Bidang Kebersihan : Rukiman


FORUM KAJIAN ANTAR MASJID SURAKARTA
Bekerjasama dengan
TA’MIR MASJID JAMI’ BAITURRAHMAH MOJOSONGO

ANGGARAN DANA

Anggaran Pengeluaran Kegiatan


1) Kesekretariatan
 Pencetakan & penggandaan Proposal (30 buah)
30 x @Rp 4.000,- Rp 120.000,-
 Surat-surat Rp 30.000,-
Sub Total 1 Rp 150.000,-
2) Konsumsi
 Snack Pembicara Rp 100.000,-
 Konsumsi Pembicara Rp 150.000,-
 Snack Panitia 50 orang x @Rp 3.000,- Rp 150.000,-
 Konsumsi Panitia 100 orang x @Rp 5.000,- Rp 500.000,-
Sub Total 2 Rp 900.000,-
3) Publikasi Rp 800.000,-
Sub Total 3 Rp 800.000,-
4) Transportasi & Penginapan
 Transportasi ustadz Rp 2.000.000,-
 Penginapan ustadz Rp 500.000,-
 Antar jemput ustadz oleh Panitia Rp. 300.000,-
Sub Total 4 Rp 2.800.000,-
5) Dokumentasi
 Video Shooting Rp 1.000.000,-
Sub Total 5 Rp 1.000.000,-
6) Perlengkapan
 Sound System Rp 800.000,-
 Kajang Rp 1.600.000,-
 MCK Rp 500.000,-
Sub Total 6 Rp 2.900.000,-
7) Kebersihan dan Keamanan Rp 200.000,-
Sub Total 7 Rp 200.000,-

Total Pengeluaran
Sub Total 1 Rp 150.000,-
Sub Total 2 Rp 900.000,-
Sub Total 3 Rp 800.000,-
Sub Total 4 Rp 2.800.000,-
Sub Total 5 Rp 1.000.000,-
Sub Total 6 Rp 2.900.000,-
Sub Total 7 Rp 200.000,-
Jumlah Rp 8.750.000,-
Tak terduga 10% dari total biaya Rp 875.000,-
Jumlah Total Rp 9.625.000,-
TANDA TERIMA
ِ ‫ ا ِــــــــ‬
ِ ‫ِْـــــــــِ اـــــــ ِ ا ْ َـــــــ‬
Dengan mengharap rahmat dan ridho Allah Subhanahu wata’ala, kami :

Nama/Lembaga/Perusahaan : ____________________________________________
Memberikan Bantuan Sebesar Rp : ____________________________________________
Terbilang : ____________________________________________
____________________________________________

Untuk membantu penyelenggaraan Kajian Akbar di Masjid Jami’ Baiturrahmah Perumnas


Mojosongo Surakarta.
Semoga bantuan ini dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya.

Yang memberikan Yang menerima

( _________________________ ) ( _________________________ )

Bantuan donator bisa di transfer ke Bank BCA KCP URIP SUMOHARJO A/N SARSITO, AMD A/C 394

014 7955 atau ke Bank MUAMALAT CAB SOLO A/N SARSITO, AMD A/C 901 084 6899, setelah transfer

mohon konfirmasi ke 081 225 890 620 AHMAD SARSITO

-------------------------------------------------- potong di sini --------------------------------------------------

Anda mungkin juga menyukai