Anda di halaman 1dari 3

URAIAN TUGAS

PERAWAT PELAKSANA ICU

NAMA JABATAN : Perawat Pelaksana


TUGAS POKOK :

I. Melaksanakan asuhan keperawatan sesuai pelayanan dan SPO yang ditetapkan RS.
II. Bekerjasama dalam tim.
III. Menjaga kebersihan ruangan dan sekitarnya.
IV. Ketertiban administrasi dan pelaporan.

URAIAN TUGAS :

I. Melaksanakan ASKEP
1. melakukan review pengkajian data yang ada dan melengkapi data yang diperlukan.
2. melaksanakan program orientasi pada pasien tentang ruangan dan lingkungan,
peraturan/tata tertib yang berlaku.
3. mengevaluasi factor resiko.
4. melakukan pengukuran tanda-tanda vital
5. mengkaji kondisi mental dan fisik pasien
6. mengidentifikasi data focus
7. menentukan masalah/diagnose keperawatan pasien.
8. merencanakan asuhan jangka panjang dan jangka pendek.
9. menentukan intervensi atau serangkaian intervensi keperawatan mandiri
10. menentukan intervensi serangkaian intervensi keperawatan kolaborasi
11. menghitung intake output pasien.
12. mendokumentasikan rencana asuhan keperawatan
13. melaksanakan tindakan keperawatan kepada pasien sesuai dengan rencana asuhan
keperawatan sesuai PROTAP/SPO.
14. Melaporkan kondisi pasien kepada dokter jaga / dokter DPJP untuk menentukan
tindakan keperawatan / therapy yang dibutuhkan dengan tepat.
15. Memantau, menilai dan mencatat kondisi pasien secara holistic dan berkesinambungan.
16. mengedukasi pasien dan keluarga tentang penyakit yang diderita.
17. Melaksanakan system pendokumentasian sesuai prosedur.
18. memformulasikan rencana pemulangan (discharge planning)
19. melatih pasien supaya mampu mobilisasi minimal/mandiri.
20. menyiapkan pasien yang akan pulang.
21. Mengganti laken setiap hari.
22. Oral hygiene
23. Mencatat setiap perubahan
Tugas Perawat NICU/PICU/Perina :

1. memandikan bayi setiap pagi


2. menimbang bayi setiap pagi.
3. Melakukan fototherapi

Tugas perawat ICU/HCU :


1. Memandikan pasien setiap pagi
2. Memasang bed antidecubetus
3. Melakukan ROM pada pasien bedrest total

Tugass perawat ICCU :

1. Memandikan pasien tiap pagi (bila pasien bedrest total)


2. Melakukan EKG tiap pagi

II. Bekerjasama dalam tim.

1. Membangun hubungan saling percaya dan support kepada pasien dan keluarganya
2. Melaksanakan serah terima tugas kepada petugas pengganti secara lisan/tulisan saat
pergantian shift.
3. Menjaga dan memelihara hubungan kerjasama yang baik dengan anggota tim
kesehatan lain.
4. Berperan serta dengan anggota tim kesehatan lain dalam membahas kasus dalam
upaya meningkatkan mutu ASKEP.

III. Menjaga kebersihan ruangan dan sekitarnya.

1. Memelihara kebersihan ruang rawat dan lingkungannya.


2. Memelihata peralatan medis dan non medis agar selalu dalam keadaan siap pakai.

IV. Ketertiban administrasi dan pelaporan

1. Melengkapi formulir admisi.


2. Membuat laporan perkembangan pasien secara singkat.

WEWENANG :
1. Meminta informasi dan pengarahan pada atasan
2. Melaporkan kegiatan kepada koordinator ruangan (jika ada)
TANGGUNG JAWAB :

1. Secara administratif dan fungsional bertanggung jawab kepada kepala


ruangan/koordinator ruang keperawatan
2. Secara teknis medis operasional, bertanggung jawab kepada dokter penanggung
jawab/ dokter yang berwenang

Anda mungkin juga menyukai