Anda di halaman 1dari 3

LOGO KOPERASI INDONESIA LAMA DAN BARU BESERTA

PENJELASAN ARTINYA
Koperasi – Logo adalah suatu lambang yang memiliki makna mendalam untuk sebuah
instansi yang diwakilinya. Logo juga digunakan sebagai identitas sebuah perusahaan,
organisasi, daerah atau instansi lain. Dalam sebuah logo terdapat simbol yang
mengilustrasikan motto dan tujuan suatu instansi tersebut.
Tak terkecuali logo koperasi Indonesia. Logo koperasi juga memiliki makna yang mendalam
yang mewakili visi dan misinya. Dalam perkembangannya, logo koperasi telah mengalami
perubahan. Meskipun begitu bukan berarti menghilangkan visi dan misi yang terdapat dalam
logo koperasi yang lama.

Logo Koperasi Lama


Di atas adalah gambar logo koperasi lama sebelum
adanya perubahan. Pada tahun 2012 lalu, logo koperasi
tersebut dirubah oleh Menteri Koperasi Syarif Hasan
dari hasil kongres Tasikmalaya 1947. Dengan Permen
No. 02/Per/M.KUKM/IV/2012.

Dalam logo koperasi lama itu mengandung banyak


elemen dan unsur seperti pohon beringin, kapas, padi,
rantai, neraca, bintang, gear dan warna merah putih.

Sedangkan penggantian logo itu bertujuan untuk


meningkatkan citra koperasi kepada masyarakat luas.
Sedangkan logo yang baru adalah berupa simbol dari bunga teratai dengan warna hijau
sebagai warna utamanya.

Namun setelah berlalu selama tiga tahun, dikeluarkan suratSKEP/03/Dekopin-E/I/2015


melalui Munas Dekopin (Dewan Koperasi Indonesia) 2014 yang menyatakan kembali pada
logo koperasi lama yang berupa pohon beringin. Dan Dekopin pun membatalkan penggunaan
untuk logo koperasi baru yang berupa bunga teratai.

Perubahan logo ini pun menjadi dinamika bagi perkembangan koperasi Indonesia. Karena
bukanlah suatu yang mudah untuk mendeskripsipkan sebuah lembaga yang jangkauannya
adalah tingkatan nasional.

Di sinilah terjadi kres antara ingin untuk menjadi suatu lembaga yang adaptif terhadap
perkembangan zaman dan mempertahankan tradisi lama yang telah terlanjur melekat sejak
dulu kala, sehingga seakan tak rela untuk melepasnya begitu saja.

Arti Lambang Koperasi Lama


Seperti yang telah diuatarakan dimuka, logo atau lambang adalah suatu identitas untuk
mewakili sebuah lembaga. Dalam setiap lambang atau logo tersebut pasti memiliki makna
dan arti untuk tujuan dan visi misi lembaga yang diwakilinya.

Tidak terkecuali untuk lambang koperasi Indonesia, arti lambang koperasi Indonesia
memiliki arti yang mendalam untuk tujuan dan kemaslahatan koperasi demi kemajuan
bersama. Filosofi Lambang koperasi Indonesia terwakili dalam setiap elemen yang menjadi
bagian dalam logo tersebut.

Yaitu terwakli pada pohon beringin, padi, kapas, neraca, rantai, gear, bintang satu serta warna
merah putih. Untuk lebih jelasnya, berikut adalah arti lambang koperasi Indonesia:

1. Bintang Satu Dalam Perisai


Arti lambang bintang tersebut adalah bahwa Pancasila adlah sebagai ideologi koperasi.
Dengan diwakili oleh bintang dalam perisai tersebut secara tidak langsung juga mewakili sila
yang lain.

2. Pohon Beringin
Pohon beringin adalah pohon yang kuat dan kokoh serta berakar kuat. Hal ini untuk
melambang kepribadian diri masyarakat Indonesia yang mau bergerak dan bergabung dengan
koperasi. Diharapkan, masyarakat yang mau bergabung dan bergerak di bidang koperasi akan
kuat ekonominya, tidak goyah dengan berbagai cobaan yang menghadangnya, dan siap untuk
bersaing dengan luar negeri dalam bidang ekonomi.

3. Kapas dan Padi


Kapas dan padi adalah lambang atau simbol untuk sebuah kemakmuran. Dengan bergabung
dengan koperasi diharapkan rakyat bisa menjadi lebih makmur dan sejahtera.

4. Rantai
Rantai adalah suatu pengikat yang sangat kokoh. Arti lambang koperasi rantai menunjukkan
kokohnya persahabatan, artinya, masyarakat yang mau bergabung dengan koperasi akan
saling terhubung sehingga terjalin sebuah ikatan kekeluargaan dan persahabatan yang kuat
dan kokoh seperti rantai.

5. Roda Bergerigi
Roda bergerigi adalah melambangkan kerja keras yang dilakukan secara konsisten dan terus
menerus. Dengan begitu, masyarakat yang mau bergabung dengan koperasi adalah manusia-
manusia yang selalu gigih dan bekerja keras.

6. Neraca
Neraca atau timbangan adalah suatu alat untuk menakar sesuatu dengan tepat. Dengan begitu,
arti lambang koperasi timbangan adalah keadilan sosial bagi seluruh masyarakat yang
terdaftar dalam keanggotaan koperasi.

7. Tulisan Koperasi Indonesia


Tulisan tersebut adalah sebagai identitas koperasi Indonesia, sekaligus menunjukkan
jatidirinya sebagai lembaga besar Indonesia.

8. Warna Merah Putih


Warna merah putih adalah warna bendera Indonesia. Dengan begitu setiap anggota koperasi
adalah orang-orang yang cinta tanah air dan memiliki jiwa nasionalisme yang tinggi.
Logo Koperasi Baru
Gambar di atas adalah logo koperasi yang baru.
Bagaimana menurut Anda? Berbeda jauh
dengan yang lama, namun sama-sama memiliki
makna yang mewakili lembaganya. Jika yang
dulu memiliki banyak unsur yang terkandung di
dalamnya. Dalam logo yang baru ini lebih
simpel karena hanya mengandung dua unsur
saja, yaitu bunga teratai serta bentuk empat
sudut.

Meskipun begitu logo koperasi baru ini


memiliki filosofi dan prinsip yang dalam.
Untuk lebih jelasnya, berikut adalah penjelasan
arti lambang koperasi baru:

Arti Lambang Koperasi Baru


Lambang koperasi baru juga memiliki arti yang dalam. Logo koperasi baru adalah terdiri dari
bunga teratai dan empat sudut pandang serta warna hijau putih sebagai warna dasarnya.
Berikut adalah penjelasan arti lambang koperasi baru:

1. Bunga Teratai
Bunga teratai mengandung arti perkembangan, berwawasan, inovatif, kreatif dan produktif
untuk koperasi Indonesia. Dengan begitu, koperasi Indonesia diharapkan bisa menjadi lebih
maju dan berkembang lagi serta siap menghadapi perkembangan zaman.

2. Bentuk Empat Sudut Pandang


Lambang empat sudut pandang tersebut merupakan simbol empat arah mata angin. Yang
mana maksudnya adalah sebagai berikut:

 Gerakan koperasi Indonesia adalah untuk menyalurkan aspirasi rakyat.


 Dasar perekonomian yang pro rakyat.
 Menjunjung tinggi prinsip sosial, demokrasi, mandiri dan adil.
 Menuju kemenagan dalam persaingan tingkat globa

Anda mungkin juga menyukai