Anda di halaman 1dari 1

Macam macam folikel :

1. Folikel muda

Folikel muda terdiri dari oosit besar diselaputi selapis sel-sel folikel yang gepeng. Oosit berinti
yang eksentrik (agak ke pinggir), banyak gelembung kecil, dan mengandung nukleolus besar.
Bisa tampak kromosom. Alat golgi berkembang, banyak mitokondria level, Dan sitoplasma
(ooplasma) banyak pula gelembungnya.

2. Folikel primer

Pada folikel primer oosit membesar, sel folikel jadi kubus atau batang, lalu bermitosis
berulang-ulang membentuk sel-sel granulosa. Yang terdiri dari beberapa lapis. Ada pigment
lipokrom dalam ooplasma, banyak butir lemak, banyak ribosom bebas. Oosit membentuk
mikrovili, sedangkan sel granulosa (sel folikel) yang meliputi membentuk filopodia. Tonjolan
tonjolan halus yang panjang ke arah positive. Oosit dan sel granulosa sebelah luarnya
kemudian membentuk zona pellucida, selaput positive yang terdiri dari bahan amorf dan tak
mengandung sel sama sekali. Mikrovili dan filopodia berinterdigitasi dalam zona pelucida itu.
Filopodia jauh lebih panjang dan dapat mencapai membran oosit. Bahkan ada pengamat
melaporkan juga dapat mencapai inti oosit. Filopodia itu sebagai penyalur bahan nutrisi dari
tubuh induk (ovarium) ke oosit.

3. Folikel sekunder

Pada folikel ini oosit mencapai besar maksimal dan letaknya eksentrik dalam folikel. Meiosis
I sampai pada tahap diploten profase. Sel granulosa terdiri dari 6-12 lapis sel.

4. Folikel tertier

Terbentuk rongga dalam folikel, disebut antrum. Rongga itu berisi cairan liquor folliculi
diameter folikel 10 mm. Meiosis II berlangsung sampai metafase dan berhenti di metafase.

5. Folikel graf

Oosit yang diselaputi beberapa jenis sel granulosa yang berada dalam suatu jorokan ke
dalam antrum, disebut cumulus oophorus. Jika terjadi ovulasi jorokan ini akan lepas dan
keluar dari ovarium, dan sel granulosa sekeliling oosit tersebut disebut corona radiata. Oosit
kini disebut ovum, making meiosis II belum diselesaikan. Polosit I yang terbentuk akhir meiosis
I berada diluar oosit. Sebelah dalam zona pelusida. Meiosis II diselesaikan kalau ovum
dibuahi.

Anda mungkin juga menyukai