Anda di halaman 1dari 11

Bab 1 radiasi benda hitam

A. Radiasi benda hitam

fisika klasik didominasi oleh mekanika Newton dan elektromagnetika klasik yang dinyatakan dengan
persamaan Maxwell. Berkembangnya konsep fisika klasik pada masa lampau disebabkan karena gejala
gejala alamiah yang teramati oleh manusia pada waktu itu dapat dijelaskan dan diprediksi secara akurat
oleh teori fisika klasik. Gerakan benda dapat dijelaskan menggunakan hukum Newton tentang gerak dan
gravitasi, misalnya hukum Kepler. Disamping itu, karakteristik cahaya, seperti pemantulan dan
pembiasan cahaya, difraksi cahaya, interferensi cahaya, dan polarisasi cahaya dapat dijelaskan
menggunakan teori elektromagnetik. keyakinan akan kebenaran teori tersebut membuat kedua teori itu
menjadi hukum hukum dasar ilmu fisika, yang dapat menjelaskan semua gejala alamiah.

keyakinan bahwa fisika klasik dapat menjelaskan semua gejala alamiah mulai berkurang ketika para
ilmuwan berhasil menemukan Beberapa fenomena baru terkait dengan dunia mikroskopis. pada akhir
abad ke-19 sampai awal abad ke-20, ilmuwan menyadari adanya gejala-gejala alamiah yang tidak dapat
dijelaskan menggunakan kedua teori fisika klasik. Oleh sebab itu, pada awal abad ke-20 mulai
dikembangkan ilmu fisika modern untuk menjelaskan fenomena fenomena yang terjadi pada partikel
ukuran Atomik.

pada akhir abad ke-19 ditemukan Beberapa fenomena fisika yang tidak dapat dijelaskan dengan
menggunakan teori fisika yang telah dikenal pada waktu itu. penemuan spektrometer pada saat itu
memungkinkan fisikawan untuk memperoleh data tentang bentuk kurva radiasi termal dari sebuah
sumber radiasi. radiasi termal yang dimaksud adalah pancaran energi termal suatu benda yang
disebabkan oleh suhunya. Sebaran intensitas radiasi termal sebagai fungsi frekuensi atau fungsi panjang
gelombang dinamakan spektrum radiasi termal. bentuk spektrum radiasi termal inilah yang menarik
minat para fisikawan, terutama karena teori fisika klasik tidak dapat digunakan untuk menjelaskan
bentuk lengkung radiasi termal tersebut. Salah satu fenomena yang juga diamati adalah perbedaan
kurva spektrum yang dipancarkan oleh suatu permukaan logam yang dipanaskan, jika logam tersebut
dipanaskan dengan suhu yang berbeda. sebuah logam yang dipanaskan akan berubah warnanya dari
merah menjadi kuning kemudian menjadi putih pijar apabila suhu logam terus ditingkatkan sampai titik
leburnya. perubahan warna tersebut menunjukkan pergeseran intensitas maksimum dari panjang
gelombang dan panjang spektrum radiasi ke nilai yang lebih pendek.

Gamble 1.1 radiasi spektrum suatu benda pada beberapa suhu

berdasarkan pengukuran spektrum radiasi termal, permukaan suatu benda yang dipanaskan diketahui
bahwa spektrum nya bergantung dari banyak faktor, antara lain: suhu benda, sifat permukaan benda,
dan bahan yang digunakan. eksperimen menunjukkan bahwa pancaran total (meliputi semua panjang
gelombang) yang berharga maksimum diperoleh apabila permukaan benda tersebut dilapisi dengan
arang karbon yang tipis. ternyata, pada kondisi tersebut, spektrum radiasi termal hanya bergantung dari
suhu benda, dan tidak bergantung dari faktor-faktor lain seperti bahan benda dan permukaan benda.
sebagai idealisasi dibataskan saja apa yang dinamakan benda hitam sempurna atau b idealisasi di batas
kan saja apa yang dinamakan benda hitam sempurna (black body), yaitu suatu benda yang menyerap
semua cahaya yang sampai di permukaannya. teori termodinamika menjelaskan bahwa benda tersebut
jika berpijar akan memberikan pancaran total yang maksimum jika dibandingkan dengan benda-benda
lain yang sama suhunya. konsep benda hitam (Black body) dapat dijelaskan dengan menggunakan
analogi tentang energi yang dipancarkan atau diserap secara sempurna, misalkan dengan menganalisis
benda logam yang mempunyai rongga seperti pada gambar 1.2. benda tersebut diberi sebuah lubang
sangat kecil pada dindingnya, dan dinding dalam rongga tersebut bersuhu T.

Gambar 1.2 analogi benda hitam dengan logam berongga yang memiliki sebuah lubang kecil

jika Seberkas cahaya dapat masuk ke dalam rongga tersebut melalui lubang kecil pada dinding, maka
berkas cahaya akan mengalami beberapa kali pemantulan pada permukaan dinding dalam rongga.
peluang bagi berkas tersebut untuk dapat meninggalkan rongga sangat kecil, sehingga benda tersebut
merupakan benda hitam sempurna karena menyerap semua cahaya yang mengenainya. lubang dapat
menjadi pemancar energi jika suhu dinding dalam rongga ditingkatkan. apabila lubang tersebut
memancarkan cahaya, maka pancaran itu akan dipancarkan secara sempurna. berkas cahaya yang
dipancarkan oleh bagian dalam rongga melewati sebuah lubang kecil tersebut tidak dapat masuk
kembali ke dalam rongga karena ukuran lubang sangat kecil. Jadi, cahaya atau energi yang dipancarkan
memiliki karakteristik benda hitam sempurna karena tidak ada yang diserap kembali oleh rongga.
dengan demikian pancaran oleh lubang yang ada pada dinding suatu rongga logam secara praktis
merupakan pancaran oleh suatu benda sempurna hitam. perhatikan bahwa konsep benda hitam
sempurna adalah benda yang dapat menyerap radiasi dan memancarkan radiasi termal secara
sempurna, sehingga model logam berongga pada gambar 1.2 hanya digunakan untuk menjelaskan
bagaimana terjadinya penyerapan dan pemancaran secara sempurna. jangan diartikan bahwa sebuah
benda hitam memiliki bentuk seperti benda pada gambar 1.2.

radiasi spektral .... pada suhu T oleh suatu benda sempurna hitam dapat diukur dengan sebuah
spektrometer yang dilengkapi detektor gelombang elektromagnetik. radiasi spektral adalah fungsi
frekuensi, sehingga...... didefinisikan sebagai jumlah energi pancaran termal persatuan waktu, persatuan
luas permukaan benda pemancar yang memiliki suhu T, dalam selang frekuensi antara f dan .......... .
radiasi total, yang merupakan jumlah energi pancaran thermal meliputi semua frekuensi, persatuan luas
per satuan waktu dapat diformulasikan sebagai berikut.

(1.1)
radiasi total dapat diperoleh melalui integrasi .... terhadap f dari f = 0 sampai ..... .secara grafik nilai
tersebut sama dengan luas permukaan dibawa lengkung..... .

Gambar 1.3 radiasi spectral sebagai fungsi frekuensi

beberapa kaidah yang terkait dengan data eksperimen tentang pemancaran radiasi termal oleh benda-
benda sempurna hitam pada berbagai suhu T sebagai berikut.

1. hukum Stefan (atau hukum stefan-boltzmann), yang menyatakan bahwa radiasi total suatu benda
sempurna hitam berbanding lurus dengan suhu mutlaknya pangkat empat.

.....

Keterangan:

... : radiasi total

.... : suhu mutlak dan dalam Kelvin (K)

.... : tetapan Stefan boltzmann .......

hubungan antara radiasi total dengan suhu di laporkan pada tahun 1865 oleh Tyndall yang menyatakan
bahwa energi total yang dipancarkan oleh kawat platina yang dipanaskan pada suhu ......... (1473 K)
adalah 11,7 kali energi yang dipancarkan pada suhu ..... (798 K). Joseph Stefan memperhatikan bahwa
rasio ...... terhadap ...... adalah 11,6 dan ia menyimpulkan bahwa energi yang dipancarkan sebanding
dengan ..... .

kesimpulan Stefan itu dibuktikan secara teori oleh Boltzman sehingga dihasilkan hukum Stefan-
Boltzmann untuk benda hitam sebagai berikut.

(1.3)

W adalah daya total yang dihasilkan pada semua panjang gelombang, A adalah luas permukaan radiasi,
T adalah suhu mutlak dalam satuan Kelvin, dan .... adalah konstanta umum.

..... . ....

untuk benda biasa (bukan benda hitam sempurna) perlu diperkenalkan faktor emisivitas total (...),
sehingga dapat ditulis sebagai berikut.

(1.4)

2. hukum pergeseran Wien yang menyatakan bahwa ada hubungan antara suatu benda sempurna hitam
(black body) dan harga ....., yaitu nilai panjang gelombang dengan ..... berharga maksimum. hubungan
empiris tersebut sebagai berikut.

(1.5)
nilai konstanta ...... m.K tersebut diperoleh berdasarkan data eksperimen. nilai emisivitas beberapa
benda pada suhu 300 K diberikan dalam tabel berikut.

Tabel 1.1 emisivitas benda

contoh soal

1. suhu rata-rata kulit manusia yaitu sekitar 33 .... . Tentukan panjang gelombang pada pancaran energi
paling banyak jika tubuh manusia dianggap meradiasikan energi seperti benda hitam pada suhu itu!

Jawaban :

Diketahui :

dengan menggunakan hukum pergeseran Wien, diperoleh:

............

2. Dua buah bintang berada pada jarak yang sama dari bumi kelihatan memiliki luminositas (total daya
output) yang sama. spektrum bintang yang pertama memiliki puncak pada panjang gelombang 750 nm
dan spektrum bintang yang kedua memiliki puncak pada panjang gelombang 375 nm.

a. Tentukan suhu permukaan bintang tersebut!

b. Tentukan perbandingan besar kedua bintang tersebut!

Jawaban :

Diketahui:

a. suhu bintang dapat didedukasi dari hukum pergeseran Wien, ....

diperoleh suhu bintang pertama dengan ......., yaitu

......

dan suhu bintang kedua yaitu:

......

b. perbandingan besar kedua bintang dapat direduksi dari hukum Stefan-Boltzmann: ........

radiasi daya per satuan luas dari suatu permukaan sebanding dengan ... . suhu bintang kedua yaitu 2
kali lebih besar dari suhu bintang pertama. radiasi bintang pertama persatuan luas adalah (2)... = 16 kali
radiasi bintang pertama. total daya output ke dua bintang tersebut sama, maka luas permukaan bintang
kedua haruslah 1.. . kali luas permukaan bintang pertama. luas permukaan bola yaitu .. ... , maka:
luas permukaan bintang pertama = ..... = 16 kali luas permukaan bintang kedua = ...... , atau:

.........

.........

jari-jari bintang pertama yang memiliki panjang gelombang 750 nm adalah 4 kali lebih besar dari jari-jari
tentang kedua yang memiliki panjang gelombang 375 nm.

3. sebuah lampu diberi daya 100 watt sehingga suhu filamen nya mencapai 2400 K. Tentukan suhu
filamen lampu itu bila dinyalakan dengan daya 200 watt!

Jawaban:

energi radiasi filamen lampu yang memiliki suhu 2400 K bisa dianalisis sebagai energi radiasi benda
hitam. Menurut hukum Stefan-Boltzmann: .......

untuk lampu yang sama, nilai ..... juga sama sehingga perbandingan daya lampu yaitu

.............

Diperoleh:

........

ada beberapa fenomena yang ditemukan pada akhir abad ke-19 terkait dengan radiasi termal benda
hitam yang diketahui secara eksperimental, namun belum dapat dijelaskan secara teoritis pada waktu
itu. Fenomena tersebut antara lain:

1. bentuk lengkung ...... ,

2. hukum Stefan-Boltzmann mengenai pancaran radiasi total oleh suatu benda sempurna hitam,

3. hukum pergeseran Wien, mengenai hubungan antara ... dan suhu mutlak T.

para Fisikawan pada saat itu berusaha mencari suatu landasan teoritis tentang radiasi termal dapat
digunakan untuk menerangkan fakta-fakta eksperimental yang diamati. tantangan tersebut ternyata
menghasilkan suatu kesimpulan yang menggoncangkan landasan konseptual fisika. teori baru yang
dikembangkan untuk dapat menerangkan fenomena tersebut terkait dengan sistem Atomik dan sistem
sub-atomik, yaitu teori mekanika kuantum. Era tersebut dilandasi oleh imajinasi dan kreativitas para ahli
fisika, dan merupakan awal dari perkembangan ilmu fisika modern.

perhatikan sketsa logam berongga pada gambar 1.2, misalkan dalam ruang rongga tersebut gelombang
cahaya bergerak dengan kecepatan cahaya c dari satu bagian dinding rongga ke bagian yang lainnya.
dalam hal ini, pada setiap saat ada energi didalam rongga tersebut. rapat pada suhu T dinyatakan dengan
...... , dengan definisi sebagai berikut.
...... adalah jumlah energi dalam satu satuan volume dengan frekuensi yang terletak antara f dan ..... ,
untuk suatu rongga yang dindingnya bersuhu T.

karakteristik pancaran radiasi termal lebih mudah dilakukan dengan menganalisis ....... daripada
analisis ...... , sehingga dalam pembahasan ini dilakukan analisis melalui pendekatan ..... .

berdasarkan teori termodinamika, diketahui bahwa dalam keadaan setimbang berlaku hubungan
antara radiasi spectral oleh suatu permukaan dan rapat energi dalam volume yang dekat pada
permukaan tersebut, sebagai berikut.

(1.6)

rapat energi dalam rongga pada gambar 1.2, dapat dikaji dengan menganggap bahwa energi berasal
dari osilator-osilator yang berada pada permukaan dinding rongga. adanya osilator tersebut merupakan
sebuah asumsi, bahwa getaran osilator terkait dengan suhu dinding rongga. osilator osilator tersebut
dianggap memancarkan energi elektromagnetik ke dalam rongga. berikut ini dilakukan analisis tentang
rapat moda getar yang dilakukan untuk suatu rongga berbentuk kubus dengan panjang sisi a.
selanjutnya, dihitung rapat mode getar dengan menggunakan syarat batas yang harus dipenuhi oleh
vektor kuat medan listrik E pada dinding logam tersebut . kuat medan listrik E pada dinding logam harus
sama dengan nol. pada keadaan setimbang, di dalam rongga logam akan ada gelombang tegak
elektromagnetik. moda gelombang tegak dapat dinyatakan sebagai berikut.

(1.7)

Keterangan:

k : vektor gelombang

: kedudukan dalam ruang

: frekuensi radial

: waktu

nilai k dapat dicari dengan rumus ...... dengan .... yaitu panjang gelombang. sementara itu, nilai ... dapat
dicari dengan rumus ......, dengan f: frekuensi. nilai c dapat dicari dengan rumus .... , dengan c: kecepatan
rambat cahaya. jika digunakan sumbu koordinat kartesius, berlaku hubungan sebagai berikut.

........

........

.. ...

sebuah moda getar gelombang elektromagnetik dalam rongga ditandai oleh perangkat bilangan (............),
misalkan, (1, 0, 0) merepresentasikan 1 gelombang tegak dalam arah X dengan panjang gelombang 2a. jadi,
suatu moda getar ditandai oleh satu perangkat bilangan (......) dengan korespondensi 1:1.dengan demikian,
hitungan jumlah getar setara dengan banyaknya jumlah perangkat (........ ), yang dapat mencapai hitungan
terhingga. Oleh sebab itu, sebaiknya dilakukan Perhitungan jumlah moda getar dalam rentang frekuensi
tertentu, misalkan antara ... dan ...

besarnya .... dapat ditentukan dari persamaan (1.8), yakni ......... jika radiasi menyebar ke semua arah,
maka untuk arah (.........) positif, jumlah moda getar yang terletak antara ... dan ..... sama besar dengan jumlah
titik dalam ruang (.....) yang terletak dalam ...... kulit bola dengan jari-jari .... dan tebal .....

Gambar 1.4 frekuensi yang diperbolehkan pada ruang tiga dimensi

jumlah titik dalam ...... kulit bola tersebut yaitu:

(1.9)

persamaan tersebut dapat dinyatakan dalam fungsi f dengan menggunakan hubungan ...... . , sehingga
diperoleh:

(1.10)

volume rongga adalah ........ , sedangkan untuk setiap getaran ada 2 arah polarisasi, sehingga jumlah getaran
per satuan volume dengan frekuensi antara .... dan ... sebagai berikut.

(1.11)

..... adalah rapat moda getar gelombang elektromagnetik di dalam rongga. besarnya rapat energi .... yaitu
hasil perkalian ...... . dengan energi rata-rata 1 moda getar.. .., sehingga dapat dinyatakan:

(1.12)

nilai .... dapat diukur secara eksperimental, sedangkan ... diperoleh berdasarkan teori Medan
elektromagnetik. Oleh karena itu, cara menentukan ..... secara teoritis merupakan cara untuk menguji teori
tersebut. perbedaan fisika klasik dan fisika modern dalam menjelaskan bentuk lengkung radiasi benda hitam
terletak pada perbedaan cara menentukan nilai .. dari osilator.

ada beberapa pendekatan yang digunakan oleh fisikawan pada akhir abad ke-19 untuk menerangkan bentuk
lengkung radiasi benda hitam. Salah satu pendekatan berdasarkan teori fisika klasik yang dipublikasikan pada
saat itu adalah pendekatan oleh Rayleigh-Jeans. Rayleigh dan Jeans menggunakan teori ekipartisi energi
untuk menentukan .... . berdasarkan teori tersebut, osilator mempunyai 2 derajat kebebasan, sehingga energi
rata-rata per osilator dapat ditentukan dengan rumus:

(1.13)

Keterangan:

: Konstanta Boltzmann

: suhu mutlak
setiap osilator berkaitan dengan satu moda getar, sehingga rapat energi dapat dihitung dengan rumus:

(1.14)

persamaan 1.14 ternyata tidak dapat digunakan untuk menjelaskan kurva radiasi benda hitam. perbandingan
grafik berdasarkan persamaan tersebut dengan hasil percobaan sebagai berikut.

Gambar 1.5 perbandingan grafik radiasi terhadap frekuensi menurut Rayleigh-Jeans dan eksperimen

pada frekuensi yang rendah, rapat energi berdasarkan penjelasan Jeans dan Rayleigh ternyata berimpit
dengan eksperimen. namun, pada frekuensi tinggi, grafik menurut teori Rayleigh-Jeans sangat menyimpang
dari hasil eksperimen. berdasarkan teori fisika klasik yang dijabarkan oleh Rayleigh-Jeans, jika f semakin besar
maka .... juga semakin besar, dan akan mendekati harga ... apabila .... sangat besar. penyimpangan yang besar
terjadi pada frekuensi tinggi atau pada daerah panjang gelombang Ultra violet, sehingga penyimpangan ini
dinamakan bencana ultraviolet (uv-catastrophe)

kegagalan Rayleigh-Jeans dalam menjelaskan landasan teoretis dari kurva radiasi benda hitam Dengan
menggunakan teori ekipartisi energi untuk menetapkan, menyebabkan perlunya teori baru dalam
menerangkan bentuk kurva radiasi benda hitam dengan membuat anggapan bahwa untuk getaran osilator
tidak berlaku teori ekipartisi energi. anggapan tersebut sangat revolusioner pada saat itu, terutama karena
teori kinetik gas (yang menggunakan teori ekipartisi energi) cukup mantap dan terbukti secara eksperimental
untuk menjelaskan distribusi partikel gas. langkah tersebut ternyata membuka suatu era baru dalam ilmu
fisika, yakni dimulainya pengembangan teori fisika modern yang dapat menerangkan peristiwa dan gejala
fisika pada tingkat atomik.

B. Hipotesis kuantum planck

terobosan spektakuler dilakukan oleh Max Planck untuk menjelaskan kurva radiasi benda hitam secara
teoritis dengan menganggap bahwa energi osilator nilainya adalah diskrit. Planck sendiri sebenarnya kurang
yakin dengan hipotesis yang diajukan nya, namun penjelasan yang dikembangkannya menjadi mantap setelah
didukung oleh beberapa ilmuwan seperti Einstein yang juga menganggap bahwa radiasi gelombang
elektromagnetik juga bersifat diskrit. penjelasan tentang radiasi termal oleh Planck dilakukan dengan
membuat beberapa anggapan mengenai osilator-osilator yang menjadi sumber energi pancaran termal
sebagai berikut.

1. energi yang dapat dimiliki osilator tersebut tidak kontinu, melainkan berharga diskrit, yaitu kelipatan dari
hf.

(1.15)

dalam ungkapan tersebut, h adalah suatu tetapan (yang kemudian dinamakan tetapan Planck) yang
besarnya ... ... Joule sekon, sedangkan f adalah frekuensi getaran.

2. sebaran energi osilator mengikuti distribusi Boltzmann, yaitu bahwa kemungkinan atau probabilitas suatu
osilator mempunyai energi antara .... dan....

............
Keterangan:

: tetapan Boltzmann

: suhu dinding

energi rata-rata dapat dihitung dengan menggunakan persamaan sebagai berikut.

.........

....

pernyataan matematis dari radiasi termal berdasarkan persamaan (1.11), (1.12) dan (1.17) sebagai berikut.

1.18

Atau

1.19

persamaan (1.18) dan (1.19) diturunkan secara teoritis dengan menggunakan teori gelombang
elektromagnetik, khususnya tentang syarat-syarat yang harus dipenuhi suatu gelombang tegak (stasioner)
dalam rongga berdinding logam. asumsi yang digunakan oleh plan adalah energi osilator hanya memiliki nilai
yang diskrit, ...... , dan menolak teori ekipartisi untuk sistem osilator. ternyata lengkung teoretis menurut
persamaan (1.18) atau (1.19) sesuai dengan data-data eksperimental tentang radiasi spektral oleh benda
hitam sempurna.

penjelasan bentuk kurva radiasi benda hitam dengan menggunakan persamaan (1.19) sebagai berikut.

1. pada daerah panjang gelombang yang panjang, berlaku relasi, .. .. . , sehingga persamaan (1.19) menjadi:

(1.20)

persamaan tersebut sesuai dengan teori Rayleigh-Jeans dan dapat menerangkan bentuk lengkung radiasi
benda hitam pada daerah .... besar.

2. pada panjang gelombang pendek, nilai ..... . , sehingga persamaan (1.19) menjadi:

(1.22)

persamaan tersebut dapat menerangkan bentuk lengkung radiasi benda hitam pada daerah .... kecil.

menurut tata cara metode ilmiah, asumsi Planck (postulat Planck) tentang hakikat radiasi termal ternyata
benar. postulat Planck dapat dinyatakan sebagai berikut.

energi osilator harmonik dengan frekuensi f, dibatasi pada harga-harga yang merupakan kelipatan dari hf.

planck menanamkan satuan dasar energi (hf) tersebut sebagai "kuantum" tetapan Planck h yang diperoleh
secara teori dan sesuai dengan data eksperimen adalah ....... joule secon. tetapan plank sering dijumpai dalam
ungkapan-ungkapan teori kuantum, dan boleh dikatakan bahwa konstanta Planck merupakan ciri dari
ungkapan ungkapan fisika kuantum.

planck mengajukan konsep kuantisasi energi (energi bersifat diskrit) yang dapat dimiliki oleh osilator-osilator
harmonik pada permukaan logam, dan tetap menganggap bahwa energi dalam rongga berbentuk gelombang.
hipotesis tersebut diajukan oleh Max Planck pada tanggal 14 Desember 1900 dalam suatu pertemuan ilmiah.
pada tahun 1905, Einstein menyarankan gagasan bahwa energi elektromagnetik dalam rongga tersebut juga
berbentuk gumpalan energi, yang kemudian disebut foton. gagasan bahwa energi foton juga terkuantisasi
dikemukakan oleh Einstein untuk dapat menerangkan efek fotolistrik.

planck sebetulnya tidak mantap dalam mengajukan hipotesisnya, Einsteinlah yang memantapkan teori
tentang kuantisasi energi. hipotesis planck secara fundamental mengubah pandangan klasik tentang fisika
menjadi pandangan modern yang kemudian menyebabkan penjajakan tentang landasan Fisika untuk sistem
atomik dan sub atomik. penjajakan ini berakhir pada tahun 1929 dengan dirumuskannya teori persamaan
gelombang relativistik yang menggabungkan teori relativistik dengan teori kuantum. Planck memperoleh
hadiah Nobel pada tahun 1918 atas sumbangannya untuk ilmu fisika.

latihan soal

1. sebatang logam akan berpijar pada suhu 1100 K, namun bongkahan kuarsa tidak berpijar pada suhu
tersebut. Jelaskan mengapa demikian!

2. Buktiksn bahwa.......

3. suhu bola api pada sebuah ledakan termonuklir mencapai ..... . Hitunglah panjang gelombang radiasi
maksimum yang dipancarkan!

4. Hitunglah panjang gelombang radiasi maksimum yang dipancarkan oleh sebatang logam besi yang
dipanaskan sampai ....... !

5. jika suhu permukaan matahari adalah 5700 K dan jari-jarinya adalah .......... m, Hitunglah jumlah massa
matahari yang hilang dalam setiap detik!

6. hitunglah nilai x rata-rata, menggunakan persamaan:

.......

.......

Dengan fungsi

7. buktikan bahwa untuk panjang gelombang ...

...

8. hitunglah energi rata-rata dari osilator Planck untuk nilai ....


9. hitunglah radiasi daya persatuan luas dari sebuah benda hitam untuk interval panjang gelombang ..... nm
dekat spektrum radiasi maksimum pada suhu 300 K. gunakan hukum radiasi Planck untuk menghitung radiasi
daya!

10. Tunjukkan bahwa hukum radiasi Planck sesuai dengan Hukum Wien dan persamaan Rayleigh-Jeans pada
kondisi terbatas!

Anda mungkin juga menyukai