Anda di halaman 1dari 2

Pemilik nama Alexander Thian atau yang lebih dikenal dengan aMrazing baik

di Twitter atau Instagram ini adalah seorang travel blogger asal Indonesia. Alex
menjadi travel blogger sejak tahun 2012. Memulai dari kegemarannya menulis, dia
dulunya penulis script untuk beberapa sinetron. Lantas, banting stir jadi penulis
hingga kini adalah seorang travel blogger. Nama aMrazing diambil dari Jason Marz,
“"Itu karena gue ngefans banget sama Jason Mraz. Jadinya pakai Mraz, lihat aja huruf
M-nya gede kan?" kata Alex memulai cerita di Kuningan City, Jakarta Selatan, Sabtu
(25/11/2017).
Memilih menjadi seorang travel blogger, bagi Alex bukan karena sekadar jalan-
jalan dan foto-foto saja. Dengan traveling, Alex keluar dari zona nyaman, mengenal
suatu budaya baru hingga bisa mengenali potensi diri.
"Dengan traveling kita bisa mengenali diri kita sendiri. Bisa jauh menghargai
perbedaan karena tiap orang di tiap negara memiliki budaya, bahasa dan kehidupan
yang berbeda-beda. Dengan traveling, gue sendiri merasa kecil banget di hadapan
alam. Itu yang membuat diri sendiri jadi bersyukur," tutur pria kelahiran Pontianak
tersebut.
Alex bukanlah seorang anak yang berasal dari keluarga kaya raya. Di salah satu
postingan Instagramnya, Alex pernah bercerita bahwa ia tak pernah merasakan
bangku kuliah karena tidak memiliki cukup uang.

Ketika ayahnya meninggal, ibunya harus bekerja di luar negeri dan Alex tinggal
bersama pamannya di Malang. Pekerjaan apapun ia jalani untuk bertahan hidup, mulai
dari menjaga warung kelontong hingga membuat kue nastar dan kastangel saat bulan
ramadhan tiba.

Sadar bahwa dirinya tidak mempunyai gelar sarjana, Alex pun bertekad bahwa
ia harus mempunyai skill yang berguna. Maka ia pun belajar untuk menulis, belajar
bahasa Inggris, belajar mengenai fotografi, belajar bagaimana caranya berkomunikasi,
dan belajar tentang apa itu networking. Semuanya itu ia lakukan dengan tekun hingga
ia sampai di titik sekarang. "Life is a series of decision, The willingness to do things
you haven't before, to move forward in life" – Alex

Lewat akun Twitternya, traveler yang memiliki peliharaan anjing dan kucing
ini mengaku sempat merasa depresi dan bosan dengan kehidupannya, bahkan pernah
terpikir untuk bunuh diri. Dari internet, Lexy menemukan artikel yang menyarankan
dirinya untuk menuliskan perasaannya. Berawal dari situlah, kini Alex termasuk salah
satu penulis sekaligus pencerita. Kisah yang biasa bisa jadi luar biasa menarik,
lengkap dengan moral ceritanya. ia telah menulis buku The Not So Amazing Life of
Amrazing dan Somewhere Only We Know

Anda mungkin juga menyukai