Anda di halaman 1dari 6

BIOLOGI KARAKTER

1. Patrick Star

Pisaster brevispinus
 Klasifikasi:
Kingdom: Animalia
Phylum: Echinodermata
Class: Asteroidea
Order: Forcipulatida
Family: Asteriidae
Genus: Pisaster
Species: P. brevispinus
 Ciri-ciri umum :
o Makanan Bintang Laut Merah Muda Raksasa adalah kerang,
cacing tabung, ikan yang mati, cumi cumi, teritip, dan biskuit
laut (sand dollars)
o Ciri Khusus Bintang Laut Merah Muda Raksasa beratnya bisa
mencapai 2 pon, memiliki duri yang panjangnya 2 mm. Lembut
dan juga lembek yang memungkinkanya bisa menempal dan
menekuk di karang.
o Perkembangbiakan Bintang Laut Merah Muda Raksasa
pemijahan metode bebas yang berarti bintang laut betina
melepaskan gamet di air dan bisa dibuahi oleh jantan
manapun.
 Peranan :
Sebagai detrivor yaitu pemakan materi organik ,herbivora, karnivora,
kotoran dan bangkai laut. Sehingga laut menjadi bersih dan
keseimbangan ekosistem terjaga.
2. Squidward Tentacles

Octopus vulgaris
 Klasifikasi :
Kingdom: Animalia
Phylum: Mollusca
Class: Cephalopoda
Order: Octopoda
Family: Octopodidae
Genus: Octopus
Species: O. vulgaris
 Ciri-ciri umum :
o Gurita bertubuh lunak, karena itu ia digolongkan sebagai
hewan moluska.
o Gurita punya 8 lengan. Lengan ini berbeda dengan tentakel.
Lengan pada gurita dipakai bergerak dan berburu makanan.
o Gurita tak punya cangkang luar.
o Gurita juga tidak memiliki tulang seperti pada cumi-cumi dan
sotong.
o Gurita memiliki paruh yang merupakan bagian paling keras
yang ada di tubuhnya. Paruh ini berfungsi seperti rahang,
untuk membunuh dan menggigit mangsa.
o Gurita memiliki mantel yang menyelubungi bagian perut dan
nampak seperti kantung. Mantel ini terbuat dari otot.
o Gurita mempunyai 3 jantung, 2 untuk memompa darah ke
bagian insang dan 1 untuk memompa darah ke seluruh bagian
tubuh dari gurita.
o Gurita bernapas dengan insang.
o Untuk melindungi diri, gurita bisa menyemburkan tinta,
melakukan kemuflase atau memutus lengannya saat terancam.
 Peranan :
Digunakan sebagai bahan makanan, dipelihara di akuarium sebagai
spesimen yang dipertontonkan, atau dipelihara sebagai hewan
peliharaan.
3. Mr. krabs

Ocypode quadrata
 Klasifikasi :
Kingdom: Animalia
Filum: Arthropoda
Subfilum: Crustacea
Kelas: Malacostraca
Ordo: Decapoda
Infraordo: Brachyura
Famili: Ocypodidae
Genus: Ocypode
Spesies: O. cursor
 Ciri-ciri umum :
o Kepiting yang satu ini diberi nama Ghost Crab karena punya
warna cangkang yang pucat sehingga bisa berkamuflase
dengan warna pasir yang ada di pantai.
o Selain pintar menyamar, kepiting jenis ini juga lincah dalam
bergerak. Karena kemampuannya inilah, ia diibaratkan seperti
hantu yang suka bergerak cepat dan sulit terlihat.
o Hewan yang sering disebut Sand Crab ini hidup di daerah
beriklim tropis dan subtropis, seperti Perairan Atlantik-
Amerika, Laut Mediterania, Laut Merah, Perairan Pasifik-
Amerika, dan Perairan Indo-Pasifik
o Lebar tubuhnya bisa mencapai 50 mm ketika dewasa.
o Ia memiliki mata hitam besar yang bisa melihat ke segala ara.
o Kepiting hantu bernapas lewat insang.
 Peranan :
1. Konversi nutrien dan mempertinggi mineralisasi.
2. Meningkatkan distribusi oksigen dalam tanah.
3. Membantu daur hidup karbon.
4. Penyedia makanan alami
4. Plankton

Cyclops sp
 Klasifikasi :
Filum : Arthropoda
Kelas : Maxillopoda
Ordo : Cyclopoida
Famili : Cyclopidae
Genus : Cyclops
Spesies : Cyclops sp.
 Ciri-ciri umum :
o Hidup secara kosmopolitan (dapat hidup disemua
perairan:laut, tawar, maupun payau), dapat bertahan hidup
dalam kondisi yang tidak cocok dengan membentuk
penutuplendirdan memiliki 5 pasang kaki
o Hidup di perairan tawar dan laut
 Peranan :
Sebagai sumber energi utama dalam ekosistem perairan.

5. Spongebob Squarepants

Aplysina fistularis

 Klasifikasi :
Kingdom: Animalia
Subkingdom: Parazoa
Filum: Porifera
Kelas: Demospongiae
Ordo: Verongida
Famili: Aplysinidae
Genus: Aplysina
Spesies: Aplysina fistularis
 Ciri – ciri umum :
o Anggota filum ini umumnya dikenal sebagai spons.
o Habitat – Mereka sebagian besar hewan laut, sedikit yang
ditemukan di air tawar.
o Simetri tubuh – sebagian besar adalah hewan asimetri, tidak
ada bentuk yang pasti bagi tubuh porifera.
o Tingkat organisasi – ini adalah hewan primitif, multisel dengan
kelas organisasi seluler.
o Motilitas – spons dewasa hidup menetap, yaitu mereka perlu
substratum untuk menempelkan dirinya ke permukaan dan
tidak bergerak.
o Cara memperoleh makanan – Karena sifat sessile, spons adalah
filter feeder.
o Pencernaan – Pencernaan intraseluler
o Skeleton – Tubuh spons didukung oleh kerangka yang terbuat
dari spikula atau serat spongin.
o Reproduksi – Jenis Kelamin tidak terpisah, mereka adalah
hermafrodit.
o Fertilisasi – Fertilisasi internal.
 Peranan :
Spons adalah salah satu biota laut yang menghasilkan senyawa
bioaktif. Senyawa bioaktif yang dihasilkan oleh spons laut telah
banyak diketahui manfaatnya. Manfaat tersebut antara lain adalah
sebagai antibakteri, antijamur, antitumor, antivirus, antifouling dan
menghambat aktivitas enzim.

Anda mungkin juga menyukai