Anda di halaman 1dari 7

BAHANA

INSPIRASI
MUDA

PROGRAM GINO JISSHUSEI


(MAGANG SEBAGAI CAREWORKER DI JEPANG)
PROFESI CAREWORKER DI JEPANG

Profesi careworker merupakan pengembangan dari profesi keperawatan. Tugas dari seorang careworker adalah
mendampingi, memberi perhatian, merawat, dan membantu kebutuhan dasar orang lansia (lanjut usia/tua) di
luar kebutuhan medis. Di Jepang, careworker merupakan profesi spesialis yang setara dengan profesi kesehatan
lainnya, misalnya perawat ataupun analis kesehatan.

Careworker bertugas mendampingi, merawat, dan menjaga lansia.

Pelayanan terhadap masyarakat lansia merupakan salah satu prioritas dari program pemerintah Jepang. Oleh
karena itu, hingga kini terus dibangun fasilitas pelayanan lansia (dalam Bahasa Jepang disebut Shisetsu) di
seluruh Jepang dengan standar tinggi yang ditetapkan oleh pemerintah Jepang.

Menurut data Departemen Dalam Negeri dan Komunikasi (総務省) tahun 2015, jumlah penduduk di
Jepang mencapai 127.320.000 Jiwa, dan 25 % dari jumlah itu berusia lebih dari 65 tahun. Bahkan diperkirakan
tahun 2035, jumlah penduduk lansia di Jepang akan mencapai 34%.

Seiring dengan terus bertambahnya jumlah lansia di Jepang, dibutuhkan pula lebih banyak lagi tenaga
careworker yang bekerja di Jepang. Maka, pemerintah Jepang membuka kesempatan sebesar-besarnya bagi
tenaga kerja asing untuk bekerja di Jepang sebagai careworker. Bekerja sebagai careworker di Jepang
merupakan peluang yang sangat baik karena memiliki lingkungan kerja yang kondusif dan standar upah yang
tinggi.
PENJELASAN PROGRAM GINO JISSHUSEI (MAGANG SEBAGAI CAREWORKER DI JEPANG)
Bagi orang Indonesia yang tertarik berprofesi sebagai careworker di Jepang, terbuka peluang untuk bekerja
magang melalui program Gino Jisshusei. Bekerja magang sebagai careworker di Jepang melalui program Gino
Jisshusei akan mendapatkan keuntungan dari proses yang singkat, standard gaji yang tinggi, serta jaminan
keberangkatan setelah selesai mengikuti pelatihan di Indonesia.

Proses yang akan dilalui:

1. Bagi peserta yang diterima mengikuti program Gini Jisshusei, akan menjalani pelatihan bahasa dan
budaya Jepang dasar selama 6 bulan di LPK Bahana Inspirasi Muda mulai dari nol hingga untuk
mencapai tingkat kemampuan bahasa Jepang N4.
2. Setelah selesai pelatihan dasar, akan ditentukan tempat bekerja di Jepang bagi
peserta.
3. Setelah ditentukan tempat bekerja di Jepang, peserta akan mengikuti pelatihan pra-keberangkatan
selama 2 bulan di Indonesia, lalu berangkat ke Jepang.
4. Peserta akan kembali mengikuti pelatihan lanjutan di Jepang selama 1 bulan, kemudian langsung
bekerja sebagai careworker.
5. Setelah bekerja di Jepang selama setahun, peserta diwajibkan mengikuti ujian kemampuan Bahasa
Jepang level N3. Apabila tidak lulus maka peserta akan dipulangkan ke Indonesia, dan apabila lulus
akan melanjutkan bekerja selama 2 tahun, sehingga total bekerja di Jepang selama 3 tahun.
6. Setelah bekerja selama 3 tahun, peserta akan mengikuti ujian tertulis mengenai
keperawatan lansia. Apabila tidak lulus maka akan pulang ke Indonesia. Apabila
lulus, maka masa kerja akan diperpanjang 2 tahun lagi, sehingga total bekerja di Jepang selama 5
tahun.
PERSYARATAN
Untuk mengikuti program Gino Jisshusei ada beberapa persyaratan yang harus dipenuhi yaitu di antaranya:

Persyaratan umum:

1. Perempuan
2. Lajang
3. Usia minimal 20 tahun, maksimal 27 tahun
4. Tidak perlu bisa berbahasa Jepang (karena akan diberi pelatihan)
5. Tidak merokok dan bukan pengguna narkoba
6. Tidak bertatto
7. Telah lulus D3/S1 Keperawatan, D3/D4 Kebidanan, atau minimal D3 jurusan Kesehatan lainnya
8. Sehat jasmani dan rohani
9. Menyertakan hasil pemeriksaan Medical Check Up dengan item pemeriksaan:

a. HBs Ag

b. VDRL

c. Urine (Glucose, Protein, Blood)

d. SGOP & SGPT

e. T-Cholestrol

f. Hemotocrit

g. Thorax

h. Tidak buta warna

10. Tidak pernah mengikuti program pemagangan ke Jepang sebelumnya.

Persyaratan dokumen: Akte lahir

1. KTP
2. Kartu Keluarga (KK)
3. MCU (Medical Check Up)
4. Ijazah terakhir
5. Raport SMA/SMK dan SKHUN (Hasil UN) untuk lulusan SMA/SMK atau Transkrip Nilai terakhir untuk lulusan
D3/S1
6. Passport
7. Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK)
8. Fotokopi rekening bank orang tua/wali 3 bulan terakhir
9. Surat keterangan kerja orang tua/wali dan slip gaji orang tua/wali bulan terakhir (apabila orang tua/wali bekerja
sebagai pegawai negeri maupun swasta)
10. Surat izin usaha orang tua/wali dan surat keterangan penghasilan atau bukti pembayaran pajak orang tua/wali
bulan terakhir (apabila orang tua/wali bekerja sebagai pengusaha)
11. Surat pernyataan belum pernah mengikuti program magang
12. Surat pernyataan bersedia mengikuti pelatihan sebelum berangkat ke Jepang
13. Surat ijin orang tua/wali
14. Surat pernyataan tidak memiliki penyakit/riwayat penyakit:
-asma
-diabetes
-penyakit jantung
-gangguan pendengaran
-ayan
-gangguan penglihatan yang parah
-buta warna
-penyakit kulit
-alergi
-kanker
-penyakit kelamin
-hernia
-paru-paru
-patah tulang
-TBC
-kegemukan
-Lower Back Pain
-dan penyakit atau riwayat penyakit yang bisa terjadi atau kambuh kembali pada saat bekerja
dan penyakit yang bisa mengganggu praktek kerja di Jepang.

Keterangan:

-Persyaratan dokumen di atas dikirim via email ke bahanainspirasimuda@gmail,com

-Semua dokumen asli dibawa oleh peserta ketika akan menempati asrama pelatihan di LPK Bahana Inspirasi Muda
BIAYA
Biaya yang dibutuhkan untuk program Gino Jisshusei sebesar Rp.40.000.000. Biaya tersebut sudah meliputi:

- Materi pelatihan (mendapat sertifikat, handout, audio, video)


- Tempat tinggal asrama dan fasilitas selama pelatihan (peralatan tidur, peralatan masak/dapur,
internet, air, dan listrik)
- Seragam dan surippa (Japanese slipper)

Ada beberapa cara pembayaran yang bisa dilakukan oleh peserta.

1. Paket A
Peserta bisa membayar keseluruhan biaya pelatihan Rp.40.000.000 dengan cara mengangsur
selama masa pelatihan 6 bulan. Biaya yang dibayarkan adalah Rp.6.665.000/bulan sebanyak 6
kali.
Paket A
6X (selama di Bahana Inspirasi Muda) Total Biaya Rp. 40.000.000
Rp. 6.665.000/bulan

2. Paket B
Peserta bisa membayar setengah biaya pelatihan yaitu Rp.20.000.000 dengan cara mengangsur
selama masa pelatihan 6 bulan di Bahana Inspirasi Muda dan sisanya selama bekerja di Jepang.
Biaya yang dibayarkan adalah Rp.3.525.000/bulan sebanyak 6 kali. Sisa biaya pelatihan bisa
dibayarkan setelah peserta bekerja di Jepang dengan cara mengangsur seperti berikut.

Paket B
No Selama di Bahana Inspirasi Selama bekerja di Jepang
Muda
1. 6X dengan biaya angsuran → DILANJUTKAN → 6X dengan biaya angsuran
Rp.3.525.000/bulan Rp.3.525.000/bulan

2. 6X dengan biaya angsuran 12X dengan biaya angsuran


Rp.3.525.000/bulan Rp.1.775.000/bulan
3. 6X dengan biaya angsuran 18X dengan biaya angsuran
Rp.3.525.000/bulan Rp.1.200.000/bulan
3. Paket C
Peserta bisa membayar biaya pelatihan dengan cara mengangsur selama masa pelatihan 6 bulan
di Bahana Inspirasi Muda dan 24 bulan selama bekerja di Jepang (total 30 bulan). Biaya yang
dibayarkan adalah Rp.1.500.000/bulan.

Paket C
Selama di Bahana Inspirasi Selama bekerja di Jepang
Muda
6X dengan biaya angsuran → DILANJUTKAN → 24X dengan biaya
Rp.1.500.000/bulan angsuran
Rp.1.500.000/bulan

Namun, apabila pilihan cara pembayaran tersebut di atas masih dirasa memberatkan, calon peserta bisa
mengkonsultasikan cara pembayaran yang ideal kepada pihak Bahana Inspirasi Muda.

Anda mungkin juga menyukai