Anda di halaman 1dari 16

PERCOBAAN 1

GERBANG LOGIKA (LOGIC GATE)


A. Tujuan
1. Mengenal jenis – jenis gerbang (gate) yang ada
2. Mengetahui cara kerja masing – masing gerbang (gate) dengan melihat
tabel kebenaran
B. Alat dan Bahan
1. Satu unit Unitrain
a. Extended supply
b. Power supply
c. Unitrain interface
d. Unitrain experimenter
2. Kabel jumper
3. Kabel penghubung
4. Satu unit PC
5. Card Gate AND Flip-Flops S04204-GA

C. Dasar Teori
Gerbang logika adalah blok bangunan dasar untuk membentuk
rangkaian ektronika digital,yang digambarkan dengan simbol-simbol
tertentu yang telah ditetapkan. Sebuah gerbang logika memiliki beberapa
Inputan dan hanya memiliki satu keluaran. Dimana keluarannya akan
HIGH (1) atau LOW (0) yang tergantung pada level digital pada terminal
masukan. Dengan menggunakan gerbang logika kita dapat mendesain
suatu system digital yang akan dikendalikan level masukan digital an
menghasilkan sebuah tanggapan keluaran tertentu berrdasarkan rancangan
rangkaian logika itu sendiri. 1
Gerbang logika dapat diartikan dengan satu atau lebih isyarat masukan
tetapi hanya menghsilkan satu isyarat keluaran. Gerbang logika juga dapat
diartikan sebagai elemen pengambil keputusan dan penyiap operasi atau
rangkaian digital. Gerbang logika inilah yang akan digunakan untuk

1
Ir.Wijaya Widjanarka N,Teknik Digital, 2006, hlm.22
memproses data digital. Gerbang logika hanya beroperasi pada system
bilangan biner,oleh karena itu serring disebut gerbang logika binner. 2
Gerbang logika terdapat beberapa jenis, yaitu :
1. NOT (inverter)
2. AND
3. OR
4. NAND
5. NOR
6. EXCLUSIVE-OR (EXOR)
7. EXCLUSIVE-NOR (EXNOR)
Berikut akan kita bahas macam-macam gerbang logika yang dipakai dalam
teknik digital.

1. Logika ATAU (OR)

Gerbang logika OR memiliki dua atau lebih isyarat masukan tetapi


hanya memiliki satu isyarat keluaran. Jika salah satu isyarat masukannya
1,maka sinyal keluarannya adalah 1.3

Gerbang OR Dinyatakan dengan persamaan Y = A + B = A ATAU


B, tabel kebenaran untuk gerbang ATAU (OR) yang mempunyai dua Input
seperti terlihat pada Tabel Kebenaran ATAU (OR) dan simbol logik-nya pada
gambar 1.2

Gambar 1.2

2
Ir.Wijaya Widjanarka N,Teknik Digital, 2006, hlm.22
3
Idem hlm.22
Input Output

A B Y=A+B
0 0 0
1 0 1
0 1 1
1 1 1
Tabel kebenaran OR
Dari tabel diatas diketahui bahwa operasi ATAU mengharuskan A = 1 atau
B = 1, atau kedua- duanya A = B = 1, supaya F berada dalam keadaan 1.

2. Logika DAN (AND)


Logika DAN dinyatakan dengan persamaan Y = A.B = A DAN B, dapat
direpresentasikan dalam satu rangkaian yang menggunakan dua saklar
elektrinik sebagai Input dan menghasilkan Output F. dalam gerbang logika
AND jika slah satu isyarat masukannya 1, maka maka sinyal keluarannya
tetap 0. Dan bila kedua Inputnya 0 maka Outputnya akan 0. 4

Gambar 1.1
Input Output
A B Y=A.B
0 0 0
0 1 0
1 0 0
1 1 1
Tabel kebenaran AND
3. Gebang TIDAK (NOT) atau Pembalik (INVERTER)
Gerbang logika NOT adalah sebuah gerbang logika yang hanya
memiliki satu Input dan hanya satu Output yang funngsinya sebagai
pembalik. Prinsif kerja dari gerbang ini sangat sederhana, apaun isyarat

4
Ir.Wijaya Widjanarka N,Teknik Digital, 2006, hlm.30-31
yang diberikan pada bagan Input akan dibalik oleh gerbang logika ini
sehingga pada bagian Outputnya akan menjadi berlawanan atau
keadaannya terbalik.5

Gerbang TIDAK (NOT) dinyatakan dengan persamaan: F = Ā =


TIDAK A. Simbol untuk masukan yang dibalik diperlihatkan dalam
gambar 1.3.

Gambar 1.3
Tabel Kebenaran Pembalik terlihat pada tabel dibawah ini:
Input Output
A Y
0 1
1 0
Tabel Kebenaran NOT atau INVERTER
Fungsi dari gerbang TIDAK adalah peniadaan logis. Garis di atas A
digunakan untuk menunjukan peniadaan. Kebanyakan proses dalam
computer yang akan melibatkan gabungan fungsi-fungsi logis.
4. Gerbang NAND
Beberapa gabungan rangkaian gerbang lain seringkali diperlukan
seperti simbol gerbang NAND yang merupakan realisasi dari sebuah
keluaran DAN yang dibalik. Gerbang logika kombinasi ini memiliki
operasi yang sama dengan gerbang AND,tetapi pada bagian keluarannya
dibalik dengan dengan gerbang logika inverter (NOT). Gerbang logika
NAND terrdiri dari kombinasi atau gabungan gerbang logika NOT dan
AND.
Gerbang logika NAND juga memiliki struktur logika yang sama dengan
gerbang logika AND,yaitu memiliki masukan dua atau lebih tetapi hanya
memiliki satu keluaran saja.6

5
Ir.Wijaya Widjanarka N,Teknik Digital, 2006, hlm.35-36
6
Idem hlm.52-53
Gambar 1.4
Gerbang NAND seperti gambar di atas memperlihatkan Output yang
selalu 1, bila Input-nya bukan (NOR) 1. Dengan kata lain, gerbang NAND
akan selalu mempunyai Output 1, bila A maupun B adalah 0 (lihat tabel
kebenaran gerbang NAND).

Input Output
A B Y
0 0 1
0 1 1
1 0 1
1 1 0
Tabel kebenaran NAND
5. Gerbang NOR
Gerbang NOR mempunyai dua atau lebih sinyal masukan. Semua
masukan harus rendah untuk memperoleh keluaran tinggi. Jadi, gerbang
NOR hanya mengenal kata masukan yang bitnya 0.7
Gerbang logika NOR terdiri dari kombinasi atau gabungan dari
gerbang logika NOT. Sering juga disebut gerbang logika NOR. Gerbang
logika NOR memiliki struktur logika yang sama dengan gerbang logika OR
yang memiiki dua masukan atau lebih tetapi hanya memiliki satu keluaran
saja. 8
Dengan kata lain pembalikan keluaran ATAU (OR) realisasinya
disebut NOR, yang terlihat pada gambar 1.5.

Gambar 1.5

7
Albert Paul Malvino, Elektronika Komputer Digital, Depok, 1994, hlm. 49
8
Ir.Wijaya Widjanarka N,Teknik Digital, 2006, hlm.52-53
Input Output
A B Y
0 0 1
0 1 0
1 0 0
1 1 0
Tabel kebenaran NOR

6. Gerbang OR eksklusif (EXOR)


Gerbang logika EXOR adalah gerbang logika yang memiiki sifat khusus
yang tidak dimiliki oleh gerbang logika lain sifat khusus yang dimilikinya
membuat gerbang logika ini termasuk juga komplemennya, lebih sering
digunakan daripada gerbang gerbang lainnya. Terutama untuk aplikasi
rankaian logika yang rumit dan kompleks. 9
Gerbang logika EXOR terdiri dari dua bagian dimana bagian atasnya terdiri
dari gerbang AND dengan dua masukan yaitu masukn A dan masukan B. untuk
masukan A dipasang gerbang logika NOT yang berfungsi sebagai pembalik.
Gerbang eksklusif ATAU (exclusive OR gate atau XOR), digunakan untuk
merealisasikan kondisi A atau B, tetapi bukan A dan B. Gambar 1.6
memperlihatkan simbol untuk gerbang XOR.

Gambar 1.6
Input Output
A B Y
0 0 0
0 1 1
1 0 1
1 1 0
Tabel kebenaran XOR

9
Ir.Wijaya Widjanarka N,Teknik Digital, 2006, hlm.58
7. Gerbang NOR eksklusif
Operasi XNOR dikenal sebagai NOR eksklusif atau bukan OR. Istilah
gerbang NOR eksklusif sering disingkat dengan gerbang XNOR. Keluaran dari
gerbang XNOR merupakan komplemen dari tabel kebenaran XOR. Gambar
1.7 memperlihatkan simbol untuk gerbang XNOR. 10

Gambar 1.7
Input Output
A B Y
0 0 1
0 1 0
1 0 0
1 1 1
Tabel kebenaran XNOR

TEOREMA DE MORGAN
Teorema pertama “gerbang logika NOR dapat digantikan dengan gerbang
logika yang setara yaitu logika AND dengan kedua masukanny dibalik dengan
logika inverter (not)”. 11
Teorema kedua “gerbang logika NAND dapat digantikan dengan
rangkaian logika yang setara yaitu gerbang logika OR, yang kedua
masukannya dibalik dengan gerbang logika inverter.

PETA KARNAUGH (K-MAP)


Tabel Karnaugh dipergunakan untuk menyederhanakan persamaan
keluaran yang merupakan fungsi dari gerbang

10
Ir.Wijaya Widjanarka N,Teknik Digital, 2006, hlm.62-63
11
Idem hlm.50
gerbang penyusunnya. Penyederhanaan dapat dilakukan dengan cara
penjumlahan dari hasil perkalian (sum of product) atau perkalian dari
hasil penjumlahan (product of sum). 12
Cara penyederhanaan dengan menggunakan metode Karnaugh (K-map) sangat
membantu mencapai kondisi paling sederhana untuk persamaan keluaran.
Disamping kemudahan mengisi kondisi keluaran (persamaan POS atau SOP)
yang diharapkan kedalam tabel Karnaugh yang tiap kotak/sel sudah ditandai
dengan angka desimal.13
Langkah langkah pengisian K-map dan cara reduksi ke bentuk persamaan
keluaran minimum adalah sebagai berikut :
1. Isi tabel kebenaran dengan fungsi keluaran SOP.
2. Fungsi keluaran SOP diisi ke sel yang sesuai pada K-map
3. Lingkari sel sel yang berdekatan dalam grup 2-4-8 sel, semakin besar grup
yang dapat dilingkaran semakin sederhana fungsi keluaran yang dihasilkan.
4. Tulis suku persamaan SOP dari tiap lingkaran dimana variabel-variabel
tidak berubah.

12
Muis, salaudin, Teknik Digital Dasar Pendekatan Praktis, Yogyakarta, 2012, hlm.49
13
Idem hal.60
D. Langkah Percobaan
1) Gerbang NOT
a. Merangkai rangkaian seperti yang ditunjukkan

b. Membuka instrumen virtual Input atau Output display melalui pilihan


dan mengklik pada gambar

Variabel(s) Keadaan Nilai Logika


Output
Q0...Q15
Output
Q0...Q15
Input I0...I15
Input I0...I15

c. Merangkai rangkaian seperti yang ditunjukkan pada gambar


2) Gerbang AND
a. Merangkai rangkaian seperti yang ditunjukkan pada diagram

b. Membuka instrumen virtual digital Input atau Output display melalui


pilihan menu instrumen digital Input dan Output atau dengan mengklik
pada gambar

Variabel(s) Keadaan Nilai Logika


Output Q0...Q15
Output Q0...Q15
Input I0...I15
Input I0...I15

c. Membuat koneksi untuk melakukan dus eksperimen sederhana yang


bersama dengan hasil sebelumnya akan dapat membantu mendapatkan
empat aturan sederhana tentang AND.
3) Gerbang OR
a.Merangkai rangkaian seperti ditunjukkan pada diagram

b. Membuka instrumen virtual digital Input atau Output display melalui


pilihan menu instrumen digital Input dan Output atau dengan mengklik
pada gambar

Variabel(s) Keadaan Nilai Logika


Output Q0...Q15
Output Q0...Q15
Input I0...I15
Input I0...I15

c. Membuat koneksi untuk melakukan dua eksperimen sederhana yang


bersama dengan hasil sebelumnya akan membantu empat peraturan
sederhana
4) Gerbang NAND
a. Merangkai rangkaian seperti yang ditunjukkan

b. Membuka instrumen virtual Input atau Output display melalui pilihan


dan mengklik pada gambar

Variabel(s) Keadaan Nilai Logika


Output
Q0...Q15
Output
Q0...Q15
Input I0...I15
Input I0...I15
c. Merangkai rangkaian seperti yang ditunjukkan pada gambar

d. Merangkai rangkaian seperti yang ditunjukkan pada gambar

5) Gerbang NOR
a. Merangkai rangkaian seperti yang ditunjukkan

b. Membuka instrumen virtual Input atau Output display melalui pilihan


dan mengklik pada gambar
Variabel(s) Keadaan Nilai Logika
Output
Q0...Q15
Output
Q0...Q15
Input I0...I15
Input I0...I15

c. Merangkai rangkaian seperti yang ditunjukkan pada gambar

d. Merangkai rangkaian seperti yang ditunjukkan pada gambar

6) Gerbang XOR
a. Merangkai rangkaian seperti gambar
b. Membentuk intrumen virtual digital Input atau Output display atau
mengklik pada gambar

Variabel(s) Keadaan Nilai Logika


Output Q0...Q15
Output Q0...Q15
Input I0...I15
Input I0...I15

7) Gerbang XNOR
a. Merangkai rangkaian seperti gambar
b. Membentuk intrumen virtual digital Input atau Output display atau
mengklik pada gambar

Variabel(s) Keadaan Nilai Logika


Output Q0...Q15
Output Q0...Q15
Input I0...I15
Input I0...I15

Anda mungkin juga menyukai