Anda di halaman 1dari 2

Nidia Larasati

1500026046
Kelas A

Pak Mahmud MD adalah mantan Ketua Mahkamah Konstitusi pernah menggugaah


foto pengurus Muhammadiyah yang sedang berpose di Istana Negara bersama Bung Karno,
di antara pengurus Muhammadiyah terdapat beberapa perempuan yang mengenakan kain
kebaya dan berkerudung, kemudian Pak Mahfud MD menulis sebuah cuitan yaitu
“Perempuan Muhammadiyah pada tahun 1965 berbusana ala perempuan Indonesia dan
budaya bangsa, pakai kebaya anak kerudung kepala sudah islami. Muslimat NU juga begitu.
Model hijab Indonesia”, cuitan tersebut banyak mendapatkan sanggahan dan komentar
negative dari netizen-netizen. Sejak zaman kepemimpinan KH Ahmad Dahlan,
Muhammadiyah memang telah memelopori gerakan penertiban pakaian perempuan. Dalam
buku sejarah Kauman (2010) karya Ahmad Adabi Darban, sejak 1917 Muhammadiyah telah
menggerakkan program wajib berkerudung bagi anggota-anggota Aisyiyah. Namun program
ini baru mewajibkan kaum perempuan untuk berkerudung, karena dalam praktiknya, pakaian
kebaya ternyata masih menjadi pakaian umum anggota Aisyiyah pada waktu itu. Maka
lahirlah budaya unik yang disebut “Kudung Aisyiyah” berupa kain kerudung yang ditenun
dan disulam dengan motif bunga-bungaan. “Kudung Aisyiyah” inilah yang kemudian popular
dikenal sebagai “Songket Kauman” ini menjadi salah satu ciri khas anggota Aisyiyah pada
waktu itu. Jika menggunakan perspektif masa lalu ketika kerudung masih asing di kepala
kaum perempuan jawa, bahwa program penertiban pakaian perempuan yang dilakukan pada
masa KH Ahmad Dahlan itu dalam bentuk model pakaian burqa atau niqab.

Dalam konteks dakwah Muhammadiyah, konsep “Songket Kauman” sebenernya


dapat dipahami sebagai bentuk dakwah kultural yang prosesnya masih terus berlangsung,
tidak boleh berhenti. Ketika Mu’arif beliau adalah seorang penulis, beliau menulis buku
Dakwah Kultural (2005), penulis menyakini bahwa konsep dakwah ini bersifat kontinu, tidak
boleh terputus, bertujuan untuk mengubah budaya yang tidak sejalan dengan ajaran islam.
Kini, Songket Kauman atau Kudung Aisyiyah telah menjadi mozaik dalam sejarah
kebudayaan Muhammadiyah dan Aisyiyah. Dalam sebuah dokumen lain yang dapat
menjelaskan bahwa model pakaian para pengurus Aisyiyah pada masa KH Ahmad Dahlan
memang bervariasi tidak hanya satu model. Model hijab Indonesia yang merupakan
perpaduan antara kebaya dan kerudung sudah jamak ditemukan di kalangan Muhammadiyah
periode awal. Bahkan pada tahun1960-an, model hijab ini masih ditemukan di
Muhammadiyah, khususnya aktivis Aisyiyah. Prof Siti Baroroh Baried, ketua umum PP
Aisyiyah, beliau masih mempertahankan tradisi yaitu berkebaya dan berkerudung. Dalam
konteks sejarah Muhammadiyah, ada titik temu antara budaya melayu dengan model pakaian
hijab. Berawal dari interaksi KH. Ahmad Dahlan sebagai saudagar batik yang pernah
berkunjung ke Minangkabau, berguru kepada Syekh Djamil Djambek. Persoalan islami atau
tidak hijab ala Indonesia sebenernya relatif. Bahkan jika diamati pola berpakaian ibu-ibu
aktivis Aisyiyah sejak zaman Nyai Ahmad Dahlan hingga kini, mereka cukup fleksibel atau
luwes dalam berpakaian. Dalam konteks budaya Jawa, kebaya dan kerudung sudah sangat
islami. Namun dalam konteks budaya lain, barangkali kebaya dan kerudung tidak islami.
Oleh karena itu, para aktivis Aisyiyah cerdas menempatkan sesuatu pada tempatnya. Kebaya
dan kerudung itu sudah Islami dalam konteks budaya.

Anda mungkin juga menyukai