Anda di halaman 1dari 8

KUMPULAN 30 SOAL DAN JAWABAN

MATERI PANCASILA

Soal Pancasila !

1. Sebutkan nilai-nilai pancasila yang telah hidup dalam sejarah kerajaan di Indonesia?
2. Ir. Soekarno menyebut dasar negara itu sebagai Pandangan Hidup bangsa. Jelaskan dan beri
contoh dalam kehidupan berbangsa dan bernegara!
3. Mengapa sering terjadi permusuhan antar umat beragama di Indonesia? Bagaimana peran
pancasila dalam perilaku kebangsaan di Indonesia?
4. Pancasila sebagai cita-cita bangsa Indonesia.mengapa sampai saat ini Negara Indonesia belum
maju? Jelaskan!
5. Bagaimana sifat moral pancasila?
6. Apa fungsi ideologi pancasila bagi Negara?
7. Apakah keistimewaan pancasila sehingga digunakan sebagai dasar Negara?
8. Masih relevankah pancasila sebagai ideology Negara?
9. Jelaskanpengertian dari moral pancasila bersifat rasional, objektif, dan universal!
10. Sebutkan fungsi pancasila sebagai ideology Negara bagi bangsa Indonesia!
11. Bagaimana cara kita sebagai warga Negara Indonesia menggali kekayaan kerohanian,
kepribadian, dan wawasan kebangsaan terpendam?
12. Bagaimana menanamkan nilai-nilai penting yang ada pada sejarah kepada generasi bangsa
Indonesia saat ini?
13. Apa yang membuat ideology pancasila terus bertahan sepanjang masa?
14. Apakah yang dimaksud dengan pancasila tampil sebagai ideology yang hegemonie?
15. Apakah dalam pancasila juga mencerminkan solusi yang menjadi dasar pembangunan ekonomi
yang tepat di Indonesia? Nilai-nilai apa yang mencerminkan etika ekonomi dalam pancasila?
16. Apa yang dimaksud dengan pancasila sebagai paham integralistik yang menjadi konseptual
makro yang menjiwai masyarakat?
17. Mengapa identitas nasional berpengaruh terhadap kestabilan Negara?
18. Bagaimana peranan pancasila pada era reformasi hingga saat ini?
19. Menurut anda, bagaimana implementasi pancasila sebagai ideology Negara?
20. Pancasila juga merupakan khasanah budaya Indonesia, jelaskan dan berikan contohnya!
21. Jelaskan hubungan antara agama dan pancasila!
22. Menurut anda, saat ini pancasila telah digunakan sebagai nilai dan dasar moral etik atau sebagai
alat legitimasi politik? Jelaskan!
23. Mengapa pancasila sebagai cerminan dari jiwa dan cita-cita hukum bangsa Indonesia?
24. Sudahkah bangsa Indonesia menerapkan pancasila sebagai dasar Negara? Jelaskan!
25. Bagaimana upaya dalam mempertahankan isi dan kandungan pancasila dengan zaman modern
saat ini?
26. Bagaimana penerapan pancasila pada saat pra kemerdekaan?
27. Jelaskan mengapa pancasila sebagai azas tunggal!
28. Dalam naskah pidato Ir. Soekarno disebutkan konsep gotong royong apa kaitannya dengan
pancasila?
29. Apa yang menyebabkan mekarnya pancasila di dalam jiwa bangsa dan Negara yang menjadikan
pancasila terus Berjaya?
30. Bagaimana caranya memunculkan kembali sejarah Indonesia yang sudah hampir punah?
Jawaban !

1. Nilai-nilai Pancasila yang telah hidup dalam sejarah kerajaan adalah sebagai berikut:
 Kerajaan Kutai :

1. nilai sosial dan politik

2. Ketuhanan dalam bentuk kerajaan, kenduri dan sedekah


kepada para Brahmana.
 Kerajaan Sriwijaya :

1. Nilai persatuan yang tidak terpisahkan dengan nilai


ketuhanan yang tampak pada raja sebagai pusat kekuasaan

2. Nilai kemasyarakatan dan ekonomi yang terjalin satu


sama lain dengan nilai internasionalisme dalam bentuk
hubungan dagang.
 Kerajaan Majapahit :
1. Nilai religius, sosial, dan politik
2. Istilah pancasila pada jaman kerajaan majapahit dalam buku
negara kertagama dan sutasoma disebut dengan “berbatu sendi
lima” yaitu :
a. tidak boleh melakukan kekerasan
b. tidak boleh mencuri
c. tidak boleh berjiwa dengki
d. tidak boleh berbohong
e. tidak boleh mabuk minuman keras
2. Pancasila digunakan sebagai pandangan hidup bangsa karena pancasila adalah alat
pemersatu keanekaragaman suku, ras budaya, etnis dll, yang ada di Indonesia.
Contoh : 1. Menghormati keberagaman serta perbedaan agama
2. memiliki perasaan empati pada sesama
3. mengutamakan kerjasama dan kekompakan
4. bermusyawarah dalam menyelesaikan berbagai masalah
5. tidak mendiskriminasi mengenai harta dan martabat
3. a. Indonesia adalah negaa yang terdiri atas berbagai macam agama seperti islam, kristen,
hindu, budha, katolik, konghucu. Namun sering terjadi permusuhan karena ke egoisan dan
amarah dari para pemeluk tiap-tiap agama yang menganggap agama mereka yang paling
benar dan patut dicontoh dan dijunjung tinggi
b. Pancasila telah berperan penuh dalam pemersatu berbagai agama di Indonesia namun
perbedaan tersebut dikembalikan kepada keyakinan mereka masing-masing terhadap suatu
agama yang mereka anut, pancasila hanya memberi mereka hak kebebasan dalam memeluk
agama yang harus saling menghormati satu sama lain.
4. Pancasila sebagai cita-cita bangsa Indonesia bukan berarti pancasila dapat memenuhi semua
kebutuhan bangsa Indonesia sampai sekarang Indonesia masih belum menerapkan nilai-nilai
dalam Pancasila secara benar dalam kehidupan sehari-hari. Indonesia belum mengalami
kemajuan dikarenakan tingkat pengangguran yang tinggi, angka usia produktif yang rendah,
kualitas hidup rendah, kurangnya lapangan pekerjaan, dan rasa nasionalisme yang kurang.
5. Moral Pancasila bersifat rasional, objektif dan universal dalam arti berlaku bagi seluruh
bangsa Indonesia.
6. Fungsi ideologi Pancasila bagi negara adalah untuk
1) menggambarkan cita-cita bangsa agar tidak keluar dari kaidah dasar pancasila,
2) menciptakan rasa kebersamaan dalam keluarga besar bangsa Indonesia sesuai dengan
semboyan Bhinneka Tunggal Ika
7. – pancasila terdiri dari 5 kalimat yang memiliki arti yang banyak
- Di dalam pancasila terkandung nilai dan norma kehidupan yang meliputi 36 butir
- Pancasila lahir sejak jaman kerajaan-kerajaan besar di Indonesia walaupun pada setiap
kerajaan memiliki nama-nama dasar atau sebutan yang berbeda
- Di dalam pancasila berisi tentang semangat persatuan, nilai nasionalisme, bhinneka
tunggal ika, rasa empati yang dapat membangun bangsa dengan rasa persatuan dan
kesatuan yang tidak saling membeda-bedakan.
8. Masih, karena Panacasila sangat dibutuhkan untuk melindungi generasi penerus bangsa dari
arus globalisasi. Jika masih ada Pancasila kita masih punya keinginan untuk newujudkan
cita-cita bangsa yaitu masyarakat adil dan makmur.
9. - Rasional : masuk akal atau logis, mudah di cerna baik kalangan orang kaya yang
terpandang maupun masyarakat awam.
- Objektif : memiliki pendirian, tidak memihak pada golongan-golongan tertentu
- Universal : berlaku bagi seluruh golongan atau aspek bangsa Indonesia, tidak
membedakan baik agama, ras, suku, etnis, dll.
10. Fungsi ideologi Pancasila bagi negara adalah untuk
1) menggambarkan cita-cita bangsa agar tidak keluar dari kaidah dasar pancasila,
2) menciptakan rasa kebersamaan dalam keluarga besar bangsa Indonesia sesuai dengan
semboyan Bhinneka Tunggal Ika
11. Dengan cara menanamkan kembali pada pendidikan sekolah baik sekolah dasar, sekolah
menengah pertama, sekolah menengah atas, ataupun perguruan tinggi untuk kembali
mengingat perjuangan tokoh-tokoh bangsa pada kala itu.
12. Dengan cara menanamkan kembali rasa nasionalisme kembali pada generasi dengan cara
memberikan pembelajaran di sekolah ataupun dengan menampilkan film dokumenter
tentang sejarah Indonesia dan menyanyikan lagu wajib pada setiap memulai pelajaran.
13. Pancasila sebagai ideologi negara sampai sekarang masih eksis dan bertahan sepanjang
masa. Hal tersebut disebabkan komitmen, tujuan, sejarah, pedoman, serta rasa nasionalisme
pancasila yang dapat diterima berbagai kalangan yang dapat membuat pancasila bertahan.
14. Pancasila sebagai ideologi yang hegemonic berarti adalah ideology pancasila memiliki
kekuasaan kepemimpinan yang besar, memiliki dominasi yang kuat terhadap bangsa
Indonesia. Pancasila sebagai ideology yang hegemonic muncul ketika pemerintahan orde
baru yang bertujuan untuk mempertahankan kekuasaannya.
15. Menjadi dasar pembangunan ekonomi yang tepat karena pembangunan ekonomi di
Indonesia dilakukan bukan hanya demi mengejar materi, tetapi demi memajukan
pembangunan ekonomi juga untuk mensejahterakan rakyat, nilai-nilai kemanusiaan serta
sosial.
16. Paham integralistik mengartikan bahwa sebuah negara tidak untuk menjamin kepentingan
individu. Bukan pula untuk kepentingan golongan tertentu, tetapi menjamin kepentingan
masyarakat seluruhya sebagai satu kesatuan yang integral. Di dalamnya, segala golongan,
segala bagian, semua individu berhubungan erat satu sama lain. Pemikiran inididasarkan
pada prinsip persatuan antara pimpinan dan rakyat dan prinsip persatuan dalam negara
seluruhnya. Paham integralistik yang dinilai sesuai dengan semangat kekeluargaan yang
berkembang di pedesaan.
17. Identitas nasional akan berpengaruh terhadap kestabilan negara. Realitas negara dan bangsa
Indonesia teramat beraneka ragam secara budaya, lebih dari itu merupakan negara
kepulauan terbesar di dunia maka dari itu identitas bangsa digunakan agar berbeda dari
bangsa lain.
18. Pada era reformasi seolah-olah mengesampingkan pancasila. Akibatnya timbul beberapa
konflik yang melemahkan kesatuan dan persatuan rakyat Indonesia. Pada era reformasi juga
hilangnya kepribadian bangsa yang diikuti dengan rusaknya moral generasi muda. Dengan
demikian dapat disimpulkan bahwa pancasila memiliki peran penting dalam kehidupan
berbangsa dan bernegara rakyat Indonesia. Tanpa pancasila tidak ada pedoman yang
mengatur kehidupan masyarakat Indonesia yang akhirnya menyebabkan perpecahan.
19. Menurut saya implementasi Pancasila saat ini kurang dilakukan atau diterapkan oleh bangsa
Indonesia, karena generasi muda sekarang sudah mulai berkurang rasa nasionalisme dan
patriotisme. Hal ini terjadi karena era globalisasi mempengaruhi baik dari segi penampilan,
berbicara, dan gaya hidup. Contohnya seperti generasi muda sekarang lebih menyukai
produk luar negri ketimbang produk asli Indonesia, karena banyak yang beralasan lebih
bagus dan milik label dunia.
20. Pancasila merupakan khasanah budaya Indonesia karena nilai-nilai dalam pancasila hidup
dalam sejarah Indonesia yang terdapat dalam beberapa kerajaan di Indonesia. Contohnya
pancasila pada jaman Kerajaan Majapahit telah ada namun disebut “berbatu sendi lima”
yang di buktikan dalam buka negarakertagama dan sutasoma.
21. Pancasila yang seharusnya sebagai nilai dan dasar moral etik bagi negara dan aparat
pelaksana Negara, dalam kenyataannya digunakan sebagai alat legitimasi politik.
Maksudnya adalah kualitas hukum yang berbasis pada penerimaan putusan dalam peradilan
yang memaksa masyarakat mau menerima dan mengakui kewenangan, keputusan atau
kebijakan yang diambil oleh seorang pemimpin dan itu sangat bertolak belakang dengan
Pancasila sebagai dasar negara yang harusnya berdemokrasi.
22. Karena pancasila menjiwai seluruh bidang kehidupan bangsa Indonesia. Pancasila sebagai
cerminan dari jiwa dan cita-cita hukum bangsa Indonesia tersebut merupakan norma dasar
dalam penyelenggaraan bernegara dan yang menjadi sumber dari segala sumber hokum,
baik tertulis maupun tidak tertulis di Indonesia.
23. Pancasila belum sepenuhnya diterapkan sebagai dasar negara. Pancasila sebagai dasar
negara atau bisa dimaknai sebagai ideologi negara terlahir dan telah membudaya di dalam
sejarah perjalanan bangsa Indonesia. Nilai-nilai Pancasila seharusnya sudah dapat tertanam
dalam hati, tercermin dalam sikap dan perilaku masyarakat Indonesia. Pada kenyataannya,
nilai-nilai Pancasila masih belum dapat dipahami dan diamalkan dalam kehidupan sehari-
hari. Masih lemahnya keteladanan terhadap nilai-nilai Pancasila menimbulkan tumbuhnya
gerakan-gerakan separatisme dan primordialisme.
24. – kebebasan memeluk agama sesuai keyakinan setiap masing-masing individu
- Agama mendapat tempat sebaik-baiknya dalam suatu negara
- Indonesia adalah negara yang bertuhan atau berasaskan Tuhan Yang Maha Esa
- Pancasila tidak mengandung kata sekularisme yang berarti memisahkan agama dan tidak
terdapat kata ateisme yaitu tidak memiliki keyakinan
- Pancasila bersifat universal, tidak memaksakan setiap kehendak memeluk agama tetapi
diwajibkan untuk memeluk satu agama dan tidak boleh lebih
- Agama dapat diaplikasikan seiring sejalan dan saling mendukung dan dapat mendorong
aplikasi nilai-nilai pancasila
- Pancasila memberikan ruang gerak seluas-luasnya terhadap peningkatan pemahaman,
penghayatan dan pengamalan agama.
25. Upaya dalam mempertahankan Pancasila bukan berawal dari diri kita sendiri. Apakah sudah
menerapkannya dikehidupan sehari-hari. Upaya tersebut dimulai dari kita sendiri yang
melakukan dan menjalankan kehidupan sesuai dengan Pancasila sebagai ideologi negara.
Sehingga dapat memberi contoh kepada orang lain bagaimana mengimplementasi Pancasila
dan menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari serta tujuan negara dapat terwujud.
26. Penerapan pancasila pra kemerdekaan terlihat dari proses perundingan sila-sila pancasila
seperti pada siding BPUPKI. Dalam sidang tersebut muncul beberapa pendapat yang
mengusulkan sila-sila pancasila, seperti pendapat dari Ir. Soekarno, Moch Yamin, Dr.
Soepomo dan lainnya, dalam sidang tersebut tidak terjadi kerusuhan. Itu membuktikan
bahwa sidang tersebut menerapkan sila ke-4 pancasila.
27. Pancasila sebagai azas tunggal memiliki arti bahwa semua partai politik harus mengakui
posisi pancasila sebagai pemersatu bangsa. Pancasila sebagai azas tunggal berarti pancasila
sebagai dasar, asas, dan ideology yang wajib dilaksanakan secara murni dan konsekuen oleh
bangsa Indonesia. Alasan pancasila dijadikan azas tunggal pada masa orde baru adalah
sebagai alat atau senjata untuk mendominasi dan mempertahankan kekuasaan seorang
pimpinan.
28. Gotong royong adalah inti dari pancasila. Gotong royong menjadi ciri khas bangsa
Indonesia. Indonesia adalah sebuah cita-cita yang diikrarkan untuk dicapai melalui gotong
royong. Pancasila adalah yang mendasari gorong royong. Misalnya seluruh rakyat Indonesia
bergotong royong membangun bangsa dengan nilai-nilai yang terkandung dalam pancasila.
29. Penyebab Pancasila masih terus berjaya sampai sekarang adalah bahwa Pancasila
merupakan dasar negara yang paling cocok di Indonesia. Sila pertama dan sila kedua
merupakan pokok ajaran agama yang universal. Sila ketiga sampai dengan sila kelima
merupakan dasar kehidupan berbangsa dan bernegara Indonesia. Karena Pancasila selalu
bersinergi dengan kehidupan bangsa Indonesia dalam hal apapun maka Pancasila akan terus
berjaya dalam jiwa bangsa.
30. Menurut saya cara untuk memunculkan kembali sejarah Indonesia adalah sebagai berikut :
 Memunculkan kembali sejarah bisa dengan cara memulai belajar mencintai sejarah
Indonesia itu sendiri. Saat kita mulai mencintai, kita akan mempunyai rasa ingin
melindungi, dan pastinya menghargai sejarah.
 Menampilkan film dokumenter sejarah-sejarah perjuangan tokoh-tokoh bang Indonesia yang
berperan
 Menyanyikan lagu wajib dan lagu nasional setiap akan mulai pelajaran di sekolah
 Memakai baju adat pada setiap perayaan hari-hari nasional
 Menceritakan kepada penerus bangsa atas segala perjuangan tokoh-tokoh terdahulu yang
harus diberi panutan

Nama : Nahda Ruce Triyanti

NIM : 101511535041

Fakultas : Kesehatan Masyarakat

Kelas :C

Anda mungkin juga menyukai