Anda di halaman 1dari 34

BIDANG LOMBA:

MIPA

JUDUL :

PENGEMBANG MEDIA AIE


(AQUAPONIK-INDUKSI ELEKTROMANETIK) UNTUK
MENINGKATKAN LITERASI SAINS SISWA SMP MELALUI
PEMBELAJARAN BERBASIS STEM PADA TEMA DAUR
ENERGI

NASKAH LOMBA INOVASI PEMBELAJARAN


GURU SMP TINGKAT NASIONAL
TAHUN 2019

Disusun Oleh:
Abdul Aziz Rahman, M.Pd.
NIP. 198709192011011001

SMPN 2 KADUDAMPIT KABUPATEN SUKABUMI


Jl. Cikahuripan KM.04 Desa Cikahuripan Kec. Kadudampit
Kab. Sukabumi Provinsi Jawabarat

2019

1
SURAT PERNYATAAN

i
PENGESAHAN

Yang bertanda tangan di bawah ini, mengesahkan Karya Inovasi Pembelajaran


berjudul:
“PENGEMBANGAN MEDIA AIGO (AQUAPONIK INDUKSI
ELEKTROMAGENTIK) UNTUK MENINGKATKAN LITERASI SAINS
SISWA SMPMELALUI PEMBELAJARAN BERBASIS STEM PADA
TEMA DAUR ENERGI” adalah karya asli yang dibuat oleh ABDUL AZIZ
RAHMAN, M.Pd. Direkomendasikan untuk mengikuti Perlombaan Karya Inovasi
Pembelajaran Guru SMP Tahun 2019.

Sukabumi, 28 Maret 2019


Yang mengesahkan,
Kepala SMPN 2 Kadudampit

Hj. Cucu Mulyani, S.Pd.,M.M.Pd.


NIP. 196008161980032001

ii
BIODATA PESERTA
PERLOMBAAN KARYA INOVASI PEMBELAJARAN
1. Nama Lengkap : Abdul Aziz Rahman, M.Pd.
(Lengkap dengan gelar)
2. Tempat/ tanggal lahir : Sukabumi, 19 September 1987 17.
3. Jenis Kelamin : Laki-laki 18.
4. NIP : 198709192011011001 19.
5. NUPTK : 8251765666110023 20.
6. Jabatan Fungsional : Guru Mata Pelajaran 21.
7. Pangkat/ Golongan : Penata Muda/ III/a 22.
8. Nama Sekolah : SMPN 2 Kadudampit 23.
9. Alamat Sekolah : Jl. Pasirdatar KM. 04 Desa 24.
Cikahuripan Kecamatan Kadudampit 25.
Kab. Sukabumi. Provinsi Jawabarat26.
27.
10. Alamat Rumah : Kp. Sungapan RT 18 RW 04 Desa28.
Kadudampit Kecamatan Kadudampit 29.
Kab. Sukabumi 30.
11. Nomor Telp/ Hp : 085794296289 31.
12. Alamat pos-el (Email) : m.subkiajizi@gmail.com 32.
13. Pendidikan Terakhir : S-2 33.
a. Perguruan tinggi : Universitas Pendidikan Indonesia 34.
b. Fakultas/ Jurusan/ Prodi : Pendidikan IPA 35.
c. Tahun kelulusan : 2014 36.
14. Mata Pelajaran yang diampu : IPA 37.
15. Pengalaman Mengajar : 6 Tahun 4 Bulan 38.
16. Prestasi/ Penghargaan yang pernah 39.
diraih 40.
41.
No Penghargaan Tahun Tingkat 42.
1 Juara 2 OGN IPA 2015 Kabupaten 43.
44.
Lomba Karya ilmiah yang pernah diikuti dalam tiga tahun terakhir

No Jenis Lomba Tahun Prestasi


1 ITSF Award 2015 Finalis

Sukabumi, 28 Maret 2019

Abdul Aziz Rahman, M.Pd.

iii
PENGEMBANGAN MEDIA AIGO
(AQUAPONIK INDUKSI ELEKTROMAGENTIK) UNTUK
MENINGKATKAN LITERASI SAINS SISWA SMP MELALUI
PEMBELAJARAN BERBASIS STEM PADA TEMA DAUR ENERGI

ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan memperoleh media AIGO untuk meningkatkan literasi


sains siswa melalui pembelajaran berbasis STEM (Science, Technology,
Engineering, and Mathematics) pada tema daur energi. Metode yang digunakan
pada penelitian ini adalah R&D model 4 D ((define, design, develop, dan
dessiminate). Subjek penelitian adalah siswa SMPN 2 Kadudampit kelas IX. Data
dikumpulkan dengan menggunakan lembar validasi konten ahli media, soal
literasi sains, dan angket tanggapan siswa, Hasil penelitian menunjukkan bahwa
tingkat validitas media AIGO pada CVI sebesar 0,86 (valid). Capaian literasi
sains siswa kelas eksperimen memiliki rata-rata capaian skor lebih tinggi
dibandingkan dengan siswa pada kelas kontrol. Siswa menanggapi positif
terhadap media AIGO. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh kesimpulan bahwa
media AIGO dapat digunakan untuk meningkatkan literasi Siswa melalui
pembelajaran berbasis STEM pada tema daur energi.

Kata kunci : Media Pembelajaran, Model Pembelajaran berbasis STEM, Literasi


Sains.

iv
KATA PENGANTAR

Assalamualikum warohmatullohi wabarokatuh,


Segala puji bagi Alloh SWT. Alhamdulillah berkat kekuatan yang
diberikannya saya dapat menyelesaikan seluruh rangkaian penelitian dari
perencanaan, pelaksanaan, dan pelaporan. Shalawat serta salam semoga tetap
tercurah kepada Nabi Muhammad SAW.
Pembelajaran berbasis STEM sudah semakin marak digunakan di berbagai
negara. Oleh karena itu Pembelajaran pada kelas-kelas yang ada di Indonesia
harus mulai digunakan. Penelitian-penelitian tentang pembelajaran STEM sudah
harus banyak dilakukan. Penelitian penulis berkaitan dengan pembelajaran STEM
ini merupakan salah satu bentuk langkah awal untuk memajukan pendidikan di
Indonesia agar tidak tertinggal dengan pendidikan bangsa lain.
Penelitian yang dilakukan penulis berkaitan dengan pengemabangan media
AIGO untuk meningkatkan literasi sains siswa SMP melalui pembelajaran
berbasis STEM. Pada data penelitian menunjukkan lebih dari 50% siswa aktif
dalam pembelajaran. Ini adalah sebuah hal yang menggembirakan. Siswa di
Indonesia telah mengenali kelas online untuk menyongsong generasi yang sesuai
tuntutan abad 21 dan revolusi industri 4.0.
Dalam penulisan laporan best practice ini tentunya banyak sekali
kekurangan. Saya memohon saran dan perbaikan atas tulisan yang telah saya buat.
Saya juga mengucapkan terimakasih kepada lembaga SMPN 2 Kadudampit, dan
seluruh pihak yang telah membantu dalam penelitian ini dari tahap awal sampai
dengan akhir. Akhir kata saya ucapkan salam penghormatan untuk seluruh guru
yang ada di Indonesia.
Wassalamualaikum warohmatullohi wabarokatuh.

Sukabumi, 28 maret 2019


Penulis

v
DAFTAR ISI

SURAT PERNYATAAN ....................................................................................... i


PENGESAHAN ..................................................................................................... ii
BIODATA PESERTAPERLOMBAAN KARYA INOVASI
PEMBELAJARAN .............................................................................................. iii
ABSTRAK ............................................................................................................ iv
KATA PENGANTAR ........................................................................................... v
DAFTAR ISI ......................................................................................................... vi
DAFTAR TABEL .............................................................................................. viii
DAFTAR GAMBAR ............................................................................................ ix
BAB I ...................................................................................................................... 1
PENDAHULUAN .................................................................................................. 1
A. Latar Belakang ....................................................................................... 1
B. Rumusan Masalah .................................................................................. 3
C. Tujuan ..................................................................................................... 3
D. Manfaat ................................................................................................... 3
BAB II .................................................................................................................... 5
A. Teori............................................................................................................... 5
1. Pengembangan Media Pembelajaran IPA ....................................... 5
2. Literasi Sains ....................................................................................... 6
3. Pembelajaran Berbasis STEM .......................................................... 7
B. Kerangka Berfikir ........................................................................................ 8
BAB III ................................................................................................................... 9
KARYA INOVASI PEMBELAJARAN .............................................................. 9
A. Ide dasar .................................................................................................. 9
1. Konsep Dasar dan Teoritik Media AIGO dengan Pembelajaran
Berbasis STEM .............................................................................................. 9
2. Jenis Inovasi Pembelajaran ............................................................... 9
3. Desain media AIGO .......................................................................... 10
4. Definisi Operasional Inovasi Pembelajaran ................................... 11
B. Rancangan Karya Inovasi ................................................................... 11
1. Define (Pendefinisian)....................................................................... 11
2. Design (Perancangan) ....................................................................... 12
3. Develop (Pengembangan) ................................................................. 12

vi
4. Dessiminate ........................................................................................ 12
C. Penemuan dan Pembaharuan ............................................................. 12
D. Aplikasi Praktis Pada Pembelajaran .................................................. 13
E. Data Hasil Aplikasi Praktis Inovasi Pembelajaran: ......................... 15
1. Tingkat Validitas Media AIGO ....................................................... 15
2. Kemampuan literasi sains siswa ...................................................... 16
F. Analisis Hasil Aplikasi Praktis Inovasi Pembelajaran ..................... 18
1. Peluang ............................................................................................... 18
2. Hambatan .......................................................................................... 18
G. Desiminasi ............................................................................................. 18
BAB IV ................................................................................................................. 21
PENUTUP ............................................................................................................ 21
A. KESIMPULAN ..................................................................................... 21
B. SARAN .................................................................................................. 21
DAFTAR PUSTAKA .......................................................................................... 22

vii
DAFTAR TABEL
Tabel 3.1. Rekapitulasi nilai CVR ....................................................................... 14

viii
DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.1. Kerangkat berfikir ......................................................................... 7


Gambar 3.1. Desain media AIGO ..................................................................... 9
Gambar 3.2. Pembangkit listrik ......................................................................... 9
Gambar 3.3. Hidroponik .................................................................................... 10
Gambar 3.4. Alur pengembangan media AIGO ............................................... 12
Gambar 3.5. Contoh media AIGO .................................................................... 13
Gambar 3.6. Siswa menentukan variabel .......................................................... 13
Gambar 3.7. Siswa merancang media AIGO .................................................... 14
Gambar 3.8. Siswa mempresentasikan hasil karya ........................................... 14
Gambar 3.9. Capaian konten literasi sains ....................................................... 15
Gambar 3.10. Grafik tanggapan siswa .............................................................. 16
Gambar 3.11. Diseminasi di tingkat sekolah ..................................................... 17
Gambar 3.12. Diseminasi pada simposium nasional ......................................... 18

ix
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
National Research and Council (NRC) mengungkapkan pentingnya
mengintegrasikan Technology, Engineering, and Mathematic pada pembelajaran
IPA untuk menanggapi tuntutan New World of Work abad 21 (Harwell, 2015).
Pendekatan pembelajaran yang mengintegrasikan teknologi, teknik, dan
matematika dalam lingkup sains dikenal dengan pendekatan STEM. Untuk
mencapai keterpaduan STEM tersebut maka pemilihan model dan media
pembelajaran sangatlah penting. Model project based learning merupakan salah
satu model yang efektif untuk pembelajaran STEM (Dwidevi, 2014). Selain itu,
keberadaan media pembelajaran dalam IPA tidak kalah pentingnya. Media
pembelajaran dalam IPA dapat meningkatkan pemahaman dan penanaman konsep
IPA pada siswa (Jager, 2012).
Namun, saat ini pembelajaran IPA bagi siswa SMP masih menjadi sosok
menakutkan. Banyaknya istilah, konsep abstrak, dan rumus membuat siswa
merasa sulit belajar IPA. Hal ini berimbas pada pencapaian keberhasilan belajar
IPA siswa yang rendah. Senada dengan hal tersebut, penilaian yang dilakukan
oleh PISA pada tahun 2015 menunjukkan pencapaian siswa di Indonesia cukup
rendah. Indonesia berada pada peringkat 63 dari 65 negara peserta. Tidak jauh
berbeda hasil TIMSS 2011 pada domain content science menunjukkan Indonesia
memperoleh nilai 406, nilai ini berada di bawah nilai rata-rata internasional yaitu
500. Berdasarkan hasil TIMSS tersebut maka dapat dikatakan bahwa kemampuan
berpikir tingkat tinggi siswa Indonesia masih rendah (Martin & Michel O, 2012).
Untuk memperoleh peningkatan kemampuan literasi sains siswa, maka mutlak
pembelajaran harus menyenangkan, menuntut siswa untuk memahami istilah dan
penerapan rumus melalui serangkaian percobaan, dan belajar secara kontekstual
untuk konsep-konsep yang abstrak.

1
Pembelajaran berbasis STEM dengan menggunakan media AIGO
(aquaponik-induksi elektromagnetik) dipandang dapat menjadi solusi untuk
menjawab permasalahan yang mengemuka. Pembelajaran berbasis STEM
diajarkan dengan menampilkan contoh alat/media yang akan dijadikan acuan
dalam pembuatan proyek oleh siswa sendiri. Siswa diberikan kesempatatan untuk
menentukan variabel penelitian, memberikan perlakuan, dan mengobservasi
hasilnya. Selanjutnya siswa merancang proyek alat/media dalam kelompok,
melakukan percobaan terhadap alat yang telah dibuat, membuat tabel pengamatan
dan menyajikan dalam bentuk grafik, serta menarik kesimpulan berdasarkan data.
Konteks sains dalam PISA lebih melibatkan isu-isu yang sangat penting
dalam kehidupan sehari- hari (Tohaeudin, Hendrawati, & Rustaman, 2011). Isu-
isu lingkungan yang terjadi saat ini begitu beragam. Teknologi dan aktivitas
manusia telah mempengaruhi sebagian besar ekosistem. Manusia telah
mengganggu struktur tropik pada ekosistem pada sebagian besar wilayah dunia
(Campbell, Reece, & Mitchell, 2002). Daur energi terjadi pada makhluk hidup
melalui rantai makanan. Perolehan energi dimulai dari tumbuhan sebagai
produsen. Interkasi tumbuhan dengan lingkungan melalui fotosintesis
menghasilkan energi. Energi dari tumbuhan dimanfaatkan hewan herbivor.
Terjadilah daur energi dari tingkat trofik produsen  konsumen tingkat satu
(hewan herbivor) konsumen tingkat dua (hewan karnivor)  detritivor
(pengurai bahan organik menjadi anorganik)  produsen (tumbuhan). Daur
energi juga terjadi pada benda tidak hidup. Salah satu contohnya adalah
pemanfaatan energi alternatif untuk pembangkit listrik. Pembangkit listrik
memanfaatkan Gaya Gerak Listrik (GGL) induksi merupakan salah satu solusi
untuk mengurangi penggunaan bahan bakar fosil yang merusak lingkungan untuk
pembangkit listrik.
Kemampuan literasi sains siswa pada konsep daur energi sangat penting.
Daur energi menjadi salah satu topik utama dunia. Penggunaan bahan bakar untuk
pembangkit listrik menyebabkan efek domino bagi kerusakan lingkungan.
Kesadaran akan pentingnya pemanfaatan energi secara optimal dan penggunaan
energi alternatif dalam rangka menjaga kelestarian lingkungan hidup perlu
dipahami siswa sejak dini. Karena itu, pembelajaran berbasis STEM

2
menggunakan media AIGO diharapkan dapat meningkatkan literasi sains siswa
pada konsep tersebut.

B. Rumusan Masalah
Adapun rumusan masalah dalam penelitan ini adalah “Bagaimana
pengembangan media AIGO untuk meningkatkan literasi sains siswa melalui
pembelajaran berbasis STEM pada tema daur energi?”
Agar pelaksanaan penelitian lebih terarah, secara terperinci permasalahan
penelitian dijabarkan dalam beberapa pertanyaan penelitian sebagai berikut:
a. Bagaimanakah validitas media AIGO melalui pembelajaran berbasis STEM
pada tema daur energi?
b. Bagaimanakah profil literasi sains siswa pada tema daur energi melalui
pembelajaran berbasis STEM menggunakan media AIGO?
c. Bagaimanakah tanggapan siswa terhadap penggunaan media AIGO melalui
pembelajaran berbasis STEM pada tema daur energi?

C. Tujuan
Tujuan yang ingin dicapai dalam karya inovasi ini adalah:
a. Memperoleh media AIGO yang valid untuk pembelajaran berbasis STEM pada
tema daur energi.
b. Mengetahui peningkatan literasi sains siswa pada tema daur energi melalui
pembelajaran berbasis STEM menggunakan media AIGO.
c. Mendeskripsikan respon siswa terhadap pembelajaran berbasis STEM
menggunakan media AIGO.

D. Manfaat
Hasil dari penelitian ini diharapkan memberikan manfaat sebagai berikut:
a. Menjadikan media AIGO sebagai media pembelajaran berbasis STEM untuk
meningkatkan kemampuan literasi sains siwa pada tema daur energi.
b. Siswa dapat mengetahui secara langsung tingkat literasi sains yang mereka
miliki pada tema daur energi.

3
c. Memberikan pengalaman terhadap siswa dalam memanfaatankan media
AIGO sebagai bahan belajar dalam pembelajaran berbasis STEM.

4
BAB II
PENGEMBANGAN MEDIA UNTUK MENINGKATKAN LITERASI
SAINS SISWA MELALUI MODEL PEMBELAJARAN STEM
A. Teori
1. Pengembangan Media Pembelajaran IPA (definisi, manfaat, kekurangan,
dan kelebihan)
Materi IPA memuat konsep, teori, hukum-hukum, dan penerapannya.
Penyampaian konsep abstrak menjadi lebih bersifat konkrit menjadi salah satu hal
penting yang perlu diperhatikan. Tersedianya media sebagai alat perantara
penyampaian konsep menjadi salah satu kunci keberhasilan belajar siswa. Peran
media adalah menjadikan konsep abstrak menjadi lebih konkrit. Istilah media
dalam pembelajaran IPA dapat juga disebut sebagai alat peraga. Menurut
Nasution (Herlina, Herlina, & Cici, 2006)mengatakan bahwa alat peraga
merupakan alat pembantu dalam pembelajaran. Alat tersebut dapat dilihat dan
didengar untuk membuat cara berkomunikasi menjadi efektif. Tiap-tiap benda
yang dapat menjelaskan suatu ide, prinsip, gejala, atau hukum alam dapat disebut
alat peraga. Fungsi dari alat peraga adalah menvisualisasikan sesuatu yang tidak
dapat dilihat atau sukar dilihat hingga tampak jelas dan dapat menimbulkan
pengertian atau meningkatkan presepsi seseorang.
Secara bahasa media merupakan pengantar atau perantara. Sebagaiamna
diungakap oleh Sadiman (Kustandi, Kustandi, & Sutjipto B, 2013) media
merupakan pengantar atau perantara pesan dari pengirim ke penerima pesan.
Pesan ingin diteruskan kepada sasaran atau penerima pesan melalui wadah dari
sumbernya. Materi pembelajaran merupakan pesan intruksional, sedangkan tujuan
pembelajaran adalah cita-cita tercapainya proses pembelajaran. Media
pembelajaran dapat diilustrasikan sebagai manusia, materi atau kejadian yang
membangun suatu kondisi atau membuat siswa mampu memperoleh pengetahuan,
keterampilan, atau sikap. Berdasarkan pengertian yang mengemuka bahwa guru,
buku teks, dan lingkungan sekolah dapat dikategorikan sebagai media. Media
adalah suatu alat yang digunakan dalam pembelajaran baik secara grafis,
fotografis, atau elektronis untuk membantu proses belajar mengajar dan untuk

5
memperjelas makna pesan yang akan disampaikan, sehingga dapat mencapai
tujuan pembelajaran dengan lebih baik dan sempurna.
Menurut Ali (Sudjana, 2008) media adalah segala sesuatu yang dapat
digunakan untuk menyatakan pesan merangsang pikiran, perasaan, dan perhatian
dan kemauan siswa sehingga dapat mendorong proses belajar. Pesan yang
dimaksud adalah materi pembelajaran. Bukan hanya sebagai perantara, media
dapat digunakan juga untuk membuat pembelajaran lebih menarik,
menghilangkan kebosanan dan kejenuhan dalam proses belajar. Dengan media
membuat pembelajaran lebih menarik perhatian siswa, sehingga dapat membantu
guru memahamkan materi kepada siswa dengan baik dan meningkatkan prestasi
belajar mereka.
Dalam mengembangkan media pembelajaran, maka ada beberapa prinsip
yang perlu diperhatikan diantaranya adalah; Menentukan media yang sesuai
dengan tujuan pembelajaran; Menetapkan dan memperhitungkan subjek dengan
tepat, perlu diperhitungkan apakah media itu sesuai dengan tingkat kematangan
dan kemampuan siswa; Menyajikan media denga tepat, teknik dan metode
penggunaan media dalam pembelajaran harus sesuai dengan metode, waktu, dan
sarana (Sudjana, 2008).
2. Literasi Sains
Literasi dapat diartikan sebagai membaca dan menulis atau melek aksara.
Pada konteks kini, literasi memiliki arti yang lebih luas, yaitu melek teknologi,
politik, berpikir kritis dan peka terhadap lingkungan sekitar (Bukhori, 2005).
Sedangkan kata sains merupakan serapan dari bahasa Inggris, yaitu science yang
diambil dari bahasa Latin sciencia dan berarti pengetahuan. Sains dapat berarti
ilmu pada umumnya, tetapi juga dapat berarti ilmu pengetahuan alam (Poedjiadi,
2005).
Definisi literasi sains ini memandang literasi sains bersifat
multidimensional, bukan hanya pemahaman terhadap pengetahuan sains, akan
tetapi kemampuan menerapkan sains dalam konteks kehidupan nyata (Firman,
2007). Literasi sains merupakan kemampuan menggunakan pengetahuan sains,
mengidentifikasi pertanyaan, dan menarik kesimpulan berdasarkan bukti-bukti

6
dalam rangka memahami serta membuat keputusan berkenaan dengan alam dan
perubahannya melalui aktivitas manusia (Firman, 2007).
Penilaian literasi sains adalah menilai pemahaman peserta didik terhadap
hakekat sains sebagai produk (prinsip, teori, hukum-hukum sains) dan proses
(penyelidikan ilmiah) serta penerapannya dalam konteks kehidupan. Penilaian
literasi sains tidak hanyamenilai tingkat pemahaman terhadap pengetahuan sains,
tetapi juga pemahaman terhadap berbagai aspek proses sains dan mengaplikasikan
pengetahuan dan proses sains dalam situasi nyata yang dihadapi peserta didik,
baik sebagai individu, anggota masyarakat serta warga dunia (Wulan, 2009).
Programme for International Student Assessment (PISA) menetapkan tiga
dimensi besar literasi sains dalam peniliannya, yakni konten sains, proses sains,
konteks aplikasi sains (Firman, 2007). Dimensi konten dalam literasi sains
meliputi materi yang terdapat dalam kurikulum dan materi yang bersifat lintas
kurikulum dengan penekanan pada pemahaman konsep dan kemampuan untuk
menggunakannya dalam kehidupan (Wulan, 2009). Konten sains merujuk pada
konsep-konsep kunci dari sains yang diperlukan untuk memahami fenomena alam
dan perubahan yang dilakukan terhadap alam melalui aktivitas manusia. PISA
menentukan kriteria pemilihan konten sains sebagai berikut: 1) Relevan dengan
situasi kehidupan nyata; 2) Merupakan pengetahuan penting sehingga
penggunaannya berjangka panjang; 3) Sesuai dengan tingkat perkembangan anak
usia 15 tahun (Firman, 2007).
Proses sains merujuk pada proses mental yang terlibat ketika menjawab
suatu pertanyaan atau memecahkan masalah, seperti mengidentifikasi dan
menginterpretasi bukti serta menerangkan kesimpulan. Termasuk di dalamnya
mengenal jenis pertanyaan yang dapat dan tidak dapat dijawab oleh sains,
mengenal bukti apa yang diperlukan dalam suatu penyelidikan sains, serta
mengenal kesimpulan yang sesuai dengan bukti yang tersedia (Firman, 2007).
Pada penilaiannya, PISA menilai pengetahuan sains relevan dengan
kurikulum pendidikan sains serta berfokus pada situasi terkait pada diri individu,
keluarga, dan kelompok pertemanan/personal, terkait pada komunitas/social, serta
terkait dengan kehidupan lintas negara/global (Firman, 2007).
3. Pembelajaran Berbasis STEM

7
Project based learning (PBL) merupakan model pembelajaran yang efektif
dalam menerpadukan science, technology, enginering, dan mathematic. Siswa
diarahkan untuk belajar berbagai ilmu yang mendukung untuk membuat sebuah
produk yang tepat dalam rangka memecahkan masalah (Dwidevi, 2014).Siswa
dilibatkan dalam sebuah proyek dan berkolaborasi dalam sebuah kelompok
(Thomas, 2000). Siswa dihadapkan dengan masalah yang ditemui pada dunia
nyata, sehingga pengetahuan yang mereka dapatkan lebih mendalam (The George
Lucas Educational Foundation, 2014).
Pembelajaran berbasis proyek diawali dari dimunculkannya masalah,
kemudian dituntun dengan pertanyaan-pertanyaan pembimbing yang tertera di
dalam lembar kerja sehingga siswa terlibat secara kolaboratif dalam sebuah
proyek pemecahan masalah (Kemdikbud, 2013). Terdapat lima kriteria dalam
PBL yakni sentralitas, mengarahkan pertanyaan, penyelidikan kontruktivisme,
otonomi, dan realistis (Thomas, 2000).
B. Kerangka Berfikir / Penelitian yang relevan
Literasi sains dalam PISA

Konten Kompetensi sains Konteks sains Sikap sains


sains

Model Project Media


Kriteria media
Based Learning pembelajaran

Intrumen
validitas ,
usabilitas media
pembelajaran

Usabilitas Validitas bahan cara aktifitas cara kematangan


kerja belajar menyusun siswa

Media AIGO Gambar 2.1 Kerangkar berfikir


BAB III

KARYA INOVASI PEMBELAJARAN

A. Ide dasar (diringkas dari BAB I)


1. Konsep Dasar dan Teoritik Media AIGO dengan Pembelajaran Berbasis
STEM
Media AIGO (aquaponik – Induksi Elektromagnetik) merupakan media yang
terdiri dari aquaponik (daur energi pada makhluk hidup) dan pembangkit listrik
dengan ggl induksi (daur energi pada benda tak hidup) yang disatukan menjadi
rangkaian yang tidak terpisahkan. Bahan-bahan untuk membuat media ini
memanfaatkan barang-barang bekas yang mudah ditemui. Bahan aquaponik terdiri
dari aquarium, kayu, botol minuman bekas, dan pompa air. Sedangkan bahan
lainnya seperti tutup botol bekas, cd, dinamo, kabel dirangkai menjadi pembangkit
listrik tenaga air. Aquarium disimpan pada bagian dasar. Disusun rangka kayu
untuk penyangga aquarium, hidroponik, dan pembangkit listrik. Pompa air
ditempatkan pada aquarium dengan selang pembuangan air menuju ke bagian atas
yang akan menggerakan dinamo pemangkit listrik. Air dari pembangkit listrik
ditampung pada ember kemudian air mengalir pada hidroponik. Air yang
mengandung unsur organik mengalir pada kanal-kanal hidroponik sehingga
diserap unsur organiknya oleh tumbuhan. Air kembali ke aquarium dalam keadaan
bersih dari unsur organik.
Tujuan yang hendak dicapai dalam pembelajaran yaitu siswa dapat
melakukan penyelidikan terhadap daur energi pada makhluk hidup dan benda tak
hidup. Dari hasil penyelidikan siswa dapat membuat prototif aquaponik dan
pembangkit listrik sederhana. Pembelajaran ini memberikan pengalaman kepada
siswa dalam merancang, melakukan penyelidikan, dan menarik kesimpulan
berdasarkan data empiris pengamatan.
2. Jenis Inovasi Pembelajaran
Bedasarkan pertimbangan seleksi alternatif di atas, jenis inovasi
pembelajaran pada penelitian ini adalah menginovasi media pembelajaran dengan
mempertimbangan indikator pencapaian literasi sains sebagai tujuan

9
pembelajarannya. Sementara itu pembelajaran dikemas dalam pembelajaran
berbasis proyek dan mengaitkan kegiatannya dalam lingkup STEM.
3. Desain media AIGO

2
5

4
3

Gambar 1.Media AIGO


Gambar 3.1. Desain media AIGO
Keterangan :
1. Selang air
2. Pembangkit listrik ggl induksi
3. Rangka kayu penyangga
4. Aquarium
5. Hidroponik

3
4

Gambar 3.2. Pembangkit listrik


Keterangan
1. Sendok makanan bekas (penerima air)
2. Dinamo (ggl induksi)
3. Led
4. Kabel

10
1
2

Gambar 3.3. Hidroponik


Keterangan
1. Ember bekas (penampung air)
2. Media tanaman hidroponik
3. Selang pembuangan air ke aquarium

4. Definisi Operasional Inovasi Pembelajaran


a. Media AIGO yang dimaksud dalam penelitian ini adalah media pembelajaran
sederhana yang dibuat dari bahan-bahan bekas, terdiri dari aquaponik
(aquarium dan hidroponik) digabungkan dengan rangkaian induksi
elektromagnetik.
b. Literasi sains yang dimaksud adalah penilaian capaian siswa pada dimensi
konten sains, proses sains, dan konteks sains yang diukur menggunanakan
soal pilihan ganda.
c. STEM yang dimaksud dalam penelitian ini adalah memadukan disiplin ilmu
sains, teknologi, teknik, dan matematika dalam lingkup model pembelajaran
berbasis proyek.

B. Rancangan Karya Inovasi (boleh dibikin bagan) cantumkan kelebihan


dan kekurangan dan proses pembuatan
Penelitian dilakukan menggunakan tahapan penelitian pengembangan
(Research and Development) model 4D yang dibatasi pada Define, Design, dan
Develop, (Thiagarajan & Sivasailam, 1974) dapat dijelaskan sebagai berikut:
1. Define (Pendefinisian)
Pada tahapan ini dilakukan hal-hal sebagai berikut:
a. Melakukan analisis standar isi mata pelajaran tema daur energi.

11
b. Melakukan studi kepustakaan mengenai pengembangan media pembelajaran.
c. Melakukan studi kepustakaan mengenai pembelajaran dan penilaian literasi
sains.
d. Melakukan analisis kompetensi literasi sains yang mencakup:
mengidentifikasi masalah, menjelaskan fenomena ilmiah, dan menggunakan
bukti ilmiah pada konsep Interaksi makhluk hidup dan lingkungannya.
e. Perumusan indikator dan tujuan pembelarajan melalui telaah konten, konteks,
dan kompetensi.
2. Design (Perancangan)
Pada tahap design dilakukan hal-hal sebagai berikut:
a. Membuat desain media
b. Melakukan validasi media.
c. Melakukan revisi media pembelajaran.
d. Melakukan uji coba butir soal literasi sains.
e. Memperbaiki soal literasi sains.
f. Menentukan kelas yang akan dijadikan subjek penelitan.
3. Develop (Pengembangan)
Pada tahap develop dilakukan hal-hal sebagai berikut:
a. Mengimplementasikan media AIGO pada pembelaran STEM.
b. Menyebar angket pada siswa.
c. Melakukan wawancara terstruktur dengan siswa.
4. Dessiminate
Tahap desiminasi dilaksanakan dengan mendistribusikan informasi secara
terbatas media AIGO pada pembelajaran berbasis STEM pada rekan sejawat di
sekolah dan simposiun nasional.

C. Penemuan dan Pembaharuan (metode penelitian) – berhasil atau tidak


medianya
Pada penyusunannya, media pembelajaran disesuaikan dengan indikator
kompetensi literasi sains disusun berdasarkan hasil pengkajian dari berbagai
literatur dan di-judgement oleh ahli. Selain itu, indikator tersebut harus sesuai
dengan tuntutan Standar Kompetensi Lulusan (SKL) Kurikulum 2013. Media

12
AIGO kemudian disesuaikan dengan lingkup kegiatan STEM dalam pembelajaran
berbasis proyek.

Penentuan indikator Konsep daur energi Integrasi Science, Technology,


berdasarkan framework PISA Mathematic, dan Engginering
(2012) dan kurikulum 2013 (STEM) pada pembelajaran

Media AIGO
Indikator Pembelajaran

Gambar 3.4. Alur Pengembangan Media AIGO.


Pembaharuan pada pengembangan media AIGO ini adalah:
1. Media pembelajaran AIGO dibuat dari bahan-bahan bekas, mudah ditemukan,
dan mudah untuk dirangkai.
2. Media pembelajaran AIGO dibuat berdasarkan kebutuhan model PjBL STEM.
3. Sistematikanya pembelajaran dibuat serunut mungkin untuk memenuhi
kebutuhan siswa dalam rangka memadukan STEM sebagai suatu yang padu.
4. Media pembelajaran AIGO mudah untuk direflikasi oleh guru bahkan oleh
siswa.

D. Aplikasi Praktis Pada Pembelajaran (Sintaks Penggunaan Media bukan


pembuatan)
Pengemasan pembelajaran dan bahan ajar digital berbasis STEM ini
merupakan salah satu upaya untukmencapai tujuan pendidikan nasional dalam
Permendikbud No. 65 yakni menciptakan pembelajaran yang menciptakan
suasana yangmenyenangkan, inspiratif, menantang, interaktif, serta memberikan
ruang yang cukup bagi, kreativitas, prakarsa dan kemandirian (Kemdikbud, 2013).
Kegiatan pembelajaran dilaksanakan sesuai dengan sintaks model pembelajaran
projek berbasis STEM sebagaimana berikut ini:
Pertemuan ke-1
1. Guru mengorganisasi siswa ke dalam kelompok belajar. Dalam satu kelas
terbentuk 4 kelompok siswa. Masing-masing kelompok terdiri dari 5 sampai

13
dengan 6 orang siswa. Guru memberikan Lembar Kerja Siswa (LKS) sebagai
panduan siswa dalam melaksanakan proses pembelajaran.
2. Guru menampilkan contoh media AIGO (Aquaponik-Induksi Elektro
magnetik).

Gambar 3.5. Contoh media AIGO


3. Siswa mengobservasi fenomena-fenomena dan konsep-konsep IPA yang
terhubung pada media AIGO. Diantara konsep-konsep yang terhubung
(Science, Technology, Engineering, and Mathematics) adalah: daur energi
fotosintesis tumbuhan, piramida makanan, interaksi makhluk hidup dengan
lingkungan, volume bangun ruang, statistik, tekanan pada zat cair, gaya, dan
induksi elektromagnetik.

Gambar 3.6. Siswa menentukan variabel, memberi perlakuan, dan


mengobservasinya
4. Siswa melakukan percobaan dengan menggunakan media AIGO, siswa
menentukan subjek penelitiannya, variabel penelitian, dan perlakuan terhadap
jumlah ikan dan tumbuhan. (Menggunakan pendekatan STEM) – harus lebih
praktis

14
5. Siswa menuliskan hasil pengamatannya dalam bentuk tabel, grafik, dan
deskripsinya pada lembar kerja siswa.
6. Siswa menyimpulkan hasil pengamatannya.
Pertemuan ke-2
1. Siswa dibimbing untuk membuat modifikasi media AIGO
2. Siswa membuat desain alat pada lembar kerja siswa
3. Siswa mengkonsultasikan rancangannya kepada guru
4. Siswa merangkai alat media AIGO

Gambar 3.7. Siswa merangkai alat media AIGO


5. Siswa mempresentasikan hasil karyanya

Gambar 3.8. Siswa mempresentasikan hasil karyanya

E. Data Hasil Aplikasi Praktis Inovasi Pembelajaran:


1. Tingkat Validitas Media AIGO
Validitas bahan ajar diuji oleh tujuh orang praktisi pendidikan yang sudah
berpengalaman. Pengujian validitas konten tersebut bertujuan untuk memperoleh
informasi mengenai kesesuaian konten bahan ajar digital dengan tahapan
pembelajaran berbasis proyek. Hasil validasi dari tujuh orang ahli tersebut

15
dianalisis menggunakan CVI (Content Validity Index) dan dikategorikan
berdasarkan Lawshes (Lawshe, 1975). Rekapitulasi hasil CVI dapat dilihat pada
Tabel 1. berikut ini:

Tabel 3.1. Rekapitulasi Nilai CVR

Sub Indikator Kesesuaian


CVR Kesimpulan
literasi sains
Ya Tidak
Kemudahan 7 0 1,00 Valid
penyediaan alat 6 1 0,714 Valid
7 0 1,00 Valid
Kemudahan dalam 7 0 1,00 Valid
merangkai alat 6 1 0,714 Valid
7 0 1,00 Valid
6 1 0,714 Valid
Kemudahan dalam 7 0 1,00 Valid
mengoperasikan alat 6 1 0,714 Valid
6 1 0,714 Valid
CVI 0,86

Dari tabel diatas dapat disimpulkan bahwa sebagian besar validator menyatakan
bahwa media AIGO esensial dan valid pada tingkat validasi 0,86 (Valid)
sebagaimana kategori Lawshe’s pada indikator kemudahan penyediaan alat,
merangkai alat, dan mengoperasikan alat.
2. Kemampuan literasi sains siswa
Literasi sains siswa diases dengan mengembangkan soal-soal literasi sesuai
framework PISA (Programme for International Student Assesment). Digunakan
dua kelas dalam penelitian ini, yaitu kelas eksperimen dan kelas kontrol. Kelas
eksperimen diberi perlakuan pembelajaran berbasis STEM dengan media AIGO,
sedangkan kelas kontrol menggunakan pembelajaran virtual PhET (Physics
Education Technology).Pencapaian konten literasi sains pada pada Gambar
berikut ini:

16
80
60 61

Rata-rata skor dimensi konten


53 56 57
60 49 45 49
40
20
0
Aliran Energi Komponen fotosintesis ggl induksi
Lingkungan

STEM no STEM

Gambar 3.9. Capaian konten literasi sains


Berdasarkan tersebut dapat diketahui bahwa capaian tertinggi dimensi konten
terdapat pada materi fotosintesis (60) dan ggl induksi(61). sedangkan capaian
terendahnya pada materi aliran energi yaitu 45.Rata-rata skor literasi sains pada
dimensi konten dengan menggunakan pembelajaran berbasis STEM dengan
media aigo lebih tinggi dibandingkan dengan capaian literasi sains pada
pembelajaran non STEM. Hal ini mengindikasikan bahwa pembelajaran berbasis
STEM dengan media AIGO berhasil memberikan motivasi siswa untuk
menggunakan pengetahuannya (dimensi konten) untuk memecahkan masalah
(dimensi proses) dalam kehidupan sehari-hari.
3. Tanggapan siswa terhadap pembelajaran
Untuk memperoleh gambaran tanggapan siswa terhadap pembelajaran maka
disusunlah instrumen angket. Data hasil angket tercermin pada grafik berikut ini:

Pernyataan Angket
100%
80%
Persentase

60%
40%
20%
0%
1 2 3 4 5
YA 62% 95% 95% 95% 95%
Tidak 38% 5% 5% 5% 5%

Gambar 3.10. Grafik tanggapan siswa

17
Keterangan: (1) merupakan hal yang baru, (2) ketertarikan siswa pada
pembelajaran, (3) Mendorong pengerjaan tugas dengan baik, (4) Membuat siswa
termotivasi, (5) Meningkatkan keinginan untuk belajar.
Berdasarkan data hasil angket menunjukkan bahwa sebagian besar siswa sepakat
bahwa pembelajaran berbasis STEM dengan media AIGO merupakan hal yang
baru, mendorong mereka mengerjakan tugas dengan baik, memotivasi mereka,
dan meningkatkan keinginan mereka untuk belajar.

F. Analisis Hasil Aplikasi Praktis Inovasi Pembelajaran (sesuai dengan


rumusan masalah)
Evaluasi program inovasi pengembangan media AIGOuntuk meningkatkan
Literasi sains adalah sebagai berikut :
1. Peluang
 Tersedia sarana prasarana pendidikan yang memadai untuk penerapan
media AIGO.
2. Hambatan
 Konten bahan ajar yang terlalu melebar, sehingga menambah beban
peserta didik.
 Pengkayaan materi ajar menuntut alokasi waktu yg lebih banyak,
sementara sekolah tetap harus mematuhi kalender akademik.
 Kompetensi profesionalisme guru yang belum memenuhi kualifikasi akan
menhambat implikasi media AIGO berbasis literasi sains dan teknologi ini
dalam pembelajaran.
 Keterbatasan pengetahuan guru tentang literasi sains, sebagai akibat proses
sosialisasi yang tidak menyeluruh, menyebabkan guru tidak faham sistem
assessment internasional seperti PISA sehingga materi ajar tidak
berkembang.
G. Desiminasi
Tahap desiminasi dilaksanakan dengan mendistribusikan informasi secara terbatas
bahan ajar digital berbasis STEM pada rekan sejawat di sekolah dan simposium
nasional.

18
Gambar 3.11. Desiminasi pada tingkat Sekolah

19
Gambar 3.12. Desiminasi pada simposium nasional

20
BAB IV

PENUTUP

A. KESIMPULAN
Berdasarkan hal yang telah diuraikan sebelumnya, maka dapat disimpulkan
sebagai berikut:
1. Media AIGO memiliki tingkat validitas sebesar 0,86 (valid) untuk
pembelajaran berbasis STEM pada tema daur energi.
2. Media AIGO dapat meningkatkan literasi sains siswa melalui pembelajaran
berbasis STEM.
3. Siswa menanggapi positif terhadap implementasi Media AIGO melalui
pembelajaran berbasis STEM meskipun dalam pelaksanaannya masih
memiliki keterbatasan.

B. SARAN
Agar penelitian berikutnya lebih optimal, maka disarankan untuk
mengevaluasi kembali jadwal pelaksanaan pembelajaran, dan dioptimalkan
pemberian pengetahuan dasar terhadap materi dan konsep yang berkaitan dengan
alat.

21
DAFTAR PUSTAKA

Bukhori. (2005). Menciptakan Generasi Literat. Jakarta: pikiranrakyat.com.


Campbell, N., Reece, J., & Mitchell, L. (2002). Biologi Jilid III. Jakarta: Erlangga.
Dwidevi. (2014). Project Based Learning for STEM (Science, Technology,.
International Conference and Advance Agile Manufacturing. USA: Oakland
University.
Firman, H. (2007). Laporan Analisis Literasi Sains Berdasarkan Hasil PISA
Nasional Tahun 2006. Jakarta: Pusat Penilaian Balitbang Depdiknas.
Harwell. (2015). Study of STEM Assessment in Engineering, Science, and
Mathematic for Elementary and Middle School Students. School Science
and Mathematic , 2.
Herlina, Herlina, & Cici. (2006). Alat peraga. Jurnal pendidikan IPA .
Jager, T. d. (2012). Using Visual Media to Enhance Science Teaching and
Learning in. DOI , 1-6.
Kemdikbud. (2013). Lampiran Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan
No. 64 Tahun 2013. Jakarta: Kemendikbud.
Kustandi, Kustandi, & Sutjipto B. (2013). Media Pembelajaran Manual dan
Digital Cet. 1 Edisi 2. Bogor: Ghalia Indonesia.
Lawshe, C. H. (1975). Quantitative Approach to Content Validity. Personal
Phsycology , 563-575.
Martin, & Michel O. (2012). TIMSS 2011 International Research in Science.
USA : TIMSS & PILRS International Study Center and IEA.
Poedjiadi. (2005). Sains Tekhnologi Masyarakat Model Pembelajaran
Kontekstual Bermuatan Nilai. Bandung: PT Remaja Rosda Karya.
Sudjana. (2008). Dasar-dasar Proses Belajar Mengajar. Bandung: Sinar Baru
Algesindo.
The George Lucas Educational Foundation. (2014). Problem Based Learning vs
Project Based Learning. USA.
Thiagarajan, & Sivasailam. (1974). Instructional Development for Training
Teacher Exptional Children. Washington DC: National Center for
Improvement Educational.

22
Thomas, J. (2000). A Review Research on Project Based Learning. California:
Autodesk Foundation.
Tohaeudin, Hendrawati, S., & Rustaman, A. (2011). Membangun Literasi Peserta
Didik. Bandung: Humaniora.
Wulan, R. (2009). Asesmen Literasi Sains. Bandung: SPS UPI.

23
24

Anda mungkin juga menyukai