Anda di halaman 1dari 4

RESUME

KARYA TULIS ILMIAH

Di Susun oleh

Novia Ayu Fransisca


(1720050)

MAHASISWA PRODI D-III KEPERAWATAN


STIKES HANG TUAH SURABAYA
2019-2020
BATASAN DAN KARAKTERISTIK PENELITIAN

BATASAN adalah untuk memberikan batasan atau ruang lingkup, maka penulis
menegaskan bahwa materi Karya Tulis Ilmiah ini hanya terbatas pada Jenis, media
tanam dan perawatan keladi.

KARAKTERISTIK PENELITIAN adalah ada beberapa karakteristik yang dimiliki


oleh karya tulis ilmiah, beberapa di antaranya:

1. Tulisan yang dibuat harus mengacu pada teori. Teori dibutuhkan sebagai
landasan berfikir dalam pembahasan suatu masalah.
2. Harus lugas, artinya tidak emosional, tidak kritis, dan tidak menimbulkan
Interprestasi lain. Hal ini harus diperhatikan dengan baik.
3. Kemudian juga harus logis, artinya mengacu pada pembahasan yang rasional
dengan urutan yang konsisten. Tulisan tidak memuat hal-hal yang janggal atau
tidak bisa dibuktikan kebenarannya, serta tidak boleh di luar nalar manusia.
4. Efisien, artinya mempergunakan kata, kalimat dan bahasa yang baik, sesuai,
dan mudah dipahami.
5. Efektif, artinya tulisan-tulisan yang dibuat harus padat dan ringkas. Tidak boleh
bertele-tele atau memasukkan opini-opini yang tidak penting.
6. Objektif, artinya berdasarkan pada fakta, dalam hal ini kerangka karya tulis
ilmiah bersifat konkrit dan benar adanya, tidak mengada-ada.
7. Sistematis, artinya baik penulisan dan pembahasan harus sesuai dengan
prosedur dan sistem yang berlaku.

TUJUAN PENELITIAN merupakan rumusan kalimat yang menunjukkan adanya


hasil, sesuatu yang diperoleh setelah penelitian selesai, sesuatu yang akan dicapai atau
dituju dalam sebuah penelitian.

Tujuan dari sistem iLearning Survey (iSur) ini yaitu:

1. Untuk membantu meningkatkan sistem pelayanan pada Perguruan Tinggi


Raharja.
2. Tujuan operasional dari penelitian ini adalah untuk mengetahui
kendala-kendala apa saja yang ada pada sistem survei yang sedang berjalan saat
ini.
3. Tujuan Fungsional dari penelitian ini yaitu agar hasil dari penelitian dapat
dimanfaatkan dan digunakan oleh Perguruan Tinggi Raharja sebagai referensi
dasar untuk mengambil satu langkah kebijakan yang berhubungan dengan
informasi pada bagian pelayanan kampus. Sehingga dapat mempercepat proses
penginputan survei mahasiswa dimanapun dan kapanpun serta menghasilkan
data yang akurat dan efisien.
4. Tujuan Individual adalah untuk menambah ilmu pengetahuan, pengalaman,
pengenalan dan pengamatan sebuah sistem informasi survei pada Perguruan
Tinggi Raharja sehingga penulis melakukan penelitian untuk menyelesaikan
Laporan Skripsi.
JENIS – JENIS PENELITIAN

1. Penelitian berdasarkan pada tujuan


2. Penelitian berdasarkan pada manfaat

KETERBATASAN PENELITIAN

Penelitian ini telah diusahakan dan dilaksanakan sesuai denganprosedur ilmiah,


namun demikian masih memiliki keterbatasan yaitu:

1. Faktor-faktor yang mempengaruhi Perilaku Etis Karyawan


dalampenelitian ini hanya terdiri dari tiga variabel, yaitu
PengendalianIntern, Kepatuhan dan Kompensasi Manajemen, sedangkan
masihbanyak faktor lain yang mempengaruhi Perilaku Etis Karyawan.
2. Adanya keterbatasan penelitian dengan menggunakan kuesioner
yaituterkadang jawaban yang diberikan oleh sampel tidak
menunjukkankeadaan sesungguhnya.

ETIKA DALAM PENELITIAN

Dalam melakukan penelitian, seorang peneliti harus mengikuti beberapa ketentuan


sebagaimana berikut di bawah ini :
a.Peneliti harus menjunjung tinggi kesusilaan dengan penuh kesadaran dan
tanggungjawab kepada Allah SWT dan umat manusia pada umumnya
b.Peneliti harus menjunjung tinggi universalitas dan objektivitas ilmu pengetahuan
dalam upaya mencapai kebenaran
c.Memajukan ilmu pengetahuan dan teknologi dan menghasilan inovasi untuk
kemajuan peradaban dan kejahteraan umat manusia.
d.Peneliti menjunjung tinggi penegakkan hak hak asasi manusia
e.Peneliti memiliki integritas dan profesionalisme, mentaati kaidah keilmuan, serta
menjunjung tinggi nama baik
f.Peneliti berperilaku jujur, bernurani, dan berkeadilan, tidak diskriminatif
terhadap lingkungan penelitiannya
g.Peneliti menghormati subjek penelitian manusia, sumber daya alam hayati dan
non-hayati secara bermoral, dan tidak merendahkan martabat sesama ciptaan tuhan
h.Peneliti menghindari konflik kepentingan, teliti, dan meminimalkan kesalahan
prosedur dalam pelaksanaan penelitian
i.Peneliti memahami dan bertanggungjawab atas manfaat dan risiko-risiko dari
penelitiannya dan menjelaskannya kepada publik tentang manfaat dan risiko-risiko
tersebut; dan
j.Peneliti membuka diri terhadap kritik, saran, dan gagasan baru terhadap proses
dan hasil penelitian, serta membiarkan peneliti lain mengulas (review) hasil penelitian
tersebut
k.Peneliti mempublikasikan hasil penelitiannya pada lingkup akademik yang bisa
dipertanggungjawabkan tanpa mengenal publikasi duplikasi.
l.Peneliti memberikan pengakuan melalui penyertaan sebagai penulis pendamping,
pengutipan pernyataan, dalam bentuk ucapan terima kasih yang tulus kepada peneliti
lain yang memberikan sumbangan berarti dalam penelitiannya secara nyata.
m.Peneliti harus mengikuti metode ilmiah yang tersusun secara sistematis,
mencakup mencari dan merumuskan masalah, menyusun kerangka pikiran,
merumuskan dan menguji hipotesis, melakukan pembahasan, dan menarik kesimpulan
guna mendapatkan hasil riset yang dapat dipertanggungjawabkan.

n.Metodologi dan hasil penelitian bersifat terbuka tetapi bila subjek penelitiannya
adalah manusia, maka asas kerahasiaan untuk hal-hal tertentu perlu dipatuhi.

o.Penelitian yang melibatkan manusia atau hewan perlu memperhatikan dan


mematuhi regulasi yang berlaku secara internasional, nasional, maupun lokal, serta
etika penelitian yang telah diberlakukan oleh organisasi profesi yang terkait

Etika Penulisan Karya Ilmiah


Etika berasal dari bahasan Yunani ethos. Istilah etika bila ditinjau dari aspek
etimologis memiliki makna kebiasaan dan peraturan perilaku yang berlaku dalam
masyarakat. Menurut pandangan Sastrapratedja (2004), etika dalam konteks filsafat
merupakan refleksi filsafati atas moralitas masyarakat sehingga etika disebut pula
sebagai filsafat moral.

Etika dalam Penulisan Karya Tulis Ilmiah yaitu:


1. Kejujuran
Kejujuran dalam penulisan laporan penelitian atau karya tulis ilmiah berkaitan
dengan banyak hal. Dalam sebuah laporan penelitian, semua informasi atau data yang
disajikan haruslah sesuai dengan keadaan yang sebenarnya. Sangat tidak etis dan
berbahaya jika data dimanipulasi sehingga tidak sesuai dengan keadaan yang
sebenarnya.
2. Objektivitas
Objektivitas sangat berkaitan dengan kejujuran. Jika bersikap objektif, maka dalam
laporan penelitian atau karya tulis ilmiah yang di buat, penafsiran atau interpretasi data
yang dilakukan disandarkan pada objektivitas. Bukan subjektivitas. Objektivitas yang
tinggi akan mencerminkan hasil penelitian yang sesuai dengan keadaan sebenarnya.
3. Pengutipan

Bila mengutip pendapat orang lain, baik dalam mengambil kutipan langsung atau
hanya mengambil intisari pendapat, maka sumber kutipan harus dicantumkan sebagai
bentuk penghargaan kepada pemilik ide tersebut.

Anda mungkin juga menyukai