Anda di halaman 1dari 8

PANTANGAN IBU HAMIL MENURUT KEPERCAYAAN BUGIS

TUGAS

KELOMPOK
Dibuat Sebagai Salah Satu Syarat Untuk Mengikutu Mata Kuliah Keperawatan
Transkultural

Di susun Oleh :

SATRIANA

ILMIATI ALI

SITTI MARYAM

FITRIANI

PROGRAM STUDI DIPLOMA III KEPERAWATAN FAKULTAS


SAINTEK UNIVERSITAS SEMBILAN BELAS NOVEMBER KOLAKA

2019

1
PANTANGAN IBU HAMIL MENURUT KEPERCAYAAN BUGIS

Sulawesi Selatan dikenal sebagai daerah yang masih mempercayai adanya Pamali dan
Mitos terutama di daerah – daerah pedesaan, karena kebudayaannya yang masih kental sehingga
Pamali dan Mitos ini menjadi kepercayaan turun-menurun yang diwariskan oleh orangtua atau
masyarakat Bugis. Pamali sendiri secara hafiah memiliki kesamaan arti dengan pantangan atau
ketabuan, Pamali adalah pantangan dari masyarakat yang harus dihindari oleh anggota
masyarakatnya sendiri. Apabila pantangan tersebut dilanggar, pelanggar akan mendapatkan
risikonya.

Pantangan tersebut juga harus dialami oleh ibu hamil, meski sering kali tidak masuk akal,
pantangan-pantangan ibu hamil dalam adat Bugis pada suatu kondisi menunjukan kebenaran dan
ketepatan. Entah karena sugesti atau karena dihubung-hubungkan, berikut adalah yang dilarang
dilakukan saat sedang hamil.
A. Dilarang memakan buah nenas
Menurut orang bugis mengapa nanas sangat dilarang di komsumsi bagi ibu hamil
karena mereka beranggapan bahwa makan buah nanas pada saat keadaan hamil dapat
menyebabkan keguguran.
1. Manfaat buah nanas bagi ibu hamil
Berdasarkan penelitian (Dewi 2017) kadar dan aktifitas enzim bromelain
dipengaruhi oleh beberapa hal diantaranya adalah tingkat kematangan buah dan
bagian buah. Aktivitas dan kadar enzim bromelain pada nanas muda lebih tinggi
dari pada nanas tua, nanas muda juga memberikan efek signifikan terhadap
kontraksi uterus .
Vitamin C untuk ibu hamil dibutuhkan juga oleh janin Anda, karena bisa melindungi
dan menjaga kesehatan sel, membentuk kolagen di dalam tulang, tulang rawan, otot, kulit
dan pembuluh darah. Vitamin ini juga penting bagi perbaikan jaringan, penyembuhan luka,
melawan penyakit infeksi, dan membantu tubuh menyerap zat besi yang berasal dari sayur-
sayuran.
Berdasarkan penelitian diatas bahwa nanas yang tua bisa di komsumsi bagi
ibu hamil tapi dalam porsi yang cukup, di mana nanas mengandung vitamin c yang
mempunyai manfaat penting bagi ibu hamil contohnya :

2
a. Melancarkan pencernaan
buah nanas yang kaya kandungan vitamin C dan enzim penting untuk
pencernaan yang diperlukan selama proses kehamilan. Sedangkan vitamin C
dari nanas memiliki peran yang cukup penting dalam meningkatkan daya tahan
tubuh, ibu hamil pun tidak mudah sakit. Jadi, mengonsumsi buah nanas selagi
hamil itu aman jika memakannya dalam jumlah sedang.
b. Mengatasi morning sickness
Buah nanas ternyata memiliki kandungan vitamin B6 yang akan
membantu mengatasi masalah morningsickness. Ibu hamil biasanya sering
mengalami mual-mual selama masa kehamilan, nanas bisa menjadi salah satu
solusinya. Bahkan juga dapat meningkatkan fungsi tubuh. Dapat mencegah
morningsickness dengan makan nanas secukupnya.
c. Anti konstipasi
Nanas juga mengandung lemak jenuh rendah dan mengandung serat.
Dalam 100 gram nanas itu mengandung 1,4 gram serat. Sedangkan serat yang
terdapat dalam nanas akan membantu mengatasi masalah konstipasi.
Konstipasi atau susah buang air besar merupakan permasalahan yang sering
terjadi selama hamil. Mengonsumsi buah nanas yang kaya serat dapat
melancarkan buang air besar.
d. Menjaga sistem saraf jantung
Sering memakan buah nanas dalam jumlah normal akan membantu
menjaga kesehatan sistem saraf dan jantung. Kandungan vitamin B1 memiliki
fungsi sebagai produksi energi, meningkatkan fungsi kardiovaskular,
meningkatkan kesehatan mata, dan meningkatkan fungsi otak.
e. Menjaga kesehatan tulang
Ada banyak vitamin yang terdapat di buah nanas, salah satunya
kandungan mangan yang dapat membantu menjaga kesehatan tulang.
Menikmati buah nanas yang rasanya segar dapat meningkatkan kesehatan
tulang kita. Kandungan mangan yang tinggi dari nanas akan membantu
memperkuat tulang, membantu pertumbuhan, dan perbaikan keseluruhan. Satu
porsi nanas bisa memberi kebutuhan imun mangan sampai 70%. Maka itu tak

3
usah ragu lagi mengonsumsi buah nanas selama kehamilan dengan porsi yang
pas.
2. Aturan ibu hamil komsumsi buah nanas
Buah nanas mengandung zat Bromelain memang merupakan zat berbahaya
bagi ibu hamil karena dapat memecah protein dalam tubuh dan menyebabkan
pendarahan abnormal. Namun sebenarnya, bila tidak dikonsumsi secara berlebihan,
buah nanas aman untuk dikonsumsi. Hal ini karena zat bromelain baru akan memberi
dampak buruk seperti di atas bila dikonsumsi dalam kadar yang banyak. Dibutuhkan
lebih dari 7—10 buah nanas dalam sekali makan untuk membuat zat ini berubah
menjadi sesuatu yang berbahaya. Jadi, bila ibu hamil ingin makan sepotong atau
semangkuk buah nanas, tidak terjadi masalah.
Malah ibu hamil dianjurkan untuk sering mengonsumsi buah yang tinggi akan
vitamin dan mineral ini yang dapat memberi sejumlah manfaat untuk ibu hamil, di
antaranya memperlancar proses persalinan, mengurangi rasa cemas yang ibu alami,
mempercantik kulit, serta memberi nutrisi penting yang dibutuhkan ibu hamil.
Namun, agar lebih aman, ibu hamil bisa membicarakannya dulu dengan dokter
kandungan bila ingin mengonsumsi nanas saat hamil.
3. Makanan pengganti buah nanas untuk ibu hamil dan tidak menjadi pantangan
bagi orang bugis serta mudah di dapatkan.
a) Pisang
Pisang adalah buah yang baik untuk ibu hamil. Buah kuning manis ini
menyediakan cukup serat dan kalori sebagai energi untuk mencegah kelelahan.
Selain itu, kalium dalam pisang dapat membantu menjaga tekanan darah ibu
tetap normal. Kandungan zat besi pisang juga membuat buah ini bagus untuk ibu
hamil. Asupan zat besi yang mencukupi dapat membantu mencegah anemia
selama kehamilan. Kelebihan lainnya, buah ini juga mudah untuk dicerna
sehingga bisa menjadi alternatif makanan jika sedang mual dan muntah.
b) Jeruk
Hampir 90 persen kandungan di dalam jeruk adalah air untuk membantu
ibu hamil memenuhi kebutuhan cairan tubuhnya. Ini penting karena dehidrasi
saat hamil bisa membahayakan kesehatan ibu dan janin. Jeruk termasuk buah

4
yang bagus untuk ibu hamil karena mengandung tinggi folat. Folat dapat
membantu perkembangan otak dan sumsum tulang belakang pada janin, serta
mencegah janin lahir cacat. Selain itu, kandungan vitamin C jeruk yang tinggi
dapat membantu meningkatkan daya tahan tubuh Anda agar tidak mudah capek
dan sakit.
c) Avocado
Buah untuk ibu hamil lainnya yang baik dikonsumsi adalah alpukat.
Alpukat kaya akan vitamin B, vitamin C, asam folat, serta kalium. Berkat
kandungan gizinya, alpukat dapat membantu mengurangi morning sickness,
serta membantu perkembangan otak, sistem saraf, dan jaringan bayi. Namun
perlu diingat, bahwa buah alpukat mengandung lemak tinggi. Jadi, ibu tidak
disarankan untuk makan buah ini terlalu banyak saat hamil. Sebaiknya makan
alpukat tidak lebih dari 1 buah per hari.
d) Mangga
Mangga termasuk buah yang baik untuk ibu hamil karena mengandung
tinggi kalium, vitamin C, dan vitamin A. Kalium dalam mangga membantu
menjaga tekanan darah dan keseimbangan cairan dalam tubuh, sementara
vitamin C bantu menangkal serangan radikal bebas dan meningkatkan stamina
tubuh. Kandungan vitamin A mangga juga berfungsi sebagai antioksidan dan
membantu sistem kekebalan tubuh, penglihatan, dan sistem saraf pada bayi.
Tidak lupa, mangga mengandung serat tinggi untuk bantu mencegah sembelit
saat hamil.
e) Semangka
Semangka termasuk buah yang bagus untuk ibu hamil karena kaya akan
air. Makan semangka dapat mencukupi kebutuhan cairan tubuh, menghilangkan
haus, sementara juga mencukupi asupan vitamin A, C, B6, magnesium, dan
kalium.
Makan buah semangka untuk ibu hamil dipercaya dapat membantu
menangkal mual di pagi hari. Di trimester terakhir kehamilan, buah ini juga
dipercaya dapat mengurangi bengkak di tangan dan kaki dan mencegah kram otot.

5
4. Cara mengonsumsi buah yang aman untuk ibu hamil
Agar tidak bosan memakan buah-buahan yang itu-itu saja, Anda bisa
menyiasatinya dengan berbagai berikut:

a. Jadikan buah-buahan sebagai camilan sehat yang langsung dimakan. Jangan lupa
untuk dicuci dan dibilas dengan air bersih terlebih dahulu sebelum dimakan.
b. Coba bikin salad buah sendiri di rumah. Caranya, potong kecil-kecil beberapa jenis
buah pilihan Anda dan campurkan dalam mangkok. Anda bisa menambahkan
yogurt untuk membuat rasanya lebih enak dan juga menambah gizinya.
c. Buah yang baik untuk ibu hami seperti apel, pisang, dan stroberi bisa dijadikan
topping pada sereal, roti, atau pancake. Sajikan ini sebagai menu sarapan untuk
membantu meningkatkan selera makan Anda.
d. Jadikan buah-buahan tersebut sebagai minuman jus. Anda dapat membuat jus dari
satu jenis buah atau lebih sehingga rasanya lebih enak. Mencampurkan lebih dari
satu buah untuk dijus juga menambah vitamin dan mineral yang Anda dapatkan jadi
lebih banyak.

Kesimpulan :

Dari materi diatas dapat diakatakan bahwa makan buah nanas tua dapat dikomsumsi bagi
ibu hamil dalam porsi yang cukup dan tidak dianjurkan memakan buah nanas muda diawal
kehamilan dimana nanas muda mengandung zat bromelain yang tinggi daripada nanas tua.
Diamana nanas muda dapat meningkatkan kontraksi rahim sehingga dapat menyebabkan
keguguran di trimester awal.

Sebelum menyarankan mengomsumsi buah pengganti ada lebih baiknya kita menjelaskan
manfaat dan bagaimana porsi makan buah nanas untuk ibu hamil agar seseorang tidak salah
tanggapan mengenai mitos dari mengomsumsi buah nanas, dan selanjutnya baru kita
menyarankan untuk mengomsumsi buah yang lain.

Adapun buah-buahan pengganti nanas tua untuk ibu hamil yang mudah didapatkan serta
mempunyai manfaat yang hampir sama dengan nanas seperti (pisang, mangga, jeruk, semangka

6
dan alpukat). Dari buah- buahan diatas dapat menjadi pengganti dari nanas jika suku bugis
melarang memakan buah nanas untuk ibu hamil.

7
DAFTAR PUSTAKA

Dewi, R. (2017). Efek Pemberian Ekstrak Buah Nanas Muda dan Tua (Ananas. CL Merr) Terhadap
Kejadian Abortus pada Mencit (Mus Musculus). Jurnal Bahana Kesehatan Masyarakat (Bahana
of Journal Public Health), 1(1), 1-7.

https://hariansulsel.com/pantangan-ibu-hamil-menurut-kepercayaan-bugis/

https://www.halodoc.com/alasan-ibu-hamil-enggak-boleh-konsumsi-nanas

https://www.alodokter.com/vitamin-c-untuk-ibu-hamil-manfaatnya-dan-dosis-aman-yang-dianjurkan

https://www.popmama.com/pregnancy/first-trimester/bella-lesmana/manfaat-tersembunyi-
mengonsumsi-buah-nanas-selama-kehamilan/full

https://hellosehat.com/kehamilan/kandungan/buah-yang-baik-untuk-ibu-hamil/

Anda mungkin juga menyukai