Anda di halaman 1dari 22

PROGRESSIVE AMERIKA SERIKAT DALAM BERBAGAI MACAM

BIDANG

Dosen Pembimbing : Alifi Nur Prasetyo, M.Pd

Makalah Ini Dibuat Sebagai Salah


Satu Tugas Mata Kuliah Sejarah
Kawasan Amerika

Oleh :
Dorotea Adriana Arya P. 18406241054 Pendidikan Sejarah 2018 B
Gunawan Wibisono 18406244010 Pendidikan Sejarah 2018 B
Berlindya Budi Astari 18406244012 Pendidikan Sejarah 2018 B

PENDIDIKAN SEJARAH
FAKULTAS ILMU SOSIAL
UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA
2019

i
KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis panjatkan atas kehadirat Allah SWT, karena berkat
limpahan rahmat dan karunia-Nya penulis dapat menyelesaikan penyusunan
makalah ini dengan baik serta tepat pada waktunya.

Makalah ini membahas mengenai "Progressive Amerika Serikat Dalam


Berbagai Macam Bidang". Makalah ini dibuat dengan tujuan menyelesaikan
tugas dari mata kuliah Kawasan Sejarah Amerika.

Penulis menyadari bahwa masih banyak terdapat kekurangan dalam penulisan


makalah ini. Oleh karena itu kami mengundang pembaca untuk memberikan saran
maupun kritik yang sifatnya membangun demi penyempurnaan makalah
selanjutnya.

Akhir kata, semoga makalah ini dapat memberikan sumbangsih yang


bermanfaat bagi kita sekalian. Aamiin

Yogyakarta, 18 September 2019

Penulis

2
DAFTAR ISI

3
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
The Civil War atau Perang Saudara di Benua Amerika yang
merupakan perang antara 23 negara bagian di wilayah Amerika Utara
dengan 11 negara bagian di wilayah Amerika Selatan yang diakibatkan dari
perbedaan pandangan antara negara – negara di wilayah utara dengan
negara di wilayah selatan. Hal ini diperkeruh dengan terpilihnya Abrahan
Lincoln sebagai presiden yang dinilai akan mengancam perbudakan yang
terjadi di wilayah negara bagian selatan.1 Perang Saudara ini terjadi sekitar
pertengahan 1861 atau lebih tepatnya pada 12 April 18612 dan perang ini
diakhiri pada 9 April 1865 dengan ditandai menyerahnya Jendral Robert E.
Lee kepada Jendral Ulysses S. Grant di Appomatox Courthouse, Virginia.3
Pasca Perang Saudara di Amerika sangatlah berpengaruh bagi kedua
wilayah tersebut. Meskipun demikian, Amerika Serikat tetap menjadi
sebuah negara kesatuan yang kuat dan bahkan menjadi negara World Super
Power seperti saat ini. Padahal dampak Civil War dari pihak wilayah bagian
utara, wilayah tersebut dihadapkan dengan berbagai permasalahan terutama
di bidang sosial, ekonomi dan politik dalam membentuk negara selatan.
Sedangkan dampak bagi wilayah selatan sendiri mengalami kerusakan
secara fisik akibat perang yang sangat besar. Selain itu juga warga kulit
putih kehilangan perkebunan mereka yang berada di wilayah selatan dan
menjadikan India dan Mesir pemasok kapas selama perang. Kemudian para
Master (Juragan Budak) mengalami kerugian dengan kehilangan

1
Dr. Taat Wulandari. ___ . Civil War 1861-1865 [PowerPoint Slide]. Retrieved from
http://staff.uny.ac.id/sites/default/files/pendidikan/Dr.Taat%20Wulandari/Pertemuan%2010%20
(civil%20war%201861-1865).pdf
2
Anonimus. ___ . Sejarah Perang Saudara di Amerika (1861-1865). From
https://www.merinding.com/2018/08/sejarah-perang-saudara-di-amerika-1861-1865.html
3
IG. Krisnadi. 2012. Sejarah Amerika Serikat. Yogyakarta : Ombak

4
investasinya karena penghapusan sistem perbudakan. Sehingga wilayah
Amerika Selatan menjadi daerah termiskin saat itu.4
Sehingga untuk mengembalikan keadaan Amerika Serikat yang
hancur pasca perang saudara tersebut, Presiden Amerika yang berkuasa saat
itu membuat berbagai macam kebijakan yang berlaku dalam
berbagaimacam bidang, mulai dari politik, ekonomi hingga sosial dan
budaya.

B. Rumusan Masalah
1. Bagaimana kondisi politik saat masa progressivisme Amerika Serikat ?
2. Bagaimana cara Amerika Serikat memperbaiki perekonomiannya pada
saat itu ?
3. Bagaimana kondisi Sosial – Budaya di Amerika Serikat pada masa
progressivisme ?

C. Tujuan
1. Mengetahui kondisi politik Amerika Serikat pada masa
progressivisme.
2. Mengetahui tindakan yang dilakukan oleh Amerika Serikat untuk
memperbaiki kondisi perekonomian pada saat itu.
3. Mengetahui kondisi Sosial – Budaya yang terjadi pada masa
progressivisme di Amerika Serikat.

4
Dr. Taat Wulandari . ___ . Rekontruksi Negara –Negara Selatan Pasca Perang Saudara
[PowerPoint Slide]. Retrieved from
http://staffnew.uny.ac.id/upload/132309683/pendidikan/Pertemuan+12+(rekonstruksi+negara-
negara+Selatan+pasca+Perang+Saudara).pdf

5
BAB II

PEMBAHASAN

A. Kondisi Amerika Pasca Perang Saudara dalam Bidang Politik


1. Dalam Bidang Pemerintahan
Perang Saudara yang terjadi di Amerika Serikat selama 4
tahun yang terjadi pada tahun 1861 sampai 1865 menyebabkan
hancurnya beberapa wilayah Amerika Serikat baik wilayah utara
maupun wilayah selatan. Setelah berarkhirnya perang saudara antara
wilayah utara dan selatan, dilakukan penataan kembali masyarakat
khususnya Amerika Serikat wilayah selatan yang dimulai pada
tahun 1865 dan berakhir tahun 1877. Penataan ini diharapkan dapat
memperbaiki kerusakan Amerika Serikat yang berada di wilayah
selatan akibat perang saudara.
Akhir perang saudara antara Amerika Serikat wilayah utara
dan selatan, dimenangkan oleh bagian utara yang dipimpin oleh
Abraham Lincoln. Namun tiga minggu stelah kemenangan wilayah
utara atas wilayah selatan, Abraham Lincoln ditembak mati oleh
seorang aktor yang berasal dari Virginia yang bernama John Wikes
Both yang tidak bisa menerima kekalahan selatan atas utara Setelah
kematian Abraham Lincoln, presiden wilayah utara digantikan oleh
Andrew Johnson1. Digantikannya Abraham Lincoln dengan Andrew
Johnson merupakan hal yang tidak terduga karena Andrew Johnson
merupakan orang yang tidak disukai oleh orang-orang bagian utara
maupun selatan. Tugas pertama dari Andrew Johson adalah
menentukan status negara-negara yang mengundurkan diri.
pandangan dari mendiang Lincoln menyebutkan bahwa rakyat-
rakyat di wilayah selatan tidak pernah secara hukum mengundurkan

1
Chandra Maas Adgitya dkk, 2005, Garis Besejarah Amerika Serikat, , Biro Program Informasi
Internasional Departemen Luar Negeri A.S,hal 163

6
diri. selanjutnya Johnson terus melakukan program yang telah
disusun oleh Abraham Lincoln, namun dengan modifikasi-
modifikasi kecil yang dilakukan oleh Andrew Johnson. Dengan
menggunakan keputusuna presidensial, Johnson menetapkan
seorang gubernur di beberapa negara bekas konfederasi secara
percuma untuk mengembalikan hak politik orang-orang di wilayah
selatan dengan menggunakan amnesti Presiden Johnson. Dengan
adanya gubernur di setiap negara bekas konfederasi, Johnson
menyerukan agar diadakan pertemuan untuk menyatakan
pengunduran diri negara tidak berlaku, menghapuskan perbudakan,
menghapus semua hutang negara yang megalir ke Konfederasi, dan
mengesahkan UU Amandeman yang ke 13. Pada tahun 1865 proses
ini dapat terlesesaikan dengan beberapa pegecualian. 2
Pada Juli 1866, Kongres meloloskan rancangan uu mengenai
hak bagi warga sipil serta membentuk biro orang-orang terbebaskan
yang baru, keduanya dirancang untuk menghindari terjadinya
diskriminasi rasial yang dilakukan oleh pembuat Undang-undang di
Selatan. Setelah mengesahkan dua rancangan Undang-undang,
konres juga mengesahkan amandeman Undang-undang yang ke 14
yang berbunyi “semua orang yang bab 7: perang saudara dan
pembangunan kembali lahir dan dinaturalisasi di Amerika Serikat
dan tunduk kepada hukum dan kekuasaannya, adalah warga negara
Amerika Serikat dan negara bagian di mana mereka tinggal.” Hal
tersebut menjdikan pembatal keputusan yang dilakukan oleh hakim
Dred Scott yang tidak memberikan hak warga negara terhadap orang
kulit hitam.3 Semua badan pemerintahan yang ada di Selatan
menyetujui amandeman Undang-undang yang ke 14 kecuali badan
pemerintahan yang ada di Tennese yang menolak secara bulat

2
Ibid hal 164
3
Yen Aulia, Rekonstruksi Amerika Selatan pasca Perang Budak, diakses dari
https://www.academia.edu pada tanggal 15 September 2019 pukul 19.00

7
mengenai absahnya Amandemen Undang-undang yang ke 14.
Bahkan orang-orang tersebut membuat tambahan Undang-undang
yang memuat beberapa paraturan untuk mangatur orang-orang
Afrika-Amerika yang dibebaskan. Peraturan ini berlaku berbeda-
beda antar negara bagian tetapi mengatur hal yang sama mengenai
orang-orang Afrika-Amerika. Orang-orang Afrika-Amerika berkulit
hitam diwajibkan untuk memiliki kontrak kerja tahunan, dengan
hukuman yang ditetapkan jika mereka melanggarnya; anak-anak
yang belum bisa menghidupi dirinya sendiri diwajibkan mengikuti
pelatihan wajib dan menjalani hukuman fisik oleh pemiliknya; para
gelandangan dapat dijual melalui pelayanan swasta jika mereka
tidak mampu membayar denda.
Dengan adanya peraturan tersebut menyebabkan pihak utara
berfikir bahwa pihak selatan ingin menegmbalikan perbudakan yang
ada di Wilayah Selatan serta pihak utara juga berfikir bahwa pihak
selatan diam-diam menolak kemenangan pihak utara atas perang
Saudara yang dimenangkan oleh pihak utara. Johnson yang
dianggap bisa mempersatukan wilayah utara dan selatan, tidak dapat
memperbaiki keadaan antara wilayah utara dan selatan. Pemilu
tahun 1886 dimenangkan oleh republik menyebabkan orang-orang
republik memaksakan visi terhadap rekontruksi yang ada di wilayah
selatan. Pada tahun 1867 dengan mengabaikan negara-negara yang
telah berdiri di bagian Selatan, kongres membagi wilayah selatan
menjadi 5 wilayah militer yang masing-masing dipimpin oleh
Jendral kebebasan. Kebebasan militer yang permanen dibuka bagi
negara yang menyetujui amandeman Undang-undang yang ke 14
dan menyetujui hak warga negara orang hitam. Sedangkan
pendukung wilayah selatan yang menyetujui peraturan mengenai
orang Arika-Amerika dan tidak bersumpah setia dengan pemerintah
Amerika Serikat umumnya tidak dapat memilih. Amandeman
Undang-undang disahkan pada tahun 1868. Amandeman Undang-

8
undang yang ke 15 disahkan pada tahun 1870.amandeman tersebut
disahkan oleh badan pembuat Undang-Undang, dan menyatakan
bahwa “hak warga negara Amerika Serikat untuk memilih tidak
dapat dihilangkan atau dibatasi oleh Amerika Serikat atau negara
bagian manapun dengan alasan ras, warna kulit, atau status
perbudakan sebelumnya.”
Dalam suatu ketika Presiden Johnson membuat marah orang
bagian utara karena hak vetonya yang membuat batal undang-
undang yang mengatur kebebasan orang hitam setelah bebas dari
perbudakan orang hitam tersebut. Selang bebrapa saat kemudian
Presiden Johnson langsung membatalkan hak veto tersebut sehingga
Presiden Johnson hampir lengser dari jabatannya sebagai Presiden
Amerika Serikat. Setelah masalah tersebut Presiden Johnson tetap
memerintah sampai masa jabatannya selesai. Tahun 1868 setelah
pemilihan umum presiden, bekas jendral perang republik Ulysses S.
Grant mendukung rekonstruksi yang dilakukan oleh orang-orang
utara. Pada tahun1868 juga kongres telah menerima kembali negara
konfederasi yang mendukung persatuan. Dalam negara yang
mendukung persatuan tersebut, ternyata pemimpin negara tersebut
adalah orang-orang utara yang mencari ketungan politis dengan
orang kulit hitam yang baru terbebas dari perbudakan. Dalam
Dewan Pemerintahan yang ada di Lousiana dan Carolina Selatan
banyak diisi oleh orang-orang kulit hitam. Orang putih yang merasa
dominasi politiknya terncam beralih menggunakan cara-cara yang
ilegal dalam menghalangi orang kulit hitam mendapatkan hak
politiknya. Kerusuhan yang dilakukan oleh organisasi ilegal yaitu
Klux-Klux Klan yang melakukan kekerasan terhadap orang Afrika-
amerika. Dengan adanya peristiwa tersebut maka dibuatlah
penegakan hukum bagi orang yang menghalang-halangi orng

9
Afrika-Amerika mendapatkan hak-hak politiknya pada tahun 1870
dan tahun 1871.4
2. Ku Klux Klan

Gambar 1 Klu Klux Klan


Sumber : thoseconspiracyguys.com

Ku Klux Klan adalah kelompok rasis garis keras yang


terkenal di Amerika Serikat. Ku Klux Klan didirikan pada tanggal
24 Desember 1865. Ku Klux Klan didirikan untuk mengembalikan
supremasi orang kulit putih di Amerika Serikat bagian selatan yang
terancam oleh keberadaan orang-orang kulit hitam. Ku Klux Klan
memiliki paham bahwa orang kulit putih adalah ras tertinggi di
dunia walau pada dasarnya semua ras yang berada di hadapan tuhan
maupun hukum itu sama.
Pada masa rekontruksi, Ku Klux Klan memiliki tujuan untuk
membongkar partai republik yang baru muncul dalam pemerintahan
negara bagian di wilayah selatan. Misi-misi yang dilakukan Ku Klux
Klan termasuk melakukan kekerasan terhadap Serikat Buruh Anti
pergerakan serta Pemimpin yang memiliki ras Afrika Amerika. Pada
masa itu Ku Klux Klan tidak tidak memiliki aturan cara berpakaian,
namun kemudian kelompok tersebut membuat seragam jubah, topi

4
Anonim, Sejarah Hari Ini: Ku Klux Klan Picu Darurat Militer di Tennese, diakses dari
https://www.republika.co.id tanggal 15 September 2019 pukul 20.00

10
kerucut dan topeng yang membuat Ku Klux Klan menakutkan dan
sedikit aneh pada saat yang bersamaan. 5
Pada tahun 1915-1944 diperkirakan anggota Ku Klux Klan
mencapai 4.000.000 simpatisan di seluruh Amerika Serikat. Antara
tahun 1950-1960 pergerakan organisasi ini semakin masif dan
menimbulkan perlawanan dari orang-orang kulit hitam AS dan
tokoh-tokoh yang neyerukan oersamaan HAM dan anti rasisme
seperti Martin Luther King. Pada masa kini Ku Klux klan masih ada
keberadaannya di Amerika Serikat. Ku Klux Klan masih hidup dan
bermimpi bisa kembali seperti masa-masa rekontruksi. Pemerintah
dianggap kurang serius dan cenderung bersikap apatis mengenai
maslah ini. Hingga kini Pemerintah Amerika Serikat belum pernah
melakukan hal yang serius dalam memberantas kelompok yang
dianggap berbahaya ini.6

B. Kondisi Ekonomi Amerika Pasca Perang Saudara


Pasca Civil War yang berakhir pada 9 April 18657 yang ditandai
dengan menyerahnya Jendral Robert E. Lee kepada Jendral Ulysses S. Grant
di Appomatox Courthouse, Virginia, rekontruksi di Amerika Serikat pun
dimulai. Apalagi dampak yang ditimbulkan dari Civil War antara Amerika
bagian Utara dengan Amerika bagian selatan sangatlah besar terutama
dalam bidang ekonomi.
Bagi wilayah utara, rekontruksi yang terjadi lebih sederhana. Seperti
hal nya memperbaiki kekuatan militer dan mengaktifkan kembali fungsi
dari lembaga pemerintahan. Kemudian pemerintah wilayah utara juga
menetapkan sebuah peraturan baru yang digunakan untuk melindungi
Industri Nasional, salah satunya yaitu menetapkan pajak yang tinggi kepada

5
Sulaeman Ade, Di Masa Jayanta, Kelompok Rasisi Seklaigus Teroris Ku Klux Klan Pernah Unjuk
Kekuasaan Lewat Parade Militer, diakses dari Https://intisari.grid.id, pada tanggal 16 September
2019 pukul 19.00
6
Anonym, Mengenal Kelompok Radikal As, Ku Klux Klan (KKK), diakses dari
https://www.hariansejarah.id, diakses tanggal 16 September 2019 pukuk 20.00
7
IG. Krisnadi. 2015. Sejarah Amerika Serikat. Yogyakarta : Ombak. Hal. 190

11
barang – barang yang masuk kedalam wilayah utara. Kemudian pasca Civil
War 1965, banyak warga Amerika wilayah utara juga menjadi kaya8. Selain
itu juga dalam bidang tranportasi, wilayah utara mulai memperluas akses
moda perkereta apiannya ke negara – negara bagian yang ada di Amerika
Utara. Overland Route dibangun antara tahun 1863 sampai 1869 dengan
tujuan menghubungkan antara negara – negara di timur dengan negara –
negara yang berada di barat di wilayah Amerika9. Kemudian pabrik – pabrik
di wilayah utara mulai hadir. Seperti pabrik kereta yang digunakan sebagai
penunjang ekonomi Amerika. Penemuan – penemuan oleh para ilmuan –
ilmuan terkemuka di Eropa juga sangat di manfaatkan dengan baik oleh
Amerika Utara saat itu. Sehingga kemunculan – kemunculannya sangat
mendorong kemakmuran di wilayah utara yang perekonomiannya
bergantung pada perindustrian (perbankan, manufaktur dan transportasi).
Lain halnya dengan wilayah selatan yang justru terbilang
berbanding terbalik dengan wilayah utara. Di wilayah selatan yang
merupakan kawasan pedesaan, dimana sektor pertanian masih mendominasi
dan perbudakan masih merajalela, mereka mengalami kekacauan dan
kerugian yang sangat parah. Akibat kemenangan Utara, maka sistem
perbudakan di hapus membuat perkebunan katun di wilayah selatan
mengalami kerugian.10 Selain itu, ladang dan perkebunan milik warga
diwilayah selatan selama perang dibiarkan tanpa diolah selama setahun
bahkan lebih sehingga tanaman liar dan semak – semak pun mulai tumbuh
di ladang tersebut dan selama perang berlangsung pun tidak mungkin
diganti atau di perbaiki. Kemudian binatang – binatang ternak milik

8
Ibid hal. 226
9
Anonym. 2018. Jalur Kereta Api Pertama yang Menghubungkan Wilayah Barat dan Timur
Amerika. From https://www.google.com/amp/s/m.kumparan.com/amp/potongan-
nostalgia/jalur-kereta-api-pertama-yang-menghubungkan-wilayah-barat-dan-timur-amerika-
1536035392194058480 pada 4 September 2018 pukul 11:29 WIB
10
George Clack. ___ . Garis Besar Ekonomi Amerika Serikat. Terj. Sumantry Ar., Donty, Widagdo,
Winny, Indria, Eddy Saptra. Departemen Luar Negeri AS from http://usinfo.state.gov

12
peternak di wilayah selatan, diambil dan dihabisi oleh tentara – tentara
untuk dijadikan santapannya.11
Perang juga berdampak pada sistem transportasi di wilayah
tersebut12. Seperti hal nya tentara Federal yang memutuskan jalur kereta api,
membantai lokomotif, gerbong, rumah – rumah stasiun serta rel – rel kereta
dengan tujuan mempermudah dan mempercepat berakhirnya peperangan
tersebut.
Pada saat itu pula, surat surat berharga dan uang menjadi tidak
berharga pada saat akhir peperangan. Sehingga tanah – tanah disana pada
saat itu ditinggalkan oleh penghuninya karena mereka tidak tahu harus
berbuat apa dan tidak adanya pekerjaan yang bisa mereka kerjakan.
Sehingga dalam hal ini, pemerintah memusatkan perhatiannya
dalam beberapa hal diantaranya ; (1) Pembangunan kembali peternakan dan
perkebunan yang telah hancur akibat peperangan. (2) Pembukaan tanah
perkebunan baru, (3) Peningkatan perdagangan dan pembukaan bank – bank
baru. (4) Pengembangan Industri Nasional. (5) pembangunan kembali mode
transportasi seperti rel – rel, stasiun, jalan raya serta pelabuhan dan dok dok
perkapalan baru.13
Kemudian pada 1880 – an menjadi awal perkembangan sektor
manufaktur dan perdagangan. Para petani juga sedang gencar – gencarnya
melakukan Urbanisasi ke kota – kota dan bekerja sebagai buruh pabrik14.
Pada masa ini Amerika mencapai fase Ekonomi Modern.15

11
IG. Krisnadi. 2015. Sejarah Amerika Serikat. Yogyakarta : Ombak. 190.
12
Ibid. hal. 191
13
Bambang Wahyu Nugroho. 2016. Studi Amerika Latin [Diktat Semester Gasal T.A. 2016/2017].
Jurusan Ilmu Hubungan Internasional, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas
Muhammadiyah Yogyakarta. Hal. 30
14
Setiyo Hn. 2018. Perkembangan Perekonomian Amerika Serikat, negara dengan kekuatan
ekonomi terbesar di dunia. From https://www.ajarekonomi.com/2018/10/perkembangan-
perekonomian-amerika.html
15
Bambang Wahyu Nugroho. 2016. Studi Amerika Latin [Diktat Semester Gasal T.A. 2016/2017].
Jurusan Ilmu Hubungan Internasional, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas
Muhammadiyah Yogyakarta. Hal. 30

13
1. Transportasi
Pada tahun1800 – 1808, Thomas Jefferson yang merupakan
Presiden Amerika Serikat kala itu berusaha mengadakan
pembangunan transportasi masyarakat guna mempermudah
mobilisasi antar wilayah. Sehingga pada tahu 1808 ia menyutujui
anggaran sebesar $2.000.000 yang diusulkan oleh Gallatin. Hal ini
meliputi ; (1) pembuatan jalan terusan diberbagai semenanjung yang
berada di sepanjang pantai Samudra Atlantik. (2) pembangunan
jalan darat, jembatan – jembatan penghubung yang ada di Amerika.
(3) Pembangunan sistem transportasi sungai di sepanjang Pantai
Atlantik.
Kemudian pada tahun 1820, sistem transportasi kereta api dibangun
oleh pihak swasta. Dalam hal ini, pemerintah memberikan pinjaman
sebesar $13.000.000 yang kemudian pada tahun 1840 jumlahnya
bertambah menjadi $200.000.000. Tahun 1859 pembangunan jalur
kereta api di Amerika telah mencapai sepanjang 26.000.000 mil dan
tak lama, pada tahun 1861 jalur kereta api di Amerika telah
mencapai 30.635.000 mil dengan 100.000 gerbong dan 1.000
lokomotif yang tersedia16. Sehingga sampai pada tahun 1890,
Amerika serikat telah mempunyai jalur utama kereta api yang
meliputi Northern Pasific, Central Pasific, Union Pasific, Atchison,
Topeka, Santa Fe dan Southern Pasific. Dampaknya pun proses
mobilasisasi penduduk dipermudah semenjak keberadaan kereta api
ini.
2. Sistem Komunisasi
Tahun 1840, Amerika Serikat mencoba membuat telegraf sebagai
sarana komunikasi jarak jauh oleh S.F.B. Morse dengan
menggunakan Magnetic Telegraf. Hal tersebut berhasil
dilakukannya dan kemudian pada 1876 dikembangkan lagi oleh

16
IG. Krisnadi. 2015. Sejarah Amerika Serikat. Yogyakarta : Ombak. Hal. 245 - 246

14
Alexander Graham Bell dan Thomas Alfa Edison yang mulai
menemukan pesawat telepon dengan menggunakan tenaga listrik.
3. Indusrialisasi
Pertumbuhan industri di Amerika dapat dilihat pada tahun 1850 –
1880 dengan adanya peningkatan peningkatan di tiap tahunnya.

Table 1 Perkembangan Barang Produksi Pabrik (Setiap Juta Dolar)17


Tahun
No Jenis Industri
1850 1860 1870 1880
1 Kain Kapas 61,9 115,7 142,0 192,1
2 Kain Wol 48,6 73,5 159,7 238,1
3 Sepatu 54,0 91,9 145,3 196,9
4 Pakaian Jadi 48,3 80,8 118,9 209,5
5 Besi Kasar 12,7 20,9 55,7 89,8
6 Alat Pertanian 6,8 20,8 41,7 68,6
7 Mesin 28,0 51,9 110,8 214,4
8 Kayu Papan 60,4 96,7 168,1 223,3

Pertumbuhan industri Amerika tahun 1880 telah menunjukkan kaum


kapitalis yang sangat kuat. Hal ini juga ditandai dengan muncul dan
berkembangnya trust yang merupakan kombinasi dari beberapa
badan usaha yang bertujuan untuk memonopoli pasar dan
memperoleh untung yang sebesar – besarnya. Hal ini ditambah
dengan prinsip laisser-faire dimana pemerintah menjamin
kebebasan seluruh rakyatnya untuk menentukan jalan mereka.
Pemilik Trust ini terdiri dari kaum – kaum konglomerat yang
berusaha untuk mendapatkan untung sebesar – besarnya. Sehingga
pada tahun 1884 – 1887 terjadi depresi ekonomi.

C. Progressivisme Amerika Bidang Sosial

17
Ibid. hal. 250

15
Sejak meninggalnya Presiden Abraham Lincoln yang tertembak
oleh oknum yang diduga tidak menyukai keputusan Lincoln pada tahun
1865, posisi presiden digantikan oleh wakil presiden, Andrew Johnson.
Maka, Johnson mengubah politik rekonstruksi (1865-1877), untuk
memperbaiki tatanan kehidupan masyarakat Amerika dalam berbagai
bidang. Namun hal tersebut masih menjadi pro dan kontra, kasus rasial
rupanya masih saja sulit untuk dihilangkan begitu saja. Berikut ini
merupakan perkembangan kehidupan masyarakat Amerika pasca Perang
Saudara dalam bidang sosial.
1. Adanya Civil Right Act dan Freedmen’s Bureau Act
Keputusan Johnson dalam melakukan program rekonstruksi belum
memuaskan rakyat seutuhnya, terutama oleh kelompok Republikan
Radikal yang merasa rekonstruksi harus meliputi seluruh bidang
kehidupan. Salah satunya adalah menghendaki pembebasan kaum
buruh dan menjadikan orang kulit hitam sebagai warga negara.
Rupanya Johson sendiri meragukan apakah orang kulit hitam dapat
menjadi warga negara yang baik dan sejajar dengan orang kulit
putih. Setelah dilaksanakan Kongres 1866, pada akhirnya hak-hak
orang kulit hitam sebagai warga negara dapat diakui melalui Civil
Right Act dan Freedmen’s Bureau Act.18
2. Sense of Independence
Kebebasan terbesar yang dapat dinikmati oleh orang kulit hitam
adalah keberhasilan dalam membangun ribuan gereja yang
anggotanya terbatas oleh orang kulit hitam saja. Upaya ini dilakukan
untuk mengembangkan rasa percaya diri orang kulit hitam dan
menunjukkan kemandirian dengan tidak lagi bergantung kepada
orang kulit putih lagi.19
3. Prinsip Kebebasan

18
Nana Supriatna.2008. Kapita Selekta Sejarah Amerika. Jurusan Pendidikan Sejarah Universitas
Pendidikan Indonesia. Halaman 77
19
Ibid. Halaman 79

16
Amerika telah mampu menunjukkan demokrasi dan membuktikan
perwujudan hak asasi manusia. Hal itu terlihat dalam upaya-upaya
Amerika dalam menghapus perbudakan. Karena budak tetaplah
seorang manusia yang derajatnya tidak boleh disamarendahkan
dengan binatang. Sejak berakhirnya Perang Saudara, sudah
terbentuk prinsip kebebasan individu.
4. Usaha Peningkatan Status Sosial
Orang kulit hitam ingin meningkatkan status sosial setelah mereka
dibebaskan. Namun hal tersebut terhalang oleh kesulitan
mendapatkan modal untuk melakukan usaha pertanian dan masih
rendahnya pendidikan orang kulit putih. Namun sedikit demi sedikit
orang kulit hitam dapat menempuh pendidikan dengan bantuan
gereja. Meskipun terdapat amandemen yang melarang pembagian
hak dengan syarat berdasarkan warna kulit, namun tetap saja,
masalah rasial sangat sulit untuk dihilangkan. Orang kulit hitam
masih saja mendapatkan perlakuan tidak adil.20
5. Anak-anak Memperoleh Pendidikan
Pada tahun 1865, anak-anak kulit hitam dapat memperoleh
pendidikan. Kesadaran memperoleh pendidikan tersebut sudah
tertanam dalam diri mereka masing-masing, terutama orang tua
yang beranggapan bahwa perbedaan orang kulit hitam dengan orang
kulit putih bukanlah sekadar perbedaan warna kulit, namun tingkat
pengetahuan. Sehingga, di Alabama, meskipun sekolah mereka
primitif, dengan peralatan ala kadarnya, semangat mereka untuk
belajar luar biasa, bahkan orang kulit hitam pun rela tidak makan
daripada tidak belajar.21
6. Rasa Benci Orang Kulit Putih Terhadap Orang Kulit Hitam

20
Ibid. Halaman 80
21
John B. Myers. The Education of the Alabama Freedmen During Presidential Reconstructions
1865-1867.The Journal of Negro Education Vol. 40 No. 2 Thn. 1971 Halaman 163-164

17
Meskipun demokrasi dan hak asasi manusia telah dikumandangkan,
tidak semua orang menyukai hal tersebut, khususnya orang kulit
putih. Mereka cenderung merasa terancam. Salah satu hal yang
dapat menunjukkan hal tersebut adalah adanya organisasi Ku Klux
Clan yang berisi orang kulit putih yang melakukan aksi keji terhadap
orang kulit hitam. Organisasi ini awalnya adalah organisasi sosial
yang secara cepat berubah menjadi organisasi teroris.22

22
Roland G. Fryer Jr. dan Steven D. Levitt. 2011. Hatred and Profits : Under the Hood of the Ku
Klux Clan. Cambridge, USA : Harvard University.

18
BAB III

KESIMPULAN

Perang Saudara yang terjadi di Amerika Serikat selama 4 tahun yang terjadi pada
tahun 1861 sampai 1865 menyebabkan hancurnya beberapa wilayah Amerika
Serikat baik wilayah utara maupun wilayah selatan. Setelah berarkhirnya perang
saudara antara wilayah utara dan selatan, dilakukan penataan kembali masyarakat
khususnya Amerika Serikat wilayah selatan yang dimulai pada tahun 1865 dan
berakhir tahun 1877. Penataan ini diharapkan dapat memperbaiki kerusakan
Amerika Serikat yang berada di wilayah selatan akibat perang saudara. Setelah
perang berakhir Abrahan Lincoln selaku pemimpin Amerika bagian utara
dibunuholeh John wikes Both ketika menghadiri opera. Pengganti Lincoln yaitu
Andrew Johnson melanjutkan kerja dari Lincoln dengan sedikit modifikasi.
Amandemen Undang-undang yang disahkan antara lain Amandeman UU ke 13 , 14
dan 15. Dalam Amandeman tersebut banyak UU yang membuat orang kulit hitam
mendapat hak politik serta hak warga negara. Hal itu ditentang oleh orang kulit
putih bagian selatan dengan masuk ek organisasi ilegal bernama Ku Klux Klan yang
menyerang dan melakukan kekersasn terhadap orang kulit hitam. Ku Kux Klan
masih ada hingga saat ini dan ingin kembali menggapai cita-cita mereka setelah
beberapa eatus tahun didirikan. Pemerintah Amerika Serikat seperti apatis dan tidak
melakukan suatu hal untuk memberantas organisasi terlarang ini.

Kemudian dibidang ekonomi, pasca perang saudara pihak Amerika wilayah


utara tidak lah mengalami perubahan atau kerugian yang berat. Sedangkan pihak
selatan mengalami kerugian akibat pertanian – pertanian didaerah mereka hancur
dan ternak pun juga diambil oleh tentara. Selain itu juga perkembangan teknologi
dibidang transportasi juga menjadi salah satu dampak perang saudara tersebut.
Industrialisasi pun dimulai ketika mode mobilisasi penduduk dipermudah dengan
adanya kereta Api.

Amerika telah mengupayakan adanya keadilan bagi masyarakatnya dan


menekan angka kasus diskriminasi ras melaui berbagai aturan baru dalam rangka

19
program rekonstruksi. Sepeninggal Abraham Lincoln, masyarakat masih terbagi
menjadi kubu pro dan kontra atas kebijakan yang dibuat Lincoln. Namun
sayangnya, meskipun upaya tersebut telah dilakukan, tindakan diskriminasi ras
masih sulit ditinggalkan sehingga memberikan dampak signifikan bagi orang kulit
hitam dalam bidang sosial.

20
DAFTAR PUSTAKA

Ade, Sulaeman, Di Masa Jayanta, Kelompok Rasisi Seklaigus Teroris Ku Klux Klan
Pernah Unjuk Kekuasaan Lewat Parade Militer, diakses dari Https://intisari.grid.id,
pada tanggal 16 September 2019 pukul 19.00

Anonim, Sejarah Hari Ini: Ku Klux Klan Picu Darurat Militer di Tennese, diakses dari
https://www.republika.co.id tanggal 15 September 2019 pukul 20.00

Anonimus. ___ . Sejarah Perang Saudara di Amerika (1861-1865). From


https://www.merinding.com/2018/08/sejarah-perang-saudara-di-amerika-1861-
1865.html

Anonym, Mengenal Kelompok Radikal As, Ku Klux Klan (KKK), diakses dari
https://www.hariansejarah.id, diakses tanggal 16 September 2019 pukuk 20.00

Anonym. 2018. Jalur Kereta Api Pertama yang Menghubungkan Wilayah Barat dan
Timur Amerika. From
https://www.google.com/amp/s/m.kumparan.com/amp/potongan-
nostalgia/jalur-kereta-api-pertama-yang-menghubungkan-wilayah-barat-dan-
timur-amerika-1536035392194058480 pada 4 September 2018 pukul 11:29 WIB

Aulia, Yen, Rekonstruksi Amerika Selatan pasca Perang Budak, diakses dari
https://www.academia.edu pada tanggal 15 September 2019 pukul 19.00

Chandra Maas Adgitya dkk, 2005, Garis Besejarah Amerika Serikat, , Biro Program
Informasi Internasional Departemen Luar Negeri A.S

Clack, George. ___ . Garis Besar Ekonomi Amerika Serikat. Terj. Sumantry Ar., Donty,
Widagdo, Winny, Indria, Eddy Saptra. Departemen Luar Negeri AS from
http://usinfo.state.gov

Hn, Setiyo. 2018. Perkembangan Perekonomian Amerika Serikat, negara dengan


kekuatan ekonomi terbesar di dunia. From
https://www.ajarekonomi.com/2018/10/perkembangan-perekonomian-
amerika.html

Krisnadi, I.G. 2012. Sejarah Amerika Serikat. Yogyakarta : Ombak

21
Myers, John B. The Education of the Alabama Freedmen During Presidential
Reconstructions 1865-1867.The Journal of Negro Education Vol. 40 No. 2 Thn.
1971

Nugroho, Bambang Wahyu. 2016. Studi Amerika Latin [Diktat Semester Gasal T.A.
2016/2017]. Jurusan Ilmu Hubungan Internasional, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu
Politik, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta.

Roland G. Fryer Jr. dan Steven D. Levitt. 2011. Hatred and Profits : Under the Hood of the
Ku Klux Clan. Cambridge, USA : Harvard University.

Supratna, Nana.2008. Kapita Selekta Sejarah Amerika. Jurusan Pendidikan Sejarah


Universitas Pendidikan Indonesia.

Wulandari, Taat . ___ . Civil War 1861-1865 [PowerPoint Slide]. Retrieved from
http://staff.uny.ac.id/sites/default/files/pendidikan/Dr.Taat%20Wulandari/Perte
muan%2010%20(civil%20war%201861-1865).pdf

Wulandari, Taat . ___ . Rekontruksi Negara –Negara Selatan Pasca Perang Saudara
[PowerPoint Slide]. Retrieved from
http://staffnew.uny.ac.id/upload/132309683/pendidikan/Pertemuan+12+(rekons
truksi+negara-negara+Selatan+pasca+Perang+Saudara).pdf

22

Anda mungkin juga menyukai