Anda di halaman 1dari 4

PEMERINTAH KOTA BAUBAU

DINAS KESEHATAN
PUSKESMAS BUNGI
Jln. Anoa Km. 12 Telp/hp: 085145730762
Email : puskbungi@gmail.com

KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS BUNGI


Nomor : 98 /2019

TENTANG
PELAYANAN KEFARMASIAN
DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

KEPALA PUSKESMAS BUNGI,

Menimbang : a. bahwa untuk meningkatkan mutu pelayanan kefarmasian di Puskesmas yang


berorientasi kepada pasien diperlukan suatu standar yang dapat digunakan
sebagai acuan dalam pelayanan kefarmasian;

b. bahwa sehubungan dengan butir (a) tersebut diatas maka perlu


menetapkan Surat Keputusan Kepala Puskesmas Bungi tentang pedoman
pelayanan kefarmasian;
Mengingat : 1. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 5 Tahun 1997, tentang
Psikotropika;
2. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 8 Tahun 1999, tentang
Perlindungan Konsumen;

3. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 35 Tahun 2009, tentang


Narkotika;

4. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 36 Tahun 2009, tentang


Kesehatan;
5. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 72 Tahun 1998, tentang
Pengamanan Sediaan Farmasi dan Alat Kesehatan;

6. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 51 Tahun 2009, tentang


Pekerjaan Kefarmasian;

7. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 40 Tahun 2013, tentang


Pelaksanaan Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika;

8. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor


889/MENKES/PER/V/2011 tentang Registrasi, Izin Praktik, dan Izin Kerja
Tenaga Kefarmasian;
9. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 74 Tahun 2016
tentang Standar Pelayanan Kefarmasian di Puskesmas;

10. Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor


189/Menkes/SK/II/2006 tentang Kebijakan Obat Nasional;
11. Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
HK.02.02/MENKES/320/2015 tentang Daftar Obat Esensial Nasional;

12. Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor


HK.02.02/MENKES/523/2015 tentang Formularium Nasional;

MEMUTUSKAN

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS BUNGI TENTANG PELAYANAN


KEFARMASIAN.
Kesatu : Mengesahkan dan memberlakukan Pelayanan Kefarmasian di Puskesmas
Bungi sebagaimana tercantum dalam kriteria-kriteria dibawah ini:
1. Berbagai jenis obat yang sesuai dengan kebutuhan tersedia dalam
jumlah yang memadai
2. Peresepan, pemesanan dan pengelolaan obat dipandu kebijakan dan
prosedur yang efektif
3. Ada jaminan kebersihan dan keamanan dalam penyimpanan,
penyiapan, dan penyampaian obat kepada pasien serta
penatalaksanaan obat kedaluwarsa/rusak
4. Efek samping yang terjadi akibat pemberian obat-obat yang diresepkan
atau riwayat alergi terhadap obat-obatan tertentu harus
didokumentasikan dalam rekam medis pasien
5. Kesalahan obat (medication errors) dilaporkan melalui proses dan
dalam kerangka waktu yang ditetapkan oleh Puskesmas
6. Obat-obatan emergensi tersedia dan aman digunakan.
Kedua : Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan dan apabila dikemudian hari
terdapat kekeliruan dalam penetapannya, maka akan diadakan pembetulan
sebagaimana mestinya.

Ditetapakn di : Liabuku
Pada tanggal : 27 Februari 2019
Kepala Puskesmas Bungi,

ISMAIL

Anda mungkin juga menyukai