Anda di halaman 1dari 8

Proposal “Porseni Of SDI Macanda 2019” 1

PEMERINTAH KABUPATEN GOWA


DINAS PENDIDIKAN
UPT SATUAN PENDIDIKAN
SEKOLAH DASAR INPRES MACANDA
Alamat : Jalan Teratai Indah No. 36. Kode Pos. 92113

PROPOSAL KEGIATAN PORSENI


SDI MACANDA 2019

A. Muqaddimah
Pertama-tama marilah kita panjatkan puji syukur kehadirat Allah SWT yang
senantiasa memberikan kita rahmat dan karunia-Nya sehingga kita masih dapat
menikmati indahnya kehidupan dan dapat berkumpul bersama orang-orang yang kita
sayangi dan tak lupa pula salam dan shalawat kepada nabi besar junjungan kita yaitu
Nabi Muhammad SAW.
Salah satu kegiatan penting yang dapat membangun karakter bangsa Indonesia
adalah mendidik dan membina generasi muda yang kelak akan menjadi tumpuan serta
harapan bangsa dan negara. Peserta didik sebagai salah satu bagian dari generasi muda
memiliki peranan yang sangat strategis dalam menentukan arah proses perjalanan
bangsa ini ke depan menuju kemandirian dan kedewasaan. Salah satu usaha yang paling
efektif dan efisien dalam menghadapi proses tersebut adalah menumbuh kembangkan
inisiatif dan daya kreatifitas di kalangan para peserta didik.
Era globalisasi saat ini telah menimbulkan suatu perubahan yang sangat dahsyat
dalam berbagai aspek kehidupan manusia yang menuntut kualitas sumber daya manusia
yang handal sehingga penguasaan IPTEK menjadi syarat mutlak bagi setiap bangsa agar
bangsa itu unggul dan memiliki kemampuan bersaing di dalam pergaulan regional
maupun internasional. Oleh karena itu, sekolah sebagai institusi pendidikan formal
harus mampu menciptakan dan mengembangkan potensi para peserta didik agar era
globalisasi yang sarat dengan persaingan super ketat itu tidak menjadi momok yang
mengkhawatirkan, akan tetapi menjadi inspirasi bagi pembangunan bangsa dan negara.
Melalui berbagai kegiatan positif seperti pagelaran Pekan Olahraga dan Seni
(Porseni) ini, diharapkan generasi muda khususnya para peserta didik (pelajar) dapat
menyalurkan bakat dan minatnya serta menumbuhkembangkan daya kreasi dan inovasi
sehingga mereka memiliki kompetensi yang unggul dan benteng Nasionalisme yang
kokoh.

Tema “Tumbuhkan Jiwa Sportifitas, Bina Prestasi Dengan Olahraga, Seni, Agama, dan Pengetahuan”
Proposal “Porseni Of SDI Macanda 2019” 2

B. Dasar Pelaksananaan
1. Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional :
 Pasal 3 menyatakan bahwa pendidikan nasional bertujuan untuk mengembangkan
potensi peserta didik,
 Pasal 4 menyatakan bahwa pendidikan diselenggarakan dengan memberi
keteladanan, membangun kemauan, dan mengembangkan kreativitas peserta didik
dalam proses pembelajaran.
2. Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan
Pasal 5 s.d Pasal 18 tentang standar isi pendidikan dasar dan menengah.
3. Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Nomor 19 Tahun 2016 tentang Standar Isi
untuk Satuan Pendidikan Dasar dan Menengah, yang memuat pengembangan diri
peserta didik dalam struktur kurikulum setiap satuan pendidikan.
4. Hasil rapat sekolah, Senin 04 November 2019 di SDI Macanda Kabupaten Gowa.

C. Maksud dan Tujuan


Adapun maksud dan tujuan pelaksaan kegiatan “Porseni Of SDI Macanda 2019” adalah
sebagai berikut :
1. Untuk menumbuhkembangkan serta meng-aktualisasikan bakat Olah-raga dan seni
serta potensi yang dimiliki para peserta didik.
2. Untuk menumbuhkembangkan apresiasi seni dan Budaya Nasional terhadap para
peserta didik.
3. Untuk menumbuhkembangkan semangat kebersamaan dan jiwa nasionalisme kepada
para peserta didik.
4. Untuk menciptakan tubuh dan jiwa yang sehat di kalangan peserta didik.
5. Untuk menambah pengetahuan peserta didik mengenai ilmu pengetahuan dan
teknologi (IPTEK)

D. Hasil Yang Diharapkan


1. Tersalurnya bakat olahraga dan seni peserta didik yang masih terpendam sehingga
dapat mengurangi rasa jenuh dalam mengikuti pelajaran di sekolah.
2. Tumbuhnya sikap positif / apresiatif terhadap seni dan kebudayaan nasional di
kalangan peserta didik sehingga tidak mudah terpengaruh oleh budaya luar.
3. Tumbuhnya rasa percaya diri di kalangan peserta didik sehingga mendorong peserta
didik untuk lebih kreatif dan inovatif.
4. Terjalinnya jiwa kebersamaan, kegotongroyongan, serta kerjasama di antara peserta
didik dan orang tua.

Tema “Tumbuhkan Jiwa Sportifitas, Bina Prestasi Dengan Olahraga, Seni, Agama, dan Pengetahuan”
Proposal “Porseni Of SDI Macanda 2019” 3

5. Wawasan dan pengetahuan peserta didik mengenai IPTEK semakin berkembang ke


arah yang lebih positif.

E. Nama dan Tema Kegiatan


Kegiatan ini bernama “Porseni Of SDI Macanda 2019” dengan tema “Tumbuhkan Jiwa
Sportifitas, Bina Prestasi Dengan Olahraga, Seni, Agama, dan Pengetahuan”.

F. Bentuk, Sifat, Sasaran Kegiatan, Tampilan Kegiatan


1. Bentuk Kegiatan
Kegiatan ini merupakan lomba antar peserta didik dalam bentuk perorangan dan tim
pada bidang :
a. Olahraga :
Bulu Tangkis
Tarik Tambang
Engrang
Lomba Lari
Lomba Lompat Jauh
b. Seni
Mewarnai (Kelas 1, 2, dan 3)
Menggambar Bebas (4, 5, 6)
Fashion Show Busana Muslimah (Kelas 1 – 6)
Cipta karya inovasi ramah lingkungan kolaborasi orang tua (Kelas 1-6)
Lomba Menyanyi Solo dan Vokal Grup
c. Agama
Menulis Kaligrafi
Adzan
Ceramah
d. Pengetahuan
Lomba Baca Puisi
Lomba Baca Undang-Undang Dasar 1945 Tanpa Teks
Cerdas Cermat Melalui Quizzi (Kelas 4, 5, dan 6)
Cerdas Cermat “Menyusun Kata” (Kelas 1, 2, dan 3)
Cerdas Cermat Orang Tua Siswa Melalui Kahoot
2. Sifat Kegiatan
Kegiatan ini bersifat internal di lingkungan SDI Macanda.

Tema “Tumbuhkan Jiwa Sportifitas, Bina Prestasi Dengan Olahraga, Seni, Agama, dan Pengetahuan”
Proposal “Porseni Of SDI Macanda 2019” 4

3. Sasaran Kegiatan
Sasara kegiatan dalam pelaksanaan “Porseni Of SDI Macanda 2019” adalah semua
peserta didik SDI Macanda tahun ajaran 2019/2020 sejumlah 146 siswa dan
perwakilan orang tua siswa yang mengikuti lomba berkolaborasi dengan peserta
didik.
4. Tampilan Kegiatan
 Pameran hasil cipta karya inovasi ramah lingkungan kolaborasi orang tua.
 Penampilan Grup Tari
 Penampilan Penyanyi Solo
 Penampilan A’ngaru

G. Pelaksanaan Kegiatan Lomba


1) Senin, 16 Desember 2019
a. Bulu Tangkis : 07.30 - 09.00 Wita
b. Mewarnai : 07.30 - 09.00 Wita
c. Lomba Adzan : 09.30 - 10.30 Wita
d. Menulis Kaligrafi : 11.00 - 12.00 Wita
2) Selasa, 17 Desember 2019
a. Tarik Tambang : 07.30 - 09.00 Wita
b. Menyanyi Solo dan Vokal Grup : 07.30 - 09.00 Wita
c. Ceramah : 09.30 - 10.30 Wita
d. Baca Puisi : 11.00 - 12.00 Wita
3) Rabu, 18 Desember 2019
a. Engrang : 07.30 - 08.30 Wita
b. Menggambar Bebas : 09.00 - 09.30 Wita
c. Baca Undang-Undang Dasar 1945 Tanpa Teks : 10.00 - 11.00 Wita
d. Cerdas Cermat Melalui Quizzi (Kelas 4, 5, dan 6) : 11.15 - 12.00 Wita
4) Kamis, 20 Desember 2019
a. Fashion Show Busana Muslimah : 07.30 - 09.00 Wita
b. Cerdas Cermat “Menyusun Kata” : 09.30 - 10.30 Wita
5) Jum’at, 21 Desember 2019
a. Lari : 07.30 - 08.30 Wita
b. Lompat Jauh : 09.00 - 09.30 Wita
c. Cerdas Cermat Orang Tua Siswa Melalui Kahoot : 10.00 - 11.00 Wita
d. Cipta karya inovasi ramah lingkungan kolaborasi orang tua
(Batas pengerjaan 16 – 20 Desember 2019. Batas Pengumpulan Karya : 21
Desember 2019)
6) Sabtu, 22 Desember 2019
a. Ramah Tamah
b. Pengumuman Pemenang Lomba “Porseni Of SDI Macanda 2019”
c. Penyerahan Rapor Semester Ganjil Tahun Ajaran 2019/2020.

Tema “Tumbuhkan Jiwa Sportifitas, Bina Prestasi Dengan Olahraga, Seni, Agama, dan Pengetahuan”
Proposal “Porseni Of SDI Macanda 2019” 5

H. Anggaran Biaya
Sejalan dengan beragamnya jenis kegiatan, tujuan, dan manfaat dari pelaksanaan
kegiatan yang diharapkan, maka dibutuhkan biaya yang cukup besar.
Perkiraan biaya yang diperlukan adalah Rp. 12.182.000,- (Dua Belas Juta Seratus Delapan
Puluh Dua Ribu Rupiah ).
Rincian Biaya Terlampir

I. Sumber Dana
Sumber dana yang diharapkan berasal dari :
1. Spontanitas Guru
2. Sponsor
3. Donatur

J. Informasi lebih jelas dapat menghungi panitia “Porseni Of SDI Macanda 2019” :
1. Musdalifah. ZA, S.Pd : 0852 5666 7166 / 081 242 4 111 0
2. Nurhayati, S.Pd : 0853 9786 6077

K. Penutup
Demikian Proposal ini disusun sebagai pedoman dan bahan pertimbangan bagi
Bapak/Ibu guru, para peserta didik, para orang tua peserta didik, panitia pelaksana,
terutama Sponsor dan Donatur yang sangat kami harapkan peran sertanya untuk dapat
berkenan dan memberi dukungan pada kegiatan ini demi terselenggaranya proses
peningkatan kualitas sumber daya manusia para peserta didik di Kabupaten Gowa,
khususnya di SD Inpres Macanda secara berkesinambungan.

Macanda, 02 November 2019

Panitia Pelaksana
“Porseni Of SDI Macanda 2019”

Sekretaris Ketua

Nurhayati Fityati, S.Ag


Nip. 19680626 201407 2 001

Mengetahui, Menyetujui,
Ketua Komite Kepala Sekolah SDI Macanda

Andi Farid Hidayat. S, S.M Saharuddin, S.Pd


Nip. 19651201 198511 1 001

Tema “Tumbuhkan Jiwa Sportifitas, Bina Prestasi Dengan Olahraga, Seni, Agama, dan Pengetahuan”
Proposal “Porseni Of SDI Macanda 2019” 6

Lampiran 1

Susunan Kepanitian
Pagelaran Pekan Olahraga dan Seni
“Porseni Of SDI Macanda 2019”

1. Pelindung : Andi Farid Hidayat. S, S.M (Ketua Komite Sekolah)


2. Penasehat : Saharuddin, S.Pd (Kepala Sekolah SDI Macanda)
3. Ketua Panitia : Fityati, S.Ag
4. Sekretaris : Nurhayati, S.Pd
5. Bendahara : Musdalifah. ZA, S.Pd
6. Seksi-Seksi
1) Seksi Peralatan
a. Herman Hasu, S.Pd
b. Ardi Afriansyah Rezki, S.Pd
2) Seksi Konsumsi
a. Nurhayani, S.Pd
b. Andi Kartini, S.Pd
3) Seksi Keamanan
a. H. Sutomo
b. Nurdin
4) Seksi Dokumentasi
a. Syahruni. D, S.Pd
b. Nurhayati, S.Pd
7. Penanggung Jawab Bidang + Juri Lomba
1) Bidang Olahraga
a. Ardi Afriansyah Rezki, S.Pd
b. Herman Hasu, S.Pd
2) Bidang Kesenian
a. Nurhayati, S.Pd
b. Nurhayani, S.Pd
3) Bidang Keagamaan
a. Fityati, S.Ag
b. Andi Kartini, S.Pd
4) Bidang Pengetahuan
a. Musdalifah. ZA, S.Pd
b. Syahruni. D, S.Pd

Tema “Tumbuhkan Jiwa Sportifitas, Bina Prestasi Dengan Olahraga, Seni, Agama, dan Pengetahuan”
Proposal “Porseni Of SDI Macanda 2019” 7

Lampiran 2

Estimasi Anggaran Pagelaran Pekan Olahraga dan Seni


“Porseni Of SDI Macanda 2019”

No. Jenis Keperluan Satuan Harga Jumlah Ket


PERALATAN
Net Badminton lining
1. 1 Buah Rp. 300.000,- Rp. 300.000,-
Bn 600
Raket Bulu Tangkis
2. 2 Buah Rp. 150.000,- Rp. 300.000,-
Biasa
3. Bola Kok Bulu Tangkis 2 Set Rp. 50.000,- Rp. 100.000,-
4. Terpal Plastik A3 4x6 2 Buah Rp. 150.000,- Rp. 300.000,-
5. Paket Data Telkomsel 2 Buah Rp. 100.000,- Rp. 200.000,-
6. Spanduk 5 x 1 Meter 2 Buah Rp. 100.000,- Rp. 200.000,-
7. Alat Engrang 3 Buah Rp. 100.000,- Rp. 300.000,-
8. Plastik Laminating 1 Pak Rp. 100.000,- Rp. 100.000,-
9. Kertas HVS 1 Duz Rp. 250.000,- Rp. 250.000,-
Tinta Print Epson 3
10. 3 Buah Rp. 50.000,- Rp. 150.000,-
Wrna
11. Tali Rafiah 1 Roll Rp. 50.000,- Rp. 50.000,-
12. Tali Tambang 1 Buah Rp. 100.000,- Rp. 100.000,-
13. Map 1 Duz Rp. 75.000,- Rp. 75.000,-
14. Pulpen Juri 1 Duz Rp. 75.000,- Rp. 75.000,-
15. Pensil 2 Duz Rp. 25.000,- Rp. 50.000,-
Hadiah Juara I (18
16. 22 Orang Rp. 100.000,- Rp. 2.200.000,-
Pertandingan)
Hadiah Juara 2 (18
17. 22 Orang Rp. 75.000,- Rp. 1.650.000,-
Pertandingan)
Hadiah Juara 3 (18
18. 22 Orang Rp. 50.000,- Rp. 1.100.000,-
Pertandingan)
Piala Lomba Cipta dan
19. Fashion Show (Juara 1, 6 Set Rp. 150.000,- Rp. 900.000,-
2, dan 3)
20. Dekorasi Kelas 3 Ruang Rp. 150.000,- Rp. 450.000,-
21. Sewa Kostum Tampilan 1 Set Rp.1.000.000,- Rp. 1.000.000,-
22. Tinta Print Epson Black 1 Buah Rp. 100.000,- Rp. 100.000,-
23. Pluit 5 Buah Rp. 20.000,- Rp. 100.000,-
24. Speaker 1 Buah Rp. 350.000,- Rp. 350.000,-
KONSUMSI
Konsumsi Panitia (Hari
25. 13 Orang Rp. 20.000,- Rp. 260.000,-
Terakhir)
Snack Tamu Undangan
26. (Orang tua peserta 146 Orang Rp. 7.000,- Rp. 1.022.000,-
didik)
27. Biaya Tak Terduga Rp. 500.000,-
Total Kebutuhan Dana Rp. 12.182.000,-
Dua Belas Juta Seratus Delapan Puluh
Terbilang
Dua Ribu Rupiah

Tema “Tumbuhkan Jiwa Sportifitas, Bina Prestasi Dengan Olahraga, Seni, Agama, dan Pengetahuan”
Proposal “Porseni Of SDI Macanda 2019” 8

TANDA KESEDIAAN PARTISIPASI


Yang bertanda tangan di bawah ini :

Nama : ..............................................
Jabatan : ..............................................
Nama Perusahaan : ..............................................
Alamat : ..............................................

Menyatakan bersedia untuk ikut berpartisipasi dalam acara “Porseni Of SDI Macanda 2019” di Sekolah Dasar
Inpres Macanda Kabupaten Gowa dengan berupa :
(Harap melingkari salah satu jenis partisipasi yang ada)

1. Bersama ini kami berikan uang sebesar : ....................................................


2. Bersama ini kami turut berpartisipasi dalam mensukseskan acara ini dalam bentuk :
......................................................................................................................
Demikianlah surat kesediaan kami buat dengan sebenar-benarnya, semoga Allah SWT selalu melimpahkan
Rahmat-Nya kepada kita semua, aamiin.
Wassalam
...................................., 2019

Donatur / Sponsor

TANDA KESEDIAAN PARTISIPASI


Yang bertanda tangan di bawah ini :

Nama : ..............................................
Jabatan : ..............................................
Nama Perusahaan : ..............................................
Alamat : ..............................................

Menyatakan bersedia untuk ikut berpartisipasi dalam acara “Porseni Of SDI Macanda 2019” di Sekolah Dasar
Inpres Macanda Kabupaten Gowa dengan berupa :
(Harap melingkari salah satu jenis partisipasi yang ada)

1. Bersama ini kami berikan uang sebesar : ....................................................


2. Bersama ini kami turut berpartisipasi dalam mensukseskan acara ini dalam bentuk :
......................................................................................................................
Demikianlah surat kesediaan kami buat dengan sebenar-benarnya, semoga Allah SWT selalu melimpahkan
Rahmat-Nya kepada kita semua, aamiin.
Wassalam
...................................., 2019

Donatur / Sponsor

Tema “Tumbuhkan Jiwa Sportifitas, Bina Prestasi Dengan Olahraga, Seni, Agama, dan Pengetahuan”

Anda mungkin juga menyukai