Anda di halaman 1dari 1

KEUTAMAAN PUASA ASYURA

FRESHSUAKAONLINE.COM – Hallo freshreader, pada puasa ngga hari ini ? yap, hari ini
adalah hari Asyura yang merupakan hari ke-10 Muharram pada penganggalan kalender
Hijriah, dimana umat islam dianjurkan untuk melaksanakan puasa Asyura. Asyura sendiri
memiliki arti kesepuluh.

Allah menjelaskan dalam Al-quran surah At-taubah ayat 36 bahwa bulan Muharram
merupakan salah satu dari empat bulan yang disucikan. Ada beberapa amalan yang
dianjurkan pada bulan ini, termasuk puasa. Seperti yang dipaparkan oleh Ketua Dewan
Kemakmuran Masjid (DKM) Iqomah, Bachrun Rifa’i, Selasa (10/9/2019).

“Puasa asyura adalah puasa pada tanggal 10 Muharram. Tetapi karena kebiasaan ini
dilakukan oleh orang-orang yahudi. Maka kata Rasulullah puasanya ditambah pada hari
kesembilan Muharram yang kemudian disebut sebagai puasa Tasua’. Bisa juga dilaksanakan
di tanggal 11 Muharram. Jadi dianjurkan puasa ditanggal 9 dan 10 Muharram atau tanggal 10
dan 11 Muharram”.

Pada tanggal 10 Muharram juga terdapat banyak peristiwa penting para nabi, salah satunya
naik dan sejajarnya perahu Nabi Nuh as dengan bukit Zuhid setelah banjir bandang,
dikeluarkanya Nabi Yunus as dari perut ikan paus dan tenggelamnya Fir’aun di dasar laut
merah saat mengejar Nabi Musa as.

Seperti yang dilansir dari detik.com, keutamaan puasa asyura yaitu : Sebaik-baiknya puasa,
puasa Asyura menjadi puasa sunnah yang paling diutamakan setelah puasa wajib di bulan
Ramadhan dan pahalanya sangat besar serta sebagai penghapus atau pelebur dosa setahun
yang lalu, hal ini merupakan poin utama dari puasa asyura.

Meskipun puasa ini hukumnya sunnah, tetapi lebih baik jika dikerjakan. Sekretaris Humas
Eksternal Lembaga Dakwah Mahasiswa, Amalia Muvianti menjelaskan bagaimana cara
untuk mengajak orang lain agar berpuasa. “Karena sekarang kan udah serba digital ya,lebih
enak kalau share poster di sosial media sih sebenernya dibanding bikin kajian yang lebih
ribet. Ini sekaligus jadi reminder buat orang yang liat.” Kata Amal

Sedangkan menurut bachrun, redaksi dari pengertian sunah itu sendiri yang harusnya dirubah.
Jika selama ini sunah diartikan sebagai amalan yang jika dikerjakan mendapat pahala dan jika
tidak dikerjakan maka tidak apa-apa. Nah, sekarang dirubah menjadi jika dikerjakan
mendapat pahala, dan jika tidak dikerjakan maka sia-sia. Maksudnya jika tidak dikerjakan
maka akan menyesal dikemudian hari.

Nah, sekarang udah pada tahu kan apa itu puasa asyura, keutamaan sampai cara untuk
mengajak orang lain untuk berpuasa juga. Udah gaada alasan lagi untuk absen melaksanakan
amalan ini, apalagi kalau kamu sampai bisa ngajak teman-teman yang lain untuk ikutan puasa
bareng. Jadi, yuk perbanyak amal baik selama kita mampu melakukannya.
Fresh Crew : Rini Zulianti/Suaka

Anda mungkin juga menyukai