Anda di halaman 1dari 10

FISIKA

Lembar Kerja Siswa

MOMEN GAYA (TORSI) DAN


MOMEN KOPEL

SMA KELAS XI SEMESTER GANJIL


LKS Momen Gaya dan Momen Kopel

MOMEN GAYA DAN MOMEN KOPEL

Kelas / Semester : .....................................................................


Kelompok : .....................................................................
Nama Anggota Kelompok :
1. .............................................................
2. .............................................................
3. .............................................................
4. .............................................................
5. .............................................................
Sekolah : SMA Negeri 5 Palu

Petunjuk Belajar

1. Bacalah do’a sebelum memulai


pembelajaran;
2. Jagalah kelancaran pembelajaran;
3. Periksalah kelengkapan LKS;
4. Bacalah buku-buku Fisika kelas XI
SMA semester 2 dan buku lain yang
relevan untuk memperkuat konsep dan
pemahaman Anda;
5. Pahamilah langkah-langkah yang ada
pada LKS;
6. Lakukanlah percobaan sesuai prosedur;
7. Jawablah pertanyaan-pertanyaan dalam
LKS dengan benar; dan
8. Tanyakan pada guru pembimbing jika
ada hal-hal yang kurang jelas
LKS Momen Gaya dan Momen Kopel

KD dan Indikator

Kompetensi Dasar :
3.6 Menerapkan konsep torsi, momen inersia, titik berat, dan momentum sudut
pada benda tegar (statis dan dinamis) dalam kehidupan sehari-hari
3.7 Merencanakan dan melaksanakan percobaan titik berat dan keseimbangan
benda tegar

Tujuan Percobaan :
Menentukan besar momen gaya (torsi) suatu benda dalam kaitannya dengan gerak
rotasi benda tersebut

Materi Pembelajaran

ð Momen Gaya (Torsi)


ð Momen Kopel

Informasi Pendukung

Gerak suatu benda berdasarkan lintasannya


dibedakan menjadi tiga,
yaitu gerak lurus, gerak parabola, dan gerak
rotasi (melingkar). Contoh benda yang
bergerak rotasi adalah gerak rotasi bumi,
orang yang membuka pintu, bola yang
menggelinding, sekrup dan seperti gambar
di samping seseorang yang sedang melepas
baut roda mobil.
LKS Momen Gaya dan Momen Kopel

Paparan Isi Materi

Momen Gaya
Gaya yang dapat menyebabkan suatu benda
berotasi dinamakan momen gaya atau torsi. Dalam
Fisika, momen gaya didefinisikan sebagai hasil
perkalian silang antara vektor posisi titik kerja
gaya dengan vektor gaya. Momen gaya atau torsi
dilambangkan dengan τ.

Momen Kopel
Kopel merupakan pasangan dua buah gaya yang sama besar, mempunyai garis kerja yang
sejajar (tidak berimpit) dan arahnya berlawanan. Momen kopel didefinisikan sebagai
perkalian salah satu gaya dengan jarak tegak lurus antara kedua garis gaya tersebut. Momen
kopel ini dilambangkan dengan M.

Rumusan Masalah

Andi sedang mengendarai sebuah mobil menuju rumahnya. Tiba-tiba roda


mobil Andi menggiling paku yang mengakibatkan ban mobilnya bocor dan
terpaksa diganti dengan ban serap. Andi mencoba membuka baut roda
mobil dengan kunci roda yang pendek tetapi tidak bisa. Apa yang harus
dilakukan Andi agar ia dapat membuka baut roda mobilnya?
LKS Momen Gaya dan Momen Kopel

Hipotesis (Jawaban Sementara)

Buatlah hipotesis atau jawaban sementara anda dari masalah yang ada di atas!

Menguji Jawaban Tentatif

Alat dan Bahan

No Alat dan Bahan Jumlah


1 Statif 1
2 Batang 1
3 Paku 1
4 Beban 50 gram 2
5 Beban 100 gram 1
6 Busur 1

Langkah Kerja

Gambar 1 Gambar 2
LKS Momen Gaya dan Momen Kopel

1. Persiapkan peralatan / komponen sesuai dengan daftar alat / bahan!


2. Buat rangkaian seperti gambar 1.
3. Ukurlah panjang dari titik 0 (poros) ke titik a’, 0 ke titik a, 0 ke titik b, dari 0 ke titik c, 0
ke titik d. Catat hasil pengukuran ke dalam tabel hasil pengamatan.
4. Gantungkan beban seperti pada gambar 2, dengan beban A 50 gr dan B 50 gr. Ukurlah
berapa sudut simpangan yang terjadi pada batang dari keadaaan awal (dari titik
kesetimbangan). Catat hasil pengukuran ke dalam tabel hasil pengamatan..
5. Gantungkan beban B di titik b. Ukurlah berapa sudut simpangan yang terjadi pada batang
dari keadaaan awal (dari titik kesetimbangan). Catat hasil pengukuran ke dalam tabel
hasil pengamatan.
6. Gantungkan beban B gr di titik c. Ukurlah berapa sudut simpangan yang terjadi pada
batang dari keadaaan awal (dari titik kesetimbangan). Catat hasil pengukuran ke dalam
tabel hasil pengamatan.
7. Gantungkan beban B di titik d. Ukurlah berapa sudut simpangan yang terjadi pada batang
dari keadaaan awal (dari titik kesetimbangan). Catat hasil pengukuran ke dalam tabel
hasil pengamatan.
8. Ganti beban B dengan 100 gr, kemudian lakukan kembali langkah (4) sampai dengan (7)
dan catat hasilnya ke dalam tabel hasil pengamatan.

Tabel Pengamatan

Panjang Lengan Simpangan sudut yang terjadi


No Beban Gaya Berat
(d) pada batang dari keadaan awal

A 50 gr 0 – a’

0–a
1
0–b
B 50 gr
0–c
0–d

A 50 gr 0 – a’

0–a
2
0–b
B 100 gr
0–c
0–d
LKS Momen Gaya dan Momen Kopel

Lembar Diskusi

1. Bacalah materi pada LKS, Bahan Ajar, buku-buku Fisika kelas XI SMA semester 2 dan
buku lain yang relevan mengenai momen gaya (torsi) dan momen kopel.
2. Jelaskan apa yang disebut dengan momen gaya (torsi)!

Jawab:

3. Berdasarkan hasil percobaan, jelaskan besaran apa saja yang mempengaruhi besarnya
momen gaya (torsi)!

Jawab:

4. Berdasarkan hasil percobaan, rumuskanlah besar dari momen gaya (torsi)!

Jawab:

5. Jika ada beberapa gaya yang diberikan pada benda agar benda tersebut dapat berotasi,
bagaimanakah besar momen gaya atau torsinya dan bagaimana hubungannya dengan
arah rotasi benda? Jelaskan!

Jawab:
LKS Momen Gaya dan Momen Kopel

6. Apabila pada percobaan tentang momen gaya, jika di kiri dan kanan poros diberi gaya
yang sama besar pada jarak yang sama dari poros tetapi berlawanan arah, berapakah
besar momen gayanya dan disebut apakah keadaan demikian? jelaskan!

Jawab:

Menarik kesimpulan

Buatlah kesimpulan dari hasil percobaan dan diskusi kelompok yang telah dilakukan!

^-^ Berdasarkan rumusan masalah di awal pembelajaran mengenai


kemampuan benda berotasi: Tanggal Nilai Paraf
Mengapa membuka pintu di pinggir lebih mudah daripada membuka pintu
di bagian tengah-tengahnya?
.......................................................................................................................................
.......................................................................................................................................
Apa yang harus dilakukan ketika ingin membuka baut roda yang keras?
.......................................................................................................................................
.......................................................................................................................................
.......................................................................................................................................
Bagaimana hubungannya dengan momen gaya dan momen kopel?
.......................................................................................................................................
.......................................................................................................................................
.......................................................................................................................................
.......................................................................................................................................
.......................................................................................................................................
.......................................................................................................................................
^-^ Selesaikanlah masalah tersebut berdasarkan kegiatan praktikum dan
diskusi yang telah dilakukan
LKS Momen Gaya dan Momen Kopel

Menerapkan kesimpulan dan generalisasi

Untuk lebih memantapkan pengetahuan ananda, coba kerjakan soal-soal berikut ini!

1. Perhatikan gambar di bawah ini

Berdasarkan gambar tersebut, tentukan:


a. τ1, τ2, τ3, dan τ4!
b. Jumlah total torsi yang bekerja!
c. Ke mana arah batang mengguling?

Jawab:
LKS Momen Gaya dan Momen Kopel

2. Jelaskan dua contoh penerapan momen kopel dalam kehidupan sehari-hari!

Jawab:

Paraf Orang
Nilai Paraf Guru
Tua/Wali

Anda mungkin juga menyukai