Anda di halaman 1dari 10

52

BAB III

STUDI KASUS

Pada bab ini akan di bahas tentang asuhan kebidanan kehamilan

dengan hiperemesis gravidarum Ny “R” di wilayah kerja puskesmas

jongaya kota Makassar berlangsung dari tanggal 31 Maret sampai tanggal

5 April 2018. Proses pemecahan masalah melalui pengkajian data,

merumuskan diagnose/masalah kebidanan, merencanakan tindakan,

implementasi/pelaksanaan tindakan, evaluasi dan pencatatan asuhan

kebidanan dalam bentuk SOAP.

No.Register : 158.18

Tanggal Kunjungan : 31 Maret 2018, Jam : 09.10 Wita

Tanggal Pengkajian : 31 Maret 2018, Jam : 09.15 Wita

Nama Pengkaji : Sitti Rahmi

Standar I : Pengkajian Data

Kriteria Pengkajian :

A. Data tepat, akurat dan lengkap

1. Identitas ibu / suami

a. Nama : Ny “R” / Tn “S”

b. Umur : 30 Tahun / 31 Tahun

c. Nikah : 1X / ±1 Tahun

d. Suku : Jawa / Riau

e. Agama : Islam / Islam


53

f. Pendidikan : SMK/ SMK

g. Pekerjaan : IRT / Wiraswasta

h. Alamat : Jln.A.Tonro 4 Komp.Griya

2. Data subyektif

a. Keluhan utama : ibu mengatakan hamil 3 bulan, mengeluh

mual muntah setiap bangun tidur dipagi hari sejak kemarin

berupa cairan berwarna putih bercampur sisa makanan dan

mengeluh pusing dan nyeri ulu hati

b. Riwayat keluhan : ibu mual muntah sejak jam 07.30,

frekuensi muntah 5-7 kali sehari, ibu tidak bisa beraktivitas

karna hanya bisa terbaring lemah dengan keringat dingin

dan nyeri ulu hati, ibu terakhir makan pada malam hari dan

asupan nutrisi selama hamil baik ibu sering mengkomsumsi

sayur-sayuran dan ibu tidak mengalami penurunan berat

badan.

c. Riwayat keluarga berencana : ibu tidak pernah menjadi

akseptor KB

3. Riwayat Biopsiko social, ekonomi dan spritual : Hubungan ibu

dan suami baik, ibu menerima dan senang atas kehamilannya,

serta keluarga mendukung kehamilan ibu saat ini, pengambilan

keputusan dalam keluarga adalah suami, nutrisi ibu selama

hamil ibu mengkomsumsi nasi, sayur-sayuran, buah, ikan, dan


54

kadang-kadang buah, Pendapatan suami cukup untuk

mencukupi kebutuhan ibu sehari-hari.

4. Data obyektif

a. Melakukan pemeriksaan fisik secara Head To Toe dan

mengkaji tanda-tanda vital ibu

1) Tekanan darah : 90/60 mmHg

2) Nadi : 90 x/menit

3) Suhu : 38,2˚C

4) Pernapasan : 20 x/menit

b. Kepala : Kulit kepala nampak bersih, tidak ada benjolan dan

nyeri tekan

c. Wajah : Tidak ada ada odema, wajah tampak pucat,

menandakan ibu lemas atas mual muntah yang dialami

d. Mata : Konjungtiva pucat, sclera putih

e. Leher : Tidak ada pembesaran kalenjar limfe, kalenjar tiroid

dan vena jugularis

f. Payudara : Tidak ada benjolan dan nyeri tekan

g. Abdomen : Tidak ada bekas luka operasi

h. Ekstermitas : Tidak ada odema

i. Frekuensi BAK dan BAB : BAK sudah 2 kali sebelum tiba

dipuskesmas, dan belum BAB

j. Mengkaji turgor kulit ibu : turgor kulit ibu baik ditandai

dengan cara cubit dan tarik kulit beberapa detik lalu


55

lepaskan, dan lipatan kulit tersebut kembali dengan cepat

artinya turgor kulit ibu masih baik

Standar II : Perumusan diagnose dan atau masalah kebidanan

a. Diagnosa :

Ny”R” G1P0A0 umur kehamilan 12 minggu dengan Hiperemesis

Gravidarum tingkat 1

b. Masalah potensial : Cegah terjadinya dehidrasi

Standar III : Perencanaan

a. Mengkaji tanda-tanda vital ibu tiap 4 jam

b. Mengkaji keadaan ibu dan janin

c. Memberikan terapi obat

d. Mengkaji frekuensi mual muntah yang dialami ibu

e. Menganjurkan ibu makan sedikit-sedikit tapi sering dan

menghindari makanan yang berlemak.

f. Menganjurkan ibu memakan roti kering atau biscuit terlebih dahulu

dengan teh hangat sebelum makan makanan berat

Standar IV : Implementasi/pelaksanaan

a. Memberitahu ibu hasil pemeriksaan dan menjelaskan tentang

keadaan yang dialam ibu sekarang yaitu ibu mengalami mual

muntah berlebihan yang biasa disebut hiperemesis gravidarum.

Dan hiperemesis gravidarum merupakan salah satu gejala dalam

kehamilan
56

b. Mengobservasi keadaan umum dan tanda-tanda vital

c. Menganjurkan ibu waktu bangun pagi jangan segera turun dari

tempat tidur, tetapi anjurkan duduk dahulu baru perlahan berdiri

d. Menganjurkan ibu untuk makan sedikit-sedikit tapi sering

e. Memberitahu ibu tentang penyebab mual muntah yang dialami

f. Menganjurkan ibu menghindari makanan yang berbau dan

berlemak

g. Menganjurkan ibu minum teh hangat terlebih dahulu sebelum

memakan makanan berat seperti nasi

h. Telah dipasang infuse RL dengan 20 tetes x/menit

i. Berikan terapi obat, yaitu Ondansentron 8 mg dan Vitamin B6 10

mg 3x1 tablet/hari

Standar V : Evaluasi

a. Menilai kembali keadaan ibu

Hasil : mual muntah ibu sudah berkurang, suhu mulai menurun dan

ibu meminum obat yang diberikan

b. Menilai kembali asupan nutrisi dan pemenuhan kebutuhan cairan

ibu

Hasil : Terpasang infuse RL dengan 20 tetes x/menit serta Ibu

mengkomsumsi buah-buahan dan keadaan janin baik

c. Apakah ibu mengerti dengan penjelasan yang diberikan

Hasil : Ibu mengerti dengan penjelasan yang di berikan


57

Standar VI : Pencatatan asuhan kebidanan

PENDOKUMENTASIAN ASUHAN KEBIDANAN PADA NY “R”

Tanggal 31 Maret 2018, Jam 09.15 Wita

Data Subjektif (S)

1. Ibu mengatakan mual muntah sebanyak 5-7 kali berupa

cairan berwarna putih dan sisa makanan

2. Ibu mengatakan BAK sudah 2 kali sebelum tiba dipuskesmas

dan belum BAB

3. Ibu mengatakan pusing dan nyeri ulu hati

4. Ibu mengatakan aktivitas hanya berbaring di tempat tidur

Data Objektif (O)

1. Keadaan umum lemah

2. Kesadaran composmentis

3. Tanda-tanda vital

Tekanan darah : 90/60 mmHg

Nadi : 90 x/menit

Suhu : 38,2˚C

Pernapasan : 20 x/menit

4. Mata : Sedikit cekung, Konjungtiva pucat, sclera berwarna putih

kekuningan

5. Kulit : Turgor kulit masih baik

6. Terpasang infuse RL dengan 20 tetes x/menit


58

Assesment (A)

Ny “R” G1P0A0 umur 30 tahun hamil 12 minggu dengan

hiperemesis gravidarum tingkat 1

Planning (P)

Tanggal 31 Maret 2018, Jam 09.15 Wita

1. Memberitahu ibu hasil pemeriksaan mengenai keadaan ibu

sekarang

2. Memberikan terapi obat yaitu Ondabsentron 8mg dan Vitamin

B6 10mg

3. Menganjurkan ibu makan sedikit-sedikit tapi sering dan

meminum obat yang di berikan

4. Mengobservasi tanda-tanda vital dan mual muntah ibu tiap 4

jam

5. Mengobservasi BAK dan BAB tiap 4 jam


59

CATATAN PERKEMBANGAN PADA NY “R”

Dirumah Ny “R” Nama Pasien : Ny “R”


Catatan
Nama Pengkaji: Sitti Rahmi
Perkembangan
Tanggal / Jam Catatan Perkembangan (SOAP) Paraf
Subjektif (S) Ibu mengatakan keadaannya
sudah lebih baik, mual muntah ibu sudah
berkurang, ibu mengatakan sudah tidak
pusing dan badannya tidak lemas lagi,dan ibu
mengatakan tidak bisa meminum tablet
penambah darahnya
Objektif (O) keadaan umum baik, kesadaran
composmentis,TD:110/80,N:82x/menit
,S:36˚C, P:22x/menit.Konjuntiva merah muda
sclera putih dan mata tidak cekung, turgor
kulit baik
Assesment (A) Ny “R” G1P0A0 umur 30
2 Maret 2018 /
tahun hamil 3 bulan dengan hiperemesis
03.30 Wita
gravidarum tingkat 1 hari ke-3
Penatalaksanaan (P)
1. Mengobservasi tanda-tanda vital ibu
2. Menganjurkan ibu tidak melakukan
aktivitas yang berat
3. Menganjurkan ibu untuk
menghabiskan tablet penambah darah
yang diberikan dengan cara masukkan
tablet obat dipisang agar bau dari obat
tidak tercium
4. Menganjurkan ibu makan makanan
yang bergizi dan istirahat yang cukup
60

Dirumah Ny “R” Nama Pasien : Ny “R”


Catatan
Nama Pengkaji: Sitti Rahmi
Perkembangan
Tanggal / Jam Catatan Perkembangan (SOAP) Paraf
Subjektif (S) Ibu mengatakan keadaannya
sudah lebih baik,ibu mengatakan sudah tidak
mual dan muntah lagi, ibu mengatakan
makan hari ini sudah 2 kali porsi kecil, ibu
mengatakan sudah melakuikan aktivitas fisik
seperti menyapu lantai, ibu mengatakan
sudah selalu meminum tablet tambah darah
dasn obat lainnya atas resep dokter
Objektif (O) keadaan umum baik, kesadaran
composmentis,TD:110/90,N:80x/menit
,S:36˚C, P:20x/menit.Konjuntiva merah muda
sclera putih dan mata tidak cekung, turgor
4 Maret 2018 /
kulit baik
02.30 Wita
Assesment (A) Ny “R” G1P0A0 umur 30
tahun hamil 3 bulan dengan hiperemesis
gravidarum tingkat 1 hari ke-5
Penatalaksanaan (P)
1. Mengobservasi tanda-tanda vital ibu
2. Menganjurkan ibu tidak melakukan
aktivitas yang berat
3. Menganjurkan ibu untuk tetap
meminum obat yang di berikan dari
puskesmas
4. Menganjurkan ibu makan makanan
yang bergizi dan istirahat yang cukup
A.Lokasi Studi Kasus
61

Studi kasus ini direncanakan dan dilaksanakan di wilayah kerja

Puskesmas Jongaya Kota Makassar

B.Pelaksanaan

Pelaksanaan studi kasus ini di laksanakan mulai pada tanggal 12

Maret-13 April 2018, Selama kurang lebih 5 minggu.

C.Sasaran Studi Kasus

Sasaran studi kasus ini adalah ibu hamil yang mengalami Hiperemesis

Gravidarum di Puskesmas Jongaya Kota Makassar

D.Jadwal Pelaksanaan Asuhan

Adapun tanggal pelaksanaan dan jenis kegiatan, dijelaskan pada tabel

berikut :

No TanggalPelaksanaan Kegiatan

1 19 – 2 Februari 2018 Penyusunan Proposal


2 5 – 9 Februari 2018 Ujian Proposal
3 12 Maret – 13 April Praktek PKK III (Pengambilan kasus
2018 Laporan Tugas Akhir (LTA))
4 21 – 25 Mei 2018 Penyelesaian LTA
5 28 Mei – 8 Juni 2018 Ujian LTA

Anda mungkin juga menyukai