Anda di halaman 1dari 5

PEMERINTAH DAERAH PROVINSI JAWA BARAT

DINAS PENDIDIKAN - CABANG DINAS PENDIDIKAN WILAYAH IV


SMAN 1 PURWADADI - SUBANG KODE SOAL

SOAL PENILAIAN TENGAH SEMESTER 2019/2020 A


Mata Pelajaran: SEJARAH INDONESIA
Kelas : XI MIPA/IPS/BAHASA
Alokasi Waktu : 90 Menit

Petunjuk Umum
1. Berdo’alah terlebih dahulu sebelum Anda mulai mengerjakan soal!
2. Periksa dan bacalah soal-soal sebelum Anda menjawabnya!
3. Kode Soal A untuk absen 1-7

Bacalah wacana di bawah ini dengan seksama!

Runtuhnya Hegemoni Hindia Belanda di tangan Jepang

Pada tanggal 11 Januari 1942, tentara Jepang Right Wing Unit dan pasukan Angkatan Laut Kure
yang berjumlah 20.000 mendarat di pantai timur wilayah Tarakan, Kalimantan Timur. Terjadilah
pertempuran dengan Belanda yang sebelumnya memang sudah menduduki wilayah ini. Dalam
pertempuran ini, Belanda berusaha bertahan dengan 1.300 serdadu Batalion VII Koninklijk
Nederansch Indisch Leger (KNIL) dengan beberapa kapal perang ringan, pesawat tempur, dan
bomber. Akhirnya, pasukan KNIL menyerah pada tanggal 12 Januari 1942. Lebih dari setengah
pasukan Belanda gugur dalam pertempuran ini.

Dengan demikian, Tarakan merupakan wilayah pertama yang jatuh ke tangan Jepang.
Kemudian, Jepang pun mulai menguasai wilayah Balikpapan, Samarinda, Pontianak,
Banjarmasin dan Palembang. Setelah daerah luar Jawa dikuasai, Jepang kemudian memusatkan
penyerangannya di Pulau Jawa karena Pulau Jawa merupakan pusat dari pemerintahan kolonial
Hindia Belanda. Pada bulan Februari-Maret 1942, Jepang melakukan serangan laut besar-
besaran ke Pulau Jawa. Lalu, tanggal 1 Maret 1942 Jepang berhasil mendarat di tiga tempat
sekaligus yaitu di Teluk Banten, Eretan Wetan (Jawa Barat), dan Kragan (Jawa Tengah).

Pertempuran Laut Jawa pun terjadi antara armada laut Jepang dan armada gabungan yang
dipimpin oleh Laksamana Karel Doorman. Akhirnya, tanggal 5 Maret 1942 Batavia pun jatuh ke
tangan Jepang. Tentara Jepang terus bergerak ke kota-kota lain di Jawa sehingga dengan mudah
kota-kota tersebut jatuh ke tangan Jepang. 8 Maret 1942 Belanda secara resmi menyerah
kepada Jepang. Penyerahan kekuasaan kepada Jepang oleh Sekutu dilakukan pada tanggal 8
Maret 1942 melalui sebuah upacara di Kalijati, Subang, Jawa Barat. Gubernur Jenderal Tjarda
van Starkenborgh dan Letnan Jenderal Ter Poorten menjadi wakil Sekutu dalam upacara
tersebut, kemudian Letnan Jenderal Hitoshi Imamura menjadi wakil dari Jepang. Dengan
berakhirnya upacara penyerahan tersebut, secara otomatis kemudian Indonesia berada di
bawah jajahan Jepang.

1. Mengapa Jepang melibatkan diri dalam PD II?


2. Mengapa Jepang begitu cepat menguasai Kepulauan Hindia-Belanda?
3. Buatlah peta jalur gerakan masuknya tentara Jepang di Hindia-Belanda!
4. Mengapa Jepang setuju untuk pendirian BPUPKI yang kemudian digantikan PPKI?
5. Mengapa para pemuda tidak setuju proklamasi dilakukan oleh PPKI?
PEMERINTAH DAERAH PROVINSI JAWA BARAT
DINAS PENDIDIKAN - CABANG DINAS PENDIDIKAN WILAYAH IV
SMAN 1 PURWADADI - SUBANG KODE SOAL

SOAL PENILAIAN TENGAH SEMESTER 2019/2020 B


Mata Pelajaran: SEJARAH INDONESIA
Kelas : XI MIPA/IPS/BAHASA
Alokasi Waktu : 90 Menit

Petunjuk Umum
1. Berdo’alah terlebih dahulu sebelum Anda mulai mengerjakan soal!
2. Periksa dan bacalah soal-soal sebelum Anda menjawabnya!
3. Kode Soal A untuk absen 9-14

Bacalah wacana di bawah ini dengan seksama!

Muda Bersama Saudara Tua

Setelah Jepang datang, banyak yang berubah di Indonesia. Bendera merah-putih halal
berkibar dan Indonesia Raya halal berkumandang. Tak ada lagi warga negara kelas satu yang
terdiri dari orang-orang kulit putih Eropa Belanda. Mereka sudah dimasukan ke kamp
interniran. Namun, banyak hal berbau barat, yang biasa dinikmati anak muda Indonesia yang
pernah duduk di sekolah menengah Belanda, jadi sulit dinikmati. Buku-buku berbahasa
Belanda dilarang. Donald Izacus Panjaitan, yang belakangan dikenal sebagai Pahlawan
Revolusi, pernah diperiksa militer Jepang karena membaca buku berbahasa Eropa.

Mereka yang muda di zaman pendudukan Jepang, umumnya lahir antara tahun 1918 hingga
1930. Menurut George McTurnan Kahin, dalam Nasionalisme dan Revolusi Indonesia (1995),
terdapat 1.789 pelajar sekolah menengah dan 639 mahasiswa sekolah tinggi di Indonesia pada
1940. Kira-kira di antara lebih dari 2000 pemuda, hanya satu orang saja yang mengenyam
sekolah modern.

Generasi ini merasakan dampak dari depresi ekonomi dunia 1929, yang dikenal sebagai
malaise atau zaman meleset. Hidup mereka makin sulit setelah datangnya Jepang. Hidup
generasi muda itu penuh dengan ketidakpastian, baik nyawa maupun masa depan mereka,
karena kapan saja sekutu bisa saja datang menggempur Jepang di Indonesia.

Sumber: https://tirto.id/muda-bersama-saudara-tua-bMaD

1. Jelaskan mengenai apa itu propaganda “saudara tua” dan “ Pan Asia”!
2. Jelaskan tujuan Jepang mendirikan Hizbullah!
3. Buatlah peta jalur gerakan masuknya tentara Jepang di Hindia-Belanda!
4. Jelaskan proses terpilihnya presiden-wakil presiden RI yang pertama?
5. Pada awal kemerdekaan, sistem kabinet apa yang berlaku di Indonesia? jelaskan!
Bandingkan juga dengan sistem kabinet sekarang!
PEMERINTAH DAERAH PROVINSI JAWA BARAT
DINAS PENDIDIKAN - CABANG DINAS PENDIDIKAN WILAYAH IV
SMAN 1 PURWADADI - SUBANG KODE SOAL

SOAL PENILAIAN TENGAH SEMESTER 2019/2020 C


Mata Pelajaran: SEJARAH INDONESIA
Kelas : XI MIPA/IPS/BAHASA
Alokasi Waktu : 90 Menit

Petunjuk Umum
1. Berdo’alah terlebih dahulu sebelum Anda mulai mengerjakan soal!
2. Periksa dan bacalah soal-soal sebelum Anda menjawabnya!
3. Kode Soal A untuk absen 15-21

Bacalah wacana di bawah ini dengan seksama!

Terbentuknya PETA & Cara Membela Tanah Air ala Gatot Mangkoepradja

Pada 4 Oktober 1963, Gatot Mangkoepradja meninggal dunia. Pada batu nisannya di kompleks
pemakaman umum Sirnaraga, Kota Bandung, terukir logo berupa topi baja dalam naungan
padi dan kapas. Ada tulisan PETA di situ, diikuti dengan barisan kata selanjutnya:

Perintis Kemerdekaan RI
Bapak Pendiri Tentara Sukarela
Pembela Tanah Air

Gatot Mangkoepradja adalah orang yang paling bertanggungjawab atas lahirnya pasukan
Pembela Tanah Air (PETA). Organ paramiliter bentukan Jepang yang terdiri dari kaum muda
Indonesia ini dibentuk atas usulannya pada 3 Oktober 1943, tepat hari ini 75 tahun lalu.

Pembentukan PETA berawal dari surat Gatot Mangkoepradja kepada Gunseikan, pemimpin
tertinggi pemerintahan militer Dai Nippon yang berkedudukan di Jakarta. Dalam surat itu, ia
memohon agar Jepang membentuk barisan pemuda lokal untuk membela tanah air dari
ancaman Sekutu dalam Perang Asia Timur Raya.

Permintaan Gatot Mangkoepradja dipenuhi yang kemudian melahirkan PETA. Nantinya, kaum
prajurit jebolan PETA inilah yang menjadi salah satu pilar utama terbentuknya Tentara
Keamanan Rakyat (TKR) setelah Indonesia merdeka. TKR adalah cikal-bakal Tentara Nasional
Indonesia (TNI).

Sumber: https://tirto.id/terbentuknya-peta-cara-membela-tanah-air-ala-gatot-
mangkoepradja-cxGL

1. Jelaskan apa yang menjadi tujuan Jepang mendirikan PETA!


2. Paparkan mengenai apa arti dari seishin dan bushido serta maksud dan tujuannya?
3. Buatlah peta jalur gerakan masuknya tentara Jepang di Hindia-Belanda!
4. Jelaskan secara mengenai sosok Supriyadi!
5. Mengapa Supriyadi diangkat menjadi pimpinan TKR?
PEMERINTAH DAERAH PROVINSI JAWA BARAT
DINAS PENDIDIKAN - CABANG DINAS PENDIDIKAN WILAYAH IV
SMAN 1 PURWADADI - SUBANG KODE SOAL

SOAL PENILAIAN TENGAH SEMESTER 2019/2020 D


Mata Pelajaran: SEJARAH INDONESIA
Kelas : XI MIPA/IPS/BAHASA
Alokasi Waktu : 90 Menit

Petunjuk Umum
1. Berdo’alah terlebih dahulu sebelum Anda mulai mengerjakan soal!
2. Periksa dan bacalah soal-soal sebelum Anda menjawabnya!
3. Kode Soal A untuk absen 22-28

Bacalah wacana di bawah ini dengan seksama!

Asal-Usul Rukun Tetangga

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan akan menghilangkan Laporan Pertanggungjawaban


Operasional Ketua RT/RW di seluruh Jakarta tahun depan. Hal itu ia tegaskan di hadapan para
Ketua RT dan RW di Jakarta Pusat.

"Tadi saya sudah tanya sama Asisten Pemerintahan. 2017, Bapak-Ibu tidak perlu menuliskan
laporan (pertanggungjawaban Operasional)," ungkap Anies Selasa (5/12/2017) lalu.

Para Ketua RT dan RW se-Jakarta juga dijanjikan akan mendapat kenaikan gaji sebesar Rp500
ribu per bulan. "Anggarannya sudah siap dan disetujui DPRD," ungkap Asisten Sekretaris Daerah
Bidang Pemerintahan Bambang Sugiyono.

Sebenarnya, dari manakah unit terkecil administrasi pemerintahan ini bermula? Benang merah
historisnya bisa ditarik dari zaman pendudukan Jepang.

Militer fasis selalu ingin merasukkan kuasanya sampai ke lapisan terbawah. Terbatasnya jumlah
militer Jepang dari Tentara ke XVI di Jawa, mau tidak mau harus merepotkan orang-orang
Indonesia untuk urusan mengantisipasi mata-mata. Setelah membubarkan Gerakan 3A dan
Putera, petinggi militer Jepang membangun Jawa Hokokai (Persatuan Kebaktian Jawa) pada
1944. Di dalam Jawa Hokokai ini ada perangkat yang membantu Jepang untuk mengantisipasi
mata-mata asing: Tonarigumi.

1. Jelaskan mengenai apa itu Gerakan 3A dan apa tujuannya!


2. Apa tujuan Jepang mendirikan unit terkecil administrasi seperti tonarigumi yang menjadi
cikal bakal RT!
3. Buatlah peta jalur gerakan masuknya tentara Jepang di Hindia-Belanda!
4. Jelaskan proses terpilihnya presiden-wakil presiden RI yang pertama?
5. Apa itu KNIP, serta jelaskan tugas dan perannya?
PEMERINTAH DAERAH PROVINSI JAWA BARAT
DINAS PENDIDIKAN - CABANG DINAS PENDIDIKAN WILAYAH IV
SMAN 1 PURWADADI - SUBANG KODE SOAL

SOAL PENILAIAN TENGAH SEMESTER 2019/2020 E


Mata Pelajaran: SEJARAH INDONESIA
Kelas : XI MIPA/IPS/BAHASA
Alokasi Waktu : 90 Menit

Petunjuk Umum
1. Berdo’alah terlebih dahulu sebelum Anda mulai mengerjakan soal!
2. Periksa dan bacalah soal-soal sebelum Anda menjawabnya!
3. Kode Soal A untuk absen 28 sampai absen terakhir

Bacalah wacana di bawah ini dengan seksama!

Cara Jepang Sembunyikan Kekalahan Perang di Depan Rakyat Indonesia

Dunia pers terbilang lesu di Indonesia zaman pendudukan Jepang. Memang masih ada pers,
tapi itu haruslah seperti apa yang diharapkan penguasa Jepang. Nyaris tak ditemukan berita
buruk soal pemerintah, karena berita soal pemerintah militer haruslah selalu baik. Kaum fasis
di belahan dunia mana pun selalu ingin terlihat baik.

Militer Jepang memang mati-matian berjuang di Front Pasifik, tapi kemenangan tak selalu
bersama mereka. Sudah pasti militer Jepang tahu cara mencitrakan diri sebagai pemenang
perang di mata rakyat Indonesia. Termasuk ketika di beberapa pertempuran Front Pasifik
Jepang mulai kewalahan melawan Sekutu. Militer Jepang menyita banyak radio dari rakyat,
agar kabar kekalahan yang diberitakan radio-radio Inggris atau Australia tidak tertangkap oleh
kuping orang-orang Indonesia.

Meski menyita radio yang mampu menangkap siaran dari luar negeri, Jepang tetap berusaha
agar orang Indonesia mendengar radio. “Jepang membuat jaringan radio yang tetap dengan
menempatkan pengeras-suara di setiap desa,” aku Sukarno dalam autobiografinya, Bung
Karno: Penyambung Lidah Rakyat (2011). Hanya berita bagus yang menenteramkan rakyat
yang disiarkan di radio, termasuk suara Sukarno untuk mengayomi rakyat yang menderita itu.

Sumber: https://tirto.id/cara-jepang-sembunyikan-kekalahan-perang-di-depan-rakyat-
indonesia-dVgA

1. Jelaskan mengenai apa itu propaganda “saudara tua” dan “ Pan Asia”!
2. Mengapa Jepang cenderung menyembunyikan Kekalahan Perang di depan masyarakat
Indonesia!
3. Pengerahan romusha adalah bentuk penindasan yang tidak engenal perikemanusiaan,
jelaskan!
4. Buatlah peta jalur gerakan masuknya tentara Jepang di Hindia-Belanda!
5. Apa yang dimaksud dengan filsafat garam oleh Moh. Hatta. Dalam peristiwa apa filsafat
garam itu diperkenalkan!

Anda mungkin juga menyukai