Anda di halaman 1dari 10

MINI RISET

Dinamika Evolusi dan Filogeografi Tanaman Pisang Raja (Musa sp.) di Kawasan

Pulau Jawa

Disusun untuk memenuhi tugas mata kuliah

“EVOLUSI”

Dosen Pengampu :

Ainun Nikmati Laily, S.Pd., M.Si.

Disusun Oleh :

KELOMPOK 12

1 Sefti Anggraini (12208173102)


.
2 Isti Puji Lestari (12208173106)
.
3 Nur Laili Anis K. (12208173132)
.

JURUSAN TADRIS BIOLOGI 5-C FAKULTAS TARBIYAH DAN ILMU

KEGURUAN INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI TULUNGAGUNG

DESEMBER 2019
Abstract: Bananas are the main food ingredient in developing countries. The centers
of a variety of bananas in Indonesia are scattered in several special islands in Java.
One of the more complete and distributed bananas on Java is the plantain. Many
people use bananas by the community to cultivate plantain in various regions in
Java. This raises a variety of different name layout problems in each region.
Therefore, the need to clarify the layout of the king's name by finding out and
philogeography in the area of Java. This type of research is the study of literature by
examining several previous studies. This study uses a sample of plantains (in
groups) and 2 samples of liar bananas (in groups). The results of the kinship of
plantains in the island of Java show phylogenetic trees not only grouping or related
on the basis of the region, but also the genome. Related to the dynamics that are
examined, the pursuit of banana kinship as needed needs to be compared with the
genome.
Keywords: Plantain, evolution, phylogeography, genome.

Abstrak : Pisang merupakan bahan makanan pokok keempat terpenting di negara


berkembang. Pusat keanekaragaman pisang di Indonesia tersebar di beberapa pulau
khususnya pulau Jawa. Salah satu pisang yang banyak diproduksi dan terdistribusi di
pulau Jawa ialah pisang raja. Banyaknya pemanfaatan pisang oleh masyarakat
mengakibatkan pembudidayakan pisang raja terjadi di berbagai daerah di pulau
Jawa. Hal ini menimbulkan berbagai permasalahan tata nama yang berbeda di setiap
daerah. Oleh karena itu, perlunya klarifikasi tata nama pisan raja dengan mencari
tahu evolusi dan filogeografi di wilayah pulau Jawa . jenis penelitian ini adalah study
literature dengan menelaah beberapa riset terdahulu. Penelitian ini menggunakan
sampel pisang raja (in group) dan 2 sampel pisang liar (out group). Hasil
kekerabatan pisang raja di kawasan pulau Jawa menunjukkan bahwa pohon
filogenetik tidak hanya mengelompok atau berkerabat atas dasar kawasan, tetapi juga
genomnya. Sehingga dinamika evolusi yang terkaji mengerucutkan kekerabatan
pisang berdasarkan kawasan perlu dibandingkan misal dengan genom.
Kata kunci : Pisang raja, evolusi, filogeografi, genom.
PENDAHULUAN
Filogeni adalah sejarah evolusi kelompok organisme yang saling terkait. Filogeni
diwakili oleh pohon filogenetik yang menunjukkan bagaimana mereka terkait.
Filogenetika diartikan sebagai model untuk merepresentasikan sekitar hubungan nenek
moyang organisme, sekuen molekul atau keduanya. Salah satu tujuan dari penyusunan
filogenetika adalah untuk mengkonstruksi dengan tepat hubungan antara organisme dan
mengestimasi perbedaan yang terjadi dari satu nenek moyang kepada keturunannya.
Konstruksi pohon filogenetika adalah hal yang terpenting dan menarik dalam studi evolusi.
Pohon filogenetik adalah pendekatan logis untuk menunjukkan hubungan evolusi
antar organisme. Filogenetika dapat menganalisis perubahan yang terjadi dalam
evolusi organisme yang berbeda. Berdasarkan analisis, yang mempunyai kedekatan dapat
diidentifikasi dengan menempati cabang yang bertetangga pada pohon. Hubungan
filogenetika diantara gen dapat memprediksikan kemungkinan yang satu mempunyai fungsi
yang ekuivalen. Berdasarkan latar belakang tersebut perlu dibahas makalah evolusi yang
berjudul filogeni sehingga kita dapat mengetahui filogeni secara jelas.
Pisang merupakan bahan makanan pokok keempat terpenting di negara berkembang
dan salah satu pusat asal kelompok pisang adalah Indonesia (Nasution & Yamada 2001).
Pisang merupakan tanaman hortikultura dengan tingkat produksi cukup tinggi di
Indonesia yang cenderung meningkat dari tahun ke tahun. Namun selama ini potensi
tersebut belum dimanfaatkan secara optimal. Buah pisang juga memiliki banyak manfaat
kesehatan, dengan demikian pisang juga merupakan salah satu bahan pangan yang mampu
meningkatkan gizi masyarakat.
Kultivar pisang konsumsi merupakan keturunan dari dua jenis tetua pisang liar
yaitu Musa acuminata (genom AA) dan Musa balbisiana (genom BB). Persilangan
tersebut menimbulkan berbagai variasi genetika melalui beberapa proses yang berperan
penting dalam evolusi tanaman pisang. Evolusi terjadi melalui berbagai cara, antara
lain mutasi, seleksi manusia, dan persilangan sendiri di dalam jenis, antar jenis, atau
persilangan balik dengan induknya.
Secara sederhana telah dilakukan analisis keanekragaman genetic kultivar pisang
berdasarkan morfologi (Jumari & Pudjoarinto 2000). Penanda morfologi relative mudah
diidentifikasi tetapi ekspresinya dipengaruhi oleh lingkungan. Selain itu, penanda
morfologi sulit digunakan untuk membedakan klon atau jenis yang memiliki hubungan
kekerabatan yang dekat (Darmono.1996). Pisang (Musa spp) yang ada sekarang
merupakan golongan dari section Eumusa yang tersebar di wilayah Asia Tenggara
(Busaidi, 2013). Pisang- pisang hasil hibridisasi atau perkawinan silang yang saat ini
dibudidayakan disebut pisang kultivar. Beberapa pisang kultivar yang diunggulkan di
Indonesia anatar lain, Pisang Ambon, Pisang Raja, Pisang Kepok, dan Pisang Tanduk
(Nasutin & Yamada, 2001). Pisang Raja dan Pisang Ambon menjadi pisang yang
banyak ditemukan di Indonesia khususnya di pulau Jawa.

METODE
Penelitian ini merupakan penelitian studi literature dengan menelaah jurnal
terkait Musa sp. Hasil dari berbagai telaah literature ini akan digunakan untuk
mengidentifikasi filogenetik Musa sp serta potensi riset Musa sp di Indonesia.

PEMBAHASAN
Pisang Raja
Pisang Raja dan jenis pisang buah lainnya berasal dari hasil hibrida. M.
acuminata dan M. balbisiana yang memiliki kandungan gula yang tinggi dan mudah
diserap oleh tubuh sehingga sering dikonsumsi sebagai buah pisang yang dapat langsung
dimakan. Berikut ini beberapa ciri-ciri pisang raja pada umumnya, (1) Dalam satu
tandan umumnya terdapat 9 sisir atau sekitar 129 buah pisang. (2) Buahnya berbentuk
melengkung dan berkulit agak tebal ( 3 mm) dengan ujung runcing bulat. (3) Daging
buah berwarna putih kekuningan, kuning muda atau kemerah-merahan, tidak berbiji dan
memiliki tingkatan rasa agak manis hingga manis.
Pisang Raja tergolong menjadi genom AAB dan ABB. Karakteristik umum
dari pisang kelompok genom AAB (Raja Seribu, Raja Sereh, Raja Kisto, Raja
Gareng, Raja Kutuk, dan Raja Lini) yaitu memiliki rumpun sedang hingga banyak,
pseudosteum cukup besar dan kokoh, berwarna hijau dengan sedikit bercak berwarna
coklat hingga hitam, dan tinggi pohon dapat mencapai 5 m. Tepi tangkai daun
pisangnya sedikit bersayap, dengan daun berukuran panjang dan sedikit terkulai.
Braktea berwarna merah kekuningan dan menggulung. Bunga jantan berwarna krem
hingga kuning. Tandan buah berukuran sedang hingga besar, berorientasi membentuk
sudut dengan sisir yang melingkar, berisi 5-10 sisir pisang. Buah berbentuk lurus hingga
sedikit melengkung, dan berwarna kuning saat masak. Daging buah berwarna putih,
krem hingga kuning dengan rasa manis dan sedikit masam. Pisang kultivar yang
bergenom AAB umumnya sering dikonsumsi langsung sebagai buah segar.
Pisang Raja yang bergenom ABB (Raja Bali dan Raja Brentel) memiliki
karakteristik dominan yang menyerupai pisang Musa balbisiana, memiliki batang
semu yang besar dan kokoh, berwarna hijau dengan sedikit atau tanpa bercak dan
berlilin banyak, dan tidak terlalu tinggi mencapai ± 1,5 m. Tepi daun saling
mengatup, dengan daunnya yang panjang dan berwarna hijau. Braktea sedikit
menggulung, bagian dalam berwarna merah, sangat menyirap dan berlilin banyak.
Bunga jantan berwarna kuning bersemu merah. Beberapa kultivar unik, memiliki
buah tunggal (tidak bersisir). Pisang Raja berukuran sedang, berkulit tebal dan berwarna
kuning pada saaat masak. Pisang kultivar ABB dimanfaatkan sebagai pisang olahan,
sehingga perlu dimasak terlebih dahulu sebelum dikonsumsi.
Persebaran Pisang
Pisang Raja merupakan pisang hasil hibrida pertama dari Musa acuminata x Musa
balbisiana. Mulai saat itulah budidaya pisang terus berkembang dan menjadi salah satu
sumber makananan penting di wilayah Asia Tenggara, Afrika dan Oceania, hingga pisang-
pisang pun di ekspor ke wilayah Amerika Tengah dan Selatan.
Variasi Genetik
Salah satu terjadinya variasi genetic pada tumbuhan dapat diakibatkan oleh proses
meiosis dan mutasi. Dalam proses meiosis kemungkinan adanya segregasi acak yang
mengakibatkan terjadi rekombinasi gen. Namun, proses meiosis hanya dapat
mengakibatkan variasi di dalam populasi atau jenis organisme sedangkan mutasi adalah
perubahan genetic akibat penyimpangan pada proses pewarisan sifat dan menjadi sumber
keragaman baru dalam populasi tumbuhan.
Penyebab lain adanya variasi genetic adalah hibridasi (kawin silang dengan 2 sifat
beda). Pada setiap generasi akan terjadi rekombinasi gen sehingga genotipe baru akan
muncul. Umumnya, keturunan berdasarkan genotype mewarisi separuh gen dari induk
betina dan separuh gen untuk induk jantan, maka susunan genetiknya pun dapat berbeda
dengan kedua induknya atau dengan individu lain yang masih dalam satu populasi
(Indrawan, 2007).
Perlunya pemahaman tentang keragaman genetic suatu jenis tumbuhan akan menjadi
unsur utama dalam memanfaatkan sumber genetic tumbuhan. Keragaman genetic adalah
modal dasar bagi suatu jenis tumbuhan untuk tumbuh, berkembang,dan bertahan hidup dari
generasi ke generasi. Begitupula kemampuan tumbuhan beradaptasi dengan perubahan
lingkungan tempat tumbuh juga ditentukan oleh potensi keragaman genetiknya semakin
besar peluang tumbuhan untuk beradaptasi dengan lingkungannya.
Kawasan Asia Tenggara menjadi daerah asal sumber genetic (plasma nutfah) pisang.
Berdasarkan hasil ekspekdisi seorang ahli botani Rusia (Nikolai Ivanovich Vavilov)
disimpulkan bahwa cakupan daerah penghasil pisang adalah Indo-Cina, Malaysia, Filipina,
dan Indonesia.
Filogeografi
Biogeografi adalah studi tentang pola dan penyebab distribusi makhluk hidup di
muka bumi. Berbagai pendekatan digunakan untuk menjawab pertanyaan biogeografi,
termasuk buogeografi historis, biogeografi ekologis, dan phylogeography.
Faktor historis utama yang mempengaruhi distribusi saat ini meliputi vicariance dan
spreadal. Vicariance adalah pemisahan distribusi, contohnya ketika daratan kuno terbelah
dan terpisah karena pergeseran benua, atau ketika pegunungan membentang dengan
populasi rendah.
Filogeografi adalah studi tentang struktur genetic dan geografis populasi atau spesies.
Istilah Filogeografi diperkenalkan untuk menggambarkan sinyal genetic yang terstruktur
secara geografis di dalam dan diantara spesies (Knowles, 2002).
Filogeografi umumnya menggunakan informasi genetic untuk meneliti sejarah dan
pola silsilah dalam spesies dan populasi. Informasi ini digunakan untuk menyimpulkan
hubungan antara daerah biogeografi dan sejarah spesies. Penanda genetic yang digunakan,
seperti urutan DNA mitokondria atau kloroplas seringkali hanya diwariskan secara
uniparent. Dengan adanya hubungan antar kajian filogenetik dan biogeografi maka
filogeografi dapat digunakan untuk melacak sejarah silsilah secara lengkap (Knowles,
2002).
Pendekatan Molekuler
Pendekatan molekuler (marka genetic) merupakan suatu metode petunjuk keberadaan
rangakaian Nukleotida (DNA dan RNA) dan protein yang dapat menyandikan suatu sifat
sehingga dapat memberikan informasi tentang keberadaan posisi suatu sekuen di dalam
genom.
Marka genetic dapat digunakan untuk mengidentifikasi suatu individu atau genotip,
derajat kekerabatan antar genotip, dan adanya variasi genetic pada suatu populasi tanaman.
Penanda genetic berdasarkan DNA juga dapat menentukan gen atau kompleks gen yang
diinginkan dalam suatu genotip spesifik, untuk pengembangan varietas tanaman baru
melalui transformasi.
Kekerabatan Berdasarkan Wilayah
Jika dilihat dari wilayah asalnya maka pisang raja brentel berasal dari kabupaten
Sukoharjo, Jawa Tengah, dan Raja Bali asal Temanggung, Jawa Tengah
mengelompok pada satu clade yaitu clade II. Hal ini menandakan bahwa kedua pisang
tersebut berkerabat dekat karena wilayah. Begitu pula dengan clade IV yakni Raja
Kutuk dari Kabupaten Purworejo bersama Raja Gareng dari Temanggung, Jawa Tengah
dan Raja Lini asal Gunung Kidul berada pada satu kelompok. Namun pada Raja Kisto
asal Banyuwangi, Jawa Timur tidak berada satu clade dengan Raja Delima yang juga
berasal dari Kabupaten Malang, Jawa Timur. Pisang Raja Kisto mengelompok dengan
Raja Seribu asal Jakarta dan Raja Sereh dari Purworejo, Jawa Tengah pada clade I
sehingga pada clade III hanya beranggotakan Raja Delima. Hal ini membuat
anggapan bahwa semua hasil pohon filogenetik mengelompok dan berkerabat tidak
berdasarkan kawasan atau filogeografinya saja tetapi juga pada genom yang telah diteliti
oleh (Lutfiana, 2018).

KESIMPULAN
Dari penelitian study literatur yang telah dikaji dapat disimpulkan bahwa dari 9
sampel pisang raja dan 2 sampel pisang liar sebagai out group di kawasan pulau Jawa
menunjukkan bahwa pohon filogenetik mengelompok dan berkerabat berdasarkan
wilayah perlu adanya pembanding yakni mendeteksi genomnya.
DAFTAR PUSTAKA
Busaidi. 2013. Banana Domestication on the Arabian Peninsula: Review of Their
Domestication History. Directorate General of Agriculture and Livestock Research
J. Academic. 5 (11)
Darmono, T. W. 1996. Analisis Keanekaragaman Genetik Tanaman dengan Teknik
Molekuler. Hayati.
Gusmiati, Lutfiana Hasanah. 2018. [Skripsi] Dinamika Evolusi dan Filogeografi Pisang
Raja (Musa sp.) di Wilayah Jawa Timur, Jawa Tengah, dan Jakarta Berdasarkan
Daerah ITS (Internal Transkribed Spacer). Malang: Universitas Islam Negeri
Maulana Malik Ibrahim.
Jumari dan A. Pudjorianto. 2000. Kekerabatan Fenetik Kultivar Pisang di Jawa. Biologi 2
(9).
Knowles, L. L., dan W. P. Maddison. 2002. Statistical Phylogeography. Molecular
Ecology. 11 (12)
Nasution, R. E.,dan I. Yamada. 2001. Pisang-pisang Liar di Indonesia. Pusat Penelitian
dan Pengembangan Biologi-LIPI. Bogor: Balai Penelitian Botani, Herbarium
Bogorienses.

Anda mungkin juga menyukai