Anda di halaman 1dari 4

Nama : Rasiana Dhea B.

R
NIM : 11170161000044
Kelas : Tadris Biologi 6B

DRAFT RPP I

Satuan Pendidikan : SMA/MA


Mata Pelajaran : Biologi
Kelas/Semester : XI/2
Materi : Sistem Pencernaan
Alokasi Waktu : 3 minggu x 4 JP

A. Kompetensi Dasar (KD)


No Kompetensi Dasar (KD) No Kompetensi Dasar (KD)
3.7 Menganalisis hubungan antara 4.7 Menyajikan laporan hasil uji zat
struktur jaringan penyusun organ makanan yang terkandung dalam
pada sistem pencernaan dalam berbagai jenis bahan makanan
kaitannya dengan nutrisi, bioproses dikaitkan dengan kebutuhan energi
dan gangguan fungsi yang dapat setiap individu serta teknologi
terjadi pada sistem pencernaan pengolahan pangan dan keamanan
manusia. pangan.

B. Indikator Pencapaian Kompetensi (IPK)


No IPK 3 (Pengetahuan) No IPK 4 (Keterampilan)
3.7.1 Menjelaskan definisi sistem 4.7.1 Mengkomunikasikan hasil diskusi
pencernaan. mengenai letak organ pencernaan
3.7.2 Menyebutkan organ-organ sistem
manusia menggunakan torso.
pencernaan pada manusia dan hewan
ruminansia.
3.7.3 Menganalisis hubungan struktur dan
fungsi organ sistem pencernaan.
3.7.4 Menganalisis bioproses dan
mekanisme sistem pencernaan.

3.7.5 Menyebutkan zat-zat makanan yang 4.7.2 Menguji kandungan zat makanan
diperlukan tubuh beserta fungsinya. melalui kegiatan praktikum.
3.7.6 Menjelaskan perbedaan BMI dan
BMR.
3.7.7 Menjelaskan kelainan-kelainan atau 4.7.3 Menyajikan laporan hasil uji zat
gangguan yang dapat terjadi pada makanan yang dikaitkan dengan
sistem pencernaan. kebutuhan energi setiap individu
serta teknologi pengolahan pangan
dan keamanan pangan.

C. Tujuan Pembelajaran
Melalui kegiatan pembelajaran dengan pendekatan saintifik menggunakan model
Discovery Learning, peserta didik diharapkan dapat menganalisis hubungan antara
struktur jaringan penyusun organ pada sistem pencernaan dalam kaitannya dengan
nutrisi, bioproses dan gangguan fungsi yang dapat terjadi pada sistem pencernaan
manusia, sehingga peserta didik dapat membangun kesadaran akan kebesaran Tuhan
YME, menumbuhkan sikap jujur, santun, disiplin, dan peduli, bertanggung jawab,
kerjasama, serta sikap ilmiah, aktif, komunikatif, responsif dan kreatif.

D. Kegiatan Pembelajaran
a) Pertemuan 1
Kegiatan Deskripsi Kegiatan Alokasi Waktu
Pendahuluan  Guru mengucapkan salam dan menanyakan kabar 15 menit
siswanya.
 Guru mempersilakan siswa berdoa dan membaca
Al-Qur’an
 Guru mengabsen dan mengecek kerapihan siswa.
 Guru memberikan pertanyaan dan apersepsi:
1. Apakah kalian sudah makan hari ini?
2. Kenapa kita merasakan lapar kembali
walaupun sudah makan?
 Guru menyampaikan topik, KD, IPK, dan tujuan
pembelajaran yang akan dicapai.
 Guru membentuk 5 kelompok dan meminta siswa
duduk berkumpul dengan kelompoknya.
Kegiatan Inti Mengamati 90 menit
 Guru menayangkan video mengenai sistem
pencernaan dan menyiapkan torso untuk diamati
oleh siswa.
Menanya
 Guru memberi kesempatan dan memotivasi siswa
untuk bertanya tentang apa yang sudah diamati.
Mengeksplorasi
 Guru meminta siswa berdiskusi dengan teman
kelompoknya mengenai letak organ pencernaan
manusia dan hewan ruminansia, serta mekanisme
sistem pencernaan.
 Guru meminta perwakilan kelompok untuk
meminjam buku di perpustakaan sebagai sumber
diskusi siswa.
Mengasosiasikan
 Guru membimbing siswa untuk menyimpulkan
pemahaman mengenai organ pencernaan pada
manusia dan hewan ruminansia, beserta struktur
dan fungsinya.
 Guru membimbing siswa untuk mengaitkan
mekanisme sistem pencernaan dengan kejadian di
kehidupan sehari-hari.
Mengkomunikasikan
 Siswa menyampaikan hasil diskusi mengenai letak
organ pencernaan manusia menggunakan torso.
Penutup  Guru meminta siswa menyimpulkan apa yang 30 menit
telah dipelajari.
 Guru menyempurnakan hasil kesimpulan siswa.
 Guru memberikan kuis untuk melihat tingkat
pemahaman siswa mengenai materi yang sudah
dipelajari.
 Guru memberikan poin bagi siswa dengan nilai
tertinggi.
 Guru memberikan rencana pembelajaran
selanjutnya, yaitu praktikum uji zat makanan agar
siswa mempersiapkan bahannya.
 Guru mengakhiri pembelajaran dengan berdoa dan
mengucapkan salam.

Anda mungkin juga menyukai