Anda di halaman 1dari 2

UJIAN TENGAH SEMESTER

NAMA : RETA DEWI MONTIANA


NIM : 20919071
PRODI/SEMESTER : ADMINISTRASI BISNIS/VI
MATA KULIAH : PENGEMBANGAN BISNIS

1. Apa yang dimaksud dengan quality management ?


Kualitas perusahaan atau manajemen yang mana dapat digunakan untuk
meningkatkan proses bisnis , menekankan pada kepuasan pelanggan atau pemakai produk,
kepuasan dapat diukur dari segi estetika, pemenuhan fungsi, keawetan bahan, keamanan,
ketepatan waktu, segi pelaksanaan, dan ukurannya adalah pada kerapihan penyelesaian
pelaksanaan, tepatnya waktu penyerahan, ini merupakan cara hidup dari semua organisasi
yang ingin mencapai posisi yang kompetitif dalam arus industrisasi yang cepat.
2. Jelaskan perkembangan management yang berpengaruh terhadap organisasi /
perusahaan !
Hal – hal yang dapat mempengaruhi perkembangan terhadap organisasi atau perusahaan
1) Faktor Internal

Faktor yang berasal dari dalam perubahan yang dapat mempengaruhi suatu organisasi
beserta kegiatannya. Faktor internal yang dimaksud, antara lain :

- Perubahan kebijakan atau tujuan organisasi


- Volume kegiatan bertambah banyak
- Sikap dan perilaku anggota organisasi berubah.
2) Faktor Eksternal

Faktor yang berasal dari luar organisasi, biasa disebut sebagai faktor lingkungan.
Adapun faktor eksternal yang dimaksud antara lain :

- Politik
- Hukum
- Kebudayaan
- Teknologi
- Sumber daya alam
- Demografi
- Sosiologi.

3. Jelaskan menurut anda, mengapa pemasaran harus sesuai dengan misi perusahaan?
Karena misi adalah segala bentuk tindakan atau upaya untuk mewujudkan visi
perusahaan. Jadi misi merupakan cara penjabaran visi dalam bentuk rumusan tugas,
kewajiban, dan rancangan tindakan yang dijadikan arahan untuk mewujudkan visi
perusahaan tersebut . Dengan kata lain, misi ini bentuk layanan untuk memenuhi tuntutan
yang dituangkan dalam visi dengan berbagai indikatornya. Jika tidak ada misi, perusahaan
tidak akan ada tujuan atau tidak akan berjalan dengan lancar.
4. Jelaskan faktor-faktor yang terlibat dalam perencanaan dan pengembangan operasi?
Menurut Sofjan Assaury (1998:23), dalam bukunya “Manajemen Produksi dan
Operasi” secara garis besar faktor–faktor yang mempengaruhi perencanaan produksi dibagi
menjadi:
1) Faktor internal, merupakan faktor–faktor yang berada dalam kekuasaan pimpinan
perusahaan yang meliputi,
- Kapasitas mesin dan peralatan.
- Produksi tenaga kerja.
- Kemampuan pengadaan dan penyediaan
- Dan sebagainya.
2) Faktor eksternal, merupakan faktor-fator yang datangnya dari luar perusahaan yang berada
diluar kekuasaan pimpinan perusahaan yang meliputi,
- Kebijakan pemerintah.
- Inflasi
- Bencana alam.
- Dan sebagainya

Adapun faktor-faktor yang perlu dipertimbangkan dalam produksi di samping apa


yang telah disebut diatas, antara lain adalah :

- Sifat proses produksi.


- Jenis an mutu dari barang yang diproduksi
- Sifat dari barang yang diproduksi apakah barang baru atau barang lama.

5. Jelaskan apa saja penyebab permintaan SDM dalam suatu perusahaan ?

Anda mungkin juga menyukai