Anda di halaman 1dari 25

PENGUJIAN KEKUATAN TARIK TERHADAP VARIASI

KAMPUH DAN KUAT ARUS LAS SMAW TERHADAP LOGAM


KARBON RENDAH ST 37-2

PROPOSAL PENELITIAN

Oleh
AGUNG FEBRIANSYAH
NIM: 06121381722065

Program Studi Pendidikan Teknik Mesin

FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN


UNIVERSITAS SRIWIJAYA
2020

ii
KATA PENGANTAR

Dengan memanjatkan puji dan syukur kepada Allah SWT, Penulis bisa
menyelesaikan makalah tentang administrasi sarana dan prasarana pendidikan untuk
penyelesaian tugas dari mata kuliah Penelitian Pendidikan Teknik Mesin. Penulis
mengucapkan terimakasih kepada semua yang telah membantu pembuatan penelitian
ini, sehingga ini bisa selesai dan In Syaa Allah bisa menjadi pegangan pada pengajaran
mata kuliah Penelitian Pendidikan Teknik Mesin
Walaupun penelitian ini masih jauh dari kesempurnaan, maka dari itu penulis
berharap kepada Bapak Harlin, Drs.,M.Pd.dan Elfahmi Dwi Kurniawan, S.Pd.,
M.Pd.T. sebagai dosen pembimbing dan teman-teman untuk memberikan kritik dan
saran untuk penyempurnaan Penelitian Pendidikan Teknik Mesin ini.
Penulis dari penelitian ini berharap penelitian ini bisa bermanfaat bagi kita
semua. Saya sebagai penulis mengucapkan terimakasih atas perhatian dari semua
pihak.

Palembang, 12 Mei 2020

Penulis

iii
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ................................................................................................. ii


DAFTAR ISI ............................................................................................................... iv
DAFTAR TABEL ...................................................................................................... vi
DAFTAR GAMBAR ................................................................................................. vii
BAB I ............................................................................................................................ 1
PENDAHULUAN ........................................................................................................ 1
1.1 Latar Belakang .................................................................................................. 1
1.2 Identifikasi Masalah .......................................................................................... 2
1.3 Batasan Masalah................................................................................................ 3
1.4 Perumusan Masalah .......................................................................................... 3
1.5 Tujuan Penelitian .............................................................................................. 3
1.6 Manfaat Penelitian ............................................................................................ 3
BAB II .......................................................................................................................... 4
KAJIAN TEORI ......................................................................................................... 4
2.1 Pengujian tarik .................................................................................................. 4
2.2 Pengelasan .......................................................................................................... 4
2.1.1 Las smaw ..................................................................................................... 5
2.1.2 Mesin Las ..................................................................................................... 6
2.3 Jenis Sambungan Las dan Bentuk Kampuh (Alur) ....................................... 7
2.3.1 Sambungan Las ........................................................................................... 7
2.3.2 Bentuk kampuh las ..................................................................................... 9
2.4 baja ..................................................................................................................... 9
2.5 Penelitian Yang Relevan ................................................................................. 10
BAB III ....................................................................................................................... 13
METODE PENELITIAN ......................................................................................... 13
3.1 Metode Penelitian ............................................................................................ 13

iv
3.2 Tempat Dan Waktu Penelitian ....................................................................... 13
3.3 Bahan Dan Alat ............................................................................................... 14
3.3.1 Bahan ......................................................................................................... 14
3.3.2 Alat ............................................................................................................. 14
3.4 Spesifikasi Bahan Uji ...................................................................................... 14
3.5 Prosedur Penelitian ......................................................................................... 15
3.5.1 Langkah Persiapan ................................................................................... 15
3.5.2 Langkah Pengujian ................................................................................... 15
3.6 Teknik Pengumpulan Data ............................................................................. 16
3.7 Instrumen Penelitian ....................................................................................... 16
3.8 Teknik Analisis Data ....................................................................................... 17
3.9 Diagram Alir Pelaksanaan Penelitian Gambar ............................................ 18
DAFTAR PUSTAKA ................................................................................................ 19

v
DAFTAR TABEL

Tabel 3.1 Pengujian Sambungan Las .................... Error! Bookmark not defined.7

vi
DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.1 Pengelasan .............................................................................................. 5

Gambar 2.2 Jenis-Jenis Kampuh Las ....................................................................... 9

Gambar 2.3 baja karbon rendah ............................................................................. 10

Gambar 2.4 Konseptual ............................................................................................ 12

Gambar 3.1 Diagram alir ....................................................................................... 128

vii
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Dalam dunia industri pastinya ada sebuah proses pengelasan dalam setiap
pengerjaannya. Tapi kebanyakan masyarakat mengerti definisi pengelasan hanya pada
las listrik smaw, las karbit dan las argon. Padahal masih banyak jenis-jenis pengelasan
yang belum masyarakan ketahui.pengertian pengelasan itu sendiri adalah salah satu
cara penyambungan antara dua logam dengan cara mencairkan dengan melalui
pemanasan, logam-logam akan mudah di las apa lagi pada zaman saat ini.

Pada zaman saat ini kemajuan teknologi produksi semakin maju sehinga dapat
dibilang hampir semua logam dapat dilas.menurut. Pengelasan adalah salah satu teknik
penyambungan logan dengan cara mencairkan sebagian logam induk dan logam
pengisi dengan atau tanpa tekanan dengan logam tambahan dan menghasilkan
sambungan yang kontinu (Sonawan, 2006), Pengelasan suatu proses pemyambungan
dua logam yang dilakukan dalam keadaan lumer atau cair makah pada saat membeku
akan terbentuk sambungan las,pada saat pengelasan pasti memerlukan elektroda.

Pengelasan mengunakan elektroda yang dilapiskan dengan fluks.menurut


(Wiryosumarto & Okumura, 2010) Saat proses pengelasan fluks akan membungkus
cairan logam sebagai mekanisme pelindung logam cair terhadap oksidasi.supaya hasil
pengelasan yang baik dan juga ada faktor lain agar lasan baik yaitu keterampilan dalam
melakukan pengelasan.dalam pengelasan terdapat juga variasi kampuh dan kuat harus
tegangan.

Ada banyak jenis variasi kampuh yaitu kampu v, kampuh x , kampuh Y dan
masih banyak lagi.kampuh sendiri befungsi untuk membuat rongga pada bagian logam
dan fungsi lain nya untuk membuat jalur cairan las itu sendiri,selain itu ada juga harus

1
tegangan yang fungsinya untuk melebur elektroda.semakin kuat harus tegangan makah
semakin kuat pengelasan.menurut (ferrysetiawan, 2016), Dari variasi kuat arus yang
diberikan ke masing-masing spesiment didapatkan semakin tinggi kuat arus maka
semakin besar juga tegangan tariknya. Untuk sudut 50°, sudut 70° dan sudut 90° bila
dipadukan dengan peningkatan kuat arus pengelasan maka nilai kekuatan tariknya
semakin bertambah.namun banyak tukang las atau welder yang tidak memahami ini.

Kebanykan tukang las atau welder cuman mengandalkan pengalaman tanpa ada
perhitungan dalam pengelasan, oleh karena itu kebanyakan sambungan lasan yang
tidak kuat atau mudah lepas seperti pengelasan jembatan,kursi,dan pagar.

Beranjak dari masalah di atas, maka peneliti tertarik untuk melakukan


pengujian Tarik terhadap variasi kampu U dengan sudut 70° dan sudut 90° dengan kuat
arus 90 ampere, 120 ampere dan 140 ampere dengan mengunakan baja karbon rendah
st 37-2,agar bisa tau seberapa kekuatan pengelasan tersebuat,untuk itu judul penelitian
ini adalah “Pengujian Kekuatan Tarik Terhadap Variasi Kampuh Dan Kuat arus
Las Smaw Terhadap Logam Karbon Rendah St 37-2”

1.2 Identifikasi Masalah


Berdasarkan latar belakang yang telah dikumukakan di atas maka peneliti dapat
mengidentifkasi masalah dalam penelitian yaitu:

1.2.1 kekuatan sambungan las

1.2.2 pengaruh kekuatan variasi kampuh sudut

1.2.3 pengaruh kekuatan arus

2
1.3 Batasan Masalah
Agar pada penelitian ini permasalahan yang di bahas lebih jelas dan tearah
maka perlu di berikan batasan masalah demi tujuan yang ingin di capai,oleh karena itu
peneliti membatasi masalah pada, Pengujian Pada Variasi Kampuh Dan Kekuatan
Arus.Kekuatan Uji Tarik Pada Sambungan Las baja karbon rendah.

1.4 Perumusan Masalah


Dari pembatasan masalah yang diatas, dapat dirumuskan masalah-masalah
yang akan dibahas pada penelitian ini,adapun rumusan masalah yang ada pada
penelitian ini adalah

1.4.1 bagaimana pengaruh kekuatan variasi kampu terhadap uji Tarik

1.4.2 bagaimana pengaruh kuat arus terhadap uji Tarik

1.5 Tujuan Penelitian


Berdasarkan rumusan masalah yang telah di kemukakan peneliti di atas
maka,tujuan dari penelitian ini ialah:

1.5.1 untuk mengetahui seberapa besar pengaruh variasi kampu terhadap uji
Tarik

1.5.2 untuk mengetahui seberapa besar pengaruh kuat arus terhadap uji Tarik

1.6 Manfaat Penelitian


Peneliti mengharapkan penelitian ini dapat memiliki manfaat sebagai berikut:

1.6.1 dengan dilakukan penelitian ini penyusun dapat menerapkan ilmu dari
teori dan melakukan praktik secara langsung tentang pengujian tarik terhadap
baja karbon rendah
1.6.2 memberi pengetahuan tentang kekuatan variasi kampuh dan kuat arus
terhadap uji tarik terhadap baja karbon rendah

3
BAB II
KAJIAN TEORI

2.1 Pengujian tarik


Uji tarik adalah salah satu uji stress-strainmekanik yang bertujuan untuk
mengetahui kekuatan bahan terhadap gaya tarik. Dengan menarik suatu bahan
sampai putus maka dapat diketahui bagaimana suatu bahan tersebut bereaksi
terhadap gaya tarik dan mengetahui sejauh mana material itu bertambah
panjang (Wiryosumarto, 2000).sedangkan menurut Askeland (1985), Uji tarik adalah
suatu metode yang digunakan untuk menguji kekuatan suatu bahan atau material
dengan cara memberikan beban gaya yang sesumbu. uji tarik sangantlah penting karena
dapat pengetahui keuletan suatu benda . Pengujian tarik digunakan untuk mengetahui
ketahanan suatu material terhadap gaya tarik yang diberikan secara lambat.

Penarikan gaya terhadap beban akan mengakibatkan terjadinya perubahan


bentuk (deformasi) bahan tersebut. Proses terjadinya deformasi pada bahan
uji adalah proses pergeseran butiran kristal logam yang di akibatkan melemahnya
gaya elektro magnetik setiap atom logam hingga terlepas ikatan tersebut oleh
penarikan gaya maksimum (Mizhar susri et al, 2014) .

2.2 Pengelasan
Pengelasan merupakan proses penyambungan dua buah logam khususnya baja
untuk menghasilkan sebuah kontruksi mesin dilaksanakan dalam keadaan lumer atau
cair (Pribadi dkk, 2012).pengelasan menurut Alip (1989) adalah suatu aktivitas
menyambung dua bagian benda atau lebih dengan cara memanaskan atau menekan atau
gabungan dari keduanya sedemikian rupa sehingga menyatu seperti benda utuh.
Penyambungan bisa dengan atau tanpa bahan tambah (filler metal) yang sama atau
berbeda titik cair maupun strukturnya.

4
Gambar 2.1 Pengelasan

2.1.1 Las smaw


Las busur listrik elektroda terlindung atau lebih dikenal dengan SMAW
(Shielded Metal Arc Welding) merupakan pengelasan menggunakan busur nyala listrik
sebagai panas pencair logam. Busur listrik terbentuk diantara elektroda terlindung dan
logam induk. Karena panas dari busur listrik maka logam induk dan ujung elektroda
mencair dan membeku bersama [Wiryosumarto, 2004].
Las SMAW terdiri dari beberapa bagian peralatan yang disusun atau dirangkai
sedemikian rupa sehingga dapat berfungsi sebagai suatu unit alat untuk pengelasan.
Satu unit las SMAW terdiri dari [Bintoro, 1999]:
a) Mesin pembangkit tenaga listrik/mesin las Mesin las terdiri dari dua macam
yaitu: mesin las arus bolak balik (mesin las AC) dan mesin las arus searah (mesin las
DC). Pada mesin las AC terdapat transformator atau trafo yang berfungsi untuk
menaikkan atau menurunkan tegangan, kebanyakan trafo yang digunakan pada
peralatan las adalah jenis trafo step-down, yaitu trafo yang berfungsi untuk
menurunkan tegangan. Sedangkan pada mesin las DC terdapat receifer atau penyearah
arus yang berfungsi untuk mengubah arus bolak balik (AC) menjadi arus searah (DC).
b) Kabel las Kabel las digunakan untuk mengalirkan arus listrik dari sumber
listrik ke elektroda dan massa. Arus yang besar harus dapat dialirkan melalui kabel

5
tanpa banyak mengalami hambatan, sehingga perlu dipilih kabel yang sesuai dengan
arus yang dialirkan.
c) Elektroda Berdasarkan selaput pelindungnya, elektroda dibedakan menjadi
dua macam, yaitu elektroda polos dan elektroda berselaput. Elektroda berselaput terdiri
dari bagian inti yang berfungsi sebagai filler metal dan zat pelindung atau fluks yang
berfungsi untuk:
1) Melindungi cairan las, busur listrik, dan benda kerja yang dilas dari udara
luar. Udara luar mengandung oksigen yang dapat mengakibatkan
terjadinya oksidasi, sehingga dapat mempengaruhi sifat mekanis dari
logam yang dilas.
2) Memungkinkan dilakukannya posisi pengelasan yang berbeda-beda.
3) Memberikan sifat-sifat khusus pada hasil pengelasan dengan cara
menambah zat-zat tertentu pada selaput elektroda dan lain sebagainya
d) Pemegang elektroda Pemegang elektroda berfungsi sebagai
penjepit/pemegang ujung elektroda yang tidak berselaput, dan juga berfungsi untuk
mengalirkan arus listrik dari kabel ke elektroda.
e) Tang penghubung kabel massa Tang penghubung kabel massa berfungsi
untuk menghubungkan kabel massa dengan benda kerja yang akan dilas.
f) Alat bantu Alat bantu sifatnya tidak mutlak harus ada. Fungsinya adalah
sebagai pembantu untuk mempermudah dalam pengelasan. Alat bantu yang umum
digunakan contohnya: palu terak, tang untuk memegang benda kerja yang masih panas,
sikat kawat, topeng las, dan sebagainya.

2.1.2 Mesin Las


Mesin las pada unit peralatan las berdasarkan arus yang dikeluarkan pada
ujungujung elektroda dibedakan menjadi sebagai berikut [Bintoro, 2000]:
1. Mesin las arus bolak-balik (mesin AC) Arus listrik bolak-balik atau arus AC
yang dihasilkan pembangkit listrik (PLN atau generator AC), dapat digunakan sebagai
sumber tenaga dalam proses pengelasan. Tegangan listrik yang berasal dari pembangkit

6
listrik belum sesuai dengan tegangan yang digunakan untuk pengelasan. Bisa terjadi
tegangan terlalu tinggi atau terlalu rendah, sehingga besarnya tegangan perlu
disesuaikan terlebih dahulu dengan cara menurunkan atau menaikkan tegangan. Alat
yang digunakan untuk menaikkan atau menurunkan tegangan disebut transformator
atau trafo. Kebanyakan trafo yang digunakan pada peralatan las adalah trafo step-down,
yaitu trafo yang berfungsi untuk menurunkan tegangan. Hal ini disebabkan listrik dari
pembangkit listrik 16 mempunyai tegangan yang tinggi (110 volt sampai 240 volt),
padahal kebutuhan tegangan yang dikeluarkan oleh mesin las untuk pegelasan hanya
55 volt sampai 85 volt

2. Mesin las arus searah (mesin DC) Arus listrik yang digunakan untuk
memperoleh nyala busur listrik adalah arus searah. Arus searah ini berasal dari mesin
las yng berupa dinamo motor listrik searah. Dinamo dapat digerakkan oleh motor
listrik, motor bensin, motor diesel, dan penggerak mula lainnya. Mesin arus searah
yang menggunakan 17 penggerak mula memerlukan peralatan yang berfungsi sebagai
penyearah arus. Penyearah atau rectifier berfungsi untuk mengubah arus bolak-balik
(AC) menjadi arus searah (DC).

2.3 Jenis Sambungan Las dan Bentuk Kampuh (Alur)


2.3.1 Sambungan Las
Sambungan Las Sambungan las dalam kontruksi baja dibagi menjadi beberapa
sambungan antara lain sambungan tumpul, sambungan T, sambungan sudut,
sambungan tumpang, sambungan silang, sambungan dengan penguat, dan sambungan
sisi. Pemilihan jenis sambungan las terutama berdasarkan pada ketebalan pelat yang
dilas. Dalam pengelasan ada yang disebut dengan pelat tipis dan pelat tebal. Menurut
AWS (American Welding Society) disebut pelat tipis apabila ketebalannya kurang dari
1 inch atau sama dengan 25.4 mm, dan disebut pelat tebal jika ketebalannya lebih dari
1 inch [Wiryosumarto, 1996].

7
Ada lima jenis sambungan dasar pengelasan, meskipun dalam praktiknya dapat
ditemukan banyak variasi dan kombinasi, diantaranya adalah [Wiryosumanto, 1996]:

a. Sambungan tumpul/sebidang (butt joint) Sambungan tumpul adalah jenis


sambungan yang paling efisien. Bentuk alur sambungan ini sangat mempengaruhi
efisiensi pengerjaan, efisiensi sambungan dan jaminan sambungan. Karena itu
pemilihan bentuk alur sangat penting, di mana bentuk dan ukuran alur sambungan datar
ini sudah banyak distandarkan dalam standar AWS, BS, DIN, GOST, JSSC, dan lain-
lain. Sambungan tumpul digunakan untuk menyambung ujung-ujung pelat yang datar
dengan ketebalan yang sama atau hampir sama, biasanya divariasikan pada alur atau
kampuh. Jenis kampuh sambungan tumpul (butt joint)
b. Sambungan tumpang (lap joint) Sambungan tumpangan dibagi dalam tiga jenis
seperti ditunjukkan dalam Gambar 9. karena sambungan ini efisiensinya rendah maka
jarang sekali digunakan untuk pelaksanaan penyambungan konstruksi utama.
Sambungan tumpang biasanya dilaksanakan dengan las sudut dan las isi. Sambungan
tumpang (lap joint) digunakan untuk menyambung pelat yang ketebalan yang berbeda,
kelebihannya ialah sambungan ini tidak membutuhkan kampuh atau alur.
c. Sambungan bentuk T (Tee joint) Pada sambungan bentuk T ini secara garis besar
dibagi dalam dua jenis yaitu jenis las dengan alur dan jenis las sudut. Dalam
pelaksanaan pengelasan mungkin sekali ada bagian batang yang menghalangi yang
dalam hal ini dapat diatasi dengan memperbesar sudut alur. Sambungan bentuk T (Tee
joint).
d. Sambungan sudut (corner joint) Pada sambungan ini dapat terjadi penyusutan dalam
arah tebal pelat yang dapat menyebabkan terjadinya retak lamel. Bila pengelasan dalam
tidak dapat dilakukan karena sempitnya ruang maka pelaksanaannya dapat dilakukan
dengan pengelasan tembus atau pengelasan dengan pelat pembantu. Sambungan sudut
(corner joint) digunakan untuk membentuk penampang boks segi empat terangkai
(built-up) seperti untuk balok baja yang membutuhkan ketahanan terhadap torsi yang
tinggi.

8
e. Sambungan sisi (edge joint) Sambungan sisi dibagi dalam sambungan las dengan
alur dan sambungan las ujung. Untuk jenis yang pertama pada pelatnya harus dibuat
alur sedangkan pada jenis kedua pengelasan dilakukan pada ujung pelat tanpa ada alur.
Sambungan ini digunakan untuk menjaga dua atau lebih pelat agar tetap pada suatu
bidang tertentu ataupun untuk mempertahankan kedudukan seperti semula.

2.3.2 Bentuk kampuh las


Bentuk kampuh las sangat mempengaruhi efisiensi pengerjaan, efisiensi sambungan, dan
jaminan sambungan. Karena itu pemilihan bentuk kampuh las sangat penting. Adapun jenis-
jenis kampuh las pada sambungan tumpul dapat dilihat pada gambar 2.1

Gambar 2.2 Jenis-Jenis Kampuh Las

2.4 baja
Besi murni lunak, tidak kuat sehingga tidak dapat dipakai. Untuk menambah
kekuatan, karbon (C) 2% atau kurang ditambahkan ke besi murni membentuk
material struktur campuran besi karbon. Material ini disebut baja karbon. Disamping
karbon, baja karbon terdiri dari sejumlah kecil mangan (Mn), dan silikon (Si), dan
sedikit phospor (P) serta belerang (S) sebagai unsur-unsur pada pembuatan baja. Sifat
baja karbon sangat bergantung pada kadar karbon yang terkandung di dalamnya, bila
kadar karbon tinggi maka nilai kekuatan dan kekerasan juga akan bertambah tinggi
tetapi perpanjangannya akan menurun. Karena itu, baja karbon dikelompokkan
berdasarkan kadar karbonnya [Wiryosumarto, 1996].bisa diliat pada gambar 2.2

9
Gambar 2.3 baja karbon rendah

2.5 Penelitian Yang Relevan


penelitian relevan adalah penelitian yang mempunyai kesamaan dengan
penelitian sebelumnya karena dengan adanya penelitian yang mirip atau serupa agar
peneliti dapat menjadikan pedoman awal sebagai kerangka berpikir.
1. Telah dilakukan penelitian oleh ahmad naufal (2016), yang berjudul ”pengaruh kuat
arus listrik dan sudut kampuh v terhadap kekuatan tarik dan tekuk aluminium 5083
pengelasan gtaw” ,penelitian yang dilakukan adalah untuk mengetahui seberapa
pengaruh kuat arus listrik dan sudut kampuh v, hasil yang didapatkan berdasarkan hasil
pengujian tarik dan tekuk pada aluminium 5083 dengan variasi arus listrik dan sudut
kampuh maka didapat variasi sudut terbaik pada penelitian ini adalah kuat arus 130 A
dengan variasi sudut kampuh 80º

Persamaan penelitian yang terdahulu dengan yang saya teliti adalah teletak pada
pengujian tarik dengan mengkombinasikan kampuh v dan teganag arus.perbedaanya
yaitu penelitian yang sebelumnya menggunakan bahan aluminium 5083,variasi
kampuh v 60º ,80º dan variasi arus listrik 130 amper,150 amper,170 amper dan 200
amper sedangkan penelitian saya menggunakan bahan baja karbon renda st37-2 dengan
variasi kampuh U 70º,90º dan varisi arus tengangan 90 amper ,120 amper dan 140
amper

10
2. Penelitian yang relevan oleh ferry setiawa (2016), yang berjudul “pengaruh variasi
sudut kampuh v dan kuat arus dengan las shielded metal arc welding (smaw) pada baja
A36 terhadap sifat mekanik”,penelitian yang di lakukannya adalah untuk mengetahui
seberapa pengaruh kuat arus listrik dan sudut kampuh v terhadap baja a36,hasil dari
analisa besaran sudut kampuh dengan dipadukan dengan kuat arus ditengah antara 70
ampere sampai 110 ampere, mempunyai kekuatan tarik terbesar yang mengunakan
sudut 70° nilai kekuatan tariknya sebesar 495.84 mpa dan untuk besaran sudut 90° nilai
kekuatan tariknya terendah yaitu sebesar 482.71 mpa. Dan sudut 50° nilai kekuatan
tarik 494.2 mpa
persamaan penelitian yang terdahulu dengan yang saya teliti adalah teletak pada
pengujian tarik dengan mengkombinasikan kampuh v dan teganag arus.perbedaanya
yaitu penelitian yang sebelumnya menggunakan bahan baja a36,variasi kampuh v 50º
,70º,90º dan variasi arus listrik 70 amper,90 amper dan 110 amper sedangkan
penelitian saya menggunakan bahan baja karbon renda st37-2 dengan variasi kampuh
U 70º,90º dan varisi arus tegangan 90 amper ,120 amper dan 140 amper

11
2.6 konseptual

Baja karbon rendah st 37-2

Kampuh U 70º Kampuh U 90º

Tegangan arus 90 amper,120 Tegangan arus 90 amper,


amper dan 140 amper 120 amper dan 140 amper

Pengelasan (SMAW)

Pengujian Tarik
BAB III

Gambar 2.4 Konseptual

12
BAB III
METODE PENELITIAN

3.1 Metode Penelitian


Metode penelitian menurut Suharso (2009:3), Penelitian kuantitatif merupakan
salah satu jenis kegiatan penelitian yang spesifikasinya adalah sistematis, terencana,
dan terstruktur dengan jelas sejak awal hingga pembuatan desain penelitian, baik
tentang tujuan penelitian, subjek penelitian, objek penelitian, sampel data, sumber data,
maupun metodologinya.
Sedangkan menurut Tanzeh (2009:99-100),penelitian kuantitatif adalah suatu
penelitian yang lebih banyak menggunakan logika hipotesis verifikasi yang dimulai
dengan berfikir deduktif untuk menurunkan hipotesis kemudian melakukan pengujian
di lapangan.
Dari kedua penelitian tersebut,dapat dikatakan metode penelitian kuantitatif
adalah salah satu jenis kegiatan penelitian yang spesifikasinya adalah sistemtis,
terencana dan terstruktur.penelitian ini lebih banyak menggunakan logika hipotesis
verifikasi yang harus berfikir deduktif, kemudian di lakukan langsung pengujian di
lapangan. Dengan demikian, penulis beranggapan bawah metode penelitian kuantitatif
sesuai dengan penelitian yang akan dilaksanakan oleh penulis.karena dalam penelitian
ini,penulis akan menterstrukturkan dengan jelas sejak awal hingga akhir penelitian

3.2 Tempat Dan Waktu Penelitian


Untuk melakukan penelitian ini, agar dapat menggetahui seberapa kuat
sambungan las terhadap uji tarik dilakukan di :
Bengkel teknik mesin universitas sriwijaya pada tanggal 22 mei 2020.

13
3.3 Bahan Dan Alat
3.3.1 Bahan
Bahan yang digunakan untuk penelitian ini adalah material baja karbon rendah
st 37 sebanyak 6 buah dan bahan pengisi Elektroda E 6013.
3.3.2 Alat
Peralatan-peralatan yang akan digunakan untuk penelitian ini harus
dipersiapkan terlebih dahulu sesuai dengan kebutuhannya. Berikut ini adalah peralatan
yang digunakan untuk penelitian.
1. Mesin las SMAW
2. Peralatan pengelasan
3. Penggaris
4. Jangka sorong
5. Bevel (pengukur sudut)
6. Kikir
7. Ampelas
8. Mesin gergaji dan perlengkapannya
9. Mesin frais vertikal dan perlengkapannya
10. Alat uji tarik: Universal Testing Machine “Controlab”

3.4 Spesifikasi Bahan Uji


Dalam pengujian kali ini akan menggunakan spesifikasi bahan uji sebagai
berukut:
Bahan :Baja Karbon Rendah St 37-2
Jenis bahan :Plat
Panjang benda :225 mm
Ketebalan benda :8 mm
Lebar benda :50 mm
Jumlah benda :6 buah

14
3.5 Prosedur Penelitian
3.5.1 Langkah Persiapan
agar penelitian berjalan dengan lancer harus di lakukan beberapa persiapan
yaitu :
1. mempersiapakan alat dan bahan yang akan digunakan
2. melakuakn pengecekan alat yang akan di gunakan
3. potong benda kerja menjadi 12 bagian yang nantinya menjadi 6 pasang
4. kemudian pembuatan kampuh v, 3 pasang benda kerja dengan sudut 700 dan
3 pasang lagi dengan sudut 900
5. lakukan lah 3 pengelasan dengan sudut kampuh v 700,dengan cara pengelasan
yang berbeda beda. Pengelasan benda kerja yang pertama dengan
menggunakan kuat arus 90 amper, benda kerja yang kedua menggunakan
kuat arus 120 amper dan benda kerja yang ketiga menggunakan 140 amper.
6.kemudian 3 benda kerja yang satunya dengan susut 900, juga di lakukan
pengelasan yang sama dengan menggunakan kuat arus 90 amper, benda
kerja yang kedua menggunakan kuat arus 120 amper dan benda kerja yang
ketiga menggunakan 140 amper.
7. bersihkan kotoran- kotoran las yang ada di benda kerja dengan palu torak

3.5.2 Langkah Pengujian


agar pengujian berjalan dengan lancer harus di lakukan beberapa persiapan
yaitu :
1. siapkan mesin uji tarik dan perlalatan yang dibutuhkan,kemudian jempitkan
benda kerja pada ragum uji tarik, yang sudah di ketahui penampangnya,
panjang awal dan ketebalan.
2. menyiapkan kertas millimeter blok dan meletakan kertas pada meja plotter
3. mengatur posisi 0 sebagai titik acuan awal dari gaya atau pembebanan.
4. memberi gaya atau pembebanan pada benda uji dengan menambahkan

15
Sedikit demi sedikit gaya atau beban dari tenaga pompa hingga benda uji
putus dan berada pada gaya atau beban yang maksimal.
5. gaya atau beban yang maksimal ditandai dengan putusnya benda uji terdapat
pada layar dan dicatat sebagai data.
6. hasil diagram terdapat pada kertas millimeter blok yang ada pada meja plotter
7. menghitung besarnya tegangan tarik,tegangan luluh dan regangan dari data
yang telah di dapatkan dengan menggunakan rumus sesuai dengan
persamaan yang sudah ada.

3.6 Teknik Pengumpulan Data


Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu dokumentasi dimana peneliti
hanya melakukan pengamatan, pengambikan data dan mengelola data tersebut yang
berupa poto dari hasil pengelasan dan proses pengujian tarik, hasil pengujian tarik
berupa bentuk grafik.

3.7 Instrumen Penelitian


Dalam penelitian ini instrument yang di gunakan dalam bentuk table yang akan
diisi dengan data yang di peroleh dari pengujian tarik yang telah di lakukan
peneliti,table akan dilihat sebagai berikut:

16
Table 3.1 pengujian sambungan las smaw dengan variasi kampuh dan kuat arus
tegangan pada pengujian tarik
Kuat arus Kampuh v 700 Kampuh v 900

90 amper

120 amper

140 amper

3.8 Teknik Analisis Data


Teknik analisis data yang digunakan pada penelitian ini adalah analisis
deskriptif dan dengan menghitung manual, metode deskriptif adalah metode penelitian
yang tidak dimaksudkan untuk menguji hipotesis tertentu hanya menggambarkan
tentang suatu variabel. Analisis deskriptif digunakan untuk melihat hasil penglasan,
perbandingan kuat arus pengelasan dan variasi kampuh terhadap uji tarik.data yang adi
peroleh akan ditampilan di dalam table dan grafik.

17
3.9 Diagram Alir Pelaksanaan Penelitian Gambar

mulai

Studi Literatur

Baja karbon rendah st 37

Pembuatan kampuh V tunggal dengan sudut 700 dan 900

Kuat arus 90 Kuat arus 120 Kuat arus 140


amper amper amper

Pengelasan SMAW

Pembuatan spesimen

Pengujian tarik

Data

Analisis data

Kesimpulan

Gambar 3.1 Diagram Alir

18
DAFTAR PUSTAKA

Susri mizhar, ivan hamonangan pandiangan,. (2014).pengaruh masukan panas


terhadap struktur mikro, kekerasan dan ketangguhan padapengelasan
shield metal arc welding (smaw) daripipa baja diameter 2,5 inchi. Jurnal
dinamis vol.ii,no.14, januari 2014 issn 0216-7492 :16 –21
Wiryosumarto, h. Dan okumura, t. Teknologi pengelasan logam. 2000. Jakarta, pt.
Pradya paramita,
Puguh suharso, metode penelitian kuantitatif untuk bisnis: pendekatan filosofi dan
praktis, (jakarta: pt indeks, 2009), hal. 3
Ahmad tanzeh, pengantar metode penelitian, (yogyakarta: teras, 2009), hal. 99-100

19

Anda mungkin juga menyukai