Anda di halaman 1dari 4

LAPORAN PEMBELAJARAN MATA KULIAH

MENULIS POPULER

Disusun oleh :

Nama : Mohamad Irvan Nasrullah (1201619022)

Kelas : 1 PB 1

PRODI PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA

FAKULTAS BAHASA DAN SENI

UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA

2020
1. Jelaskan yang dimaksud tulisan populer
Penulisan populer adalah tulisan untuk memberikan informasi atau wacana
sesuai dengan pemikiran dan perenungan dari penulis tidak harus berdasarkan
pada fakta-fakta empirik (penelitian), tidak harus mengikuti aturan
penggunaan tata bahasa yang berlaku di dunia akademik, menggunakan
istilah-istilah yang mudah dicerna dan populer dimasyarakat, namun logika
serta sistematika pemikiran harus tetap diperhatikan, agar pembaca dapat
menangkap pesan sesuai dengan yang ingin disampaikan (Wiyata,2008).

2. Jenis teks apa ynag termasuk dalam tulisan populer


Yaitu tulisan jurnalistik, tulisan jurnalistik dibagi dalam tiga kelompok besar,
yaitu berita (news), opini atau pandangan (views), karangan khas (feature),
dan sinopsis

3. Buatlah 2 contoh jenis teks tulisan populer :


Artikel
 Jangan Menyerah

 Dalam sisi tertentu, hidup adalah sebuah arena bagi kita untuk "bertarung"
agar dapat merebut kebahagiaan dalam berbagai wujud. Ketika kita bisa
menjadi pribadi yang tangguh dan tidak mudah menyerah, maka kemenangan
itu pasti akan menjadi milik kita.

Tidak ada sesuatu yang tidak membutuhkan perjuangan. Hidup sejatinya


mengajarkan manusia untuk bisa menjadi pribadi yang tangguh, karena
ketangguhan yang kita miliki akan membuka kesempatan kita untuk dapat
meraih sesuatu yang bernilai.
Tidak ada yang instan dalam hidup. Segala sesuatu yang ingin kita dapat harus
kita perjuangkan terlebih dahulu. Kita tidak akan mendapatkan apapun tanpa
disertai perjuangan yang berarti. Ketika kita terjatuh, maka kita harus bangun
dan kembali melangkah serta terus melangkah.
Sebagai manusia, kita tidak selalu bisa memiliki apa yang ingin kita miliki.
Namun, kita pasti akan mendapatkan yang lebih baik jika kita mau melakukan
yang terbaik. Melakukan yang terbaik bukan diluar kapasitas kita, tapi
melakukan yang terbaik sesuai dengan kapasitas kita. Terus berjuang, maka
segalanya pasti akan menjadi lebih baik.
Sinopsis

Kisah tentang kekuatan mimpi, dinamika persahabatan, ambisi, cara memaknai hidup dan
lainnya. Sebagai tetralogi, penyambung kisah novel pertama dengan novel kedua ini adalah tokoh
Ikal. Jika pada Laskar Pelangi, kisah yang diusung adalah kehidupak kesepuluh anak-anak Laskar
Pelangi, maka dalam Sang Pemimpi, Andrea membesut kisah persahabatan antara Ikal dan tokoh
sentral lainnya bernama Arai. Mimpi mereka dimulai dari desa kecil di Belitong dan mereka impikan
bermuara di Eropa, tepatnya di Perancis.
Kisah dalam novel ini dimulai dengan kehidupan tokoh ikal di Belitong pada saat ia masih
SMA. Ia bersama saudara jauhnya yakni Ikal menjalani masa SMA yang menyenangkan meski berat
sebab tuntutan ekonomi membuat mereka dewasa sebelum waktunya. Untuk tetap besekolah dan
hidup, keduanya bekerja sebagai kuli di sebuah pelabuhan ikan. Waktu kerja mereka dini hari
sehingga waktu sekolah tidak terganggu. Kegigihan mereka pada akhirnya terbayar saat mereka
dewasa kelak. Ikal sendiri berhasil mendapatkan gelar sarjana ekonomi dari Universitas Indonesia,
sementara Arai yang pada akhirnya kuliah di Kalimantan, menjadi seorang ahli biologi.
Selain Ikal dan Arai, ada tokoh sentral lain dalam novel Sang Pemimpi ini. Ia adalah
Jimbron. Ia sendiri adalah anak yatim piatu yang diceritakan diasuh oleh seseorang bernama
Geovanny. Ia berwajah bayi dengan tubuh gembur. Pemikirannya lurus, cenderung naïf dan polos.
Jimbron sangat menyukai kuda dan tahu seluk beluk hewan tangkas tersebut. Jimbron menjadi
perekat hubungan Ikal dan Arai, oleh sebab keluguannya, ia mudah disayangi dan mendapat
simpati. Persahabatan mereka juga tentang bagaimana melindungi Jimbron. Namun, selepas SMA,
ketiga sahabat ini berpisah. Mereka berbeda rute dan dipisahkan kota.
Ada banyak tokoh pembantu lainnya dalam cerita ini antara lain Pak Mustar, Pak Drs.
Julian Ichsan Balia, Nurmalala, Lakshmi, Taikong Hamim, Bang Zaitun dan masih banyak lagi lainnya.
Kesemua tokoh ini mewarnai dinamika perjuangan Arai juga Ikal meraih mimpi. Novel ini menarik
dengan bahasa yang tentu apik khas Andrea Hirata. Meski memang tak sefeonomenas Laskar
Pelangi, namun Sang Pemimpi ini seperti sebuah “penuntasan” dari apa yang dikosongkan Laskar
Pelangi. Sama seperti cerita tetralogi lainnya, saat Anda membaca buku pertama, maka seyogyanya
Anda juga menuntaskkan novel lanjutannya.
Novel ini sangat direkomendasikan bagi mereka yang mencintai mimpi. Ada banyak quote
membangun yang sederhana namun penuh kekuatan. Membaca Sang Pemimpi akan membuat
Anda berani menyongsong mimpi Anda sendiri. Ada satu quote yang cukup memorable dari buku
ini, yakni:

“Kita tak kan pernah mendahului nasib!” teriak Arai.


“Kita akan sekolah ke Prancis, menjelajahi Eropa sampai ke Afrika! Apa pun yang terjadi!”

Anda mungkin juga menyukai