Anda di halaman 1dari 3

Skenario pelayanan bimbingan kelompok

K : salam,doa,tanya apa kabar

Menyampaikan tujuan khusus, langkah-langkah kegiatan (sampaikan materi – diskusi), tugas dan
tanggung jawab (tugas pesdik memperhatikan dan menyimak dengan baik,serta memberikan
pendapat),kontrak layanan ( hari ini kita akan melaksanakan kegiatan bimbingan selama 15 menit).

Penjelasan topik, dan menanyakan sampai mana pemahaman mereka tentang topik.

Apakah sudah siap untuk dimulai?

ABC : siap bu

K : oke, kalau sudah siap kita mulai ya. Yang pertama, ada yang tau pengertian dari gaya belajar itu
sendiri apa?

ABC : tidak bu

K : jadi gaya belajar adalah suatu karakteristik kognitif, afektif dan perilaku psikomotoris, sebagai
indikator yang bertindak relatif stabil untuk pebelajar merasa saling berhubungan dan bereaksi
terhadap lingkungan belajar. Atau singkat nya, gaya belajar atau learning style adalah cara atau
bagaimana kamu menerima ilmu atau pengetahuan baru. Nah gaya belajar yang akan kita bahas
disini terus bagi menjadi 5 macam, yaitu gaya belajar visual, auditori , kinestetik, global,dan analitik.
Yang pertama gaya belajar visual, ada yang tau itu apa?

A : saya bu

K : ya A, silahkan

A : menurut saya gaya belajar visual itu belajar dengan cara melihat atau membaca bu

K : ya bisa dibilang begitu, gaya belajar ini mengandalkan indera penglihatan nya yang tajam dan
teliti untuk mempelajari sesuatu. Ciri-ciri nya seperti apa sih orang yang memiliki gaya belajar ini?

Bisa mengingat dengan lebih cepat dan kuat dengan melihat.

Tidak terganggu dengan suara- suara yang berisik.

Memiliki hobi membaca.

Suka melihat dan mendemonstrasikan sesuatu.

Memiliki ingatan yang kuat tentang bentuk, warna, dan pemahaman artistik.

Belajar dengan melihat dan mengamati pengajar.

Memiliki kemampuan menggambar dan mencatat sesuatu dengan detail.

Penjelasan sampai akhir diselingi tanya jawab seperti sebelumnya.

Nah sampai disini ada yang ingin ditanyakan?


B : saya mau tanya bu, apa mungkin orang punya 2 gaya belajar?

K : ya mungkin saja, kadang orang pandai dalam mengingat dengan cepat dan suka membaca
kemungkinan dia punya gaya belajar visual. Tetapi disisi lain, dia tidak bisa belajar dengan suasana
berisik dan mampu mengulang informasi meski hanya mendengar nya saja yang artinya dia mungkin
memiliki gaya belajar audotori. Apa penjelasan ibu dapat dipahami?

ABC : paham bu

K : oke, kalau begitu kita lanjut ke sesi diskusi ya. Ibu mau dengar pendapat kalian mengenai gaya
belajar kalian sendiri. Dan mengapa kalian yakin memiliki gaya belajar tersebut. Baik, siapa dulu yang
memulai?

A : saya bu, saya rasa saya memiliki gaya belajar visual karena -----

K : apakah kamu nyaman dengan gaya belajar itu?

A : nyaman bu, sejauh ini saya dapat mengikuti pelajaran dengan baik.

K : baik, kalau begitu tips dari ibu kamu harus membuat catatan2 untuk setiap poin pelajaran agar
memudahkan kamu untuk mengingat kembali apa yang telah kamu pelajari ya, kamu bisa
membuatnya dalam notebook kecil yang bisa dibawa kemana saja, atau menggunakan stiky notes
warna-warni agar tidak mudah bosan dalam belajar.

Oke, selanjutnya B,bagaimana dengan km?

B : kalau menurut saya, saya punya gaya belajar auditori bu, soalnya saya ---. Tapi kadang-kadang
saya suka membuat gerakan2 tangan saat saya belajar sesuatu bu.

K : kalau kamu merasa seperti itu, kamu bisa belajar lebih efektif dengan mendengar dan langsung
mempraktikkan apa yang kamu pelajari sebelumnya. Ibu yakin belajar kamu akan semakin maksimal
dengan cara tersebut.

B : begitu ya bu?

K : iya, kalau kamu C bagaimana?

C : kalau saya mungkin lebih ke arah kinestetik bu, soalnya ---

K : cara belajar kinestetik itu biasanya hanya fokus pada satu titik, kemudian melupakan bagian lain
yang ingin dituju, saran ibu kamu membuat jadwal terstruktur agar mengetahui dengan jelas target
utama dan tujuannya

selanjutnya ada yang ingin kalian tanyakan lagi?

ABC : tidak bu.

K : baik kalau begitu ibu akan menyimpulkan topik pada hari ini ya. Jadi gaya belajar adalah cara atau
bagaimana km menguasai sesuatu dengan berbagai metode. Baik secara audio, visual, kinestetik,
global ataupun analisis. Apapun gaya belajar kalian, diharapkan dapat memaksimalkan dengan tips-
tips yang tadi ibu berikan. Karena kalau kalian sudah mengetahui gaya belajar kalian dengan baik,
kalian dapat menutupi kekurangan gaya belajar tersebut dengan cara lainnya. Baik untuk pertemuan
kali ini mari kita akhiri. Dan untuk pertemuan selanjutnya kita laksanakan pada hari yang sama, yaitu
senin tanggal 13 mendatang ditempat dan jam yang sama ya. Baik, untuk ketua kelas silahkan
memimpin doa. ---- kalau ibu ada salah, ibu mohon maaf,ibu akhiri wassalam.

Anda mungkin juga menyukai