Anda di halaman 1dari 2

JAMINAN PRIBADI

Nomor : 84.
Pada hari ini, SENIN, tanggal sebelas APRIL seribu sembilan ratus sembilan puluh
tujuh (1141997).
Menghadap kepada saya, [•], Sarjana Hukum Notaris di Jakarta, dengan dihadiri oleh
saksisaksi yang saya, Notaris, kenal dan akan disebut pada bahagian akhir akta ini:
1. tuan [•]
2. nyonya [•]
menurut keterangan mereka bersama-sama adalah suami isteri
Para penghadap dikenal oleh saya, Notaris.
Para penghadap yang bertindak sebagaimana tersebut diatas menerangkan terlebih
dahulu sebagai berikut:
-bahwa perseroan terbatas PT. VICTORY OFFSET PRIMA, berkedudukan di Jakarta,
selanjutnya disebut : LESSEE, telah mengadakan perjanjian Financial Lease, tanggal
hari ini, Nomor 81, dibuat dihadapan saya, Notaris dengan perseroan terbatas PT.
MEDIASARANA MULTI FINANCE, berkedudukan di Jakarta, selanjutnya disebut : LESSOR,
-bahwa untuk perjanjian Financial Lease tersebut Lessor menghendaki jaminan
sebagaimana mestinya,
-bahwa dengan akta ini penghadap tersebut diatas, selanjutnya disebut : PENJAMIN
hendak memberikan jaminan sebagaimana akta ini,
-bahwa untuk lebih menjamin dipenuhinya segala kewajibankewajiban LESSEE terhadap
LESSOR secara tertib dan sempurna berdasarkan perjanjian Financial Lease yang tlah
dibuat tersebut, baik berupa perjanjian pokok maupun tambahan dan perubahannya,
maka PENJAMIN dengan ini mengikatkan diri sebagai Borgtocht dari LESSEE tersebut,
untuk dan atas penagihan yang pertama oleh LESSOR, bersedia membayar apa yang harus
dibayar oleh LESSEE kepada LESSOR karena adanya perjanjian Financial Lease antara
LESSEE dan LESSOR tersebut, baik berupa perjanjian pokok, denda dan biayabiaya
lainnya, selama jangka waktu pembayaran tersebut dalam perjanjian FinancialLease
dan/atau jangka waktu perpanjangannya dengan syaratsyarat apapun juga.
Selanjutnya pengikatan diri sebagai Borgtocht ini dilakukan dengan syaratsyarat dan
ketentuan ketentuan sebagai berikut :
Pasal 1.
PENJAMIN dengan ini menyatakan melepaskan hak-hak istimewanya yang diberikan
Undangundang kepada seorang pemberi borgtocht, yaitu :
a. Hak untuk meminta kepada LESSOR supaya harta dariLESSEE dipergunakan lebih
dahulu untuk membayar hutangnya,
b. Hak untuk meminta kepada LESSOR supaya membagi hutang tersebut antara LESSEE
dan PENJAMIN,
c. Hak-hak yang dapat membebaskan kewajiban para PENJAMIN/Pemberi Borgtocht
seperti yang tersebut didalam ketentuan pasalpasal 1430, 1847, 1831, 1837
dan 1849 Kitab UndangUndang Hukum Perdata.
Pasal 2.
LESSOR berhak untuk mengasuransikan apa yang dileasekan untuk nilai dan pada
perusahaan asuransi dan untuk waktu yang ditetapkan oleh LESSOR serta polis yang
bersangkutan harus ditulis diatas nama dan disimpan oleh LESSOR, sedangkan premi
asuransi harus dibayar oleh LESSEE.
Pasal 3.
1. Semua kuasakuasa yang diberikan dalam akta ini merupakan syarat mutlak yang
tidak dapat dipisahkan dari perjanjian Financial Lease yang telah atau akan
dibuat secara tersendiri tersebut, yang tanpa kuasa kuasa tersebut
perjanjian Financial Lease itu tidak akan dibuat.
2. Kuasa-kuasa tersebut selama perjanjian Financial Lease masih berlangsung
tidak dapat dicabut dan tidak akan berakhir oleh sebab dan dasar yang
mengakibatkan berakhirnya suatu kuasa, termasuk sebab-sebab yang termaktub
dalam pasal 1813 Kitab Undang Undang Hukum Perdata.
Pasal 4.
Semua biaya pembuatan akta ini, dipikul dan dibayar oleh LESSEE.
Pasal 5.
1. Jikalau karena perjanjian Financial Lease tersebut PENJAMIN menyerahkan
kepada LESSOR, dan LESSOR menerima penyerahan dari PENJAMIN atas dokumen-
dokumen berupa apapun dan untuk keperluan apapun yang menurut sifat,
peruntukannya dan kegunaannya dikembalikan kepada PENJAMIN, maka LESSOR
diwajibkan untuk :
a. menyimpan dokumen-dokumen tersebut sebaik baiknya,
b. bertanggung jawab sepenuhnya atas keselamatan dokumendokumen tersebut,
c. mengembalikan dokumendokumen tersebut kepada PENJAMIN seketika setelah
kewajiban tersebut lunas dan setelah LESSEE tidak lagi mempunyai
kewajiban apapun juga terhadap LESSOR.
2. Dengan penerimaan dokumendokumen tersebut oleh LESSOR, maka telah terbukti
oleh LESSOR telah menerima baik kewajiban tersebut.
Pasal 6.
Mengenai akta ini dan segala akibatnya penghadap menerangkan telah memilih tempat
kedudukan hukum yang umum dan tetap di Kantor Panitera Pengadilan Negeri Jakarta
Utara di Jakarta.
Akhirnya Hadir pula dihadapan saya, Notaris dan saksi-saksi yang akan disebut :
1. tuan LUDOVICUS LUTHFI RIDZAL,
2. tuan HADI NARENDRA,
Kedua-duanya bertempat tinggal di Jakarta, menurut keterangan mereka dalam hal ini
masing-masing bertindak dalam jabatannya berturut-turut sebagai Presiden Direktur
dan Direktur dari perseroan yang akan disebut, oleh karena itu sah mewakili
Direksi, dari dan sebagai demikian untuk dan atas nama perseroan terbatas PT.
MEDIASARANA MULTI FINANCE, berkedudukan di Jakarta, yang anggaran dasarnya telah
diumumkan dalam Berita Negara Republik Indonesia, masing masing : tanggal sembilan
belas Agustus seribu Sembilan ratus delapan puluh enam (19081986), Nomor
66,Tambahan Nomor 996, tanggal tujuh belas April seribu sembilan ratus sembilan
puluh (17041990), Nomor 31, Tambahan Nomor 1390, dan perubahannya dengan aktaakta :
tanggal enam Mei seribu sembilan ratus Sembilan puluh satu (06051991), Nomor 7,
dibuat dihadapan HELANA KUNTORO, Sarjana Hukum, Notaris di Jakarta, tanggal dua
puluh Oktober seribu sembilan ratus sembilan puluh tiga (20101993), Nomor 76,
dibuat dihadapan Haji ABU JUSUF, Sarjana Hukum, Notaris di Jakarta, tanggal
sembilan belas September seribu sembilan ratus sembilan puluh empat (19091994),
Nomor 62, dibuat dihadapan Notaris yang sama, dan telah memperoleh pengesahan dari
Menteri Kehakiman Republik Indonesia, tanggal dua puluh Januari seribu sembilan
ratus sembilan puluh lima (20011995), Nomor C2853.HT.01.04.Th'95, tanggal dua puluh
delapan Desember seribu sembilan ratus sembilan puluh empat (20121994), Nomor 164,
tanggal lima belas Maret seribu sembilan ratus sembilan puluh lima (15031995),
Nomor 18, tanggal sembilan Juni seribu sembilan ratus sembilan puluh lima
(09061995), Nomor 21, tanggal dua belas Juli seribu sembilan ratus sembilan puluh
enam (12071996), Nomor 62, kesemuanya dibuat dihadapan Notaris yang sama, dan saya,
Notaris kenal.
Para penghadap mana dengan ini menerangkan dan menyatakan telah mengetahui dan
menerima pemberian jaminan sebagaimana tersebut dalam akta ini.
-----------------------------------DEMIKIAN AKTA INI-------------------------------

Anda mungkin juga menyukai