Anda di halaman 1dari 3

TUGAS KEPERAWATAN MEDIKAL II

Soal Kasus Konsep Perawatan Kolostomi

oleh :
Kelompok 4
Putri Sado Sri Rahayu Kadir
Rifaldi Syaputra Arsyad Sulistia Hamka Genti
Rosella Oktaviani Saleh Suriyati Adam
Sintia Yahya Wertina Sy. Husain
Soraya Lamusu

JURUSAN KEPERAWATAN
PRODI D III KEPERAWATAN
POLITEKNIK KESEHATAN KEMENKES GORONTALO
T.A 2020-2020
1. Seorang remaja perempuan 19 tahun di rawat di ruang bedah sebuah rumah sakit dengan
kolostomi. Saat sedang melakukan perawatan kolostomi anda membuka colostomi bag
dan meletakannya di dalam piala ginjal. Apakah tindakan yang selanjutnya anda lakukan
setelah tindakan di atas?
a. Meletakkan piala ginjal di dekat pasien
b. Melakukan observasi terhadap kulit stoma
c. Mengeringkan kulit sekitarnya dengan kasa
d. Membersihkan kolostomi dan kulit sekitarnya
e. Menyesuaikan colostomi dengan lubang colostomi bag

2. Seorang laki-laki berusia 50 tahun dilakukan kolostomi 3 hari yang lalu. Seorang
perawat melaksanakan perawatan luka dengan mengirigasi luka kolostomi. Pada saat
tindakan irigasi, klien tiba-tiba mengeluh kram sekali pada daerah tersebut. apakah
tindakan yang harus segera dilakukan ?
a. Menghentikan tindakan irigasi
b. Mempercepat aliran cairan irigasi
c. Memperlambat aliran cairan irigasi
d. Meminta klien untuk menahan napas sebentar
e. Memberitahu klien bahwa kram akan mereda dan normal

3. Klien dengan kolostomi baru yang dibuat dua hari yang lalu mulai flastus berbau busuk
dari stoma.Apa interpretasi perawat yang benar?
a. Hal normal,kejadian yang di harapkan
b. Klien mengalami gejala awal iskemia usus
c. NGT klien seharusnya tidak boleh di cabut
d. Hal ini menunjukan persiapan preoperasi usus yang tdk adekuat
e. Hal ini menujukan hiperperistaltik pada saluran cerna

4. Seorang perempuan usia 39 tahun dirawat di ruang bedah post op pembuatan kolostomi
hari ke-4.keluhan utama pasien mengatakan gatal pada area sekitar stoma selama 2
hari.hasil pemeriksaan fisik stoma tampak kemerahan,lecet.kantong kolostomi pasien
mudah lepas,dan ukuran stoma kurang lebih 45mm.
Berapakah ukuran kantong kolostomi yang tepat yang harus di siapkan perawat?
a. 1-2mm dari ukuran stoma
b. 2-5mm dari ukuran stoma
c. 1-5mm dari ukuran stoma
d. 1-2cm dri ukuran stoma
e. 2-5cm dri ukuran stoma
5. Seorang laki - laki usia 45 tahun di rawat di RS dengan kanker kolon. Pasien mengeluh
adanya rembesan dari kantong stoma setelah 30 menit dilakukan perawatan kolostomi.
Apakah tindakan perawat yang tepat pada pasien ?
a. Membetulkan kantong kolostomi dengan meregangkan kulit sekitar kolostomi
b. Membuka kantong kolostomi dan menganti dengan yang baru
c. Menutup rembesan dengan kassa steril
d. Memperbaiki posisi tubuh pasien
e. Melipat kantong kolostom

Anda mungkin juga menyukai