Anda di halaman 1dari 11

MAKALAH PROYEK PEMBUATAN PRODUK

SEREALIA
MIE HIJAU SAWI

Disusun Oleh:
Nama : Khoirul Ardian Syah
Kelas : XII APHP 3
No. Abs : 16

PROGRAM KEAHLIHAN
AGRIBISNIS PENGOLAHAN HASIL PERTANIAN
SMK NEGERI 1 KEDUNG
JEPARA
2020
1. Tujuan
Tujuan pembuatan mie basah yaitu untuk mengetahiu proses pengolahan mie
basah sebagai diversifikasi produk olahan yang dapat menambah nilai
ekonomis.

>DATA PENGAMATAN

KETERANGAN. HASIL.

~Basis. ~500 gram

~Bahan utama. ~Tepung terigu

~Bahan tambahan. ~>garam

~>telur

~>sawi

~>air

~>Minyak goreng

~Berat produk. ~650 grm

~Organoleptik

*Warna. ~ hijau muda

*Rasa. ~ pas ( gurih)

*Tekstur. ~kenyal pas

*Aroma. ~ aroma sawi yang khas

>PEMBAHASAN

Fungsi perlakuan pada pembuatan mie basah diantaranya


pencampuran,dilakukan untuk mencampurkan semua bahan hingga
kalis.Pencucian dengan air bersih berfungsi untuk membersihkan bahan dari
kotoran.Penimbangan bersungsi untuk menimbang semua bahan-bahan yang
akan digunakan untuk pembuatan mie.Blancing berfungsi untuk
menginaktifkan enzim yang berperan dalam proses kerusakan bahan
pangan,dapat memperbaiki tekstur bahan,memperbaiki warna,mengurangi
jumlah mikroorganisme dan dapat mempermudah proses pengolahan
selanjutnya.penipisan dan pembaluran dilakukan untuk mempermudah
pembuatan untaian dan membuat adonan tidak lengket.Pembuatan untaian
dilakukan untuk membuat untaian dan membentuk untaian-untaian mie yang
selanjutnya direbus untuk mematangkannya.Penirisan dilakukan
mengeluarkan sebagian air atau tirisan air.Glazzing dilakukan untuk membuat
mie tidak saling menempel dan diperoleh mie yang terlihat mengkilat dan
bertekstur lentur.

Glazzing adalah proses yang dilakukan dengan menambahkan minyak nabati


pada mie yang telah matang yang fungsinya agar mie tidak saling menempel
diperoleh mie yang terlihat mengkilat dan bertekstur lembut.

Mie basah adalah mie yang mengalami proses perebusan air mendidih
setelah tahap pemotongan dan sebelum di pasarkan.kadar air dapat mencapai
52% sehingga daya serapnya relatif singkat (40 jam pada suhu kamar).Di
indonesia mie basah lebih dikenal dengan istilah mie kuning atau mie bakso.

Perubahan fisik yang terjadi selama proses pembuatan mie basah


diantaranya terjadi perubahan warna,bentuk,tekstur,dan volume.Bahan-bahan
yang berbeda-beda jenis dan bentuknya dicampurkan menjadi satu adonan
yang kalis.Padat dan elastis padahal sifat asli masing-masing bahan tidak
kompak ada yang cair,padat,dll.Pada saat penipisan terjadi perubahan fisik
yang asalnya padat dan tebal menjadi tipis.Pada saat pembentukan untaian
terjadi perubahan fisik dari yang awalnya menyatu menjadi terpisah sebagai
untaian-untaian.Pada saat glazzing tekstur mie yang kenyal dan
kenampakannya berubah menjadi mengkilat dan lebih menarik.

Perubahan kimia yang terjadi pada proses pembuatan mie basah yaitu disaat
pencampuran dengan penambahan soda kue dimana soda kue mengeluarkan
gas (CO²) sehingga adonan akan mengembang.

Perubahan biologis yang terjadi pada pembuatan mie yaitu pada saat
blansing sayuran dimana jumlah mikroorganisme akan berkurang dan terjadi
inaktivasi enzim.

Proses pengemasan dan penyimpanan dimana jika pada saat pengemasan


tidak menggunakan pengemas yang hermetis (kedap udara) rentan sekali
dalam terkontaminasi oleh mikroorganisme dan penyimpanan produk yang
disembarang tempat akan menyebabkan perubahan fisik akibat kontak
langsung dengan lingkungan sekitar.

2. Pengertian produk
Mie adalah produk pangan yang terbuat dari terigu dengan atau tanpa
penambahan bahan pangan lain dan bahan tambahan pangan yang diizinkan,
berbentuk khas mie. Sekitar empat puluh persen konsumsi gandum di Asia adalah mie
(Hoseney, 1998).
Resep mie hijau

Bahan-bahan
1. 500 gr Tepung terigu protein tinggi
2. 2 butir telur kocok lepas
3. 100 gr sawi
4. 200 ml air
5. ½ sdt garam
6. Tepung kanji secukupnya ( taburan supaya tidak lengket)

Langkah langkah
1. Siapkan semua alat dan bahan.
2. Potong sawi kecil kecil supaya mudah di blender.
3. Blender sawi dengan di tambahkan 200 ml air, blender sampai halus.
4. Saring sari sawi ambil 150 ml.
5. Masukkan tepung terigu, garam, telur, air sawi, aduk hingga rata.
6. Uleni dengan menggunakan tangan hingga sedikit kalis.
7. Diamkan adonan selama 20 menit.
8. Potong adonan menjadi beberapa bagian, gilis sampai halus.
9. Potong memanjang, lakukan sampai adonan habis.
10. Rebus air sampai mendidih tambahkan 1 Sdm minyak.
11. Kemudian rebus sampai benar-benar matang.
12. Tiriskan, mie hijau siap di olah menjadi berbagai macam produk.
 Gambar Bahan
Sumber Dokumen pribadi 2020

 Gambar proses pembuatan


Sumber Dokumen pribadi 2020
Sumber Dokumen pribadi 2020
Sumber Dokumen pribadi 2020
 Gambar Produk

Sumber Dokumen pribadi 2020


 Foto Konsumsi

Sumber Dokumen pribadi 2020

Anda mungkin juga menyukai