Anda di halaman 1dari 3

SEPAK BOLA

Sepak bola adalah suatu permainan yang dilakukan dengan cara


menendang bola dilakukan oleh pemain, dengan sasaran gawang dan
bertujuan memasukan bola ke gawang lawan serta mempertahankan agar
bola tidak masuk ke gawang sendiri.
Teknik Dasar Permainan Sepak Bola:

Teknik menendang bola;


Yaitu teknik menyentuh atau mendorong bola menggunakan kaki. Teknik
ini merupakan faktor yang dominan dalam permainan sepak bola. Teknik
menendang bola dapat di bagi menjadi beberapa bagian:

1. Teknik menendang bola menggunakan kaki bagian dalam.


2. Teknik menendang bola menggunakan kaki bagian luar.
3. Teknik menendang bola menggunakan kaki bagian punggung

Teknik Menghentikan Bola


Yaitu sikap dan gerakan untuk menahan atau menghentikan bola yang
datang ke arah kita. Teknik menghentikan bola ada beberapa macam yaitu:

1. Teknik menghentikan bola menggunakan kaki bagian dalam.


2. Teknik menghentikan bola menggunakan kaki bagian luar.
3. Teknik menghentikan bola menggunakan kaki bagian punggung
4. Teknik menghentikan bola menggunakan kaki bagian telapak/sol sepatu
5. Teknik menghentikan bola menggunakan kaki bagian paha
6. Teknik menghentikan bola menggunakan dada dan perut.
7. Teknik menghentikan bola menggunakan kepala..

Teknik Menggiring Bola


Menggiring bola yaitu, mendorong bola atau menentang bola ke depan
secara pelan dengan variasi ke samping sambil berlari sehingga bola
bergulir di tanah dan tetap dalam penguasaan pemain.
Teknik menggiring bola dapat dilakukan dengan kaki bagian dalam, kaki
bagian luar, dan kaki bagian punggung baik menggunakan kaki kanan, kaki
kiri, atau kaki kanan dan kiri secara bergantian.

Teknik Menyundul Bola


Menyundul bola adalah gerakan mendorong bola menggunakan kepala
khususnya bagian dahi, gerakan ini dilakukan jika bola berada di udara
atau melayang. Berikut ini contoh gambar pemaian sedang melakukan
menyundul bola.

BOLA BASKET
Bola basket adalah olahraga yang dimainkan secara tim yang terdiri atas
dua tim yang masing-masing tim terdiri dari lima orang yang saling
bertanding mencetak poin dengan memasukkan bola ke dalam keranjang
lawan.

Bentuk lapangan bola basket persegi panjang dengan dua standar ukuran,
yakni panjang 28,5 meter dan lebar 15 meter untuk standar National
Basketball Association dan panjang 26 meter dan lebar 14 meter untuk
standar Federasi Bola Basket Internasional. Tiga buah lingkaran yang
terdapat di dalam lapangan basket memiliki panjang jari-jari yaitu 1,80
meter. Jumlah pemain sebanyak 5 orang dalam satu regu dengan cadangan
5 orang. Sedangkan jumlah wasit adalah 2 orang. Wasit 1 disebut Referee
sedangkan wasit 2 disebut Umpire.

Teknik Dasar Permainan Bola Basket

-Passing dan Catching

Passing berarti mengoper, sedangkan catching artinya menangkap. Setiap


pemula harus belajar mengenai cara mengoper dan menangkap bola
dengan temannya. Ingat, kemampuan mengoper dan menangkap harus
sama baiknya, tidak boleh hanya mahir sebagian. Dalam passing terdapat
beberapa teknik antara lain :

a. Chest pass (operan setinggi dada)

Operan ini dimulai dari memegang bola di depan dada, kemudian bola
dilempar lurus dengan telapak tangan ke arah luar.

b. Bounce pass (operan pantul)

Sama dengan chest pass, bedanya hanya lemparan diarahkan ke lantai,


usahakan titik pantulnya berada di 3/4 jarak dari pengoper bola.

c. Overhead pass (operan diatas kepala)

Operan dilakukan dengan kedua tangan berada di atas. Penerima bola juga
menangkap dengan posisi tangan di atas.

-Dribbling (menggiring bola)

Prinsip dalam mengajarkan teknik dribble antara lain:

1. Kontrol pada jari-jari tangan


2. Mempertahankan tubuh tetap rendah
3. Kepala tegak
4. Melatih kedua tangan agar sama-sama memiliki dribble yang bagus
5. Lindungi bola (protect the ball)

Macam-macam dribble :
1. teknik dasar permainan bola basket Change of pace dribble
2. Low or control dribble
3. High or speed dribble
4. Crossover dribble
5. Behind the back dribble
6. Between the legs dribble
7. Spin dribble

-Shooting (menembak bola ke arah keranjang)

-Lay-up shoot dikenal juga sebagai “tembakan melayang”, yaitu suatu


teknik memasukan bola basket ke dalam jaring yang di lakukan dengan
tangan kanan maupun tangan kiri.

-Jump shoot sering dilakukan saat pemain menyerang tidak bisa mendekati
keranjang. Tembakan ini sangat sulit dihalangi karena dilakukan pada titik
tertinggi lompatan vertical penembak.

-Pivot adalah gerakan memutar badan dengan menggunakan salah satu


kaki sebagai poros putaran (setelah kita menerima bola).

Bola Voli
Service
adalah tehnik pada olah raga bola voli dimana pemain berdiri di belakang
garis belakang lapangan, melemparkan atau mendorong bola ke udara atau
atas, kemudian memukul bola tersebut mengarah pada daerah lawan.

Passing
Passing adalah mengoperkan bola kepada teman sendiri dalam satu regu
dengan suatu teknik tertentu, sebagai langkah awal untuk menyusun pola
serangan kepada regu lawan.

Smash/Spike
Attack atau yang lebih familiar dinamakan spike/smash, adalah sebuah
tehnik pukulan atau serangan yang bertujuan bola dapat mendarat di area
lawan, tanpa bisa di block (di tahan) tentunya menambah nilai.

Block
Pertahanan atau tehnik block dilakukan dengan menahan serangan lawan
agar bola yang di spike oleh pemain dari tim lawan tidak mampu
menyeberangi net dan tetap berada di area lawan.

Anda mungkin juga menyukai