Anda di halaman 1dari 12

PENGERTIAN NEGARA DAN UNSUR-UNSUR NEGARA

RIANSYAH FAKHIRATUNNISA
20/460634/TP/12844
PENGERTIAN
NEGARA
Menurut O. Hood Phillips, dkk. Negara atau state
adalah masyarakat politik independen yang menempati
wilayah tertentu, dan yang anggotanya bersatu dengan tujuan
untuk menghadapi tantangan atau kekuatan dari luar dan
mempertahankan tatanan internal.

(Asshiddiqie, 2010: 9).


Menurut Wirjono Prodjodikoro (1983:2), negara adalah
suatu organisasi di antara kelompok atau beberapa kelompok
manusia yang bersama-sama mendiami suatu wilayah
tertentu dengan mengakui adanya suatu pemerintahan yang
mengurus tata tertib dan keselamatan sekelompok atau
beberapa kelompok manusia tadi.
Menurut Hans Kelsen dalam bukunya General Theory
of Law and State, Hans memandang negara sebagai entitas
yuridis (state as a juristic entity) dan negara sebagai
masyarakat yang terorganisasikan secara politis (politically
organized society).

(Asshiddiqie, 2010: 10)


Singkatnya, negara adalah organisasi masyarakat
yang berada di wilayah tertentu dan memiliki
pemerintahan yang berdaulat sebagai pengatur
kehidupan masyarakat tersebut.
UNSUR-UNSUR
NEGARA
Unsur Konstitutif
1. Rakyat
Rakyat adalah semua orang yang menghuni suatu negara. Rakyat
terdiri dari penduduk, bukan penduduk, warga negara dan bukan
warga negara. Penduduk ialah semua orang yang menetap disebuah
wilayah tertentu. Sedangkan yang tidak menetap, disebut bukan
penduduk. Warga negara adalah orang yang dinyatakan secara
hukum tertentu sebagai anggota dari negara. Bukan warga negara
adalah orang yang secara hukum tidak menjadi anggota negara yang
bersangkutan, tetapi tunduk pada pemerintahan negaranya.
Unsur Konstitutif

2. Wilayah dengan Batas-Batas Tertentu


Wilayah suatu negara pada umumnya meliputi wilayah darat,
wilayah laut, dan wilayah udara. Wilayah tertentu ialah batas
wilayah dimana kekuasaan negara itu tidak berlaku diluar batas
wilayahnya karena bisa menimbulkan sengketa internasional,
tetapi sebagai pengecualian ada yang disebut daerah
ekstrateritorial yang artinya kekuasaan negara dapat berlaku
diluar daerah kekuasaannya.
Unsur Konstitutif

3. Pemerintah yang Berdaulat


Pemerintah merupakan lembaga atau badan publik yang
bertugas mewujudkan tujuan negara. Pemerintah yang
berdaulat artinya pemerintah yang mempunyai kekuasaan
tertinggi, kekuasaan yang tidak berada di bawah kekuasaan
lainnya.
Unsur Deklaratif

4. Pengakuan dari Negara Lain


Pengakuan dari negara lain ditunjukkan dengan kesanggupan
untuk berhubungan dengan negara lain yakni melakukan
hubungan-hubungan dengan negara lain dalam bidang
ekonomi, pendidikan, kebudayaan, politik, dan sebagainya. Jika
sebuah negara sudah mampu menyanggupi hal tersebut, maka
dapat dikatakan bahwa negara memiliki kedaulatan yang utuh
TERIMA KASIH

Anda mungkin juga menyukai