Anda di halaman 1dari 2

TEKNIK-TEKNIK BELAJAR

a. Teknik Pomodoro
 
Kalau kamu termasuk orang yang suka belajar sendiri, teknik Pomodoro  cocok buat
kamu. Pomodoro adalah sebuah teknik belajar berdasarkan time management  yang
diciptakan oleh Francesco Cirillo pada akhir tahun 1980. Francesco menemukan teknik
ini ketika ia susah fokus belajar, dan akhirnya ia sadar bahwa ia harus belajar dengan
interval waktu tertentu dan diberikan jeda istirahat supaya ia tetap fresh selama belajar. 
Ketika kamu menerapkan teknik Pomodoro, kamu jangan fokus terhadap waktu ya. Santai
dan jangan panik kalau topik yang sedang kamu pelajari memakan waktu cukup lama
untuk dipahami. Inti dari teknik Pomodoro bukan pada seberapa cepat kamu
menyelesaikan topik atau tugas dalam satu interval waktu, namun pada pemberian jeda
istirahatnya. Teknik seperti ini disebut dengan spaced learning , yang lebih efektif untuk
memasukkan konsep dan materi belajar ke otak.
 
b. Teknik Feynman
 
Teknik Feynman adalah teknik belajar dengan seolah-olah mengajarkannya pada orang
lain dengan cara yang sederhana dan mudah dipahami. Teknik ini diciptakan oleh
fisikiawan terkenal, Richard Philip Feynman , dan pertama kali dikenalkan dalam buku
biography “Genius: The Life and Science of Richard Feynman ” yang ditulis oleh James
Gleick  pada tahun 1993.
 
3. Teknik belajar SQ3R

SQ3R merupakan singkatan dari survey, question, read, recite, review. Pada poin survey, Anda
sebaiknya tidak membaca keseluruhan materi. Yang perlu dilakukan adalah membaca dengan
metode skimming. 

Bacalah pada bab pertama lalu buat catatan pada judul, gambar, atau bagian-bagian yang
menonjol. Buat pertanyaan atau question yang berhubungan dengan bab yang dipelajari. Setelah
menyusun pertanyaan, mulailah untuk membaca (read) keseluruhan buku. 

Setelah membaca, buatlah ringkasan materi. Kemudian, recite atau membaca ulang ringkasan


tersebut. Terakhir, review atau ulas kembali materi yang Anda pelajari. 
SQ3R merupakan singkatan dari Survey, Question, Read, Recite, dan Review. Teknik ini
dianggap efektif untuk Grameds dalam mempelajari buku teks. Coba kita simak langkah-
langkahnya yuk!

 Survey, pada langkah ini dilakukan penelaahan secara sepintas terhadap seluruh teks.
Tujuannya untuk memperoleh gambaran umum dari isi yang terkandung dalam atau materi
tersebut.
 Question, Menyusun pertanyaan yang sungkat dan relevan dengan bagian teks yang
sudah ditandai pada langkah pertama tadi.
 Read, pada langkah ini tugas kita adalah membaca secara aktif untuk mencari jawaban
atas pertanyaan yang suda disusun. Saat membaca, difokuskan pada paragraph yang
diperkirakan mengandung jawaban yang sesuai dengan pertanyaan.
 Recite, menyebutkan kembali jawaban dari pertanyaan yang telah disusun. Pada langkah
ini, sebisa mungkin tidak melihat jawaban yang tertulis pada catatannya. Jika pertanyaan
tersebut tidak terjawab, maka lanjutkan ke pertanyaan berikutnya dan diulang hingga semua
pertanyaan terjawab.
 Review, ini merupakan langkah terakhir dengan melakukan peninjauan ulang dari semua
pertanyaan dan jawaban hingga memperoleh kesimpulan.

Anda mungkin juga menyukai