Anda di halaman 1dari 2

5 Kriteria Media Pembelajaran PPKn yang Inovatif untuk saat ini.

1. Media pembelajaran harus sesuai dengan perkembangan teknologi informasi untuk


mendukung pembelajaran siswa menjadi efektif dan efisien. Dengan menggunakan
teknologi informasi akan memberikan nilai tambah dalam proses pembelajaran, hal ini
berkaitan dengan semakin tingginya kebutuhan informasi ilmu pengetahuan dan
teknologi yang tidak semuanya diperoleh dalam lingkungan sekolah.
2. Media pembelajaran harus terjangkau oleh kemampuan belajar siswa, media
pembelajaran sangat berperan untuk keberhasilan proses pembelajaran. Media
pembelajaran yang dipilih tidaklah harus mahal. Pemanfaatan lingkungan dan sesuatu
yang sederhana namun secara tepat guna akan lebih efektif dibandingkan media
pembelajaran yang mahal dan rumit. Simpel dan mudah dalam penggunaan, harga
terjangkau dan dapat bertahan lama serta dapat digunakan secara terus menerus patut
menjadi salah satu pertimbangan utama dalam memilih media pembelajaran
3. Media pembelajaran harus mampu menarik minat dan perhatian siswa. Media
pembelajaran harus dibuat menarik agar siswa tidak mudah bosan dalam kegiatan
pembelajaran, media pembelajaran yang menarik dapat menambah semangat dan
motivasi belajar siswa yang diharapkan materi yang didapatkan dapat tersampaikan
dengan baik dan guru pun dapat menyampaikan materi dengan optimal.
4. Media pembelajaran harus mampu membuat siswa berfikir kritis, dengan merangsang
perkembangan kemajuan berfikir siswa untuk menyelesaikan masalah yang dihadapi
dengan tepat. Media pembelajaran inovatif akan membuat siswa berfikir kritis dalam
menghadapi masalah.
5. Media pembelajaran harus fleksibel dan berkualitas, media pembelajaran dapat
dirangsang sedemikian rupa sehingga siswa dapat melakukan kegiatan belajar dengan
lebih leluasa dimanapun dan kapanpun tanpa tergantung oleh guru. Dengan media
pembelajaran yang berkualitas juga dapat membangkitkan motivasi belajar dan dapat
membantu siswa menyerap materi lebih dalam dan utuh. dengan begitu media
pembelajaran yang berkualitas akan menjadikan media pembelajaran yang efektif
digunakan dan tidak sia-sia jika diterapkan.
Dengan demikian jika dalam pembelajaran PPKn guru mampu memilih media yang tepat
sesuai dengan karakteristik media pembelajaran PPKn maka tujuan pembelajaran akan
tercapai baik dalam aspek kognitif, afektif, maupun aspek psikomotorik. Pemilihan media
pembelajaran yang akan digunakan dalam pembelajaran tersebut akan menghasilkan atau
menemukan media pembelajaran yang berkualitas dan sesuai atau tepat digunakan untuk
masing-masing materi pembelajaran. Media pembelajaran yang dipilih juga mampu dengan
mudah membantu guru menyampaikan materi kepada siswa, siswa juga dapat lebih mudah
menerima dan memahami materi pembelajaran dengan bantuan media pembelajaran.

Anda mungkin juga menyukai