Anda di halaman 1dari 9

Pilihlah salah satu jawaban yang benar dengan memberi tanda silang (X) pada huruf A, B, C, dan D!

Indonesia berada dalam status darurat narkoba. Menurut data yang dirilis Badan Narkotika Nasional
(BNN) ada lebih dari lima juga pencandu narkoba di negeri ini. Angka yang memprihatinkan. Terlebih
mayoritas pengguna narkoba di Indonesia adalah remaja.

1. Pernyataan yang sesuai untuk teks berita diatas adalah….

Indonesia adalah negara yang mayoritas penduduknya mengonsumsi narkoba.

Narkoba adalah sesuatu yang biasa bagi warga Indonesia.

Mayoritas pengguna narkoba di Indonesia adalah remaja

Pencandu narkoba di Indonesia mencapai seratus juta jiwa

Jawaban : C

2. Teks berita diatas dimulai dengan unsur berita….

siapa

apa

kapan

bagaimana

Jawaban : B

Bacalah teks berita berikut ini !

Tanah longsor di bulan Maret 2016 dengan nilai kerugian hampir seratus miliar rupiah menjadi bahan
perdebatan di antara para warga. Pemerintah kota menyalahkan alam, sementara warga menilai
sebagai kesalahan pemerintah kota dalam menjaga lingkungan dan tata ruang kota.

3. Siapa yang diberitakan dalam teks berita diatas …

warga korban tanah longsor

nilai kerugian akibat longsor

bencana alam tanah longsor

tanah longsor dibulan maret 2016


Jawaban : A

4. Kapan peristiwa tersebut terjadi?

Tahun 2016

Warga masyarakat

Pemerintah kota

tanah longsor

Jawaban : A

5. Unsur yang tidak terdapat dalam teks berita di atas adalah …

siapa

kapan

dimana

mengapa

Jawaban : C

Pertambahan penduduk dan perekembangan industri di wilayah perkotaan memengaruhi permintaan


lahan yang kian meningkat. Disisi lain, diperlukan lahan kosong yang dapat dimanfaatkan sebagai
daerah resapan untuk menghindari banjir serta penyediaan hutan kota. Hal ini menyebabkan
ketidakseimbangan antara luas lahan tersisa dengan kebutuhan. Dengan demikian, kesejahteraan
masyarakat akan sulit tercapai.

6. Simpulan teks berita tersebut adalah …

Kesejahteraan masyarakat sulit tercapai apabila pemerintah tidak hendak memenuhi kebutuhan
terhadapa lahan.

Ketidakseimbangan persediaan dan kebutuhan lahan menyebabkan ketimpangan sosial masyarakat


diwilayah perkotaan.

Kesejahteraan masyarakat dipengaruhi keseimbangan persediaan lahan dengan kebutuhan lahan


diberbagai sektor
Kebutuhan lahan dalam sektor kependudukan dan industri semakin mempersempit persediaan lahan
dalam sektor pertanian.

Jawaban : B

7. Cuplikan berita diatas termasuk ke dalam bagian …

orientasi

ekor berita

peristiwa

Sumber berita

Jawaban : C

8. Teks berita sebaiknya ditulis secara …

panjang, lebar, dan jelas

jelas dan singkat

Padat dan singkat

jelas, padat, dan singkat

Jawaban : D

9. Teks yang berisi pemberitahuan mengenai barang atau jasa yang ditawakan disebut...

Teks iklan

Teks cerita sejarah

Teks dokumenter

Teks berita

Jawaban: A
10. Berikut ini yang merupakan struktur teks iklan adalah...

Headline- subheadline- body teks

Judul- lead- dateline

Pembuka- isi- penutup

Klasifikasi- deskripsi

Jawaban: A

11. Berikut ini yang bukan merupakan kaidah teks iklan adalah...

Jujur/ objektif

Bersifat positif

Singkat dan jelas

Bersifat naratif

Jawaban: D

12. Berikut ini yang tidak termasuk stuktur dan kaidah teks iklan adalah...

Menggunakan judul

Penutup

Bahasa yang komunikatif

Menggunakan body copy

Jawaban: B

13. Aspek- aspek yang tidak perlu diungkapkan dalam penulisan teks iklan adalah...

Cara menjual produk yang ditawarkan

Harga produk

Nama produk
Kelebihan produk/ jasa yang ditawarkan

Jawaban: A

14. Berikut ini yang tidak termasuk jenis iklan adalah...

Penawaran berbaris atau kolom

Berita keluarga

Lowongan kerja

Jasa pengurusan STNK

Jawaban: B

15. Sebuah teks dapat digolongkan sebagai teks iklan apabila...

Berisi penawaran barang atau jasa

Berisi ajakan untuk melakukan sesuatu kepada pembaca atau pendengar

Berisi langkah- langkah melakukan sesuatu

Menceritakan peristiwa yang baru terjadi

Jawaban: A

16. Bacalah iklan berikut!

DIBUTUHKAN SEGERA

(1) Sales Supervisor (min. SMA, Pengalaman 2 th)

(2) Team Leader (min SMA, Pengalaman th)

(3) Driver (SIM B1, min. SMA, Pengalaman th)

(4) Wilayah Jabodetabek kirim lamaran

(5) PT. Indofood Sukses Makmur Tbk

(6) Jl. Meruya Ilir Utara 1-3 Kav. DKI Jakarta Barat.
Penjelasan kalimat (4) pada iklan tersebut adalah . . .

Iklan diterbitkan di wilayah Jabodetabek.

PT yang memerlukan karyawan berada di Jabodetabek

Iklan diperuntukkan kepada yang berdomisili di Jabodetabek

Cara mengirim lamaran ke Jabodetabek.

Jawaban : B

17. Bacalah iklan berikut!

Ingin bayi sehat!

POSYANDU aja

Solusi tepat balita Anda

Maksud iklan tersebut adalah

Ajaran mendirikan posyandu

Ajakan membantu posyandu

Ajakan membawa balita ke posyandu

Ajakan menyehatkan bayi/balita

Jawaban : C

18. Ini merupakan bagian akhir dari sebuah teks eksposisi yang berupa penguatan kembali atas
pendapat yang telah ditunjang oleh fakta-fakta dalam bagian argumentasi. Disebut apa struktur teks
eksposisi yang dimaksud ....

Pernyataan pendapat (tesis)

Argumentasi

Penegasan ulang

Fakta

Jawaban : C
19. Bacalah paragraf berikut!

Keunggulan obat tradisional, jika dibandingkan dengan obat modern, lebih aman, dan ekonomis.

Nomina dasar yang terdapat pada kalimat di atas adalah...

Keunggulan

Jamu

Obat

Tradisional

Jawaban : C

20. Pola paragraf yang topik utama terletak di akhir paragraf disebut…

Deduktif

Induktif

Campuran

Induktif-deduktif

Jawaban : B

21. Pola paragraf yang topik utama terletak di awal paragraf disebut…

Deduktif

Induktif

Campuran

Induktif-deduktif

Jawaban : A

22. Penyalahgunaan narkoba sangat berbahaya bagi kesehatan. Narkoba memiliki efek ketagihan.
Setiap jenis narkoba, memiliki efek yang berbeda-beda diantaranya adalah dapat menyebabkan detak
jantung yang lebih cepat dari normal bahkan banyak kasus orang yang menggunakan narkoba sampai
mengalami kematian karena overdosis.
Ide pokok paragraf di atas adalah…

Penyalahgunaan narkoba sangat berbahaya bagi kesehatan karena memiliki efek ketagiahan.

Penyalahgunaan narkoba berbaya bagi kesehatan.

Narkoba memiliki efek ketagihan

Setiap jenis narkoba memiliki efek yang berbeda-beda.

Jawaban : B

23. Suatu teks untuk mengusulkan pendapat pribadi mengenai suatu hal yang didalamnya terdapat
argumen-argumen untuk menegaskan atau memperkuat pendapat tersebut. Pernyataan di atas
merupakan pengertian dari....

teks narasi

teks argumentasi

teks persuasi

teks eksposisi

Jawaban : D

24. Semua orang dapat menyusun berita baik media elektronik maupun media cetak. Salah satu contoh
teks eksposisi dapat dilihat di....

telepon

koran

diskusi

seminar

Jawaban : B

25. Kegiatan menganalisis isi dari teks eksposisi ini dapat menggunakan struktur dan kaidah kebahasaan
dalam penyusunan teks eksposisi. Analisis teks eksposisi ini dapat dilakukan mulai dari mengukapkan
pembukaan....
Jawaban yang tepat untuk titik-titik di atas adalah....

tesis, vokal, dan penutup

analisis, argumen, dan penutup

tesis, argumen, dan penutup

tesis, rangkuman, dan penutup

Jawaban : C

Anda mungkin juga menyukai