Anda di halaman 1dari 16

KLIPING IKAN HIAS AIR TAWAR

Guru Pembimbing : LIYA

Disusun Oleh :
1. Ahmad Surya Dirja
2. Dea Fitria Mulyanita Sari
3. Eni Kurniawati
4. M.Arya Sena
5. Moch.Syukur .P.
6. Siti Istiana

SMAN 3 BOJONEGORO

JL.Monginsidi No.09 Telp.(0353)882180.Fax (0353)880075 E-mail:


sman3bojonegoro@yahoo.co.id

Tahun Pelajaran 2017/2018


KATA PENGANTAR
Segala puji dan rasa syukur penulis persembahkan kepada Allah SWT yang telah
memberikan rahmat dan hidayah - Nya ,sehingga penulis dapat menyelesaikan tugas yang
berjudul  “ KLIPING IKAN HIAS AIR TAWAR’’ ini.
Pada kesempatan ini tak lupa penulis ucapkan terimah kasih kepada kedua orang tua,
yang berjasa telah  besar dan penuh pengorbanan serta selalu berdo’a dalam memenuhi segala
kebutuhan ananda, sehingga penulis sekses dalam menuntut ilmu untuk kehidupan masa
depan yang lebih baik.
                        Dalam penyusunan tugas ini, penulis mohon maaf apabila terdapat kesalahan
dan kekurangan dalam penyusunannya, baik dalam penyajian data, bahasa maupun
sistematika pembahasannya. Penulis juga mengharpkan masukan atau kritikan maupun saran
yang bersifat membangun demi kesempurnaannya di masa yang akan datang.
           
Demikianlah yang dapat penulis sampaikan pada kesempatan ini Mudah-mudahan
dengan adanya karya tulsis ini sedikit banyaknya dapat membawa manfaat kepada kita
semua, dan juga dapat menjadi referensi bagi penelitian selanjutnya.
 
DAFTAR ISI
KATA PENGANTAR............................................................................................. 
DAFTAR ISI............................................................................................................. 
BAB I
PENDAHULUAN
1.1 Pengertian ikan............................................................................................................
1.2 Jenis ikan.....................................................................................................................
BAB II
PENUTUP
DAFTAR PUSTAKA.............................................................................................. 10
Bab 1

1.1 pengertian
Ikan hias air tawar adalah jenis ikan hias yang habitatnya di air tawar.[4] Pemeliharaan ikan
hias air tawar biasanya di akuarium atau di kolam tergantung pada tujuan pemeliharaan.[4]
Ikan yang dipelihara untuk kesenangan, biasanya ditempatkan di akuarium sedangkan ikan
yang dipelihara dengan tujuan mendapat keuntungan dari hasil budidaya biasanya
ditempatkan di kolam.[4] Jenis ikan yang dipelihara untuk kesenangan biasanya tergantung
selera pemilik, namun ikan yang dipelihara untuk bisnis biasanya tergantung pada selera
pasar dan harga.[4] Salah satu pakan alami bagi ikan hias air tawar yang masih kecil adalah
rotifera, yaitu organisme yang mudah ditemui di daerah perairan payau, tawar, maupun laut
yang dalam keadaan normal berkembang biak secara partogenesis atau bertelur tanpa kawin.
[4]
1.2 macam-macam ikan hias air tawar
1. Ikan guppy

Ikan Hias Guppy adalah salah satu jenis ikan hias paling populer di Indonesia. Ikan hias
Guppy memiliki bentuk tubuh seperti wanita yang mengenakan rok. Bentuknya juga menarik
karena ikan ini memiliki ukuran yaitu kurang dari 2,5 cm jika diukur dari kepala ke ekor.

Ikan Guppy merupakan ikan yang berasal dari Amerika Selatan dan ikan ini dikenal mudah
untuk beradaptasi di lingkungannya. Hal ini menyebabkan ikan Guppy bisa tersebar luas
hingga ke seluruh dunia.

Ikan hias Guppy mulai dikenal di Indonesia pada tahun 1920-an sebagai ikan hias akuarium.
Ikan hias guppy memiliki warna dan sirip yang indah. Ikan Guppy jantan memiliki warna
yang cenderung lebih menarik bandingkan dengan betina yang siripnya terlihat agak kusam.

2. Ikan Louhan

kan Louhan adalah ikan jenis hibrida atau ikan hasil persilangan dari jenis  cichlid. Ikan hias
louhan adalah ikan hias yang sempat populer di kalangan masyarakat Indonesia beberapa
tahun yang lalu. Sebenarnya ada banyak orang yang sebelumnya tidak pernah menyimpan
ikan hias berbondong-bondong untuk memelihara serta menjadi pecinta ikan hias
dikarenakan ikan ini.

Tingginya minat masyaratk terhadap ikan ini tidaklah heran dikarenakan louhan memiliki
warna yang indah dan menarik. Dan juga bila diperhatikan dengan seksama pada kombinasi
warna dan sisik ikan hias louhan terkadang dapat membentuk tulisan.

Daya tarik lain dari ikan louhan adalah jenong yang terdapat di kepalanya yang mampu
menciptakan daya tarik tersendiri bagi pecinta ikan hias. Bahkan dari jenongnya harga ikan
hias louhan bisa mencapai harga yang cukup tinggi.
3. Ikan Oskar

Ikan Oskar adalah jenis ikan yang banyak disukai oleh pecinta ikan hias domestik maupun
mancanegara. Ikan ini memiliki bentuk tubuh yang lebar seperti ikan mas atau nila yang
sering digunakan sebagai makanan bagi manusia.

Tapi ada beberapa hal yang membedakan antara kedua ikan tersebut, warna pada ikan oskar
lebih variatif dan kombinasi warna kulitnya terlihat jauh lebih indah dari ikan mas. Selain itu,
pada sisik ikan oskar terdapat motif seperti menyerupai batik yang menambah keindahan dari
ikan ini. Hal yang menarik lainnya adalah, terdapat juga  ikan oscar albino atau putih pucat
dengan garis totol oranye atau berwarna polos.

4. Ikan Neon Tetra

Ikan Neon tetra merupakan ikan hias yang berwarna biru cerah di bagian belakang dan perak
putih di perut. Keunikan warna dari ikan ini yang membuat ikan neon tetra menarik minat
banyak pecinta ikan hias.

Selain itu, Neon Tetra memiliki beberapa keluarga termasuk neon tetra albino, black neon,
neon blue eyes dan fire neon. Dari seluruh family dari ikan neon, neon tetra adalah jenis ikan
neon dengan harga yang paling populer dan paling tinggi.

Ikan Neon tetra berasal dari Amerika Latin, tepatnya di Sungai Amazon. Sekilas ikan hias ini
memiliki warna merah yang menonjol di bagian belakang. Pada bagian atas dan bawah
bagian depan tubuhna ikan ini berwarna biru sampai dengan kehijauan.

Ikan Neon tetra lebih sering dipelihara di dalam kelompok karena warna tubuh akan lebih
terlihat dan menarik saat berada dalam kelompok. Ikan ini sangat meningkat popularitasnya
dalam beberapa waktu terakhir. Hal ini menyebabkan permintaan ekspo untuk ikan ini
sangatlah tinggi hingga mencapai 2 juta ekor per tahunnya.
5. Ikan Corydoras

Ikan Corydoras sering disebut juga dengan ikan tikus karena cara berenang ikan corydoras
memang terlihat seperti tikus yang sedang berlari. Suhu ruang yang cocok untuk corydoran
bisa bertahan hidup adalah pada suhu 24-28 derajat celcius.

Corydoras akan sangat senang jika akuarium atau kolam yang kita gunakan untuk
merawatnya mirip dengan habitat aslinya yaitu seperti di Sungai Amazon.

Untuk itu kita bisa membuat desain akuarium kita seperti Sungai Amazon yang bisa membuat
ikan corydoras senang berada di tempat barunya. Bila ditempatkan di dalam akuarium,
corydoras sering berada di bagian bawah akuarium terutama jika akuarium kita berpasir.
Corydora juga senang untuk memakan sisa makanan dan kotoran mereka di dasar akuarium.

6. Ikan Rainbow

Ikan hias rainbow memiliki 53 spesies yang tersebar di Australia, Papua dan Sulawesi.
Spesies ikan rainbow adalah ikan endemik di wilayah ini dan memiliki panjang sekitar 7-9
cm.

Ikan rainbow termasuk dalam keluarga Melanotaeniidae karena sering ditemukan berbentuk
datar atau pipih dan memiliki sirip yang mengkilap. Tapi ada juga beberapa ikan rainbow
yang lebih pendek dan membulat atau membesar di bagian perutnya seperti Rainbow Ballon
yang juga populer di pasaran.

7. Ikan Botia
Ikan hias botia adalah salah satu jenis ikan hias yang juga banyak dicintai oleh pecinta ikan
hias di Indonesia serta mancanegara. Habitat asli dari ikan botia adalah sungai yang memiliki
arus deras.

Jadi bagi kita yang ingin merawatnya disarankan untuk membuat arus buatan di akuarium
atau kolam yang kita gunakan agar ikan dapat merasa berada di habitat aslinya. Selain itu kita
juga harus memastikan suhu air berada pada suhu 24-26 derajat celcius karena pada suhu
tersebut adalah suhu yang ideal agar ikan botia dapat bertahan hidup.

Ikan Botia memiliki panjang 30-40 cm dan mereka lebih memilih cara hidup dengan
berkelompok. Jadi untuk memelihara ikan jenis ini kita harus membeli minimal 4-6 ekor ikan
dan menyiapkan akuarium berukuran sedang atau lebih besar agar mereka memiliki ruang
gerak yang luas.

8. Ikan Niassa

Ikan niassa merupakan ikan yang berasal dari salah satu danau yang terletak di Afrika. Niassa
adalah sejenis ikan karnivora karena mereka makan daging. Ikan hias karnivora ini bisa
bertahan pada suhu ideal yaitu sekitar 25-30 derajat celcius.

Jenis makanan yang disukai oleh ikan niassa adalah seperti cacing tanah, cacing rambut dan
kutu air. Ikan niassa bisa bertahan lama jika kita bisa memeliharanya dengan membuat suhu
air tetap dalam keadaan yang ideal serta kita perlu melakukan perawatan yang intensif
terhadap ikan ini.

9. Ikan Red Phantom Tetra

Ikan red phantom tetra adalah salah satu spesies ikan tetra yang dapat dijumpai di  perairan
Sungai Orinoco Amerika Selatan. Ikan red phantom tetra memiliki titik hitam bulat di bagian
belakang insang dan sinyal hitam pada bagian sirip atas yang berbatasan dengan warna putih
halus. Ikan ini adalah salah satu jenis ikan karnivora karena menyukai makanan dari hewan
seperti cacing, krustasea dan serangga kecil.

Ikan  red phantom tetra adalah ikan yang dapat berkembang biak dengan cepat karena ia bisa
menghasilkan hingga 400 telur yang bisa menetas dalam satu hari.
10. Ikan Paradise

Ikan paradise yang memiliki nama latin Macropodus opercularis adalah ikan hias air tawar
yang berasal dari China. Ikan Ini memiliki bentuk yang menarik karena memiliki garis merah
dan biru yang bergantian di tubuhnya.

Siripnya berukuran panjang dan berada di punggung serta memiliki warna biru. Sedangkan
sirip yang ada di perutnya berwarna biru di bagian pangkal dan merah di bagian ujung. Untuk
saat ini, ikan paradise dapat bertumbuh hingga memiliki panjang 7,5 cm dan telah
dikembangkan dengan beragam warna termasuk biru, coklat dan albino..

11. Ikan Mas Koki

jenis ikan hias air tawar paling populer dan menggemaskan ini punya banyak variasi, dari
jenis Ranchu, mata balon, mutiara, dan masih banyak lagi. ikan ini gerakannya lucu karena
bodynya emang kelewat enggak proporsional untuk ukuran ikan yang biasanya langsing dan
seksi, tapi justru disitu nilai tambahnya klo megal megol keliatan semok. Ukuran ikan mas
koki dapat mencapai panjang hampir 15 cm. Kolam tempat ikan mas koki ini sebaiknya
memiliki arus yang tenang. Ukuran ikan mas koki yang terlalu bulat membuatnya kurang
fleksibel dalam melawan arus yang terlalu kuat. Jika memutuskan beternak ikan hias mas
koki di dalam akuarium, gunakan pompa air yang tidak terlalu kencang.

12. Ikan hias Koi

Ikan yang banyak dipelihara di kolam taman, gerakannya pelan dan luwes, ikan koi sering
dipertandingkan dalam aspek estetikanya, cara penilaiannya biasanya berdasarkan warna dan
proporsi tubuhnya, ikan koi sendiri terdiri dari bermacam2 varian sesuai warna sisiknya. Ikan
Koi berasal dari Jepang, dan dahulu dipelihara oleh keluarga Kaisar saja, seiring perubahan
jaman, ikan koi menyebar ke seluruh penjuru dunia. Akan tetapi sampai saat ini ikan koi
kualitas terbaik hanya bisa di dapat dari negeri asalnya.
13. Ikan hias Komet

Ikan komet Carassius auratus ini punya gerakan yang lincah, pada masa mudanya ekornya
tidak terlalu lebar, namun setelah dewasa ekornya akan semakin lebar dan membuatnya
terlihat gemulai dipandang. Ikan ini cukup mudah ditemui di pasaran, dan merupakan salah
satu jenis ikan hias yang paling populer. Harga ikan komet juga murah, hanya berkisar Rp.
2000 – Rp. 5000 per ekor.

14. Ikan hias Discuss

Ikan berbentuk pipih ini punya aksen yang indah di tubuhnya, discus biasanya dijual diatas
harga Rp 70.000 tergantung warna dan ukurannya. Ikan ini biasanya ditaruh dalam akuarium
tersendiri.

15. Ikan hias Manfish

Manfish adalah ikan yang cenderung hanya melayang dan terkesan paling kalem diantara
jenis ikan hias air tawar yang lain, bergerak hanya seperlunya, nampak seperti layang2 yang
dipancer ditengah sawah. Manfish memiliki warna hitam, putih, perpaduan hitam putih dan
perak. Harga ikan hias manfish cukup murah hanya sekitar tiga ribu hingga Rp. 5000 saja
16. Ikan hias Bala-bala

Atau sering disebut bala shark adalah ikan dengan sisik metalik, dengan sirip berwarna
kontras hitam dan putih, bentuk tubuhnya menyerupai ikan hiu hanya saja faktor sisik dan
sirip saja yang membuatnya nampak berbeda, dan tentu saja ukurannya. Ikan ini cenderung
bukan ikan yang galak

17. Sumatra

Seperti namanya ikan hias sumatera ini berasal dari pedalaman sumatra, bentuknya memiliki
loreng seperti harimau sumatera, ukurannya kecil hanya sekitar 2-3 cm

18. Ikan Cupang

Siapa yang tidak kenal ikan petarung ini? ikan cupang adalah ikan asli Indonesia, di alam
bebas cupang juga ditemukan di Thailand. Ikan cupang biasanya dikategorikan jadi cupang
petarung atau cupang hias, cupang hias dinilai dari bentuk sirip dan gradasi warna siripnya.
Meskipun ikan ini biasa dijual terpisah, cupang justru berdamai jika dicampur dengan jenis
ikan lain asal bukan yang jenis agresif.
19. Lemon

Ikan lemon memiliki warna jeruk lemon yang matang sesekali pada lemon dewasa pada
ujung sirip atasnya terlihat warna hitam. Ikan lemon cenderung agresif meskipun bukan
pemangsa, tidak dianjurkan dicampur dengan ikan koki dan teman2nya.

20. Blackghost

Blackghost merupakan jenis ikan hias air tawar yang berasal dari pedalaman sungai amazon
adalah ikan nocturnal, hanya berkeliaran dimalam hari/kondisi gelap, makanya ketika siang
hari ikan ini tampak terlihat sangat pemalu. Bentuk blackghost memungkinkannya
melakukan manuver gerakan yang tidak bisa dilakukan ikan lain, misalnya atret dengan cepat

21. Ikan hias Arwana

Ikan asli Indonesia yang mahal harganya, berasal dari pedalaman kalimantan, arwana
biasanya dijual dengan sertifikat, dan harganya ajegile dari ratusan ribu sampai puluhan juta,
jenis yang banyak diminati adalah blood red dan silver

22. Silver Dolar

Ikan yang cukup murah meriah untuk mengisi aquarium kita, harganya di kisaran 2-3ribu per
ekor, bentuknya pipih cenderung bulat seperti mata koin berwarna sehingga disebut silver
dolar
23. Sapu

Ikan sapu adalah ikan yang bertugas sebagai OBnya akuarium, ya tugasnya membersihkan
lumut2 yang menempel di kaca akuarium, ikan sapu cenderung aman dari ikan2 predator
karena rasanya yang katanya emang enggak enyak. Hobbynya adalah nempel di dinding kaca
akuarium, terkesan mengganggu memang tapi ya itulah pekerjaannya, ikan sapu biasanya
berwarna hitam dan yang albino berwarna kecoklatan

24. Parrot

Dinamai ikan parrot karena memiliki bentuk moncong mirip burung kakaktua, cenderung
agresif dan biasanya hanya berteman dengan sesama parrot

25. Sepat Hias

Sepat hias memiliki berbagai varian, salah satunya dibawah ini adalah sepat hias lurik/sepat
hias batik, dengan bentuk badan bergaris2 merah dan putih seperti corak batik

26. Congo Tetra

Ikan yang memiliki bentuk sirip dan ekor unik, ekornya membentuk trisula dan warnanya
keperakan, congo tetra merupakan keluarga dari jenis ikan hias tetra
27. Catfish Ikan lele

dengan warna tubuh sebelah atas hitam pekat dan tubuh bagian bawahnya putih bersih, catfish bisa
mencapai panjang 1-1,5 meter

28. Glassfin Glassfin

merupakan jenis keluarga tetra, tubuhnya cenderung transparan menyerupai gelas kaca
sehingga disebut glassfin

29. Cardinal Tetra

Seperti keluarga tetra yang lain, cardinal tetra memiliki sisik yang berkilau, bodynya
termasuk yang terkecil dalam keluarga tetra, terbiasa hidup bergerombol

30. Neon Tetra Neon tetra

memiliki ukuran yang samaa dengan cardinal tetra, bedanya warna merahnya tidak
sedominan cardinal tetra, ikan ini juga senang bergerombol dengan teman2nya
BAB 2
penutup
Demikian yang dapat kami sampaikan kurang lebihnya kami mohon maaf semoga hasil kerja
kelompok kami dapat bermanfaat untuk anda yang membacanya.
Daftar Pustaka
https://ikanmania.wordpress.com/category/ikan-hias/

https://id.wikipedia.org/wiki/Ikan_hias

Anda mungkin juga menyukai