Anda di halaman 1dari 6

JAWABAN TUGAS MATA KULIAH

UNIVERSITAS TERBUKA

Fakultas : FKIP/Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan


Kode/Nama MK : PDGK4201/Pembelajaran PKn di SD
Tugas :1
Nama : Dewi Agustina
NIM : 820468983
1. Uraikan 5 cara untuk menanamkan sikap dan pribadi Pancasila yaitu bercirikan mentalitas
pembangunan kepada siswa SD.
Jawab
1. Karakter religius
Menanamkan karakter religius adalah langkah awal menumbuhkan sifat, sikap, dan
perilaku keberagamaan pada masa perkembangan berikutnya. Masa kanak-kanak adalah
masa terbaik menanamkan nilai-nilai religius. Upaya penanaman nilai religius ini harus
disesuaikan dengan tingkat perkembangan. Harus diingat, kesadaran beragama anak
masih berada pada tahap meniru. Untuk itu, pengondisian lingkungan sekolah yang
mendukung proses penanaman nilai religius harus dirancang semenarik mungkin. Pada
tahapan ini, peran guru menjadi sangat penting sebagai teladan memberi contoh baik bagi
para siswa. Peran guru bukan hanya sekedar menjadi pengingat akan tetapi juga sebagai
contoh bersama melaksanakan kegiatan bersifat religious dengan para siswa.
2. Cinta kebersihan dan lingkungan
Penanaman rasa cinta kebersihan ditunjukkan pada 2 hal, yaitu menjaga kebersihan diri
sendiri dan kebersihan lingkungan. Kebersihan terhadap diri sendiri dimaksud agar
membentuk pribadi sehat dan jiwa kuat. "Dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang
kuat". Apabila anak dalam kondisi sehat dan jiwa yang kuat maka anak dapat mengikuti
kegiatan belajar mengajar dengan baik.
3. Sikap jujur
Sikap jujur memberikan dampak positif teradap berbagai sisi kehidupan, baik di masa
sekarang ataupun akan datang. Kejujuran merupakan investasi sangat berharga dan modal
dasar bagi terciptanya komunikasi efektif dan hubungan yang sehat. Anak sebagai pribadi
jujur dan peka terhadap berbagai rangsangan berasal dari lingkungan luar dapat memiliki
hubungan yang harmonis dan komunikasi baik terhadap orang lain. Dari hubungan
seperti ini akan tercipta rasa saling percaya di antara keduanya. Pada masa sekolah inilah
merupakan saat ideal guru menanamkan nilai kejujuran pada siswa.
4. Sikap peduli
Peduli merupakan sikap dan tindakan selalu ingin memberi bantuan kepada orang lain
dan yang membutuhkan. Kepedulian anak dapat ditanamkan di sekolah melalui berbagai
cara. Misal saat ada teman kelas sakit maka bisa menjenguk atau bisa juga
mengumpulkan uang dari teman-teman satu kelas kemudian dibelikan sesuatu sebagai
bawaan saat menjenguk sebagai wujud kepedulian. Dengan adanya sikap peduli yang
melekat dalam diri anak sejak dini maka akan disenangi oleh banyak teman. Dan saat si
anak tiba-tiba sedang dalam keadaan sulit pasti akan ada yang mau mengulurkan tangan
dan segera membantunya.
5. Rasa cinta tanah air  Cinta tanah air atau nasionalis adalah cara berpikir, bertindak, dan
berwawasan menempatkan kepentingan bangsa dan negara di atas kepentingan pribadi
maupun kelompok. Karakter nasionalis dapat ditanamkan melalui beberapa hal,
diantaranya melalui upacara bendera. Dengan ditanamkannya sikap nasionalis ini, saat
dewasa terjadi ancaman terhadap negara ia akan menjadi orang yang rela berkorban dan
berani memosisikan diri di barisan paling depan demi menjaga dan menyelamatkan
negara tercinta.
2. Jelaskan 5 contoh pembiasaan nilai semangat kebangsaan yang dapat diterapkan di
lingkungan sekolah
Jawab
1. Literasi sekolah

Kegiatan literasi ini bertujuan membangun budaya literasi di sekolah. Artinya


tidak hanya pada siswa saja. Namun ekosistem sekolah. Untuk itu, tidak hanya sebatas
penyediaan pojok baca atau aktivitas membaca buku 15 menit sebelum proses kelas
dimulai. Namun, lebih luas lagi, berupa penumbuhan budaya literasi di semua warga
sekolah, termasuk orang tua siswa. Penyediaan sarana berupa bahan bacaan yang
beragam, forum diskusi bagi guru dan tenaga kependidikan untuk membangun literasi
juga harus dilakukan sekolah. Kegiatan literasi ini dapat diintegrasikan juga dalam proses
pembelajaran, intrakurikuler, kokurikuler dan extrakurikuler.
2. Kegiatan extrakurikuler

Seiring dengan pengarusutamaan Pendidikan karakter di sekolah, pandangan


bahwa extra kurikuler adalah sekedar pelengkap harus sudah diubah menjadi bahwa
kegiatan extrakurikuler adalah bagian teerintegrasi dari system Pendidikan di sekolah
guna memfasilitasi keragaman bakat, minat dan potensi siswa. Untuk itu, penyediaan
Pembina extra kurikuler yang sesuai menjadi penting untuk dilakukan oleh manajemen
sekolah.

3. Kegiatan awal dan akhir pembelajaran

Kegiatan awal dan akhir pembelajaran sebenarnya hanya pembagian berdasarkan


urutan waktu saja. Sejatinya dua kegiatan tersebut adalah juga kegiatan pembelajaran itu
sendiri. Maka tidak dapat dianggap sebagai pelengkap. Penyiapan scenario pembalajaran
dari awal hingga akhir harus betul-betul dipehatikan. Mulai dari pengkondisian siswa,
berdoa, apersepsi, hingga refleksi dan penutup memiliki nilai yang sama pentingnya.

4. Pembiasaan

Pembiasaan adalah bagian penting dari proses penanaman karakter pada peserta
didik. Anak didik yang terbiasa melakukan pekerjaan secara mandiri maka akan
terbangun karakter kemandirian pada dirinya. Demikian halnya dengan karakter berupa
kemampuan untuk berkolaborasi dengan yang lain bukanlah karakter yang lahir tiba-tiba.
Untuk itu, perlu scenario-skenario yang disiapkan dalam pembelajaran untuk membangun
nilai-nilai yang diinginkan. Kebiasan memberikan tugas berkelompok dengan memberi
giliran kepada setiap anggota kelompok untuk menjadi ketau kelompok adalah salah satu
contoh untuk pembiasaan setiap anak didik berlatih bertanggungjawab sekaligus
berkolaborasi.

5. Penetapan tata tertib sekolah

Buatlah tata tertib sekolah dengan jelas dan terpakan secara konsisten. Juga
cobalah ajak siswa untuk menyepakati tata tertib di kelas. Penghargaan pada sebuah
kesepatan dan keteraturan dapat dilatihkan pada peserta didik dengan mengenalkan siswa
pada tata tertib sekolah atau kelas yang diulang-ulang secara rutin kepada siswa.
Pemberlakuan model reward-and-punishment atau reward-unreward juga dapat
diterapkan pada peserta didik untuk menghargai tata tertib sekolah.

3. Jabarkan 5 kondisi untuk sikap terbuka dalam kehidupan berbangsa dan bernegara
Jawab
1. Terwujudnya nilai-nilai agama dan nilai-nilai budaya bangsa sebagai sumber etika ,
moral untuk berbuat baik dan menghindari perbuatan tercela , serta perbuatan yang
bertentangan dengan hukum dan hak asasi manusia
2. Terwujudnya sila persatuan Indonesia
3. Terwujudnya penyelanggaraan negara yang mampu memamahami dan mengelola
kemajemukan bangsa secara baik dan adil sehingga dapat terwujud toleransi, kerukunan
sosial, kebersamaan dan kesetaraan antar bangsa.
4. Terwujudnya demokrasi yang menjamin hak dan kewawjiban masyarakat yangterlibat
dalam proses pengambilan keputusan politik secara bebas dan bertanggung jawab
sehingga menumbuhkan kesadaran untuk memantapkan persatuan bangsas.
5. Pulihnya kepercayaan masyarakat kepeda penyelanggara negara dan antar sesama
masyarakat sehingga dapat menjadi landasan untuk kerukunan dalam hidup bernegara.
4. Rancanglah sebuah program kegiatan yang dilakukan di kelas rendah di SD untuk
membiasakan siswa agar memiliki sikap peduli di bidang hukum di lingkup kelas.
Rancangan tersebut terdiri dari komponen Tujuan dan Target Program, Rincian Aktivitas
(apa yang harus dilakukan siswa), dan Cara Mengukurnya
Jawab
Program kegiatan siswa
Tujuan : membiasakan siswa agar memiliki sikap peduli di bidang hukum di lingkup kelas
Target Program : siswa kelas 3
Rincian Aktivitas :
1. siswa mematuhi aturan tentang penggunaan seragam sekolah
2. siswa mematuhi aturan untuk tidak membuang sampah sembarangan
3. siswa disiplin dan tidak terlambat datang sekolah
4. siswa selalu patuh dan taat kepada guru dengan selalu bersikap sopan santun
Cara mengukur
1. Guru selalu mengamati perilaku siswa setiap hari
2. memberikan poin untuk setiap pelanggaran siswa. Setiap pelanggaran diberikan 1 poin
3. guru juga mencatat siswa yang melakukan pelanggaran
4.jika siswa sudah mencapai 10 poin maka diberikan hukuman yang mendidik siswa
5. siswa yang tidak pernah melakukan pelanggaran diberikan apresiasi taat hukum sekolah
pada saat penerimaan raport

Anda mungkin juga menyukai