Anda di halaman 1dari 2

B.

Hukum yang Berlaku Pada Jembatan Wheatstone

Ada beberapa hukum dasar rangkaian listrik yang berhubungan dengan jembatan
wheatstone diantaranya sebagai berikut :
1. Hukum Ohm
Hukum ohm menyatakan “Jika suatu arus listrik melalui suatu penghantar,maka
kekuatan arus tersebut adalah sebanding-larus dengan tegangan listrik yang terdapat
diantara kedua ujung penghantar tadi”. Secara matematis, hukum Ohm ini dituliskan

V = I.R          atau         I = V / R

Dimana:
I  = arus listrik yang mengalir pada suatu penghantar (Ampere)
V = tegangan listrik yang terdapat pada kedua ujung penghantar (Volt)
R = hambatan listrik yang terdapat pada suatu penghantar (Ohm)

2. Hukum Kirchoff
Dipertengahan abad 19, Gustav Robert Kichoff (1824-1887) menemukan cara
untuk menentukan arus listrik pada rangkaian bercabang yang kemudian dikenal
dengan hukum Kirchoff. Jaringan yang kompleks dapat dianalisa dengan
menggunakan hukum kirchoff. Untuk ini didefinisikan dua istilah. Suatu titik cabang
dalam suatu suatu jaringan adalah tempat bertemunya beberapa buah konduktor.
Sebuah loop adalah suatu jalan konduksi yang tertutup (Sutrisno dan Tan Ik Gie,
1979). Maka dari itu Hukum Kirchoff sendiri dibagi menjadi dua yaitu Hukum
Kirchoff I dan Hukum Kirchoff II.

a). Hukum Kirchoff I


Hukum ini disebut pula hukum kirchoff tentang arus listrik (Kirchoff Current
Law= KCL). Hukum ini menyatakan bahwa superposisi semua arus listrik
yang menuju ke titik cabang adalah nol atau dengan kata lain jumlah kuat arus
yang masuk dalam titik percabangan sama dengan jumlah kuat arus yang
keluar dari titik percabangan. Hukum ini dilandasi oleh hukum kekekalan
muatan listrik. Pada peristiwa ini jumlah muatan yang terlibat tidak bertambah
ataupun berkurang. Secara umum rumus hukum Kirchhoff 1 dapat dituliskan
sebagai berikut:

-
ƩI masuk ƩI keluar

b). Hukum Kirchoff II


Hukum ini disebut juga hukum kirchoff tentang tegangan (Kirchoff Voltage
Law=KVL). Hukum ini menyatakan bahwa  jumlah aljabar beda potensial
dirangkaian tertutup adalah nol.Untuk beda potensial ke I adalah ∆V I  dari N
buah komponen yang memberikan beda potensial dirangkaian tertutup.
Maksud dari jumlah aljabar beda potensial sama dengan nol adalah tidak
adanya energi listrik yang hilang dalam rangkaian tersebut atau dalam arti
semua energi bisa digunakan atau diserap. Secara umum rumus hukum
Kirchhoff 2 dapat dinyatakan sebagai berikut:
ƩIR + Ʃɛ=0

3. Hukum Faraday
Hukum ini berbunyi “Konsep gaya gerak listrik pertama kali dikemukakan
oleh Michael Faraday, yang melakukan penelitian untuk menentukan faktor yang
memengaruhi besarnya ggl yang diinduksi. Dia menemukan bahwa induksi sangat
bergantung pada waktu, yaitu semakin cepat terjadinya perubahan medan magnetik,
ggl yang diinduksi semakin besar”.

Anda mungkin juga menyukai