Anda di halaman 1dari 2

Topografi

Topografi adalah kenampakan pertama bagian organ dalam yang dilihat setalah melakukan
pembedahan. Bagian-bagian organ yang terlihat pada topografi ada empat. Pembedahan
dilakukan pada bagian perut sampai punggung ayam. Bagian organ yang pertama kali terlihat
adalah Cor (Jantung), Hepar (Hati), Gizzard (Rempela), dan Intestinum Tenue ( Usus halus ).
Jantung pada aves berbentuk kerucut dan dibungkus oleh selaput yang disebut pericardium.
Jantung aves terdiri dari empat ruang yaitu atrium dexter, atrium sinister, ventrikel dexter dan
ventrikel sinister. Darah yang banyak mengandung oksigen yang berasal dari paru-paru tida
bercampur dengan darah yang banyak mengandung karbondioksida yang berasal dari seluruh
tubuh. Peredaran darah aves merupakan peredaran darah ganda yang terdiri atas peredaran darah
kecil dan peredaran darah besar.
Hati ayam merupakan tempat penyimpanan besi sehingga mengandung besi dengan kadar tinggi
(Simbolon, dkk. 2012). Ayam memperoleh besi dari pakannya dan menyimpannya didalam
tubuhnya. Tempat penyimpanan terbesar besi adalah hati (Almatsier, 2009).
Ventriculus merupakan salah satu organ pencernaan unggas dimana berfungsi sebagai pencerna
biji. Ventriculus pada ayam merupakan tempat terjadinya pencernaan pakan secara mekanik,
Ventriculus terletak ditengah-tengah rongga perut tersusun oleh dua otot yang tebal yaitu otot
yang memiliki kekuatan 10 kali kekuatan otot paha dan otot yang memiliki kekuatan 200 kali
otot dada. Ventrikulus berfungsi sebagai tempat menggiling pakan terdapat dua kantong yang
disebut ceca (usus buntu). Keadaan normal, panjang setiap ceca sekitar 6 inci atau 15 cm
(Nurillah, 2011).
Gizzard yang mengandung material yang bersifat menggiling seperti grit, karang dan batu kerikil
sehingga mampu menggiling partikel menjadi kecil untuk memasuki saluran usus. Usus halus
merupakan organ utama tempat berlangsungnya pencernaan dan absorpsi produk pencernaan.
Berbagai enzim yang masuk ke dalam saluran pencernaan ini berfungsi mempercepat dan
mengefisiensikan pemecahan karbohidrat, protein dan lemak untuk mempermudah absorpsi
(Hamsah, 2013).
Usus halus berperan dalam proses penyerapan zat-zat makanan. Selain itu, juga merupakan
tempat terjadinya pencernaan makanan secara enzimatis. Luas permukaan usus dapat meningkat
seiring dengan bertambahnya jumlah vili usus yang berfungsi untuk penyerapan zat-zat
makanan.

 Mahasiswa dapat mengetahui anatomi dan fisiologi pada Gallus sp.


 Mahasiswa mampu mempelajari dan memahami sistem pernapasan, sistem
pencernaan, sistem peredaran darah dan sistem reproduksi pada Gallus sp.
Daftar Pustaka

Aksarina Ririn ., Fahry dan Annawaty. 2018.Struktur Mofologi dan Anatomi Burung Endemik
Sulawesi Cabai panggul-kelabu(Dicaeum celebium Muller 1843). Journal of Science
and Technology.7(2):199-200.
Arrayyaan.A.E.M.2015.Studi MorfologiAnatomiStrukturSyrinx Ayam Ketawa Usia 1 Bulan
Sampai 4 Bulan.Skripsi.Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin Makassar.
Chaeri, Achmad, Kusbiyanto, Susatyo, Priyo, Sugiharto. 2010. Ciri-Ciri dan Pola Perkembangan
Tubuh Hewan Vertebrata. Universitas Terbuka. Jakarta.
Colville T, and J. M. Bassert. 2008. Clinical Anatomy & Physiology for Veterinary Technician.
Elsevier. Missouri.
Ferry Dwi Restu S. 2013. Sistem Pencernaan pada Aves. Jurnal Buletin Peternakan. 15(1):53-59.
Hamsah. 2013. Respon Usus Dan Karakteristik Karkas Pada Ayam Ras Pedaging Dengan Berat
Badan Awal Berbeda Yang Dipuasakan Setelah Menetas. Skripsi. Universitas
Hasanuddin. Makassar.

Anda mungkin juga menyukai