Anda di halaman 1dari 11

PROPOSAL

PENINGKATAN KOMPETENSI SISWA


DENGAN PROGRAM KELAS INDUSTRI YAMAHA
KERJA SAMA DENGAN
PT. YAMAHA INDONESIA MANUFACTURING
TAHUN 2020

KOMPETENSI KEAHLIAN :
1. TEKNIK KENDARAAN RINGAN
2. TEKNIK DAN BISNIS SEPEDA MOTOR
3. TEKNIK KOMPUTER DAN JARINGAN

SMK MA’ARIF NU 1 RAWALO


JL. Masjid Nurussalam Rawalo, Banyumas 53173
Telp. (0281) 6848029, email : smkmaarifrawalo@yahoo.co.id
Nomor :
Lampiran :
Hal : Proposal Peningkatan Kompetensi Siswa Kelas YAMAHA
Teknik Dan Bisnis Sepeda Motor dengan PT. YAMAHA INDONESIA
MANUFACTURING
Kepada
Yth. Pimpinan / Direktur PT. Yamaha Indonesia Manufacturing
di-Yogyakarta

Assalamu’alaikum Wr. Wb.

Dengan adanya tuntutan ilmu pengetahuan dan teknologi yang semakin


berkembang, era globalisasi yang semakin maju, serta tuntutan kompetensi
siswa yang sesuai dengan apa yang dikehendaki pasar (DU/DI), maka SMK
Ma’arif NU 1 Rawalo dituntut untuk mengimbangi / menjembatani
perkembangan tersebut diatas serta berkeinginan untuk selalu memotivasi
dan memfasilitasi siswa agar selalu berkembang dalam IMTAQ dan IMTEK.
Oleh karena itu SMK Ma’arif NU 1 Rawalo mengajukan Rencana Program
Kerja Peningkatan Kompetensi Siswa dengan Program Kelas YAMAHA.
Teknik dan Bisnis Sepeda Motor SMK Ma’arif NU 1 Rawalo Kerja sama
Dengan PT. YAMAHA INDONESIA MANUFACTURING, kepada lembaga yang
bapak/Ibu pimpin.

Apabila Instansi Bapak / Ibu menginginkaan survey ke sekolah, kami


menerima dengan kerendahan hati dan sebelumnya kami ucapkan terima
kasih.

Besar harapan kami atas terkabulnya permohonan kami, kemudian atas


segala perhatian, kami sampaikan terima kasih dan semoga amal baik
Bapak /Ibu menjadi amal jariyah.

Wassalamu’alaikum Wr. Wb.

Rawalo, ...... Juli 2020


Kepala Sekolah

Ma’ruf, S. Pd
PROFIL SEKOLAH

1. NAMA SEKOLAH SMK MA’ARIF NU 1 RAWALO


2. NSS 402030204946
3. ALAMAT SEKOLAH Jl. Masjid Nurussalam Rawalo, Kab. Banyumas,
Jawa Tengah
Telepon Sekolah : (0281) 6848029
email :
smkmaarifrawalo@yahoo.co.id
4. SK. PENDIRIAN
Nomor
Tanggal
5. BIDANG / PROGRAM KEAHLIAN Bidang Keahlian : Teknik Otomotif
Kompetensi keahlian : Teknik Kendaraan
Ringan
Bidang Keahlian : Teknik Otomotif
Kompetensi Keahlian : Teknik dan Bisnis
Sepeda Motor
Bidang Keahlian : Teknik Informasi &
Komunikasi
Kompetensi Keahlian : Teknik Komputer dan
Jaringan
6. KEPALA SEKOLAH
Nama MA’RUF, S. Pd
NIP
SK yang mengangkat
Nomor SK
Tanggal
TMT
7. NAMA YAYASAN
Nama Ketua Yayasan
8. ALAMAT YAYASAN

9. KOMITE SEKOLAH
Nama
Nomor
SK / Tanggal
10. AKTA TANAH
Hak Milik Tanah
Luas Tanah
KATA PENGANTAR

Puji syukur kita panjatkan kehadirat Allah SWT. Sholawat serta salam-Nya
semoga selalu terlimpahkan kepada baginda Rasulullah SAW. SMK Ma’arif NU 1
Rawalo, Kecamatan Rawalo Kabupaten Banyumas adalah salah satu sekolah swasta
yang merupakan mitra pemerintah sebagai lembaga strategis sesuai dengan tujuan
Pendidikan Nasional sebagai mana tercantum dalam Undang-undang nomor 20 tahun
2003.

Untuk mencapai tujuan tersebut, maka SMK Ma’arif NU 1 Rawalo, Kecamatan


Rawalo, Kabupaten Banyumas telah menyusun program kerja yang merupakan acuan
untuk melangkah dan melaakukan kegiatan pendidikan yang dikelolanya menjadi
KELAS YAMAHA. Program kerja yang digunakan pada SMK MA’ARIF NU 1 RAWALO
dituangkan dalam tiga tahap yaitu :

a. Program Jangka Pendek, yaitu kegiatan persiapan untuk mewujudkan Guru


Tamu ke SMK MA’ARIF NU 1 RAWALO secara periodik setiap tahunnya.

b. Program Jangka Panjang, yaitu untuk mewujudkan KELAS YAMAHA dalam


kurun waktu jangka panjang dan berkesinambungan.

Kami menyadari proses kegiatan dalam mewujudkan KELAS YAMAHA cukup


banyak waktu dan finansial yang cukup besar. Mudah-mudahan dari beberapa faktor
tersebut dapat menjaadi input bagi penyusunan program lanjutan. Harapan kami
dengan adanya program kerja tersebut dapat menjadi tuntutan dan pedoman kegiatan
seluruh komponen yang terlibat dalam melaksanakan tugas sebagai pendidikan dalam
lingkungan SMK MA’ARIF NU 1 RAWALO demi terwujudnya KELAS YAMAHA. Aamiin

Rawalo,..... Juli 2020

SMK Ma’arif NU 1 Rawalo


DAFTAR ISI

Halaman Sampul .................................................................. i

Halaman Permohonan ............................................................ ii

Profil SMK Ma’arif NU 1 Rawalo ................................................. iii

Kata Pengantar .................................................................... iiii

Daftar Isi ........................................................................... v

Bab I : Pendahuluan .............................................................. 6

A. Latar Belakang ......................................................... 6

B. Tujuan Dan Sasaran ................................................... 6

Bab II : Rencana Program Kerja ................................................. 7

A. Program Kerja Jangka Pendek ....................................... 7

B. Program Kerja Jangka Panjang ...................................... 8

C. Time Schedulle ......................................................... 9

Bab III : Penutup ................................................................... 11

A. Kesimpulan .............................................................. 11

B. Saran – Saran ............................................................ 11


BAB 1

PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG

Dengan adanya perkembangan zaman yang semakin maju dan ilmu pengetahuan
dan Teknologi yaang selalu berkembang dengan terus menerus, era globalisasi yang
semakin mempengaruhi disemua lini kehidupan, maka SMK Ma’ari NU 1 Rawalo akan
selalu mengikuti perkembangan ilmu pengetahuan bahkan akan terus mengembangkan
ilmu yang telah ada.

Dengan berkembangnya dunia dibarengi dengan berbagai perkembangan


teknologi mekanik dan elektonika berbasis IT. Sehingga masyarakat didunia
berkembang selaras, karena teknologi adalah kebutuhan untuk memenuhi kehidupan
didunia sekarang ini. Dengan melihat geografis kabupaten Banyumas dengan 27
kecamatan dan 331 kelurahan/desa terletak diantara 7°15’05”-7°37’10” lintang
selatan dan antara 108°39’17”-109°27’15” bujur timur. Dengan luas wilayah 1.327,60
km².

Dengan adannya fenomena ini daerah Kabupaten Banyumas Khusus nya Rawalo
tidaklah kalah untuk perkembangan teknologi, Oleh karena itu kami SMK Ma’arif NU 1
Rawalo tergugah untuk memprakarsai membuka pengembangan dan peningkatan
kompetensi siswa SMK dengan nilai plus pemahaman dalam mekanisasi mesin bensin.
Dengan bermitra kerja dengan DU/DI yaitu PT. YAMAHA INDONESIA MANUFACTURING

Dalam pengembangan dan peningkatan kompetensi siswa dengan program


KELAS YAMAHA dalam perencanaan nanti diharapkan jadi siswa dengan nilai plus
memahami pngetahuan dan memiliki ketrampilan skill yang profesional di dunia mesin
otomotif utamanya sepeda motor. Karena metode pembelajaran yang akan kami
kembangkan dengan sistem pembelajaran inovasi berbasis multimedia dengan
keunggulan sebagai berikut :

1. Siswa dapat menjadi mekanik yang handal baik ilmu maupun ketrampilan

2. Siswa dapat belajar disekolah maupun dengan DU/DI secara langsung

3. Siswa dapat dibekali kemampuan ilmu entrepreneur

4. Siswa mempunyai kemampuan mendesain rancang teknologi

5. Siswa dapat dan mampu menguasai sistem mekanik dengan komputerisasi

6. Siswa melakukan pembelajaran lewat dunia maya internet (E.Book)


Dengan adanya peralatan otomotif yang telah ada SMK Ma’arif NU 1 Rawalo
mempunyai program kerja jangka pendek dan panjang yang akan memanfaatkan
fasilitas tersebut dengan semaksimal mungkin serta salah satu program kerjanya yaitu
akan menjalin kerjasama dengan DU/DI (PT. YAMAHA INDONESIA MANUFACTURING)
serta menghasilkan siswa-siswi yang berkualitas dibidang otomotif yang dilengkapi
penguasaan multimedia yang siap untuk bersaing dengan siswa-siswi dari lulusan
sekolah lain.

B. TUJUAN DAN SASARAN

Tujuan dan Sasaran yang diharapkan adalah sebagai berikut :

1. Tujuan

a. Menjadi sekolah KELAS YAMAHA dengan meningkatkan kompetensi siswa di


dunia otomotif dibidang sepeda motor.

b. Mengurangi angka pengangguran dengan mengoptimalkan ilmu dan skill siswa


semasa disekolah.

c. Membuat kerjasama antara sekolah dengan DU/DI (PT. YAMAHA INDONESIA


MANUFACTURING).

2. Sasaran

a. Siswa dapat menjadi mekanik yang handal baik secara ilmu maupun
ketrampilan.

b. Siswa langsung siap bekerja di DU/DI bertaraf nasional.

c. Siswa siap untuk menciptakan lapangan pekerjaan.

d. Siswa dapat mampu menguasai sistem mekanik dengan komputerisasi.


BAB II

RENCANA PROGRAM KERJA

Dalam proses kegiatan belajar mengajar di SMK Ma’arif NU 1 Rawalo untuk


kompetensi keahlian teknik otomotif khususnya teknik dan bisnis sepeda motor. Kami
sesuaikan dengan peningkatan dan pengembangan kompetensi siswa SMK disesuaikan
dengan kebutuhan di perusahaan dan masyarakat nantinya. Sehingga siswa
mendapatkan ilmu dan skill yang lengkap dan siap untuk bekerja di era globalisasi.

Guna mempermudah jalannya proses dalam mewujudkan SMK Ma’arif NU 1


Rawalo menjadi KELAS YAMAHA yang bekerja sama dengan PT. YAMAHA INDONESIA
MANUFACTURING yang bertempat di Yogyakarta. Maka kami menyusun bentuk
kerjasama yang tertuang dalam bentuk program kerja terperinci, sebagaimana berikut
ini :

A. PROGRAM KERJA JANGKA PENDEK

Program kerja jangka pendek adalah kegiatan persiapan untuk mewujudkan


Guru Tamu ke SMK MA’ARIF NU 1 RAWALO secara periodik setiap tahunnya, yaitu :

1. PT. YAMAHA INDONESIA MANUFACTURING memberikan pelatihan guru SMK


Ma’arif NU 1 Rawalo dalam upaya peningkatan dan up date ilmu teknologi
otomotif khususnya sepeda motor.

2. PT. YAMAHA INDONESIA MANUFACTURING sebagai guru tamu dalam periode


waktu tertentu secara berkala

B. PROGRAM KERJA JANGKA PANJANG

Program kerja jangka panjang adalah untuk mewujudkan KELAS YAMAHA dalam
kurun waktu jangka panjang dan berkesinambungan, yaitu :

1. PT. YAMAHA INDONESIA MANUFACTURING sebagai tempat kunjungan industri.

2. PT. YAMAHA INDONESIA MANUFACTURING sebagai tempat Praktek Kerja


Lapangan(PKL).

3. PT. YAMAHA INDONESIA MANUFACTURING berhak melakukan kegiatan


komersial di SMK Ma’arif NU 1 Rawalo sesuai kebutuhan PT. YAMAHA
INDONESIA MANUFACTURING

4. PT. YAMAHA INDONESIA MANUFACTURING memberikan bantuan media


belajar alat praktek (diantaranya peralatan Spesial Servis Tools (SST)).
5. PT. YAMAHA INDONESIA MANUFACTURING memberikan rekomendasi
pembelian peralatan praktek/ media belajar kepada SMK Ma’arif NU 1
Rawalo.

6. PT. YAMAHA INDONESIA MANUFACTURING menyusun kurikulum berbasis


teknologi mesin bensin YAMAHA yang akan diaplikasikan dalam bentuk
kegiatan belajar mengajar di SMK Ma’arif NU 1 Rawalo.

C. TIME SCHEDULLE

Time schedulle kegiatan SMK Ma’arif NU 1 Rawalo guna mewujudkan cita-cita


menjadi KELAS YAMAHA dari keseluruhan kegiatan dari awal persiapan hingga
terwujudnya KELAS YAMAHA dan kegiatan secara berkesinambungan. Rencana
kegiatan jangka pendek dan panjang akan tertuang dalam time schedulle berikut ini :

WAKTU
NO URAIAN KEGIATAN JANGKA
PELAKSANAAN
PT. YAMAHA INDONESIA
MANUFACTURING memberikan
1 pelatihan guru SMK Ma’arif NU 1 Pendek Oktober
Rawalo dalam upaya Up Date
ilmu teknologi sepeda motor.
PT. YAMAHA INDONESIA Oktober
MANUFACTURING sebagai guru (semester ganjil)
2 Pendek
tamu dalam periode waktu dan Februari
tertentu secara berkala. (semester genap)
PT. YAMAHA INDONESIA
3 MANUFACTURING sebagai Panjang Januari / Februari
tempat kunjungan industri.
PT. YAMAHA INDONESIA
MANUFACTURING sebagai
4 Panjang Januari - Juni
tempat Praktek Kerja Lapangan
(PKL).
PT. YAMAHA INDONESIA
MANUFACTURING berhak
Dalam Waktu
melakukan kegiatan komersial di
5 Panjang tertentu /
SMK Ma’aarif NU 1 Rawalo sesuai
Incidental
kebutuhan PT. YAMAHA
INDONESIA MANUFACTURING
PT. YAMAHA INDONESIA
MANUFACTURING memberikan
6 Panjang Incidental
bantuan media belajar alat
praktek
PT. YAMAHA INDONESIA Periodik sesuai
7 MANUFACTURING memberikan Panjang
kebutuhan
rekomendasi pembelian
peralatan praktek / media
pertahun
belajar kepada SMK Ma’arif NU 1
Rawalo.
PT. YAMAHA INDONESIA
MANUFACTURING menyusun
kurikulum berbasiskan teknologi
Periodik sesuai
mesin sepeda motor YAMAHA
8 Panjang kebutuhan
yang akan diaplikasikan dalam
pertahun
bentuk kegiatan belajar
mengajar di SMK Ma’arif NU 1
Rawalo.

BAB III
PENUTUP

A. KESIMPULAN

1. Dengan adanya peralatan otomotif yang lengkap siswa dapat belajar dengan
kenyamanan dalam KBM.

2. Sudah saatnya dengan program KELAS YAMAHA, SMK Ma’arif NU 1 Rawalo


dapat mewujudkan lulusan yang bekerja sama dengan PT. YAMAHA
INDONESIA MANUFACTURING dengan kualitas kompetensi plus akan mampu
bersaing di era globalisasi.

3. Dengan adanya teknologi otomotif terbaru, maka SMK Ma’arif NU 1 Rawalo


tidak akan ketinggalan dengan SMK yang lainnya dibidang teknologi otomotif
khususnya sepeda motor.

4. Kerjasama semua pihak sangat penting untuk memajukan dan


mengembangkan pendidikan di Indonesia.

B. SARAN-SARAN

Agar mutu pendidikan berkembang sesuai dengan yang diharapkan maka perlu
semua pihak untuk bersama-sama menjalin kerjasama yang harmonis baik sekolah
dengan komite, sekolah dengan DU/DI, sekolah dengan Pemerintah, atau dengan
pihak-pihak lain yang terkait.

Anda mungkin juga menyukai