Anda di halaman 1dari 63

USULAN OPTIMALISASI DESIGN SUCKER ROD PUMP

DENGAN METODE UJI SENSITIVITAS STROKE LENGTH,


SPM, DAN DIAMETER PLUNGER PADA FIELD CEPU

LAPORAN KERJA PRAKTIK

Oleh:
NEVADA SAGA SUSENO
101316011

PROGRAM STUDI TEKNIK PERMINYAKAN


FAKULTAS TEKNOLOGI EKSPLORASI DAN PRODUKSI
UNIVERSITAS PERTAMINA
JAKARTA
2019
Laporan Kerja Praktik
Nevada Saga Suseno - 101316011

LEMBAR PERSETUJUAN LAPORAN KERJA PRAKTIK

Judul Kerja Praktik : USULAN OPTIMALISASI DESIGN SUCKER ROD


PUMP DENGAN METODE UJI SENSITIVITAS
STROKE LENGTH, SPM, DAN DIAMETER PLUNGER
PADA FIELD CEPU

Nama Mahasiswa : Nevada Saga Suseno


Nomor Induk Mahasiswa : 101316011
Program Studi : Teknik Perminyakan
Fakultas : Fakultas Teknologi Eksplorasi dan Produksi

Blora, 23 Juli 2019


MENYETUJUI,

Pembimbing Instansi Pembimbing Program Studi

Fahrudin Iwan Setya Budi S.T, M.T.


___________________________ ___________________________
NIP. 751890 NIP. 116158

ii
Laporan Kerja Praktik
Nevada Saga Suseno - 101316011

KATA PENGANTAR

Dengan mengucapkan puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa atas rahmat-Nya, penulis
dapat menyelesaikan Laporan Kerja Praktik yang berjudul “USULAN OPTIMALISASI DESIGN SUCKER
ROD PUMP DENGAN METODE UJI SENSITIVITAS STROKE LENGTH, SPM, DAN DIAMETER PLUNGER
PADA FIELD CEPU”. Laporan ini dibuat sebagai persyaratan lulus mata kuliah Kerja Praktik.

Dalam proses penyusunan laporan ini, penulis tidak dapat hanya mengerjakannya sendiri.
Penulis mendapatkan banyak sekali bantuan oleh banyak pihak. Oleh karena itu, penulis mengucapkan
terima kasih sebesar-besarnya kepada:

1. Orang tua dan keluarga saya yang selalu memberikan doa dan dukungan hingga penulis
berhasil menyelesaikan KP dan Laporan KP ini dengan baik.
2. Bapak Agus Astra Pramana, selaku Ketua Program Studi Teknik Perminyakan Fakultas
Teknologi Eksplorasi dan Produksi Universitas Pertamina.
3. Bapak Iwan Setya Budi, selaku dosen pembimbing yang membantu penulis hingga dapat
menyelesaikan Laporan Kerja Praktik ini.
4. Bapak Fahrudin, selaku pembimbing instansi di fungsi Engineering and Planning
Pertamina EP Asset 4 Field Cepu yang telah meluangkan waktunya untuk memberikan
ilmu yang berharga kepada penulis.
5. Seluruh karyawan dari Pertamina EP Asset 4 Field Cepu yang telah membantu penulis
untuk menyelesaikan KP dan Laporan KP.
6. Kawan seperjuangan Kerja Praktik di Pertamina EP Asset 4 yakni Dhimas Anggara Putra,
Suryo Ahmed, Damar Rizky P. yang telah selalu memberikan dukungan dan motivasi
kepada penulis selama mengerjakan Kerja Praktik disini.

iii
Laporan Kerja Praktik
Nevada Saga Suseno - 101316011

DAFTAR ISI

HALAMAN
LEMBAR PERSETUJUAN LAPORAN KERJA PRAKTIK ............................................................. ii
KATA PENGANTAR ............................................................................................................ iii
DAFTAR ISI ........................................................................................................................ iv
DAFTAR GAMBAR ............................................................................................................. vi
DAFTAR TABEL ................................................................................................................. vii
BAB I PENDAHULUAN........................................................................................................ 1
1.1. Latar Belakang .............................................................................................................. 1
1.2. Tujuan dan Manfaat Kerja Praktik .................................................................................. 1
1.3. Waktu dan Tempat Kerja Praktik ................................................................................... 1
BAB II PROFIL PERUSAHAAN ............................................................................................. 2
2.1. Profil Perusahaan .......................................................................................................... 2
2.1.1. Profil Pertamina ........................................................................................................................ 2
2.1.2. Visi, Misi, dan Tata Nilai Pertamina ........................................................................................... 3
2.1.3. Profil Pertamina EP ................................................................................................................... 4
2.1.4. Visi dan Misi Pertamina EP ........................................................................................................ 5
2.1.5. Profil Pertamina EP Asset 4 ....................................................................................................... 5
2.1.6. Profil Pertamina EP Asset 4 Field Cepu ...................................................................................... 6
2.1.6.1. Struktur Organisasi di PEP Asset 4 Field Cepu........................................................................ 7
2.1.6.2. Overview Lapangan di Pertamina EP Asset 4 Field Cepu ........................................................ 8

BAB III KEGIATAN KERJA PRAKTIK .................................................................................... 14


3.1. Ruang Lingkup Kerja Praktik ........................................................................................ 14
3.2. Kegiatan Selama Kerja Praktik ..................................................................................... 14
3.2.1. Kegiatan di Kantor ................................................................................................................... 14
3.2.1.1. Inflow Performance Relationship (IPR) ................................................................................ 14
3.2.1.2. Pressure Traverse ............................................................................................................... 16
3.2.1.3. Artificial Lift ........................................................................................................................ 17
3.2.1.4. Seleksi Untuk Pemilihan Artificial Lift .................................................................................. 17
3.2.2. Kegiatan di Lapangan .............................................................................................................. 18
3.2.2.1. Logging Casing Collar Locator (CCL) ..................................................................................... 18
3.2.2.2. Perforasi ............................................................................................................................. 19
3.2.2.3. Laboratorium Engineering and Planning ............................................................................. 20
3.2.2.4. Logging CNL ........................................................................................................................ 22
3.2.2.5. Kunjungan ke MGS Menggung ............................................................................................ 23
3.2.2.6. Kunjungan ke Pump Shop ................................................................................................... 25
3.2.2.7. Logging Sonolog .................................................................................................................. 25
3.2.2.8. Kunjungan ke CPP Gundih ................................................................................................... 26
3.3. Analisa Permasalahan ................................................................................................. 27
3.3.1. Sucker Rod Pump .................................................................................................................... 28
3.3.2. Electric Submersible Pump (ESP) ............................................................................................. 30
3.3.3. Hydraulic Pumping Unit (HPU) ................................................................................................ 31

iv
Laporan Kerja Praktik
Nevada Saga Suseno - 101316011

3.3.4. Gas Lift .................................................................................................................................... 32


3.3.5. Progressive Cavity Pump (PCP) ................................................................................................ 33
3.4. Studi Kasus ................................................................................................................. 34
3.4.1. Penyelesaian Masalah ............................................................................................................. 34
BAB IV HASIL KERJA PRAKTIK ........................................................................................... 44
4.1. Optimalisasi Produksi di Lapangan Tua ........................................................................ 44
4.2. Evaluasi Optimalisasi Artificial Lift di Lapangan Tua ...................................................... 45
4.2.1. Efek Stroke Length terhadap Performa SRP ............................................................................. 45
4.2.2. Efek Strokes per Minute (SPM) terhadap Performa SRP .......................................................... 45
4.2.3. Efek Diameter Plunger terhadap Performa SRP ....................................................................... 46
4.2.2. Efek Pump Setting Depth terhadap Performa SRP ................................................................... 46
4.2.3.1 Efek Ketinggian Submergence terhadap Performa SRP ............................................................ 46

BAB V TINJAUAN TEORITIS ............................................................................................... 47


5.1. Inflow Performance Relationship ................................................................................. 47
5.2. Perforasi ..................................................................................................................... 47
5.3. Logging ....................................................................................................................... 47
5.4. Artificial Lift ................................................................................................................ 47
BAB VI KESIMPULAN DAN SARAN .................................................................................... 48
6.1. Kesimpulan ................................................................................................................. 48
6.2. Saran .......................................................................................................................... 48
DAFTAR PUSTAKA ............................................................................................................ 49
LAMPIRAN ....................................................................................................................... 50

v
Laporan Kerja Praktik
Nevada Saga Suseno - 101316011

DAFTAR GAMBAR

HALAMAN

Gambar 1. Logo Pertamina ................................................................................................................... 2


Gambar 2. Logo Pertamina EP .............................................................................................................. 4
Gambar 3. Wilayah Kerja Pertamina EP ................................................................................................ 5
Gambar 4. Wilayah Kerja Field Cepu ..................................................................................................... 7
Gambar 5. Diagram Organisasi PEP Asset 4 Field Cepu......................................................................... 7
Gambar 6. Diagram Organisasi Divisi Engineering and Planning ........................................................... 8
Gambar 7. Alur Produksi Lapangan Kawengan ..................................................................................... 8
Gambar 8. Produksi Lapangan Kawengan ............................................................................................. 9
Gambar 9. Alur Produksi Lapangan Ledok-Nglobo-Semanggi ............................................................... 9
Gambar 10. Produksi Lapangan Ledok ................................................................................................ 10
Gambar 11. Produksi Lapangan Nglobo-Semanggi ............................................................................. 10
Gambar 12. Peta Wilayah Kerja CPP Gundih ....................................................................................... 11
Gambar 13. Produksi Condensat CPP Gundih ..................................................................................... 11
Gambar 14. Produksi Gas CPP Gundih ................................................................................................ 12
Gambar 15. Alur Produksi Minyak di Field Cepu ................................................................................. 12
Gambar 16. Alur Produksi Gas di Field Cepu ....................................................................................... 13
Gambar 17. Kurva IPR Satu Fasa ......................................................................................................... 15
Gambar 18. Kurva IPR Dua Fasa .......................................................................................................... 16
Gambar 19. Pressure Traverse ............................................................................................................ 17
Gambar 20. Logging Tool CCL ............................................................................................................. 18
Gambar 21. Hasil CCL Logging ............................................................................................................. 19
Gambar 22. HSD Perforating Gun ....................................................................................................... 20
Gambar 23. Hasil Logging CNL ............................................................................................................ 23
Gambar 24. MGS Menggung ............................................................................................................... 24
Gambar 25. Alur Produksi MGS Menggung ........................................................................................ 24
Gambar 26. Pump Shop Kawengan ..................................................................................................... 25
Gambar 27. Contoh Hasil Logging Sonolog ......................................................................................... 25
Gambar 28. Hasil dari Software TWM................................................................................................. 26
Gambar 29. CPP Gundih ...................................................................................................................... 26
Gambar 30. Alur Produksi CPP Gundih ............................................................................................... 27
Gambar 31. Jenis Artifical Lift ............................................................................................................. 28
Gambar 32. Sucker Rod Pump ............................................................................................................ 29
Gambar 33. Electric Submersible Pump .............................................................................................. 30
Gambar 34. Hydraulic Pumping Unit .................................................................................................. 31
Gambar 35. Gas Lift ............................................................................................................................ 33
Gambar 36. Progressive Cavity Pum ................................................................................................... 34
Gambar 37. Nodal Analysis dari Sumur yang Tidak Berproduksi ........................................................ 44
Gambar 38. Nodal Analysis Setelah Sumur Diberikan Artificial Lift ..................................................... 45

vi
Laporan Kerja Praktik
Nevada Saga Suseno - 101316011

DAFTAR TABEL

HALAMAN

Tabel 1. Wilayah Kerja Pertamina EP .................................................................................................... 4


Tabel 2. Peralatan di Laboratorium..................................................................................................... 22
Tabel 3. Perhitungan IPR Vogel ........................................................................................................... 36
Tabel 4. Kurva IPR Vogel dan PI .......................................................................................................... 36
Tabel 5. Hasil Uji Sensitivitas Pump Displacement .............................................................................. 38
Tabel 6. Data History Produksi Sumur ................................................................................................ 39
Tabel 7. Kurva IPR dengan Qtestpoint ...................................................................................................... 39
Tabel 8. Hasil Sortir Pump Displacement ............................................................................................ 40
Tabel 9. Pilihan dari Uji Sensitivitas .................................................................................................... 40
Tabel 10. Kalkulasi Q_Vogel dan DFL .................................................................................................. 41
Tabel 11. Kurva Q vs DFL ..................................................................................................................... 41
Tabel 12. Pump Setting Depth ............................................................................................................ 42
Tabel 13. Pump Intake Pressure ......................................................................................................... 42
Tabel 14. Perhitungan Sand Rate ........................................................................................................ 42
Tabel 15. Tabel Perhitungan Sand Build-up ........................................................................................ 43

vii
Laporan Kerja Praktik
Nevada Saga Suseno - 101316011

BAB I
PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang


Energi adalah kebutuhan setiap manusia. Energi dibutuhkan untuk dapat
menyelesaikan berbagai kegiatan sehari-hari. Salah satu energi yang paling dibutuhkan adalah
energi yang berasal dari bahan bakar fosil. Kebutuhan energi berbanding lurus dengan
banyaknya jumlah masyarakat yang menggunakan bahan bakar. Namun, perbandingan antara
penemuan cadangan bahan bakar fosil yang baru dengan proses eksploitasi dari cadangan
justru berbanding terbalik. Oleh karena itu, kita harus dapat memaksimalkan produksi dari
cadangan yang telah berproduksikan agar mampu mengimbangi kebutuhan energi
masyarakat.
Produksi dari minyak dan gas bumi tidak bisa lepas dari teori “Oil Peak” dimana
produksi hidrokarbon akan mengalami titik produksi tertinggi dan lalu akan mengalami
penurunan produksi hingga sumur tersebut mati. Tentu saja kita ingin memaksimalkan
produksi untuk jangka waktu yang lama. Salah satu usahanya adalah melakukan primary
recovery, secondary recovery, dan tertiary recovery. Untuk primary recovery berupa natural
drive dan artificial lift, lalu untuk secondary recovery berupa Water Flooding dan Pressure
Maintenance, lalu untuk tertiary recovery berupa Enhanced Oil Recovery.

1.2. Tujuan dan Manfaat Kerja Praktik


Tujuan dan manfaat pelaksanaan kerja praktik di PT. Pertamina EP Asset 4 Field Cepu
selama 4 minggu terhitung dari Senin, 24 Juni 2019 hingga Rabu, 24 Juli 2019 adalah sebagai
berikut:

1. Mendapat pengalaman dan wawasan dalam mengetahui bagaimana aktifitas


kerja, meningkatkan kemampuan komunikasi dan sosialisasi di dunia kerja secara
langsung dan menyeluruh.
2. Menambah, memahami, dan membandingkan secara langsung pengetahuan
yang telah didapatkan dari perguruan tinggi dengan di lapangan.
3. Sebagai bentuk untuk mempersiapkan kemampuan diri secara fisik dan mental
yang siap untuk terjun ke dunia kerja.
4. Dapat memenuhi persyaratan lulus mata kuliah Kerja Praktik pada jurusan Teknik
Perminyakan Fakultas Teknologi Eksplorasi dan Produksi Universitas Pertamina.

1.3. Waktu dan Tempat Kerja Praktik


Kerja Praktik dilaksanakan selama 30 hari (efektif 185 jam) yang dimulai dari tanggal
24 Juni 2019 hingga 24 Juli 2019 yang bertempat di PT. Pertamina EP Asset 4 Field Cepu, Jl.
Gajah Mada PO.BOX 1 Cepu, Blora, Jawa Tengah – 58312. Penempatan Kerja Praktik pada
Divisi Engineering and Planning PEP Asset 4 Field Cepu.

1
Laporan Kerja Praktik
Nevada Saga Suseno - 101316011

BAB II
PROFIL PERUSAHAAN

2.1. Profil Perusahaan


2.1.1. Profil Pertamina

Gambar 1. Logo Pertamina

(Sumber: pertamina.com)

Pertamina adalah Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang bergerak pada
bidang energi dan mengelola penambangan minyak dan gas bumi. Pertamina telah
berdiri sejak tanggal 10 Desember 1957.

Pada 10 Desember 1957, perusahaan tersebut berubah nama menjadi PT


Perusahaan Minyak Nasional, disingkat PERMINA. Tanggal ini diperingati sebagai
lahirnya Pertamina hingga saat ini. Pada 1960, PT Permina berubah status menjadi
Perusahaan Negara (PN) Permina. Kemudian, PN Permina bergabung dengan PN
Pertamin menjadi PN Pertambangan Minyak dan Gas Bumi Negara (Pertamina) pada
20 Agustus 1968.

Selanjutnya, pada tahun 1971, melalui UU No.8 tahun 1971, pemerintah


mengatur peran Pertamina untuk menghasilkan dan mengolah migas dari ladang-
ladang minyak serta menyediakan kebutuhan bahan bakar dan gas di Indonesia.
Kemudian melalui UU No.22 tahun 2001, pemerintah mengubah kedudukan
Pertamina sehingga penyelenggaraan Public Service Obligation (PSO) dilakukan
melalui kegiatan usaha.

Pada tahun 2003, berdasarkan PP No.31 Tahun 2003 tanggal 18 Juni 2003,
Perusahaan Pertambangan Minyak dan Gas Bumi Negara berubah nama menjadi PT
Pertamina (Persero) yang melakukan kegiatan usaha migas pada Sektor Hulu hingga
Sektor Hilir. Pada 10 Desember 2005, Pertamina mengubah lambang kuda laut
menjadi anak panah dengan warna dasar hijau, biru, dan merah yang merefleksikan
unsur dinamis dan kepedulian lingkungan.

Pada 20 Juli 2006, PT Pertamina (Persero) melakukan transformasi


fundamental dan usaha Perusahaan. PT Pertamina (Persero) mengubah visi
Perusahaan yaitu, “Menjadi Perusahaan Minyak Nasional Kelas Dunia” pada 10
Desember 2007. Kemudian tahun 2011, Pertamina menyempurnakan visinya, yaitu
“Menjadi Perusahaan Energi Nasional Kelas Dunia”. Melalui RUPSLB tanggal 19 Juli
2012, Pertamina menambah modal ditempatkan/disetor serta memperluas kegiatan
usaha Perusahaan.

2
Laporan Kerja Praktik
Nevada Saga Suseno - 101316011

Pada 14 Desember 2015, Menteri BUMN selaku RUPS menyetujui perubahan


Anggaran Dasar Pertamina dalam hal optimalisasi pemanfaatan sumber daya,
peningkatan modal ditempatkan dan diambil bagian oleh negara serta perbuatan-
perbuatan Direksi yang memerlukan persetujuan tertulis Dewan Komisaris.
Perubahan ini telah dinyatakan pada Akta No.10 tanggal 11 Januari 2016, Notaris
Lenny Janis Ishak, SH.

2.1.2. Visi, Misi, dan Tata Nilai Pertamina


Pertamina mempunyai visi yakni:

“Menjadi Perusahaan Energi Nasional Kelas Dunia”

Lalu untuk misi Pertamina yakni:

“Menjalankan Usaha Minyak, Gas, Serta Energi Baru dan Terbarukan Secara
Terintegrasi, Berdasarkan Prinsip-Prinsip Komersial Yang Kuat”

Lalu Pertamina juga mempunyai tata nilai sebagai komitmen perusahaan visi
dan misinya berdasarkan standar global dan penerapan tata kelola perusahaan yang
baik(Good Corporate Governance), yakni Tata Nilai Unggulan 6C yang berupa:

• Clean :
Dikelola secara profesional, menghindari benturan kepentingan, tidak
menoleransi suap, menjunjung tinggi kepercayaan dan integritas.
Berpedoman pada asas-asas tata kelola korporasi yang baik.
• Confident :
Berperan dalam pembangunan ekonomi nasional, menjadi pelopor
dalam reformasi Badan Usaha Milik Negara (BUMN), dan membangun
kebanggaan bangsa.
• Commercial :
Menciptakan nilai tambah dengan orientasi komersial, mengambil
keputusan berdasarkan prinsip-prinsip bisnis yang sehat.
• Competitive :
Mampu berkompetisi dalam skala regional maupun internasional,
mendorong pertumbuhan investasi, membangun budaya sadar biaya dan
menghargai kinerja.
• Customer Focused :
Berorientasi pada kepentingan pelanggan dan berkomitmen untuk
memberikan pelayanan terbaik kepada pelanggan.
• Capable :
Dikelola oleh pemimpin dan pekerja yang professional dan memiliki
talenta dan penguasaan teknis tinggi, berkomitmen dalam membangun
kemampuan riset dan pengembangan.

3
Laporan Kerja Praktik
Nevada Saga Suseno - 101316011

2.1.3. Profil Pertamina EP

Gambar 2. Logo Pertamina EP

(Sumber: pep.pertamina.com)

Pertamina EP adalah anak perusahaan dari Pertamina yang


menyelenggarakan kegiatan usaha di sektor hulu bidang migas dan gas bumi, meliputi
eksplorasi dan eksploitasi.

PT Pertamina EP didirikan pada 13 September 2005. Sejalan dengan


pembentukan PT Pertamina EP maka pada tanggal 17 September 2005, PT Pertamina
(Persero) telah melaksanakan penandatanganan Kontrak Kerja Sama (KKS) dengan
BPMIGAS (sekarang SKKMIGAS) yang berlaku surut sejak 17 September 2003 atas
seluruh Wilayah Kuasa Pertambangan Migas yang dilimpahkan melalui perundangan
berdasarkan UU Nomor 22 tahun 2001 tentang Minyak dan Gas Bumi.

Sebagian besar wilayah PT Pertamina (Persero) tersebut dipisahkan menjadi


Wilayah Kerja (WK) PT Pertamina EP. Pada saat bersamaan, PT Pertamina EP juga
melaksanakan penandatanganan Kontrak Minyak dan Gas Bumi Pertamina untuk
Wilayah Kerja Pertamina EP pada tanggal 17 September 2005 dengan BPMIGAS
(sekarang SKKMIGAS) yang berlaku sejak 17 September 2005.

Pada tahun 2018, Pertamina EP mampu melakukan lifting hingga 10% dari
produksi nasional sebanyak 80.120 BOPD dari 770.900 BOPD untuk lifting minyak
bumi, sedangkan untuk lifting gas bumi hingga 12% dari produksi nasional yang
sebesar 811 MMSCFD dari 6.623,47 MMSCFD.

Asset Field
Rantau, Pangkalan Susu, Lirik, Jambi,
Asset 1
dan Ramba
Asset 2 Prabumulih, Pendopo, Limau, dan Adera
Asset 3 Subang, Tambun, dan Jatibarang
Cepu, Sukowati, Poleng, Papua, Donggi
Asset 4
Matidok
Sangasanga, Sangata, Bunyu, Tarakan,
Asset 5
dan Tanjung
Tabel 1. Wilayah Kerja Pertamina EP

(Sumber: KULIAH UMUM HULU MIGAS PT PERTAMINA EP ASSET 4 CEPU FIELD)

4
Laporan Kerja Praktik
Nevada Saga Suseno - 101316011

Gambar 3. Wilayah Kerja Pertamina EP

(Sumber: KULIAH UMUM HULU MIGAS PT PERTAMINA EP ASSET 4 CEPU FIELD)

2.1.4. Visi dan Misi Pertamina EP


Pertamina EP mempunyai visi berupa: (2014-2015) “Menjadi perusahaan
eksplorasi dan produksi minyak dan gas bumi kelas dunia.”

Lalu, Pertamina EP juga mempunyai misi berupa:


(2014-2025) “Melaksanakan pengusahaan sektor hulu minyak dan gas dengan
penekanan pada aspek komersial dan operasi yang baik, serta tumbuh dan
berkembang bersama lingkungan hidup.”

2.1.5. Profil Pertamina EP Asset 4


Pertamina EP Asset 4 adalah merupakan sebuah anak perusahaan dari
Pertamina EP yang bertanggung jawab untuk memegang Wilayah Kerja dari beberapa
lapangan di Indonesia yang berpusat di Surabaya. Lapangan yang dipegang oleh PEP
Asset 4 seperti Field Cepu, Field Sukowati, Field Poleng, Field Papua, Field Donggi
Matindok, dan Unitisasi Tiung Biru.

Produksi minyak bumi dari PEP Asset 4 tercapai 14.330 BOPD atau 117,64%
dari target RKAP 2018, disebabkan:

• Adanya penambahan produksi dari Well Intervention di Field Sukowati


dan Field Papua
• Penyerahan Asset dan produksi eks-KSO GCI (Geo Cepu Indonesia) dan
eks-TAC IBN Oil Holdico Ltd.

Lalu untuk produksi gas bumi dari PEP Asset 4 tercapai 179,21 MMSCFD atau
105,76% dari target RKAP 2018, disebabkan:
• Peningkatan produksi gas di Field Donggi sejak Juni 2018.
• Peningkatan produksi gas di Field Cepu
• Peningkatan produksi gas di Field Sukowati

5
Laporan Kerja Praktik
Nevada Saga Suseno - 101316011

Pertamina EP Asset 4 mempunyai WK di berbagai field yang terbagi di


berbagai sudut Indonesia seperti:

• Field Sukowati
Mempunyai luas WK 1.478 km2 di Jawa Timur, dengan reserve minyak
sebanyak 11.157 MSTB lalu reserve gas 15.323 MMSCF, sumur aktif 30 buah,
dan sumur suspended 5 buah. Field Sukowati mempunyai target produksi
sebanyak ±9000 BOPD, dan produksi aktualnya sekitar ±8700 BOPD dan ± 15
MMSCFD gas.

• Field Cepu
Mempunyai luas WK 24.450 km2 di Jawa Tengah dan Jawa Timur, dengan
reserve minyak sebanyak 6.191 MSTB lalu reserve gas 288.951 MMSCF,
sumur aktif 49 buah, dan sumur suspended 242 buah. Field Cepu mempunyai
target produksi sebanyak ±2497 BOPD dan ±68.9 MMSCFD, dan produksi
aktualnya sekitar ±2,265 BOPD dan ±68.8 MMSCFD.

• Field Poleng
Mempunyai luas WK 5.751 km2 di Jawa Timur, dengan reserve minyak
sebanyak 4.548 MSTB lalu reserve gas 49.940 MMSCF, sumur aktif 7 buah,
dan sumur suspended 21 buah.

• Field Donggi Matindok


Mempunyai luas WK 10.670 km2 di Sulawesi Tengah, dengan reserve gas
508.100 MMSCF, sumur aktif 15 buah, dan sumur suspended 2 buah.

• Field Papua
Mempunyai luas WK 8.096 km2 di Papua Barat, dengan reserve minyak
sebanyak 25.614 MSTB lalu reserve gas 19.602 MMSCF, sumur aktif 142 buah,
dan sumur suspended 129 buah.

2.1.6. Profil Pertamina EP Asset 4 Field Cepu


Cepu adalah sebuah kecamatan di Kabupaten Blora, Provinsi Jawa Tengah
yang berbatasan langsung dengan Provinsi Jawa Timur. Luas wilayah Kecamatan Cepu
adalah 4.897,43 km2 yang berpenduduk sebanyak 848.369 jiwa. Kawasan Cepu sudah
sejak lama dikenal sebagai wilayah penghasil sumber daya alam seperti kayu jati,
minyak dan gas bumi. Bahkan sebelum Indonesia merdeka, kawasan Cepu telah
digunakan oleh Belanda sebagai penghasil minyak mereka.

Pada awalnya, Kawasan ladang minyak di Cepu pertama kali ditemukan oleh
seorang ilmuwan kebangsaan dan kelahiran Belanda yakni Andrian Stoop pada tahun
1880 di desa Ledok, Cepu. Andrian Stoop melakukan pengeboran pertama kali di desa
Ledok pada tahun 1893 dengan menggunakan alat-alat tradisional. Selanjutnya,
sebuah perusaahan Belanda yang bernama Bataafsche Potroleum Maatschappij
membangun kilang minyak pertama di Cepu pada tahun 1894.

6
Laporan Kerja Praktik
Nevada Saga Suseno - 101316011

Gambar 4. Wilayah Kerja Field Cepu

(Sumber: OVERVIEW FIELD CEPU)

2.1.6.1. Struktur Organisasi di PEP Asset 4 Field Cepu


Pada dasarnya, setiap perusahaan mempunyai banyak organisasi
kecil yang saling bekerja sama agar Visi dan Misi perusahaan tersebut
tercapai. Untuk PEP Asset 4 Field Cepu juga sama. Struktur organisasi PEP
Asset 4 Field Cepu terdiri dari:

Gambar 5. Diagram Organisasi PEP Asset 4 Field Cepu

(Sumber: OVERVIEW FIELD CEPU)

7
Laporan Kerja Praktik
Nevada Saga Suseno - 101316011

Lalu berikut ini struktur organisasi dari fungsi tempat penulis melakukan Kerja Praktik:

Ast. Man.
Engineering & Planning
Brian Karnanto P.

Operation Petroleum EOR & Reservoir


Engineer Engineer Engineer
Eri Pujianto Wiratno Selo Adi Fahrudin

Gambar 6. Diagram Organisasi Divisi Engineering and Planning

2.1.6.2. Overview Lapangan di Pertamina EP Asset 4 Field Cepu


Field Cepu dibagi menjadi 3 distrik utama yakni
Distrik I yaitu Lapangan Kawengan; lalu Distrik II yaitu Lapangan Ledok, Nglobo, dan
Semanggi; lalu Distrik III yaitu Gundih dengan sumur Kedunglusi, Kedungtuban, dan
Randublatung.

1. Lapangan Kawengan

Gambar 7. Alur Produksi Lapangan Kawengan

(Sumber: OVERVIEW PRODUCTION OPERATION FIELD CEPU)

8
Laporan Kerja Praktik
Nevada Saga Suseno - 101316011

PRODUKSI MINYAK KAWENGAN


900
850
800

BOPD
750
700
650
600
Jan-19 Feb-19 Mar-19 Apr-19 May-19 Jun-19

Jan-19 Feb-19 Mar-19 Apr-19 May-19 Jun-19


ACT. PROD. 766 712 727 742 720 703
TGT. PROD. 883 883 883 883 883 883

Gambar 8. Produksi Lapangan Kawengan

(Sumber: OVERVIEW PRODUCTION OPERATION FIELD CEPU)

2. Lapangan Ledok

Gambar 9. Alur Produksi Lapangan Ledok-Nglobo-Semanggi

(Sumber: OVERVIEW PRODUCTION OPERATION FIELD CEPU)

9
Laporan Kerja Praktik
Nevada Saga Suseno - 101316011

PRODUKSI MINYAK LEDOK


70
60
50

BOPD
40
30
20
10
0
Jan-19 Feb-19 Mar-19 Apr-19 May-19 Jun-19

Jan-19 Feb-19 Mar-19 Apr-19 May-19 Jun-19


ACT. PROD. 56 50 48 2 30 61
TGT. PROD. 38 38 38 38 38 38

Gambar 10. Produksi Lapangan Ledok

(Sumber: OVERVIEW PRODUCTION OPERATION FIELD CEPU)

3. Lapangan Nglobo-Semanggi

PRODUKSI MINYAK NGLOBO-SEMANGGI


400
350
300
BOPD

250
200
150
Jan-19 Feb-19 Mar-19 Apr-19 May-19 Jun-19
Jan-19 Feb-19 Mar-19 Apr-19 May-19 Jun-19
ACT. PROD. 180 195 220 231 192 273
TGT. PROD. 352 352 352 352 352 352

Gambar 11. Produksi Lapangan Nglobo-Semanggi

(Sumber: OVERVIEW PRODUCTION OPERATION FIELD CEPU)

10
Laporan Kerja Praktik
Nevada Saga Suseno - 101316011

4. Fasilitas Gundih

Gambar 12. Peta Wilayah Kerja CPP Gundih

(Sumber: OVERVIEW PRODUCTION OPERATION FIELD CEPU)

PRODUKSI KONDENSAT CPP GUNDIH


550
500
450
400
BCPD

350
300
250
200
150
Jan-19 Feb-19 Mar-19 Apr-19 May-19 Jun-19
Jan-19 Feb-19 Mar-19 Apr-19 May-19 Jun-19
ACT. PROD. 483 490 498 477 475 475
TGT. PROD. 350 350 350 350 350 350

Gambar 13. Produksi Condensat CPP Gundih

(Sumber: OVERVIEW PRODUCTION OPERATION FIELD CEPU)

11
Laporan Kerja Praktik
Nevada Saga Suseno - 101316011

PRODUKSI GAS CPP GUNDIH


70
68

MMSCFD
66
64
62
60
Jan-19 Feb-19 Mar-19 Apr-19 May-19 Jun-19

Jan-19 Feb-19 Mar-19 Apr-19 May-19 Jun-19


ACT. PROD. 68 68 69 69 69 69
TGT. PROD. 69 69 69 69 69 69

Gambar 14. Produksi Gas CPP Gundih

(Sumber: OVERVIEW PRODUCTION OPERATION FIELD CEPU)

Dari setiap lapangan, hasil minyak dan kondensat akan disalurkan ke Stasiun
Pengumpul, Stasiun Pengumpul Utama, lalu ke Main Gathering Station Menggung.
Berikut ini alur produksinya:

Gambar 15. Alur Produksi Minyak di Field Cepu

(Sumber: OVERVIEW PRODUCTION OPERATION FIELD CEPU)

12
Laporan Kerja Praktik
Nevada Saga Suseno - 101316011

Lalu untuk hasil produksi gas langsung akan disalurkan ke konsumen. Berikut ini adalah
alur produksinya:

Gambar 16. Alur Produksi Gas di Field Cepu

(Sumber: OVERVIEW PRODUCTION OPERATION FIELD CEPU)

13
Laporan Kerja Praktik
Nevada Saga Suseno - 101316011

BAB III
KEGIATAN KERJA PRAKTIK

3.1. Ruang Lingkup Kerja Praktik


Penulis melakukan Kerja Pratik pada Wilayah Kerja dari PEP Asset 4 Field Cepu
meliputi Kantor PEP Asset 4 Field Cepu pada Fungsi Engineering dan Planning, seluruh
lapangan milik PEP Asset 4 Field Cepu, Stasiun Pengumpul(SP), Stasiun Pengumpul
Utama(SPU), Main Gathering Station(MGS), dan Laboratorium Engineering dan Planning.

3.2. Kegiatan Selama Kerja Praktik


Pada minggu I Kerja Praktik, penulis banyak mendapatkan orientasi awal perusahaan
dari Pertamina EP Asset 4 Field Cepu. Ini dapat dilihat dari proses pengenalan lingkungan dari
kantor tempat penulis melakukan Kerja Praktik, seperti HSSE Safety Induction, Company
Overview, Pengenalan Lapangan, dll. Penulis juga telah melakukan studi literatur terhadap
IPR, TPR, proses produksi.

Pada minggu II Kerja Praktik, penulis mulai mendapat kesempatan untuk peninjauan
lapangan seperti proses perforasi di sumur XX-03 pada Lapangan Semanggi, kunjungan ke
MGS Menggung, kunjungan ke Petroleum Laboratorium, melakukan running logging Sonolog
di sumur XX-P.24 dan kunjungan ke Pump Shop di Kawengan.

Pada minggu III Kerja Praktik, penulis mendapatkan kesempatan untuk kunjungan ke
lapangan gas Gundih tepatnya di Central Processing Plant (CPP) Gundih, dan mulai
mengerjakan tugas khusus di kantor.

Pada minggu IV Kerja Praktik, penulis telah selesai mengerjakan tugas khusus dan
mulai penyelesaian laporan dan presentasi Kerja Praktik.

3.2.1. Kegiatan di Kantor


Penulis melakukan studi literatur dan pengamatan proses kerja pegawai di
Fungsi Engineering dan Planning. Studi literatur dimaksudkan agar penulis
mendapatkan bekal ilmu sebelum melakukan kunjungan ke luar kantor. Studi literatur
meliputi IPR, pressure traverse, screening secara umum dari pemilihan jenis artificial
lift,dan artificial lift.

3.2.1.1. Inflow Performance Relationship (IPR)


Kurva IPR adalah kurva yang digunakan untuk evaluasi kemampuan
deliverability dari reservoir. Grafik IPR merupakan presentasi hubungan dari
tekanan alir dasar sumur (Pwf) sumbu Y dan laju alir(Q) sumbu X. Pembuatan
grafik IPR dilakukan dengan menggunakan data berupa Q, Pwf, tekanan
reservoir (Pr), dan tekanan bubble point (Pb)-opsional-. Pembuatan kurva IPR
berdasarkan banyaknya fasa di aliran.

1. Aliran satu fasa


Pada aliran satu fasa yakni fluida, pembuatan kurva IPR dilakukan dengan
metode PI/Gilbert (1954). Besarnya slope dari IPR disebut Productivity
Index (PI atau J) pada aliran satu fasa. PI juga dapat merepresentasikan
laju inflow per pressure drawdown dari reservoir. Dapat digunakan pada
reservoir dengan driving mechanism yakni Water Drive reservoir.

14
Laporan Kerja Praktik
Nevada Saga Suseno - 101316011

Persamaan IPR satu fasa adalah:


𝑞 = 𝑃𝐼 × (𝑃𝑟 − 𝑃𝑤𝑓)

𝑞
𝑃𝐼 =
𝑃𝑟 − 𝑃𝑤𝑓

0.00708 × 𝑘 × ℎ
𝑃𝐼 = 𝑟𝑒
𝜇𝑜 × 𝐵𝑜 × (𝑙𝑛 − 0.75 + 𝑆)
𝑟𝑤

Gambar 17. Kurva IPR Satu Fasa

(Sumber: Boyun Guo- Production Engineering II)

2. Aliran dua fasa


Pada aliran dua fasa yakni fluida dan gas, persamaan PI tidak dapat
digunakan lagi karena gas mempunyai kemampuan melepaskan diri dari
minyak pada kondisi saturated(<Pb), sehingga IPR tidak lagi berupa garis
lurus. Pembuatan IPR dua fasa menggunakan persamaan Vogel (1968):

𝑞 𝑃𝑤𝑓 𝑃𝑤𝑓 2
= 1 − 0.2 ( ) − 0.8 ( )
𝑞𝑚𝑎𝑥 𝑃𝑟 𝑃𝑟

Persamaan Vogel digunakan juga pada reservoir kondisi undersaturated


dan saturated, dengan nilai Pb diketahui. Kombinasi persamaan Vogel
dan IPR garis lurus menghasilkan IPR garis lurus saat sumur minyak
diproduksikan di atas bubble point dan IPR menggunakan persamaan
Vogel setelah tekanan di bawah bubble point.

15
Laporan Kerja Praktik
Nevada Saga Suseno - 101316011

Gambar 18. Kurva IPR Dua Fasa

(Sumber: Heriot-Watt Production Engineering)

3. Aliran tiga fasa


Pada aliran tiga fasa, yakni minyak, gas, dan air produksi, dapat
menggunakan persamaan Wiggins (2004). Persamaan Wiggins berupa:

𝑃𝑤𝑓 𝑃𝑤𝑓 2
𝑞, 𝑜𝑖𝑙 = 𝑞𝑜, 𝑚𝑎𝑥 × (1 − 0.519167 ( ) − 0.481092 ( ) )
𝑃𝑟 𝑃𝑟

𝑃𝑤𝑓 𝑃𝑤𝑓 2
𝑞, 𝑤𝑎𝑡𝑒𝑟 = 𝑞𝑤, 𝑚𝑎𝑥 × (1 − 0.722235 ( ) − 0.284777 ( ) )
𝑃𝑟 𝑃𝑟

3.2.1.2. Pressure Traverse


Kurva pressure traverse merupakan hasil kalkulasi tekanan sumur
dengan kedalaman sumur dengan cara mengakumulasikan gradien tekanan
sepanjang pipa (MD). Selanjutnya, pressure traverse dapat digunakan untuk
menganalisa kehilangan tekanan sepanjang pipa. Kalkulasi dilakukan dengan
korelasi Hagedorn-Brown menggunakan file .xls dari Boyun Guo – Production
Engineering II.

16
Laporan Kerja Praktik
Nevada Saga Suseno - 101316011

Gambar 19. Kurva Pressure Traverse

(Sumber: Boyun Guo – Petroleum Production Engineering II)

3.2.1.3. Artificial Lift


Artificial lift adalah suatu usaha untuk menurunkan tekanan bawah
sumur (BHP), sehingga pressure drawdown semakin tinggi dan produksi
meningkat. Prinsip ini dapat diperoleh dengan penggunaan pumping unit.
Artificial lift dapat digunakan pada sumur yang tidak flowing maupun pada
sumur flowing namun tidak ekonomis. Untuk lebih lanjut, penjelasan terdapat
di sub-bab 3.3. Analisa Permasalahan.

3.2.1.4. Seleksi Untuk Pemilihan Artificial Lift


Seleksi dilakukan pada sumur yang rencananya akan dilakukan
artificial lift. Seleksi ini berguna agar artificial lift dapat beroperasi dengan
optimal dan dapat meminimalisir masalah-masalah yang akan datang
kedepannya. Ketika melakukan seleksi metode artificial lift yang akan
digunakan, ada beberapa aspek yang perlu diperhatikan seperti:

• Tekanan reservoir dan well productivity.


• Karakter fluida dari sumur (viskositas, scale, paraffin, kepasiran,
gas content).
• BHP rendah
• Gas handling
• Geometri sumur
• Biaya (CAPEX & OPEX)
• Performa reservoir dan artificial lift jangka panjang.

Terdapat juga langkah-langkah dalam melakukan seleksi artificial lift,


yakni:
1. Menetapkan kebutuhan aliran design
2. Mengevaluasi factor flow assurance yang mempengaruhi sumur
3. Memilih teknologi lift yang dapat diterapkan
4. Menetapkan factor lain yang dapat mempengaruhi seleksi
5. Menetapkan biaya investasi dan operasi baik secara pasti
maupun probabilitas

17
Laporan Kerja Praktik
Nevada Saga Suseno - 101316011

6. Memilih teknologi artificial lift


7. Memantau keadaan sumur yang berubah-ubah
8. Mengganti teknologi artificial lift jika perubahan besar dalam
sumur atau jika teknologi tidak beroperasi dalam kisaran yang
diharapkan

3.2.2. Kegiatan di Lapangan


Kegiatan lapangan meliputi peninjauan fasilitas di PEP Asset 4 Field Cepu
seperti kunjungan ke berbagai lapangan, Stasiun Pengumpul(SP), Stasiun Pengumpul
Utama(SPU), Main Gathering Station(MGS), dan Laboratorium Engineering dan
Planning.

3.2.2.1. Logging Casing Collar Locator (CCL)


Logging CCL adalah suatu proses pengambilan data yang berupa data
dari lokasi casing collar. Prinsip kerja logging CCL adalah menggunakan
gelombang elektromagnetik untuk mendeteksi kenaikan massa dari casing
collar. Proses running dilakukan dari bawah ke atas. Ketika logging tool
melewati casing collar, pada logging akan menampilkan defleksi nilai. Proses
logging dengan CCL untuk menghindari perforasi pada casing collar karena
dapat mengurangi efektivitas dari perforasi.

Gambar 20. Logging Tool CCL

(Sumber: oilog.us)

18
Laporan Kerja Praktik
Nevada Saga Suseno - 101316011

Gambar 21. Hasil CCL Logging

(Sumber: Arsip PEP Asset 4 Field Cepu)

3.2.2.2. Perforasi
Perforasi adalah suatu kegiatan yang dilakukan untuk membuat jalan
dan membuka laju alir fluida dari reservoir ke dalam wellbore dengan cara
peledakan. Diameter, panjang, densitas ledakan, penempatan
peledak(phasing), formation damage dan permeabilitas sekitar zona perforasi
menjadi factor penting dalam keberhasilan perforasi dan flow assurance.
Pada waktu peninjauan ke lapangan Semanggi, telah dilakukan perforasi di
sumur P-03 dengan kontraktor dari Elnusa. Perforasi dilakukan dengan High
Shot Density dengan metode Wireline Conveyed Perforation. Jumlah
perforasi sebanyak 12 SPF dengan phasing 120°. Proses perforasi dimulai
dengan pemasangan rig dan BOP, pencabutan tubing, lalu pemasangan
peralatan logging CCL, perforating gun dan shaped charge, setelah itu mulai
running peralatan ke dalam sumur. Setelah melakukan perbandingan antara
data log CCL dan proposal dari design perforasi dan kalau itu cocok, maka
perforasi dilanjutkan.

19
Laporan Kerja Praktik
Nevada Saga Suseno - 101316011

Gambar 22. HSD Perforating Gun

3.2.2.3. Laboratorium Engineering and Planning


Laboratorium Engineering and Planning digunakan untuk melakukan
analisa terhadap sifat dari crude oil, air formasi, gas hingga lumpur pemboran.
Analisa yang dilakukan di laboratorium ini meliputi Densitas, Viskositas, Pour
Point, Flash Point, Sulfur Content, dan Salt Content. Analisa tersebut sangat
penting dilakukan agar dapat mengambil langkah - langkah prosedur
kedepannya.

20
Laporan Kerja Praktik
Nevada Saga Suseno - 101316011

Dokumentasi Petroleum Laboratory

Foto Depan Petroleum Laboratory

Peralatan Analisa Lumpur


Gas Chromatograph

Peralatan Uji Water Content Peralatan Uji Viskositas

Peralatan Uji RVP Peralatan Uji Sulfur Content

21
Laporan Kerja Praktik
Nevada Saga Suseno - 101316011

Peralatan Uji Cloud & Pour Point


Peralatan Uji Salt Content

Peralatan Uji Air Formasi

Tabel 2. Peralatan di Laboratorium

3.2.2.4. Logging CNL


Running logging Compensanted Neutron Log (CNL) dilakukan pada
sumur KWX-P.24 yang pada akhirnya akan dilakukan perforasi untuk merubah
lapisan produksi lama yang sebelumnya telah dilakukan squeeze cementing.
Logging CNL ini dilakukan untuk lebih memastikan zona prospek minyak
dengan cara melakukan deteksi terhadap banyaknya atom Hidrogen di
formasi. Nantinya hasil logging CNL ini diinterpretasikan menjadi porositas
dari formasi.

22
Laporan Kerja Praktik
Nevada Saga Suseno - 101316011

Gambar 23. Hasil Logging CNL

(Sumber: Arsip PEP Asset 4 Field Cepu)

3.2.2.5. Kunjungan ke MGS Menggung


MGS Menggung adalah titik kumpul akhir dari seluruh minyak dari
flowline SPU maupun dari road truck milik KUD pada WK dari PEP Asset 4 Field
Cepu sebelum ditransportasikan ke Kilang PPSDM, CPA Mudi, atau FSO
Cintanatomas. MGS Menggung akan mengirimkan minyak dalam jangka
waktu 5-6 hari sekali.

23
Laporan Kerja Praktik
Nevada Saga Suseno - 101316011

Gambar 24. MGS Menggung

Pada MGS Menggung, minyak dari road truck milik KUD akan
dilakukan seleksi Free Water dan BS&W terlebih dahulu di Laboratorium
Produksi sebelum dilakukan unloading minyak tersebut, sedangkan aliran
minyak dari Field Cepu ditransportasikan melalui flowline. Proses pemisahan
di MGS Menggung hanya menggunakan prinsip settling(gravitasi) sehingga
tidak ada separator disini.

Gambar 25. Alur Produksi MGS Menggung

(Sumber: OVERVIEW PRODUCTION OPERATION FIELD CEPU)

24
Laporan Kerja Praktik
Nevada Saga Suseno - 101316011

3.2.2.6. Kunjungan ke Pump Shop


Pump Shop di Kawengan merupakan tempat reparasi untuk berbagai
komponen dari pompa yang rusak dan dapat diperbaiki. Pada saat
berkunjung, sedang ada perbaikan komponen ball seat STU dari sucker rod
KWX-P.24, sayangnya ketika berkunjung ke Pump Shop, tidak ada aktivitas
dari pekerja disana, sehingga penulis hanya mengamati barang.

Gambar 26. Pump Shop Kawengan

3.2.2.7. Logging Sonolog


Logging Sonolog dengan menggunakan bantuan dari software TWM
Echometer telah dilakukan di sumur KWG-P.22 TW. Tujuan dari running log
sonolog ini adalah melakukan deteksi terhadap ketinggian dari fluida di dalam
sumur. Prinsip kerja dari log ini adalah memasukkan gas N2 ke dalam annulus
yang nantinya akan dipantulkan dan didapatkan hasil waktu pantulannya.
Lama waktu memantulnya dikonversikan menjadi kedalaman dari fluida di
sumur tersebut. Logging sonolog dilakukan pada sumur yang sedang
berproduksi secara rutin. Nantinya hasil dari sonolog dapat digunakan untuk
menganalisa well performance.

Gambar 27. Contoh Hasil Logging Sonolog

(Sumber: Total Well Management Software)

25
Laporan Kerja Praktik
Nevada Saga Suseno - 101316011

Gambar 28. Hasil dari Software TWM

(Sumber: Total Well Management)

3.2.2.8. Kunjungan ke CPP Gundih


CPP Gundih merupakan pusat pengolahan gas dari sumur-sumur dari
cluster Kedunglusi, Kedungtuban, Randublatung yang berjumlah total 9
sumur. Proses produksi CPP Gundih sangatlah canggih karena hampir 100%
adalah automasi di control room. Proses produksi CPP Gundih meliputi
Manifold, Acid Gas Removal Unit, Caustic Treater Unit, Dehydration Unit, dan
Metering.

Gambar 29. CPP Gundih

26
Laporan Kerja Praktik
Nevada Saga Suseno - 101316011

Gambar 30. Alur Produksi CPP Gundih

3.3. Analisa Permasalahan


Produksi minyak dibagi menjadi tiga fase: primary recovery, secondary recovery, dan
tertiary recovery. Primary oil recovery merujuk pada proses mengangkat minyak dengan
natural flow dan artificial lift (pumping unit). Lalu secondary recovery menggunakan pressure
maintenance dan injeksi air (waterflood) yang pada nantinya dapat menggantikan posisi
minyak sehingga dapat berproduksi di permukaan. Lalu tertiary recovery yang berupa
Enhanced Oil Recovery (EOR), EOR berusaha untuk merubah sifat dari fluida dan reservoir agar
lebih mudah untuk produksi.

Reservoir dengan tipe volumetrik secara umum akan mengalami penurunan tekanan
karena produksi fluida. Reservoir tersebut pada akhirnya menjadi tidak mampu untuk
berproduksi secara ekonomis kecuali jika ada factor yang dapat menjaga tekanan reservoir.
Salah satu cara untuk mendapatkan laju produksi ekonomis adalah menggunakan primary
recovery yakni artificial lift.

Field Cepu merupakan salah satu lapangan minyak dan gas yang tua di Indonesia.
Hampir seluruh sumur yang ada di Field Cepu tidak lagi produktif jika hanya mengandalkan
natural flow. Oleh karena itu diperlukan usaha-usaha untuk mengoptimalkan produksi sumur-
sumur yang tidak produktif tersebut. Penerapan artificial lift (primary recovery) telah lama
dijalankan di Field Cepu.

Metode artificial lift yang umum digunakan adalah sebagai berikut:

• Sucker Rod Pump


• Electric Submersible Pump
• Hydraulic Pumping Unit
• Gas Lift
• Progressive Cavity Pump

27
Laporan Kerja Praktik
Nevada Saga Suseno - 101316011

Gambar 31. Jenis Artifical Lift

(Sumber: Heriot-Watt University - Production Engineering)

3.3.1. Sucker Rod Pump


Sucker Rod Pump (SRP) adalah salah satu metode artificial lift yang
menggunakan konversi energi listrik menjadi energi mekanik untuk mengangkat
minyak dari sumur ke permukaan. SRP dapat digunakan pada sumur yang sempit,
multiple completion, minyak dengan suhu dan viskositas tinggi.

Penamaan tipe SRP berdasarkan aturan API. Contohnya C-228D-200-74. C


merupakan kode untuk jenis SRP. 228 adalah torsi maksimal. 200 adalah nilai PRL. Dan
74 adalah nilai dari stroke length.

SRP terdiri dari dua bagian utama yaitu pumping unit di permukaan dan
plunger yang terendam di dalam sumur. Pada pumping unit di permukaan terdapat
beberapa komponen seperti prime mover, V-belt, counterbalance, gearbox, crank
arm, pitman arm, walking beam, horsehead, hanger cable, polished rod, dan stuffing
box. Sedangkan pada bagian dalam sumur terdapat tubing, rod string, dan downhole
pump. Downhole pump terdiri dari plunger, traveling valve, barrel, standing valve.

28
Laporan Kerja Praktik
Nevada Saga Suseno - 101316011

Gambar 32. Sucker Rod Pump

(Sumber: Boyun Guo – Production Engineering II)

Prime mover terdiri dari electric motor atau mesin. Electric motor cenderung
digunakan karena lebih fleksibel dan mudah otomasi. Daya dari prime mover
digunakan untuk memutar V-belt. V-belt memutar gearbox dan gear reducer, gear
reducer itu sendiri berguna untuk menurunkan RPM dari V-belt ke crank arm. Gerakan
berputar crank arm diubah menjadi gerakan osilasi naik turun oleh walking beam
melalui pitman arm. Horsehead dan hanger cable digunakan untuk memastikan
bahwa gerakan naik turun sucker rod selalu vertikal(mencegah bengkok pada stuffing
box). Polished rod dan stuffing box digunakan untuk memberikan seal yang baik
terhadap fluida agar fluida mengalir ke koneksi T.

Pada bagian SRP di dalam sumur, downhole pump dipasang di dalam tubing,
di bawah Dynamic Fluid Level (DFL). Ketika plunger didorong ke bawah (downstroke)
oleh rod string, traveling valve akan terbuka sehingga fluida dapat masuk. Ketika
posisi plunger turun, standing valve akan tertutup, sehingga fluida akan dipaksa
masuk melalui traveling valve. Lalu ketika plunger mulai akan gerak ke atas (upstroke),
traveling valve akan tertutup dan standing valve akan terbuka.

Kelebihan dari SRP:

1. CAPEX rendah
2. OPEX rendah untuk sumur yang dangkal dan sweet
3. Dapat menciptakan BHP rendah
4. Efisiensi energi yang tinggi (namun tidak sebaik PCP)
5. Keandalan tinggi

Kekurangan SRP:
1. Tidak baik untuk sumur produksi tinggi
2. Gas mempengaruhi efisiensi pompa
3. Tidak ada akses wellbore tanpa memindahkan pompa

29
Laporan Kerja Praktik
Nevada Saga Suseno - 101316011

4. Sangat terlihat, dampak lingkungan tinggi


5. Tidak baik untuk sumur deviated
6. Tidak baik untuk sumur yang berpasir

3.3.2. Electric Submersible Pump (ESP)


ESP adalah metode artificial lift yang menggunakan pompa listrik yang
dimasukkan ke dalam sumur dan tidak terjadi perubahan posisi. Komponen ESP juga
dibagi menjadi dua bagian, yaitu komponen subsurface (pompa, motor, kable, gas
separator-opsional) dan komponen surface (transformer, switchboard, junctionbox,
dan kabel).

Gambar 33. Electric Submersible Pump

(Sumber: Boyun Guo – Production Engineering II)

30
Laporan Kerja Praktik
Nevada Saga Suseno - 101316011

Secara keseluruhan, ESP mempunyai prinsip kerja seperti pompa listrik


industry lain. Energi listrik dialirkan ke motor di sumur melalui kabel di tubing. Energi
listrik menggerakkan motor, motor menggerakkan pompa, dan pompa memberi
tekanan ke fluida sehingga fluida dapat terangkat.

ESP dapat menggunakan controller konvensional dan controller dengan


variable speed. Controller konvensional hanya dapat menggunakan kecepatan pompa
yang tetap dan laju alir yang tetap. Sedangkan controller variable speed mampu
mengubah frekuensi dari listrik sehingga kecepatan dan laju alir menjadi fleksibel.

Kelebihan:

1. Biaya CAPEX relative rendah


2. Peralatan downhole yang kompleks
3. Efisiensi energi yang tinggi dalam sumur berproduksi tinggi
4. Dapat menciptakan aliran BHP yang rendah

Kekurangan:

1. Biaya OPEX yang tinggi, terlebih umur ESP yang pendek


2. Efisiensi energi yang rendah dengan tingkat pompa rendah
3. Fleksibilitas pompa terpasang rendah untuk perubahan dalam PI sumur

3.3.3. Hydraulic Pumping Unit (HPU)


Konsep HPU kurang lebih sama seperti SRP, hanya saja HPU menggunakan
prinsip tekanan hidrolik power fluid gas untuk melakukan gerakan naik-turun pompa.
Power fluid dipompakan kedalam tabung untuk mengangkat piston ke atas (upstroke),
dan menggunakan gaya gravitasi untuk downstroke.

Gambar 34. Hydraulic Pumping Unit

(Sumber: expertest.id)

31
Laporan Kerja Praktik
Nevada Saga Suseno - 101316011

Kelebihan:

1. HPU lebih mudah untuk dipindahkan dari satu sumur ke sumur lain karen
atidak memerlukan pondasi, dan teknis instalasi sederhana.
2. Perubahan SPM dan stroke length lebih mudah, karena tidak perlu
mengganti pulley untuk merubah SPM dan tidak perlu menggunakan alat
berat untuk merubah stroke length.
3. Fleksibilitas perubahan parameter yang lebih mudah dapat dilakukan
dengan cepat, meminimalisir kehilangan waktu dan produksi.
4. Pemakaian energi listrik lebih hemat dibandingkan SRP, sehingga biaya
lebih rendah.

Kekurangan:

1. Tidak cocok untuk produksi dalam jumlah besar.


2. Kedalaman sumur terbatas.
3. Kurang cocok untuk deviated well dan offshore.

3.3.4. Gas Lift


Gas lift dapat meningkatkan produksi minyak dengan cara menginjeksikan gas
bertekanan melalui bagian annulus ke dalam tubing. Ketika masuk ke dalam tubing,
gas bereaksi dengan fluida dalam dua cara, pertama, proses ekspansi gas dapat
mendorong fluida ke permukaan, kedua, gas dapat meringankan densitas fluida
sehingga lebih mudah terangkat ke permukaan.

Sistem gas lift terdiri dari alat compressor gas, controller untuk siklus injeksi,
tubing dengan gas mandrel, lalu manifold dan choke untuk injeksi gas. Sering kali gas
lift menjadi tidak efisien jika compressor gas dibutuhkan, namun hanya melakukan
lifting pada lapangan yang kecil dan sumur yang sedikit.

Proses gas lift dibagi menjadi dua jenis: Pertama, continuous gas lift. Artinya
operasi gas lift dilakukan secara tetap dan terus-menerus (steady-state flow) dari
dasar sumur hingga permukaan. Kedua, intermittent gas lift. Artinya operasi gas lift
dilakukan secara bertahap (unsteady-state flow) dari dasar sumur hingga permukaan.

Kelebihan:

1. Dapat digunakan pada sumur dengan gas dan kepasiran tinggi.


2. Sangat fleksibel untuk laju alir.
3. OPEX yang rendah.
4. Dapat digunakan dengan pada sumur dalam dan deviated well.

Kelemahan:

1. Memerlukan ukuran casing dan tubing yang lebih besar dalam sumur
produksi rendah.
2. Tidak dapat menciptakan aliran BHP yang rendah.
3. Tidak efisien pada sumur dengan produksi rendah.
4. CAPEX tinggi.

32
Laporan Kerja Praktik
Nevada Saga Suseno - 101316011

Gambar 35. Gas Lift

(Sumber: (Sumber: Boyun Guo – Production Engineering II)

3.3.5. Progressive Cavity Pump (PCP)


PCP adalah pompa dengan sebuah batang berulir(rotor) yang berputar di
dalam sebuah stator. Prinsip PCP adalah rotor berputar di dalam stator (body dari
pompa yang elastis) sehingga fluida dapat masuk melalui stator. Rotor selalu berputar,
sehingga fluida dapat naik dan lalu masuk ke tubing. Jumlah lubang dalam pompa
ditingkatkan untuk kebutuhan pompa head yang lebih tinggi. Laju alir dikendalikan
dengan merubah kecepatan rotasi rotor melalui controller di permukaan.

Kelebihan:

1. CAPEX yang rendah.


2. Efisiensi energi tinggi.
3. OPEX rendah jika dapat didesain dengan benar.
4. Baik untuk fluida dengan viskositas tinggi.
5. Baik untuk produksi dengan pasir.

Kelemahan:

1. Membutuhkan operator yang terampil.

33
Laporan Kerja Praktik
Nevada Saga Suseno - 101316011

2. Kecepatan terbatas.
3. Sumur dangkal dengan kedalaman <6000 ft.
4. Penanganan gas yang buruk.

Gambar 36. Progressive Cavity Pum

(Sumber: Boyun Guo – Production Engineering II)

3.4. Studi Kasus


Sumur KWG-XX merupakan sumur di wilayah Distrik I Kawengan yang mempunyai
produksi yang tidak optimal sehingga membutuhkan artificial lift untuk memaksimalkan
produksinya. Penulis melakukan uji sensitivitas nilai komponen dari formula Pump
Displacement yakni Stroke Length, SPM, dan Diameter Plunger untuk mencoba melakukan
optimalisasi laju alir di sumur tersebut.

3.4.1. Penyelesaian Masalah

Step 1: Diketahui data

Diketahui data sumur:


Depth perfo : 792 - 832 m
SFL : 467.6 m 1533.73 ft
DFL : 639.3 m 2096.90 ft
GROSS : 232.4 bfpd
NET : 12.8 bopd

34
Laporan Kerja Praktik
Nevada Saga Suseno - 101316011

WC : 92.39 % 0.9239
SGw : 1.015
SGo : 0.867

Step 2: Mencari kedalaman mid perforasi


(𝐷𝑢𝑝𝑝𝑒𝑟 𝑝𝑒𝑟𝑓𝑜 −𝐷𝑙𝑜𝑤𝑒𝑟 𝑝𝑒𝑟𝑓𝑜 )
𝐷𝑚𝑖𝑑 𝑝𝑒𝑟𝑓𝑜 = 𝐷𝑢𝑝𝑝𝑒𝑟 𝑝𝑒𝑟𝑓𝑜 + 2
, didapatkan Dmid perfo = 2664.04 ft

Step 3: Mencari SGmix

𝑆𝐺𝑚𝑖𝑥 = [(1 − 𝑊𝐶 ) × 𝑆𝐺𝑚𝑖𝑥 ] + [𝑊𝐶 × 𝑆𝐺𝑚𝑖𝑥 ]


, didapatkan SGmix = 1.137

Step 4: Mencari kedalaman fluida

𝐻𝐹𝑠𝑡𝑎𝑡𝑖𝑐 = 𝐷𝑚𝑖𝑑 𝑝𝑒𝑟𝑓𝑜 − 𝑆𝐹𝐿


𝐻𝐹𝑑𝑦𝑛𝑎𝑚𝑖𝑐 = 𝐷𝑚𝑖𝑑 𝑝𝑒𝑟𝑓𝑜 − 𝐷𝐹𝐿
, didapatkan:
HFstatic = 1130.31 ft
HFdynamic = 567.14 ft

Step 5: Mencari nilai Pwf dan Pr

𝑃𝑤𝑓 = 0.052 × (𝑆𝐺𝑚𝑖𝑥 × 8.33) × 𝐻𝐹𝑑𝑦𝑛𝑎𝑚𝑖𝑐


𝑃𝑟 = 0.052 × (𝑆𝐺𝑚𝑖𝑥 × 8.33) × 𝐻𝐹𝑠𝑡𝑎𝑡𝑖𝑐
, didapatkan nilai:
Pwf = 279.25 psi
Pr = 556.56 psi

Step 6: Menentukan nilai laju produksi maksimum (Qmax) dengan menggunakan


Persamaan Vogel
𝑞
𝑞𝑚𝑎𝑥 =
𝑃𝑤𝑓 𝑃𝑤𝑓 2
[1 − 0.2 ( ) ( ) ]
𝑃𝑟 − 0.8 𝑃𝑟
, didapatkan Qmax = 332.81 psi

35
Laporan Kerja Praktik
Nevada Saga Suseno - 101316011

Step 7: Melakukan kalkulasi untuk mencari nilai q setiap penurunan Pwf

𝑃𝑤𝑓
dimana kelipatan Pwf adalah 0 < < 1.
𝑃𝑟

𝑃𝑤𝑓 𝑃𝑤𝑓 2
𝑞 = 𝑞𝑚𝑎𝑥 × [1 − 0.2 ( ) − 0.8 ( ) ]
𝑃𝑟 𝑃𝑟
, didapatkan data q dan Pwf:

Pwf/Pr Pr (psi) Pwf (psi) Q_Vogel (bfpd)


1 556.56 556.56 0.00
0.9 556.56 500.90 57.24
0.8 556.56 445.25 109.16
0.7 556.56 389.59 155.75
0.6 556.56 333.93 197.02
0.5 556.56 278.28 232.97
0.4 556.56 222.62 263.58
0.3 556.56 166.97 288.88
0.2 556.56 111.31 308.85
0.1 556.56 55.66 323.49
0 556.56 0.00 332.81
Tabel 3. Perhitungan IPR Vogel

STEP 8: Melakukan pembuatan kurva IPR dengan menggunakan Persamaan PI dan


Vogel

Kurva IPR
600.00

500.00

400.00
Pwf, psi

300.00
IPR PI
200.00 IPR Vogel

100.00

0.00
0.00 100.00 200.00 300.00 400.00 500.00
q, bfpd

Tabel 4. Kurva IPR Vogel dan PI

STEP 9: Menentukan laju produksi optimum (Qopt)

36
Laporan Kerja Praktik
Nevada Saga Suseno - 101316011

𝑞𝑜𝑝𝑡 = 0.8 × 𝑞𝑚𝑎𝑥


, didapatkan qopt = 266.25 bfpd

Step 10: Melakukan iterasi Pump Displacement dengan sensitivitas


parameter Stroke Length, Stroke per Minute, dan Plunger Diameter

𝑃𝐷𝑒𝑓𝑓 = (0.1166 × 𝑆𝐿 × 𝑆𝑃𝑀 × 𝐷𝑝𝑙𝑢𝑛𝑔𝑒𝑟 2 ) × 𝐸𝑓𝑓𝑝𝑢𝑚𝑝


, dengan data:

PD : satuan bfpd
SL : 54, 64, 74, 86, 100, 120
SPM : 2, 4, 6, 8, 10
Dplunger : 1.75, 2.00, 2.25, 2.5, 2.75
Eff_pump : asumsi 75%

, didapatkan hasil uji sensitivitas:


STROKE SPM PLUNGER Q75% STROKE SPM PLUNGER Q75%
54 2 1.75 28.92 64 2 1.75 34.28
54 2 2 37.78 64 2 2 44.77
54 2 2.25 47.81 64 2 2.25 56.67
54 2 2.5 59.03 64 2 2.5 69.96
54 2 2.75 71.42 64 2 2.75 84.65
54 4 1.75 57.85 64 4 1.75 68.56
54 4 2 75.56 64 4 2 89.55
54 4 2.25 95.63 64 4 2.25 113.34
54 4 2.5 118.06 64 4 2.5 139.92
54 4 2.75 142.85 64 4 2.75 169.30
54 6 1.75 86.77 64 6 1.75 102.84
54 6 2 113.34 64 6 2 134.32
54 6 2.25 143.44 64 6 2.25 170.00
54 6 2.5 177.09 64 6 2.5 209.88
54 6 2.75 214.27 64 6 2.75 253.95
54 8 1.75 115.70 64 8 1.75 137.12
54 8 2 151.11 64 8 2 179.10
54 8 2.25 191.25 64 8 2.25 226.67
54 8 2.5 236.12 64 8 2.5 279.84
54 8 2.75 285.70 64 8 2.75 338.61
54 10 1.75 144.62 64 10 1.75 171.40
54 10 2 188.89 64 10 2 223.87
54 10 2.25 239.07 64 10 2.25 283.34
54 10 2.5 295.14 64 10 2.5 349.80
54 10 2.75 357.12 64 10 2.75 423.26

37
Laporan Kerja Praktik
Nevada Saga Suseno - 101316011

STROKE SPM PLUNGER Q75% STROKE SPM PLUNGER Q75%


74 2 1.75 39.64 86 2 1.75 46.06
74 2 2 51.77 86 2 2 60.17
74 2 2.25 65.52 86 2 2.25 76.15
74 2 2.5 80.89 86 2 2.5 94.01
74 2 2.75 97.88 86 2 2.75 113.75
74 4 1.75 79.27 86 4 1.75 92.13
74 4 2 103.54 86 4 2 120.33
74 4 2.25 131.04 86 4 2.25 152.29
74 4 2.5 161.78 86 4 2.5 188.02
74 4 2.75 195.76 86 4 2.75 227.50
74 6 1.75 118.91 86 6 1.75 138.19
74 6 2 155.31 86 6 2 180.50
74 6 2.25 196.57 86 6 2.25 228.44
74 6 2.5 242.67 86 6 2.5 282.03
74 6 2.75 293.64 86 6 2.75 341.25
74 8 1.75 158.55 86 8 1.75 184.26
74 8 2 207.08 86 8 2 240.66
74 8 2.25 262.09 86 8 2.25 304.59
74 8 2.5 323.57 86 8 2.5 376.04
74 8 2.75 391.51 86 8 2.75 455.00
74 10 1.75 198.18 86 10 1.75 230.32
74 10 2 258.85 86 10 2 300.83
74 10 2.25 327.61 86 10 2.25 380.74
74 10 2.5 404.46 86 10 2.5 470.04
74 10 2.75 489.39 86 10 2.75 568.75

STROKE SPM PLUNGER Q75% STROKE SPM PLUNGER Q75%


100 2 1.75 53.56 120 2 1.75 64.28
100 2 2 69.96 120 2 2 83.95
100 2 2.25 88.54 120 2 2.25 106.25
100 2 2.5 109.31 120 2 2.5 131.18
100 2 2.75 132.27 120 2 2.75 158.72
100 4 1.75 107.13 120 4 1.75 128.55
100 4 2 139.92 120 4 2 167.90
100 4 2.25 177.09 120 4 2.25 212.50
100 4 2.5 218.63 120 4 2.5 262.35
100 4 2.75 264.54 120 4 2.75 317.44
100 6 1.75 160.69 120 6 1.75 192.83
100 6 2 209.88 120 6 2 251.86
100 6 2.25 265.63 120 6 2.25 318.76
100 6 2.5 327.94 120 6 2.5 393.53
100 6 2.75 396.80 120 6 2.75 476.17
100 8 1.75 214.25 120 8 1.75 257.10
100 8 2 279.84 120 8 2 335.81
100 8 2.25 354.17 120 8 2.25 425.01
100 8 2.5 437.25 120 8 2.5 524.70
100 8 2.75 529.07 120 8 2.75 634.89
100 10 1.75 267.82 120 10 1.75 321.38
100 10 2 349.80 120 10 2 419.76
100 10 2.25 442.72 120 10 2.25 531.26
100 10 2.5 546.56 120 10 2.5 655.88
100 10 2.75 661.34 120 10 2.75 793.61

Tabel 5. Hasil Uji Sensitivitas Pump Displacement

38
Laporan Kerja Praktik
Nevada Saga Suseno - 101316011

STEP 11: Menentukan Qtest point berdasarkan history produksi sumur tersebut

Penentuan produksi dilakukan dengan melihat data produksi ketika survey DFL
dilakukan, sehingga nilai Pwf diketahui. Qtest point lalu diplotkan ke kurva IPR.

Q, bfpd Pwf, psi


215.87 388.97
140.82 466.81
225.98 182.40
168.82 243.85
232.38 247.15
Tabel 6. Data History Produksi Sumur

Kurva IPR
0.00 100.00 200.00 300.00 400.00 500.00
600.00 600.00

500.00 500.00

400.00 400.00
TEST POINT
Pwf, psi

300.00 300.00 IPR PI

200.00 200.00 IPR Vogel


Qdesign
100.00 100.00

0.00 0.00
0.00 100.00 200.00 300.00 400.00 500.00
q, bfpd

Tabel 7. Kurva IPR dengan Qtestpoint

39
Laporan Kerja Praktik
Nevada Saga Suseno - 101316011

STEP 12: Melakukan sortir terhadap Pump Displacement diatas nilai Qtest point
maksimum

STROKE SPM PLUNGER PD 75%


74 8 2.25 262.09
100 4 2.75 264.54
120 4 2.5 262.35
100 6 2.25 265.63
74 10 2 258.85
120 8 1.75 257.10
64 6 2.75 253.95
120 6 2 251.86
74 6 2.5 242.67
86 8 2 240.66
54 10 2.25 239.07
54 8 2.5 236.12
Tabel 8. Hasil Sortir Pump Displacement

STEP 13: Melakukan sortir kembali dengan memperhitungkan ukuran plunger


dengan tubing 2-7/8”

STROKE SPM PLUNGER PD 75% Eff_Max


74 8 2.25 262.09 66.50%
100 6 2.25 265.63 65.61%
54 10 2.25 239.07 72.90%
Tabel 9. Pilihan dari Uji Sensitivitas

Stroke length 100”, 6 SPM, plunger 2.25” dengan PDeff 265.63 bfpd dipilih, karena
pertimbangan stroke length dan SPM.

STEP 14: Melakukan plotting Q vs DFL


𝑃𝑤𝑓
𝐷𝐹𝐿 = 𝐷𝑚𝑖𝑑 𝑝𝑒𝑟𝑓𝑜 −
0.433 × 𝑆𝐺𝑚𝑖𝑥
, dimana data Pwf diambil dari perhitungan Pwf di IPR.

40
Laporan Kerja Praktik
Nevada Saga Suseno - 101316011

Q_Vogel (bfpd) DFL (ft)


0.00 1533.69
57.24 1646.72
109.16 1759.75
155.75 1872.78
197.02 1985.81
232.97 2098.84
263.58 2211.88
288.88 2324.91
308.85 2437.94
323.49 2550.97
332.81 2664.00
Tabel 10. Kalkulasi Q_Vogel dan DFL

Q vs DFL
Q, bfpd
0.00 50.00 100.00 150.00 200.00 250.00 300.00 350.00
0

500

1000
DFL, ft

1500

2000

2500

3000

Tabel 11. Kurva Q vs DFL

STEP 15: Melakukan penentuan Pump Setting Depth

Perhitungan pump setting depth dilakukan dengan menggunakan formula Pump


Setting Depth pada ESP:

𝑃𝑤𝑓 − 𝑃𝑠𝑢𝑐𝑡𝑖𝑜𝑛
𝑃𝑆𝐷 = 𝐷𝑚𝑖𝑑 𝑝𝑒𝑟𝑓𝑜 −
0.433 × 𝑆𝐺𝑚𝑖𝑥

, dimana Psuction adalah 150-300 psi. Kalkulasi menggunakan Psuction sebesar 150 psi.
Sedangkan Pwf diambil dari kalkulasi di IPR

41
Laporan Kerja Praktik
Nevada Saga Suseno - 101316011

PSD (ft) PSD(m)


1838.02 560.37
1951.09 594.84
2064.16 629.32
2177.24 663.79
2290.31 698.27
2403.38 732.74
2516.46 767.21
2629.53 801.69
2742.60 836.16
2855.67 870.63
2968.75 905.11
Tabel 12. Pump Setting Depth

STEP 16: Melakukan 3 scenario PSD

Scenario I : PSD sesuai design awal di kedalaman 2516.5 ft, 767.21 m


Scenario II : Jarak PSD dengan DFL adalah 100 ft
Scenario III : Jarak PSD dengan Mid_perfo adalah 100 ft

STEP 17: Penentuan Pump Intake Pressure

𝑃𝐼𝑃 = 0.052 × (𝑆𝐺𝑚𝑖𝑥 × 8.33) × 𝑆𝑢𝑏𝑚𝑒𝑟𝑔𝑒𝑛𝑐𝑒


, didapatkan hasil PIP:

Scenario PIP (psi)


I 206.19
II 49.22
III 229.93
Tabel 13. Pump Intake Pressure

STEP 18: Melakukan peninjauan dengan masalah kepasiran melalui history


perawatan sumur

Survey Depth Sand Rate Avg Sand Rate


Tanggal
(m) (m/bulan) (m/bulan)
09-03-18 798 -
10-06-18 780 32
08-12-18 800.5 11.5 6.12
21-03-19 777.8 34.2
12-07-19 810 2
Tabel 14. Perhitungan Sand Rate

42
Laporan Kerja Praktik
Nevada Saga Suseno - 101316011

Scenario SAND
SAND RATE
REMARKS BUILD-UP PASIR
(m/mo)
(mo)
I Melihat histroy
Pasir akan
PSD@ 767.2 sumur, pasir
buildup hingga
m paling tinggi di 7.36
PSD @767m
777m
dalam 7 bulan
(21/3/2019)
II Ada
Melihat histroy
PSD@ 669.58 kemungkinan
sumur, pasir
m gas lock, dan
paling tinggi di 23.27
masih ada
777m
6.120833333 potensi yang
(21/3/2019)
dapat diambil
III Berada di
PSD@ 781.48 dalam range Memungkinkan,
m pasir(35 namun akan
meter), sering
4.99
sedangkan melakukan sand
pompa ada di pump job (5
30 m diatas bulan sekali)
perfo
Tabel 15. Tabel Perhitungan Sand Build-up

STEP 19: Pemilihan Q dan PSD

PD @75% : 265.63 bfpd


PSD : 2516.5 ft, 767.2 m
Sand pump : 7 bulan sekali

Pemilihan PSD berdasarkan pertimbangan kepasiran, submergence, asumsi ada gas,


dan PIP tinggi.

43
Laporan Kerja Praktik
Nevada Saga Suseno - 101316011

BAB IV
HASIL KERJA PRAKTIK

4.1. Optimalisasi Produksi di Lapangan Tua


Peningkatan produksi pada lapangan tua yang tidak produktif dapat menggunakan
berbagai cara berdasarkan recoverynya seperti primary, secondary maupun tertiary recovery.
Peningkatan produksi yang digunakan pada Field Cepu masih sebatas primary recovery
berupa penggunaan artificial lift seperti Electric Submersible Pump (ESP), Sucker Rod Pump
(SRP), Hydraulic Pump Unit (HPU).

Contoh gambaran kurva IPR TPR pada sumur yang tidak berproduksi ini diambil dari
file contoh simulasi SRP dari PIPESIM.

Gambar 37. Nodal Analysis dari Sumur yang Tidak Berproduksi

Sebelum dilakukan optimalisasi, kurva IPR dan TPR (outflow) tidak saling
berpotongan. Ini mengakibatkan sumur tidak dapat berproduksi karena tekanan reservoir Pr
tidak cukup kuat untuk mengangkat fluida yang telah masuk ke dalam wellbore untuk naik ke
atas permukaan. Oleh karena itu, pemasangan artificial lift diperlukan untuk dapat
menurunkan tekanan Pwf. Metode artificial lift umumnya menggunakan prinsip pompa untuk
mengangkat fluida ke permukaan.

44
Laporan Kerja Praktik
Nevada Saga Suseno - 101316011

Gambar 38. Nodal Analysis Setelah Sumur Diberikan Artificial Lift

Setelah dilakukan optimalisasi, kurva TPR (outflow) bergeser ke bawah karena pompa
dapat menurunkan Pwf dengan cara mengangkat fluida ke permukaan. Titik perpotongan
antara kurva IPR dan TPR adalah titik operating point dimana nilai Q dan Pwf didapatkan.

Kurva TPR dapat lagi berubah dengan melakukan uji sensitivitas terhadap nilai stroke
length, stroke per minute, diameter plunger. Dengan melihat hasil uji sensitivitas tersebut,
produksi berbanding lurus dengan naiknya nilai dari stroke length, stroke per minute, dan
diameter plunger.

4.2. Evaluasi Optimalisasi Artificial Lift di Lapangan Tua


4.2.1. Efek Stroke Length terhadap Performa SRP
Pada umumnya, efisiensi energi yang digunakan pada SPM rendah lebih tinggi
jika dibandingkan dengan SPM tinggi. Ini diperkuat dengan masuknya fluida ke dalam
pump barrel yang lebih banyak pada SPM rendah, rendahnya beban dinamis dan
kehilangan energi sepanjang rod. Namun, nilai SPM juga harus memperhatikan angka
produksi juga. Oleh karena itu, masalah ini diselesaikan dengan penggunaan stroke
length yang lebih panjang.

Penggunaan stroke length lebih panjang mempunyai kelebihan seperti:

1. Produksi fluida lebih tinggi


2. Permasalahan downhole pump berkurang
3. Lifespan dari rod string lebih tinggi karena berkurangnya tegangan ketika
naik turun

4.2.2. Efek Strokes per Minute (SPM) terhadap Performa SRP


Pemilihan dari nilai SPM juga harus optimal. Ini dikarenakan jika terlalu besar,
maka daya listrik yang digunakan akan menjadi lebih besar dan resiko aus pada
komponen metal yang bergesekan (seperti traveling valve dan standing valve)
menjadi lebih tinggi. Sedangkan jika terlalu rendah, maka produksi akan rendah.

45
Laporan Kerja Praktik
Nevada Saga Suseno - 101316011

Pemilihan nilai SPM harus melihat beberapa parameter lain seperti viskositas
fluida, pressure drop dan dynamic load. Dengan melihat viskositas dari fluida karena
ada pengaruh dari viscous drag pada saat fluida dengan viskositas tinggi masuk ke
pompa. Lalu dengan melihat pressure drop sepanjang traveling valve dengan SPM
tinggi dan plunger kecil dapat menyebabkan gaya tekan tambahan sehingga rod di
bawah terjadi buckle. Lalu dengan menggunakan SPM rendah, dynamic load
sepanjang rod string akan rendah juga.

4.2.3. Efek Diameter Plunger terhadap Performa SRP


Pemilihan diameter plunger harus memperhatikan kemampuan barrel untuk
ditempatkan di dalam tubing. Jika terlalu besar, tidak dapat masuk tubing dan naiknya
tegangan rod string. Jika terlalu kecil, maka produksi tidak optimal sehingga SPM
tinggi. Oleh karena itu, penggunaan diameter plunger yang lebih besar dan SPM
rendah sering kali menguntungkan karena effisiensi energi.

4.2.2. Efek Pump Setting Depth terhadap Performa SRP


Penentuan titik PSD didasarkan pada DFL yang dikonversikan menjadi Pwf
dimana Q_Vogel mendekati dengan QDesign. Prinsip penentuan PSD pada SRP memang
sama dengan rumus ESP, hanya saja Psuction pada SRP tidak sampai sebesar di ESP
karena SRP menggunakan energi mekanik naik turun untuk mempompa fluida.
Sedangkan ESP perlu memperhitungkan Psuction karena ESP adalah pompa yang tidak
berubah lokasinya.

4.2.3.1 Efek Ketinggian Submergence terhadap Performa SRP


Pemilihan PSD dengan submergence tinggi harus memperhitungkan
panjang dari rod string dan masalah kepasiran. Dengan semakin panjangnya
rod string, maka rod string stretch lebih tinggi (gaya apung fluida diabaikan).
Sedangkan untuk masalah kepasiran, PSD diusahakan tidak tersentuh
akumulasi pasir dalam jangka waktu yang pendek.

Lalu untuk PSD dengan submergence yang rendah akan bermasalah


dengan overpumping, masalah gas, dan PIP yang rendah. Ketika overpumping
terjadi, maka penurunan ketinggian fluida akan lebih cepat jika dibandingkan
kemampuan reservoir untuk mengisi kembali sumur tersebut sehingga dapat
menyebabkan kerusakan pada SRP. Lalu semakin rendah submergence PSD
maka gas akan mulai lepas dari fluida karena penurunan tekanan.
Permasalahan gas sering terjadi adalah gas lock diantara Standing Valve dan
Traveling Valve. Lalu semakin rendah submergence, maka Pump Intake
Pressure (PIP) akan semakin kecil. Ini berdampak pada banyaknya fluida yang
masuk ke dalam plunger.

46
Laporan Kerja Praktik
Nevada Saga Suseno - 101316011

BAB V
TINJAUAN TEORITIS

Terdapat banyak ilmu yang didapatkan oleh penulis ketika melakukan kerja praktik di Pertamina EP
Asset 4 Field Cepu. Ilmu-ilmu tersebut mempunyai dasar teori yang sebagian besar telah didapatkan
oleh penulis ketika belajar kuliah di kampus. Berikut ini teori-teori yang telah didapatkan:

5.1. Inflow Performance Relationship


Inflow Performance Relationship (IPR) adalah suatu kurva yang dapat menjelaskan
kemampuan reservoir untuk memasok fluida ke dalam sumur. Kurva IPR ini sangat penting
untuk penggunaan artificial lift karena salah satu parameter pemilihan artificial lift ada laju
alir yang disesuaikan dengan tipe artificial lift kemudian.

Pembuatan kurva IPR dapat menggunakan persamaan PI, Vogel, Fetkovich, Sukarno,
Wiggins, dll. Namun pembuatan kurva IPR ketika penulis sedang KP menggunakan persamaan
Vogel, karena ada asumsi gas.

5.2. Perforasi
Perforasi adalah suatu proses membuat jalan atau penghubung antara reservoir dan
sumur agar fluida yang dari reservoir dapat masuk ke dalam sumur. Metode perforasi dapat
berbagai macam seperti through tubing perforation (wireline conveyed perforation), through
casing perforation, dan tubing conveyed perforation.

Ketika penulis melakukan tinjauan lapangan sewaktu perforasi, jenis perforasi yang
dilakukan ada wireline conveyed perforation dengan HSD 12 SPF dan phasing 120 O. Perforasi
dilakukan untuk membuka jalan di lapisan baru di sumur tersebut, yang sebelumnya perforasi
lama telah ditutup dengan cement plug.

5.3. Logging
Logging adalah suatu proses pengambilan data rekaman dari sumur. Logging
seringkali mengambil data detail dari formasi geologi yang berada di dalam sumur.
Interpretasi dari pengukuran ini digunakan untuk menentukan letak kedalaman potensial dari
zona yang mengandung minyak dan gas (hydrocarbon). Alat logging dikembangkan selama
puluhan tahun untuk mengukur kelistikan, akustik, radioaktif, elektromagnetik, dan properti
lain pada batuan. Data yang direkam dapat dicetak dalam bentuk kertas maupun softfile.

5.4. Artificial Lift


Artificial Lift adalah suatu usaha untuk memproduksikan sumur yang tekanannya
tidak lagi kuat untuk memproduksikan fluida hingga ke permukaan. Artificial lift dapat berupa
gas lift, SRP, ESP, PCP, HPU. Jenis artificial lift yang digunakan di tempat penulis melakukan KP
adalah SRP, ESP, dan HPU. Banyak sekali parameter yang perlu diperhatikan ketika pemilihan
jenis artificial lift, terutama parameter dari sumur dan reservoir. Oleh karena itu, SRP, ESP,
dan HPU lebih banyak dipilih disini.

47
Laporan Kerja Praktik
Nevada Saga Suseno - 101316011

BAB VI
KESIMPULAN DAN SARAN

6.1. Kesimpulan
Setelah melakukan Kerja Praktik, penulis dapat menyimpulkan bahwa:

1. Telah mendapatkan pengalaman untuk memahami dunia kerja di bidang migas,


di kantor maupun di lapangan, melalui Kerja Praktik di Divisi Engineering and
Planning PEP Asset 4 Field Cepu dari tanggal 24 Juni – 23 Juli 2019.
2. Telah mendapat dan memperjelas ilmu pengetahuan yang baru dan tidak
dipelajari di kampus terutama Tek. Prod I dan Tek.Prod II.
3. Telah mempersiapkan fisik dan mental untuk terjun ke dunia kerja.
4. Telah mengetahui bagaimana prinsip dari artificial lift dan screening-nya.
5. Telah mengetahui jenis dan banyaknya artificial lift yang tersedia di Field Cepu,
seperti SRP, ESP, dan HPU.
6. Telah mengetahui nilai SFL, DFL, tekanan static Ps dan tekanan alir dasar sumur
Pwf dan cara mendapatkan data tersebut.
7. Telah mengetahui bagaimana alur produksi di Field Cepu.
8. Telah mengetahui bagaimana proses workover suatu sumur, seperti perforasi
ulang.
9. Telah mengetahui bagaimana proses penelitian sifat fluida di laboratorium.
10. Telah mengetahui bagaimana alur dan quality control di MGS Menggung.
11. Telah mengetahui Pump Shop merupakan tempat peralatan sumur diperbaiki.
12. Telah mengetahui bagaimana proses produksi gas dan kondensat di CPP Gundih.
13. Telah menyelesaikan design SRP sederhana seperti Pump Displacement dan
Pump Setting Depth, dengan asumsi tanpa memperhatikan mekanika material.
14. Telah didapatkan hasil optimalisasi produksi dari 232.38 bfpd (Q test point terbesar)
menjadi 265.63 bfpd dengan menggunakan konfigurasi PD Stroke Length 100,
SPM 6, dan Plunger 2.25.
15. Telah dipilih PSD di 2516.5 ft, 767.2 m berdasarkan pertimbangan kepasiran,
submergence, asumsi ada gas, dan PIP tinggi.
16. Telah didapatkan proyeksi akumulasi kepasiran hingga mencapai PSD dalam
waktu 7 bulan.

6.2. Saran
Setelah melakukan Kerja Praktik, penulis memiliki saran berupa:

1. Tanpa melihat keekonomian, frekuensi survey sonolog static maupun dynamic


dapat ditingkatkan agar tingkat kepercayaan diri terhadap data reservoir
semakin tinggi.
2. Ada beberapa bagian dari komponen dari fasilitas seperti di MGS Menggung
yang mengalami korosi dan sudah rapuh untuk dapat diperbaiki sehingga
menjaga keselamatan kerja.

48
Laporan Kerja Praktik
Nevada Saga Suseno - 101316011

DAFTAR PUSTAKA

Guo, B. et.al. (2017). PETROLEUM PRODUCTION ENGINEERING – SECOND EDITION. Gulf Professional
Publishing, United Kingdom.

Takacs, G. (2015). SUCKER-ROD PUMPING HANDBOOK PRODUCTION ENGINEERING FUNDAMENTALS


AND LONG-STROKE ROD PUMPING. Gulf Professional Publishing, United Kingdom.

Guo, B. Kai & Ghalambor. (2014). WELL PRODUCTIVITY HANDBOOK. Gulf Publishing Company, United
Kingdom.

Heriot - Watt University. (2011). PRODUCTION TECHNOLOGY II. EDINBURGH: INSTITUTE OF


PETROLEUM ENGINEERING.

Shedid, Shedid A. (2009). EFFECTS OF SUBSURFACE PUMP SIZE AND SETTING DEPTH ON
PERFORMANCE OF SUCKER ROD ARTIFICIAL LIFT – A SIMULATION APPROACH. SPE
Publishing, Texas A&M University at Qatar.

American Petroleum Institute. (1988). API RP 11L RECOMMENDED PRACTICE for DESIGN
CALCULATIONS for SUCKER ROD PUMPING SYSTEMS (Conventional Units) FOURTH
EDITION. United States of America

Anonim. OVERVIEW PRODUCTION OPERATION FIELD CEPU. Pertamina EP Asset 4 Field Cepu.

Anisa, Hafizah A., et al. OPTIMASI PRODUKSI HASIL PERENCANAAN SUCKER ROD PUMP TERPASANG
PADA SUMUR TMT-Y DI TAC-PERTAMINA EP GOLWATER TMT. Universitas Sriwijaya.

Arini, Desi., et. al. DESAIN SUCKER ROD PUMP UNTUK OPTIMASI PRODUKSI SUMUR SEMBUR ALAM
L5A-X DI PERTAMINA EP ASSET 2 FIELD LIMAU. Universitas Sriwijaya.

Anonim. KULIAH UMUM HULU MIGAS PT PERTAMINA EP ASSET 4 CEPU FIELD. Pertamina EP Asset 4
Field Cepu.

Anonim. (2019). OVERVIEW FIELD CEPU. Pertamina EP Asset 4 Field Cepu

Anonim. (2018). PERTAMINA EP ANNUAL REPORT 2018. Pertamina EP, Jakarta

49
Laporan Kerja Praktik
Nevada Saga Suseno - 101316011

LAMPIRAN

50
Laporan Kerja Praktik
Nevada Saga Suseno - 101316011

51
Laporan Kerja Praktik
Nevada Saga Suseno - 101316011

52
Laporan Kerja Praktik
Nevada Saga Suseno - 101316011

53
Laporan Kerja Praktik
Nevada Saga Suseno - 101316011

54
Laporan Kerja Praktik
Nevada Saga Suseno - 101316011

55
Laporan Kerja Praktik
Nevada Saga Suseno - 101316011

56

Anda mungkin juga menyukai