Anda di halaman 1dari 4

Peradangan Telinga Tengah (Otitis Media)

Definisi Otitis Media (Peradangan Telinga Tengah)

Otitis media adalah peradangan dari telinga tengah. "Otitis" berarti peradangan dari telinga, dan "media" artinya
tengah. Peradangan ini seringkali mulai dengan infeksi-infeksi yang menyebabkan sakit tenggorokan, selesma-
selesma atau persoalan-persoalan pernapasan lainnya, dan menyebar ke telinga tengah. Ini dapat disebabkan oleh
virus-virus atau bakteri-bakteri, dan dapat menjadi akut atau kronis.

Otitis media akut biasanya adalah dari yang timbulnya cepat dan berdurasi pendek. Otitis media akut biasanya
berhubungan dengan akumulasi cairan di telinga tengah bersama dengan tanda-tanda atau gejala-gejala dari
infeksi telinga; gendang telinga yang menonjol biasanya disertai dengan nyeri, atau gendang telinga yang
berlubang, seringkali dengan aliran dari materi yang bernanah. Demam dapat hadir.

Otitis media kronis adalah peradangan telinga tengah yang gigih, secara khas untuk sedikitnya satu bulan. Ini
adalah berbeda dengan infeksi telinga akut (otitis media akut) yang biasanya berlangsung hanya beberapa minggu.
Setelah infeksi akut, cairan (effusion) mungkin tertinggal dibelakang gendang telinga (tympanic membrane) untuk
sampai dengan tiga bulan sebelum menghilang. Otitis media kronis mungkin berkembang setelah periode waktu
yang berkepanjangan dengan cairan (effusion) atau tekanan negatif dibelakang gendang telinga (tympanic
membrane). Otitis media kronis dapat menyebabkan kerusakan yang terus menerus pada telinga tengah dan
gendang telinga dan mungkin ada aliran yang terus menerus melalui lubang pada gendang telinga. Otitis media
kronis seringkali mulai tanpa nyeri dan demam. Tekanan telinga atau telinga yang meletus dapat menjadi gigih
untuk berbulan-bulan. Adakalanya kehilangan pendengaran yang tidak kentara dapat disebabkan oleh otitis media
kronis.

Berapa Umum Otitis Media Akut ?

Otitis media adalah diagnosis yang paling umum pada anak-anak yang sakit di Amerika. Diperkirakan bahwa 75%
dari semua anak-anak mengalami paling sedikit satu episode sebelum berumur tiga tahun. 
Mengapa Anak-Anak Muda Cenderung Mempunyai Infeksi-Infeksi Telinga ?

Tabung Eustachian, kanal yang berjalan dari telinga tengah ke belakang dari hidung dan tenggorokan, adalah lebih
pendek dan kebih horizontal pada anak-anak yang muda daripada pada anak-anak yang lebih tua dan kaum
dewasa. Ini mengizinkan mikroorganisme-mikroorganisme lebih mudah masuk kedalam telinga tengah yang
menyebabkan infeksi dan menjurus pada otitis media. Akibatnya adalah bahwa anak-anak berada pada risiko yang
lebih besar mendapatkan infeksi-infeksi telinga daripada kaum dewasa.
Cara Tabung Eustachian Berubah Ketika Seorang Anak Tumbuh Dewasa

Ketika seseorang menua, tabung Eustachian menjadi dua kali dalam panjangnya dan diposisikan lebih vertikal
sehingga nasopharyngeal orifice (bukaan) pada kaum dewasa adalah secara signifikan dibawah tympanic orifice
(bukaan dalam telinga tengah dekat gendang telinga). Panjang yang lebih besar dan terutama kemiringan dari
tabung ketika ia tumbuh melayani lebih efektif untuk melindungi, menganginkan dan mengalirkan telinga tengah.

Mikroorganisme-Mikroorganisme Yang Menyebabkan Otitis Media

Bakteri-bakteri dan virus-virus dapat menyebabkan otitis media. Bakteri-bakteri seperti Streptococcus pneumoniae
(pneumococcus), nontypable Hemophilus influenzae dan Moraxella bertanggung jawab untuk kira-kira 85% dari
kasus-kasus otitis media akut. Virus-virus bertanggung jawab untuk sisanya 15%. Bayi-bayi yang terpengaruh yang
dibawah umur enam minggu cenderung mempunyai infeksi-infeksi dari keragaman bakteri-bakteri yang berbeda
dalam telinga tengah.

Hubungan Antara Menyusui Dengan Botol Dan Otitis Media

Menyusui dengan botol adalah faktor risiko untuk mengembangkan otitis media. Posisi dari anak yang menyusu asi
adalah lebih baik daripada posisi yang menyusu dengan botol dalam hal fungsi dari tabung Eustachian yang
menjurus kedalam telinga tengah. Jika seorang bayi perlu diberi susu dengan botol, adalah terbaik memegang bayi
daripada mengizinkan anak berbaring dengan botol. Secara ideal, anak harus tidak membawa botol ke ranjang.
Sebagai tambahan pada meningkatnya kesempatan untuk otitis media akut, tertidur dengan susu dalam mulut
memperbesar risiko kerusakan gigi.

Faktor-Faktor Risiko Untuk Otitis Media Akut


Infeksi-infeksi pernapasan bagian atas memberikan kecenderungan pada otitis media akut. Paparan pada
kelompok-kelompok anak-anak (seperti pada pusat-pusat pengasuhan anak) berakibat pada selesma-selesma yang
lebih sering, dan oleh karenanya lebih banyak nyeri-nyeri telinga. Paparan pada udara dengan iritan-iritan, seperti
asap tembakau, juga meningkatkan kesempatan otitis media. Anak-anak dengan pembelahan langit mulut (cleft
palate) atau Down syndrome adalah mudah mendapat infeksi-infeksi telinga.

Anak-anak yang mempunyai episode-episode otitis media akut sebelum berumur enam bulan cenderung mempunyai
lebih banyak infeksi-infeksi telinga kemudian pada masa kanak-kanak.

Gejala-Gejala Otitis Media Akut

Anak-anak muda dengan otitis media mungkin menjadi teriritasi, rewel, atau mempunyai persoalan-persoalan
makan dan tidur. Anak-anak yang lebih tua mungkin mengeluh tentang nyeri dan kepenuhan dalam telinga (sakit
telinga). Demam mungkin hadir pada anak dari segala umur. Gejala-gejala ini sering dihubungkan dengan tanda-
tanda dari infeksi pernapasan bagian atas seperti hidung yang meler atau mampat, atau batuk.

Terbentknya nanah dalam telinga tengah menyebabkan nyeri dan mengurangi vibrasi-vibrasi (getaran-getaran) dari
gendang telinga (jadi biasanya ada kehilangan pendengaran sementara selama infeksi).

Infeksi-infeksi telinga yang parah mungkin menyebabkan gendang telinga pecah. Nanah kemudian mengalir dari
telinga tengah kedalam kanal telinga. Lubang pada gendang telinga dari kerobekan biasanya sembuh dengan
perawatan medik.

Merawat Otitis Media Akut

Perawatan untuk otitis media akut bervariasi tergantung pada umur dan gejala-gejala dari anak. The American
Academy of Pediatrics (AAP) dan the American Academy of Family Physicians (AAFP) merekomendasikan berikut:

Rekomendasi-rekomendasi Dari AAP dan AAFP


 Umur                                  Diagnosis Yang Pasti                  Diagnosis Yang Tidak Pasti 
<6 bulan                               Antibiotik-antibiotik                   Antibiotik-antiiotik
6 bulan-2 tahun                     Antibiotik-antibiotik                   Antibiotik-antibiotik jika penyakit parah;                 
*Observasi tanpa pilihan antibiotik jika
                                                                                               penyakit tiodak parah

≥2 tahun                               Antibiotik-antibiotik jika            *pilihan observasi tanpa antibiotik-


                                            penyakit parah;*pilihan ob-          antibiotik
                                        rvasi jika penyakit tidak parah

*Observasi adalah pilihan yang tepat hanya ketika follow-up dapat dipastikan dan agen-agen antibakteri dapat
dimulai jika gejala-gejala berlangsung lama atau memburuk. Penyakit yang tidak parah diwakili oleh nyeri telinga
dan demam yang ringan <39°C (102.2°F) dalam 24 jam yang lalu. Penyakit yang parah adalah otalgia (nyeri
telinga) yang sedang sampai parah atau demam 39°C.

Jika antibiotik-antibiotik dimulai, Amoxicillin biasanya direkomendasikan sebagai perawatan garis pertama. Ini
biasanya diresepkan untuk 10 hari. Kira-kira 10% dari anak-anak tidak merespon dalam 48-72 jam pertama
perawatan, dan terapi antibiotik mungkin harus dirubah. Bahkan setelah perawatan antibiotik, 40% dari anak-anak
ditinggalkan dengan beberapa cairan dalam telinga tengah yang dapat menyebabkan kehilangan pendengaran
sementara yang berlangsung 3 sampai 6 minggu. Pada kebanyakan anak-anak, cairan ini akhirnya hilang secara
spontan dengan sendirinya.

Anak-anak yang mempunyai kekambuhan penyakit-penyakit otitis media mungkin dirujuk pada otolaryngologist
(doker THT). Beberapa dari anak-anak ini mungkin mendapat manfaat dari mendapatkan tabung telinga yang
ditempatkan (tympanostomy tube) untuk mengizinkan cairan mengalir dari telinga tengah. Sebagai tambahan, jika
seorang anak mempunyai gendang telinga yang menonjol dan mengalami nyeri yang parah, prosedur untuk
menusuk (membuka) gendang telinga (myringotomy) mungkin direkomendasikan untuk menghilangkan nanah.
Gendang telinga biasanya sembuh dalam satu minggu.
Penyebab Otitis Media Kronis

Tabung Eustachian normalnya mencegah akumulasi dari cairan dengan mengizinkan cairan untuk mengalir melalui
tabung. Otitis media kronis berkembang melalui waktu, dan seringkali mulai dengan efusi (cairan) telinga tengah
yang kronis yang tidak menghilang. Cairan yang gigih ini akan sering menjadi terkontaminasi dengan bakteri-
bakteri, dan bakteri-bakteri yang ditemukan pada otitis media kronis seringkali berbeda dari yang ditemukan pada
otitis media akut. Oleh karenanya, segala sesuatu yang dapat mengganggu fungsi dari tabung Eustachian dapat
menjurus pada otitis media kronis.
Yang Terjadi Dengan Gendang Telinga Pada Otitis Media Kronis

Gendang telinga (tympanic membrane) mempunyai tiga lapisan yang lembut yang membantu mempertahankan
gendang telinga tipis, namun kuat. Infeksi telinga tengah kronis menyebabkan perubahan-perubahan pada gendang
telinga yang melemahkannya, dan seringkali menjurus pada lubang pada gendang telinga (tympanic membrane
perforation). Akhirnya, gendang telinga kehilangan kekuatannya dan mulai runtuh kedalam ruang telinga tengah.

Ketika gendang telinga runtuh, ia dapat melekat pada struktur-struktur telinga tengah lainnya. Ia seringkali
terlihat menutupi sekitar tulang-tulang telinga tengah (ossicles) atau dinding bagian dalam dari telingan tengah
(promontory). Ini mengganggu konduksi dari suara melalui telinga tengah, dan mungkn mengurangi pendengaran.
Yang Terjadi Pada Gendang Telinga Jika Lubang Berkembang Pada Gendang Telinga

Lubang yang terbentuk pada gendang telinga (tympanic membrane perforation) biasanya menyebabkan pengaliran
telinga yang kronis, atau kondisi yang disebut otitis media kronis dengan perforasi (pelubangan). Sering aliran
(otorrhea) akan mempunyai bau busuk dan dapat dilihat mengalir dari telinga. Pendengaran dapat lebih baik
setelah cairan telinga tengah dikeluarkan, atau ia mungkin memburuk tambahan pada peradangan pada telinga
tengah.
Merawat Otitis Media Kronis

Awalnya, antibiotik-antibiotik mungkin menghilangkan infeksi. Jika pelubangan gendang telinga (tympanic
membrane perforation) juga hadir, obat-obat tetes antibiotik topikal mungkin digunakan. Jika luka parut gendang
telinga atau ossicle telah terjadi, itu tidak akan dikembalikan dengan antibiotik-antibiotik saja. Operasi seringkali
diindikasikan untuk mereparasi gendang telinga (tympanic membrane), mengeluarkan jaringan yang terinfeksi dan
luka parut dari telinga tengah dan tulang mastoid. 
Tujuan-Tujuan Dari Operasi Otitis Media Kronis

Tujuan-tujuan dari operasi adalah pertama mengangkat semua jaringan yang terinfeksi sehingga ia dapat menjadi
aman dari kekambuhan infeksi-infeksi. Tujuan kedua adalah membuat ulang ruang telinga tengah dengan gendang
telinga yang utuh. Akhirnya, pendengaran dipugar kembai. Ini mungkin kelihatannya aneh bahwa pendengaran
adalah prioritas terakhir, namun jika dua prioritas pertama tidak dipenuhi, segala sesuatu yang dilakukan untuk
memperbaiki pendengaran akan akhirnya gagal. Jika pendengaran telah dipugar kembali, namun infeksinya
kembali, pendengarannya akan hilang lagi. Demikian juga, jika pendengaran telah dipugar kembali, namun ruang
telinga tengah tidak dibuat ulang, gendang telinga akan melekat kembali pada telinga tengah atau ossicles.
Definisi Serous Otitis Media

Serous otitis media adalah peradangan pada telinga tengah tanpa infeksi. Secara khas, tabung Eustachian tidak
berfungsi dan tidak dapat menukar udara telinga secara normal. Sebagai akibatnya, cairan berakumulasi pada
telinga tengah. Ini dapat menjurus pada ketumpulan atau kepenuhan didalam telinga bersama dengan
pendengaran yang berkurang.
Batasan-Batasan Yang Ada Pada Anak Dengan Otitis Media

Otitis media tidak menular (meskipun selesma awalnya yang menyebabkannya mungkin). Seorang anak dengan
otitis media dapat berpergian dengan pesawat terbang namun, jika tabung Eustachian tidak berfungsi dengan baik,
perubahan tekanan ketika pesawat turun mungkin menyebabkan nyeri pada anak. Adalah terbaik tidak terbang
(atau berenang) dengan telinga yang mengalir. Anda harus selalu mengkonsultasikan pada dokter anda jika anda
mempunyai kekhwatiran-kekwhatiran spesifik

Anda mungkin juga menyukai