Anda di halaman 1dari 6

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Identitas Sekolah : MTsN 1 Hulu Sungai Selatan


Mata Pelajaran : Fiqih
Materi pokok : Meraih Khidmat dengan Mengagungkan Jumat
Kelas/ Semester : VII / Genap
AlokasiWaktu : 1x15 Menit
A. Kompetensi Inti (KI)
KI-1 : Menghayati dan mengamalkanajaran agama yang dianutnya.
KI-2 : Mengembangkan perilakujujur, disiplin, tanggungjawab, peduli, santun,
ramah lingkungan, gotong-royong , kerjasama, cinta damai. Responsip dan pro
aktif dan menunjukkan sikap sebagai bagian dari solusi atas berbagai
permasalahan bangsa dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan
social dan alam serta dalam menempatkan diri sebagai cerminan bangsa.
KI-3 : Memahami dan menerapkan pengetahuan faktual, konsepteptual, procedural
dalam ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya dan humaniora dengan
wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan dan peradaban terkait
fenomena kejadian memecahan serta menerapkan pengetahuan procedural
pada bidangkajian yang spesifik sesuai dengan bakat dan minatnya untuk
memecahkan masalah.
KI-4 : Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah abstrak
terkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara
mandiri dan mampu menggunakan metode sesuai kaidah keilmuan.
B. Kompetensi Dasar
1.1 Meyakini kewajiban melaksanakan shalat Jum’at
3.1. Memahami ketentuan shalat Jum’at
C. Indikator Pencapaian Kompetensi
1. Menjelaskan pengertian shalat Jum’at
2. Menjelaskan dasar hukum shalat jum’at
3. Mengemukakan syarat-syarat mendirikan shalat jum’at
D. Tujuan Pembelajaran
Melalui pendekatan saintific, peserta didik dapat:
1. Menjelaskan pengertian shalat jum’at dengan benar
2. Menjelaskan dasar hukum shalat dengan benar
3. menyebutkan syarat-syarat mendirikan shalat jum’at dengan tepat
E. Materi Pembelajaran

1. Salat Jumat adalah salat yang wajib dikerjakan pada waktu Zuhur di hari Jumat yang
diawali dengan 2 (dua) khutbah.
2. Dasar Hukum shalat Jum’at adalah:
         
            
9. Hai orang-orang beriman, apabila diseru untuk menunaikan shalat Jum'at, Maka
bersegeralah kamu kepada mengingat Allah dan tinggalkanlah jual beli[1475]. yang
demikian itu lebih baik bagimu jika kamu mengetahui.(Al-Jumu’ah : 9)

3. Melaksanakan shalat jum’at hukumnya wajib untuk semua muslim kecuali 4


golongan, yaitu hamba sahaya, perempuan, anak-anak dan orang sakit
4. Syarat Wajib shalat Jum’at ialah muslim, baligh, berakal, laki-laki, merdeka, sehat,
mukmin, dan tidak ada halangan syari’i
5. Syarat sah shalat jum’at ialah diselenggarakan di masjid daerah pemukiman (tidak
boleh di sawah, lapangan, dll), dilaksanakan pada waktu dhuhur, dikerjakan dengan
berjamaah, dan dikerjakan setelah dua khutbah.
F. Metode Pembelajaran
1. Pendekatan : Scientific
2. Metode : ceramah, diskusi dan tanya jawab
3. Strategi : Information Seach
G. Media dan Sumber Pembelajaran
1. Media pembelajaran : LCD proyektor, video
2. Sumber Belajar : Kementerian Agama Republik Indonesia, Buku Siswa Fiqih
Pendekatan Saintifik Kurikulum 2013 Madrasah Tsanawiyah
Kelas VII, (Jakarta: Kementerian Agama, 2014)
H. Langkah-langkah Pembelajaran

No Uraian Kegiatan Waktu


1 Kegiatan awal :
 Guru menyapa peserta didik dengan mengucapkan salam 2 menit
dan menanyakan kabar peserta didik
 Guru memulai pembelajaran dengan mengucapkan
basmalah
 Guru mengajukan pertanyaan kepada peserta didik seputar
materi yang akan diajarkan (pretest)
 Guru menyampaikan tujuan pembelajaran
2 Kegiatan inti :
a. Mengamati 10 Menit
 Peserta didik menyimak dan mendengarkan penjelasan
guru mengenai materi
 Peserta didik menyimak dengan seksama
b. Menanya
 Melalui penjelasan, peserta didik dapat menyakan
mengenai materi yang dijelaskan
 Melalui penjelasan pula, Guru mengajukan pertanyaan
balik/ 1eed-back kepada peserta didik.
 Guru menanyakan hal-hal yang belum jelas dari
pengamatan peserta didik terhadap penjelasan tentang
materi
c. Eksperimen/Eksplore
Information Search
 Guru menampilkan video tentang shalat jum’at
 Guru memberi arahan kepada siswa agar menyimak
video dengan seksama
 kemudian guru meminta siswa mencatat bagian yang
penting/yang dicari dalam video yang ditayangan
 guru meminta siswa untuk mempresentikan hasil
catatannya ke depan kelas
 guru memberi tambahan dan kesimpulan
d. Asosiasi
 Bersama kelompok, peserta didik mendiskusikan
mengenai materi yang telah di pelajari
 Kemudian memperesentasikan hasil diskusi
e. Komunikasi
 Guru menyimpulkan materi pembelajaran
 Guru memberikan penjelasan tambahan kembali dan
memberikan penguatan yang dikemukakan peserta
didik
3 Kegiatan akhir :
 Melaksanakan penilaian dengan mengajukan 3 menit
pertanyaan atau tanggapan murid dari kegiatan yang
telah dilaksanakan sebagai bahan masukan untuk
perbaikan pada langkah selanjutnya.
 Guru bersama-sama peserta didik menyimpulkan
materi yang telah diajarkan.
 Guru mengulang kembali kesimpulan dari murid
sebagai bahan pelengkap dan penguatan materi.
 Guru memberikan tindak lanjut pembelajaran dengan
menugaskan murid baik secara individu maupun
kelompok.
 Menutup pembelajaran dengan bersama-sama
mengucap Hamdalah.

I. Penilaian
Lembar Pengamatan.
Mengamati hasil pelaksanaan diskusi dengan menggunakan lembar observasi yang
memuat isi diskusi, meliputi sikap dan keaktifan siswa.
Tes tertulis
Tes kemampuan kognitif dengan menjawab soal uraian tentang yang diajarkan

 Observasi
Mengamati pelaksanaan peserta didik mengenai materi pembelajaran dengan
menggunakan lembar observasi terkait dengan sikap yang ditunjukkan peserta
didik tentang pemahamannya mengenai husnuz-zann.

Aspek yang diamati Keterangan


No Nama Siswa
1 2 3 4
1
2
3
4
5
6
7
8
9
10

Aspek yang dinilai


1. Keaktifan
2. Kerjasama
3. Tanggung jawab
4. Kebenaran Menjelaskan
Skor penilaian :
Skor perolehan
Nilai = x 100
Skor Maksimal
Kriteria Nilai
A = 80 – 100 : Baik Sekali
B = 70 – 79 : Baik
C = 60 – 69 : Cukup
D = ‹60 : Kurang
Penilaian Hasil Belajar
Skor penilaian :

Soal Essy
1. Jelaskan pengertian shalat Jum’at
Salat Jumat adalah salat yang wajib dikerjakan pada waktu Zuhur di hari Jumat yang
diawali dengan 2 (dua) khutbah.
2. Mengemukakan surah yang menjadi dalil dasar hukum shalat Jum’at
Surah al-Jumu’ah ayat 9
3. Jelaskan dasar hukum shalat Jum’at
Melaksanakan shalat jum’at hukumnya wajib untuk semua muslim kecuali 4
golongan, yaitu hamba sahaya, perempuan, anak-anak dan orang sakit

4. Mengemukakan syarat wajib dan sah shalat jum’at


 Syarat Wajib shalat Jum’at ialah muslim, baligh, berakal, laki-laki, merdeka, sehat,
mukmin, dan tidak ada halangan syari’i
 Syarat sah shalat jum’at ialah diselenggarakan di masjid daerah pemukiman (tidak
boleh di sawah, lapangan, dll), dilaksanakan pada waktu dhuhur, dikerjakan dengan
berjamaah, dan dikerjakan setelah dua khutbah.

Mengetahui, Banjarmasin, 25 Oktober 2019

Supervisor PPL Praktik PPL 1

Muhdi, M.Ag Ahmad Muhajir

NIP. 197008022005011007 NIM.170102010095

Anda mungkin juga menyukai