Laporan Modul 1 Nurul Fitri Junaedi 09120200047 Frek 1

Anda mungkin juga menyukai

Anda di halaman 1dari 27

MODUL I

MICROSOFT EXCEL

DISUSUN OLEH :

NAMA : NURUL FITRI JUNAEDI

STAMBUK : 091 2020 0047

FAK / JURUSAN : TEKNOLOGI INDUSTRI / INDUSTRI

LABORATORIUM KOMPUTASI & MULTIMEDIA

FAKULTAS TEKNOLOGI INDUSTRI

JURUSAN TEKNIK INDUSTRI

UNIVERSITAS MUSLIM INDONESIA

MAKASSAR

2021

.
BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Microsoft Excel (MS-Excel) merupakan program aplikasi spreadsheet

(lembar kerja elektronik) canggih yang paling populer dan paling banyak

digunakan saat ini. Excel akan sangat membantu kita dalam hal menghitung,

memproyeksikan, menganalisa dan mampu mempresentasikan data dalam

bentuk tabel dengan berbagai jenis tabel yang disediakannya, mulai dari

bentuk Bar, Grafik, Pie, Line dan banyak lagi. Excel 2000 merupakan

pengembangan dari excel versi sebelumnya yang lebih ditingkatkan

fungsinya dan dikonsentrasikan agar spreadsheet ini lebih familiar (mudah

dipakai), lebih fleksibel, lebih mudah diintegrasikan dengan program office

lainnya dan yang tak kalah penting adalah kemampuan untuk langsung

berhubungan dengan internet. Walaupun demikian, Excel 2000 ini akan

selalu dikembangkan oleh pihak Microsoft sehingga akhirnya kita dapat

menggunakan software Microsoft ini dengan baik. (Maulana, 2012)

Microsoft Excel adalah program aplikasi spreedsheet yang didesain untuk

keperluan bisnis dan perkantoran yang populer dan paling banyak

digunakan saat ini. Dengan Microsoft Excel, pembuatan lembar kerja berupa

tabel dengan perhitungan angka yang rumit dapat dikerjakan dengan

mudah. Microsoft Excel dapat juga digunakan untuk menyelesaikan

berbagai keperluan administrasi, dari yang sederhana sampai dengan yang

rumit. Pada pemakaian keperluan yang sederhana tersebut misalkan untuk

membuat perencanaan kebutuhan suatu perusahaan, berupa perencanaan

barang kebutuhan, jumlah maupun harganya. Maka dari itu perlu

mempelajari Microsoft Excel. (Nurtinomo, 2017)

.
1.2 Tujuan Praktikum

Adapun tujuan praktikum yang dilakukan adalah :

1. Mengetahui definisi dan fungsi Microsoft excel

2. Mengetahui cara memulai dan mengakhiri Microsoft excel serta cara

menjelaskan program – program aplikasi yang sekiranya terdapat

didalam Microsoft excel

3. Mengetahui cara untuk menghitung angka- angka menggunakan rumus

formula serta bekerja dengan daftar data dan cara menganalisisnya serta

mempresentasikan ke dalam bentuk grafik/diagram

4. Dapat mengaplikasikan Microsoft excel dalam bidang pendidikan

.
BAB II

TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Pengenalan Microsoft Excel

Microsoft Excel atau Microsoft Office Excel adalah sebuah program

aplikasi lembar kerja spreadsheet yang dibuat dan didistribusikan oleh

Microsoft Corporation untuk sistem operasi Microsoft Windows dan Mac

OS. Aplikasi ini memiliki fitur kalkulasi dan pembuatan grafik yang baik,

dengan menggunakan strategi marketing Microsoft yang agresif,

menjadikan Microsoft Excel sebagai salah satu program komputer yang

populer digunakan di dalam komputer mikro hingga saat ini. Bahkan, saat

ini program ini merupakan program spreadsheet paling banyak digunakan

oleh banyak pihak, baik di platform PC berbasis Windows maupun platform

Macintosh berbasis Mac OS, semenjak versi 5.0 diterbitkan pada tahun

1993. Aplikasi ini merupakan bagian dari Microsoft Office System, dan versi

terakhir adalah versi Microsoft Office Excel 2007 yang diintegrasikan di

dalam paket Microsoft Office System 2007. (Maulana, 2012)

Microsoft Excel merupakan perangkat lunak untuk mengolah data secara

otomatis meliputi perhitungan dasar, penggunaan fungsi-fungsi, pembuatan

grafik dan manajemen data. Perangkat lunak ini sangat membantu

untuk menyelesaikan permasalahan administratif mulai yang paling

sedernaha sampai yang lebih kompleks. Permasalahan sederhana tersebut

misalnya membuat rencana kebutuhan barang meliputi nama barang, jumlah

barang dan perkiraan harga barang. Permasalahan ini sebenarnya dapat

juga diselesaikan menggunakan Microsoft Word karena hanya sedikit

memerlukan proses perhitungan, tetapi lebih mudah diselesaikan

dengan Microsoft Excel. Contoh permasalahan yang lebih kompleks

.
adalah pembuatan laporan keuangan (general ledger) yang memerlukan

banyak perhitungan, manajemen data dengan menampilkan grafik data

pivot tabel atau penggunaan fungsi-fungsi matematis ataupun logika pada

sebuah laporan. Penyelesaian permasalahan yang kompleks juga dapat

memanfaatkan pemograman macro yang disediakan oleh Excel agar proses

penggunaan lebih mudah. (Maulana, 2012)

Langkah – langkah dalam memulai Microsoft Excel:

1. Aktifkan komputer/laptop terlebih dahulu

2. Klik tombol Start pada taskbar

3. Pilih menu All Program, Pilih Microsoft

4. Kemudian klik Microsoft Excel 2007

2.2 Penggunaan Microsoft Excel

Gambar 2.1 Unsur-unsur Utama Layar Microsoft

.
A. Menu dan icon pada Microsoft Excel

1. Judul

Menampilkan judul program dan dokumen aktif atau nama file dari

lembar kerja yang aktif.

2. Office Button

Berisi barisan perintah untuk pengoperasian Program yang standar

misalnya membuat dokumen baru, membuka dokumen lama,

menyimpan, mencetak dan mempublish dokumen.

3. Akses Cepat Toolbar (Quick Access Toolbar)

Merupakan sarana yang disediakan Microsoft Excel untuk

mempercepat akses berkomunikasi dengannya misalnya menyimpan,

mencetak dan sebagainya.

4. Toolbar

Merupakan deretan tool-tool (gambar-gambar) yang mewakili

perintah dan berfungsi untuk mempermudah dan mengefisienkan

pengoperasian program.

5. Help

Bila kita ingin bertanya sesuatu, maka ketik pertanyaan anda pada

tempat tersebut. Ms.Excel akan memberikan alternatif jawaban

terhadap pertanyaan yang dimaksud.

6. Lembar Kerja (Workbook)

Baris ini berisikan informasi halaman, section, letak insertion point dan

tombol pengendali.

7. Cell

Cell Aktif Penggulung vertikal

8. Lembar aktif

9. Nama Range

.
10. Fungsi

11. Penggulung

12. Nomor Baris

13. Nomor Kolom (Maulana, 2012)

B. Membuat dokumen pengolah angka

Dari contoh pengelolaan data sederhana kita akan belajar tentang cara

pengetikan di excel, alignment, cara memformat huruf, cara memformat

tabel dan cell. (Maulana, 2012) Berikut adalah contoh penerapan Microsoft

Excel dalam bidang keguruan :

Gambar 2.2 Contoh Pengisian Data

C. Penerapan Microsoft

Langkah-langkah membuat dokumen daftar unit kerja seperti pada

Gambar adalah sebagai berikut:

1. Buat Judul dan Sub Judul Laporan

Arahkan kursor pada Cell A1 (Kolom A dan Baris 1), kemudian

ketikkan tulisan “DAFTAR NILAI SISWA” pada Cell aktif tersebut.

Kemudian ketikkan sub judul laporan pada Cell A1, A2, A3, dan M5

seperti pada tampilan diatas. (Maulana, 2012)

.
2. Penggunaan alignment, format font dan format Cell

Untuk membuat Judul Laporan letaknya di tengah-tengah tabel maka

arahkan kursor ke A1 kemudian select cell mulai A1 sampai F1.

Kemudian klik tombol Merge Cell agar judul laporan terletak

ditengah-tengah table.

Gambar 2.3 Gambar Membuat Judul Laporan

Agar huruf pada judul laporan dan tabel tebal maka arahkan kursor

pada cell kemudian klik tombol Bold atau dapat juga melakukan

format font lainnya seperti underline atau italic. (Maulana, 2012)

3. Penggunaan format Tabel dan Cell

Microsoft Excel menyediakan fasilitas format table dengan beberapa

template seperti memberi border, warna border, warna cell dan style

font dengan klik tombol format tabel seperti ini, kemudian akan

muncul pilihan style format tabel seperti berikut ini.

Gambar 2.4 Format Tabel

.
Untuk membuat border pada tabel, blok tabel yang akan di beri border

dalam hal ini mulai cell A7 sampai M21, kemudian klik panah pada

tombol dan pilih All Border seperti pada tampilan dibawah ini.

Gambar 2.5 Membuat Border

Untuk memberi warna pada judul tabel bisa menggunakan fasilitas

format cell dengan cara blok cell A7 sampai M8 kemudian klik tombol

kemudian akan muncul pilihan style cell yang akan kita pilih seperti

pada tampilan dibawah ini. (Maulana, 2012)

Gambar 2.6 Format Border

2.3 Macam- macam Rumus atau Formula

1.=SUM(…)

Fungsinya : Untuk melakukan penjumlahan

Bentuk umum : =SUM (range sel)

.
Contoh : Misalkan kita akan menjumlahkan dari sel H5 sampai sel H15

Penulisan : =SUM(H5:H15)

2. =COUNT(…)

Fungsinya : Untuk melakukan counter Bentuk umum : =COUNT(range sel)

Contoh : Misalkan kita akan menghitung jumlah pegawai yang berada di sel

B5 sampai sel B15 Penulisan : =COUNT(B5:B15)

3. =MAX(…)

Fungsinya : Untuk mencari nilai maksimum (terbesar) Bentuk umum :

=MAX(range sel)

Contoh : Misalkan kita ingin menetukan nilai terbesar dari sederetan sel yang

berada di sel F1 sampai sel F17.

Penulisan : =MAX(F1:F17)

4. =MIN(…)

Fungsinya : Untuk mencari nilai minimum (terkecil)

Bentuk umum : =MIN(range sel)

Contoh : Misalkan kita ingin menentukan nilai terkecil dari sederetan sel

yang berada di sel F1 sampai sel F17

Penulisan : =MIN(F1:F17)

5. =AVERAGE(…)

Fungsinya : Untuk mencari nilai rata-rata

Bentuk umum : =AVERAGE (range sel)

Contoh : Misalkan kita ingin mengetahui nilai rata-rata dari sel A11 sampai

A17 Penulisan :=AVERAGE(A11:A17)

6. =ABS(…)

Fungsinya : Untuk mengubah angka-angka yang ada dalam daftar

argumennya menjadi bilangan mutlak (absolut)

Bentuk umum : =ABS(range sel)

.
Contoh : Misalkan kita bermaksud mengetahui secara mutlak dari sel yang

kita aktifkan, misal di sel F17

Penulisan : =ABS(F17)

7. =SQRT(…)

Fungsinya : Untuk menghitung akar dari bilangan X. Bilangan X tidak boleh

negatif Bentuk umum : =SQRT(range sel)

Penulisan : = SQRT(25)

8. =IF(…;…;…)

Fungsinya : Untuk mengecek apakah nilai yang kita gunakan sebagai kunci

benar atau salah (memenuhi syarat atau tidak)

Bentuk umum : =IF(logical_test ; Value_if_true ; Value_if_false)

Contoh : Misalkan kita akan membandingkan nilai di suatu sel yang berada

di sel F17, tentang kriteria siswa dinyatakan lulus atau gagal

dengan ketentuan. Jika nilai rata- rata siswa lebih besar sama dengan 60,

maka siswa dinyatakan LULUS, dan sebaliknya.

Penulisan : =IF(F17>=60:”LULUS”;”GAGAL”)

artinya jika kolom F17 lebih besar sama dengan 60, maka LULUS, jika

kurang dari 60, maka GAGAL

Keterangan :

Jika kondisi di sel F17 terpenuhi, maak kerjakan Value_if_true, jika kondisi

di sel F17 tidak terpenuhi, maka kerjakan Value_if_false

9. =DATE(Year,Month,Date)

Fungsinya : Untuk menghitung jumlah hari

Contoh : =DATE(73,8,11) à 26887 hari

10. =VLOOKUP

Fungsinya : Untuk pembacaan suatu tabel secara vertikal

.
Bentuk umum : =VLOOKUP(lookup_value; table_array; Col_index_num;

Range_lookup)

11. =HLOOKUP

Fungsinya : Untuk pembacaan suatu tabel secara horizontal

Bentuk umum :=HLOOKUP(lookup_value; table_array; Col_index_num;

Range_lookup)

12. =LEFT(…;…)

Fungsinya : Untuk mengambil teks sejumlah karakter tertentu dari sebuah kiri

Bentuk umum :=LEFT(teks;jumlah karakter yang diambil)

Contoh : Misal kita akan mengambil karakter yang ada di sel F17 (Februari)

sebanyak 3 huruf Penulisan : =LEFT(F17;3) à hasilnya Feb

13. =RIGHT(…;…)

Fungsinya :Untuk mengambil teks sejumlah karakter tertentu dari sebuah

kanan Bentuk umum :=RIGHT(teks;jumlah karakter yang diambil)

Contoh :Misal kita akan mengambil karakter yang ada di sel F17

(Februari) sebanyak 3 huruf Penulisan :=RIGHT(F17;3) à hasilnya ari

14. =MID(…;…;…)

Fungsinya : Untuk mengambil teks dari kedudukan tertentu dengan sejumlah

karakter tertentu Bentuk umum :=MID(teks;start_number; number_chart)

Contoh : Misal kita akan mengambil karakter baru yang ada di sel F17

(Februari) Penulisan : =MID(F17:3:3) (Maulana, 2012)

2.4 Kegunaan Microsoft Excel

Microsoft Excel dapat digunakan sebagai alat bantu dalam perhitungan

ralat dan analisis data. Sesuai dengan identifikasi pengetahuan dan konsep

yang telah disebutkan pada bagian sebelumnya penggunaan fasilitas dalam

Microsoft Excel 2000 dapat diuraikan sebagai herikut, yaitu penulisan hasil

.
pengukuran: taksiran terbaik~ ralat, dan angka penting. Dalam hal ini dapat

digunakan fungsi matematik dan trigonometeri (misalnya m~nu: round,

roundup, rouncidown). Perambatan raIat: penjumlahan, pengurangan,

pekalian, pembagian. Dalam hal ini dapat digunakan fungsi matematik

(misalnya menu: In, log, sqrt, product, power, sin, cos). (Sumardi, 2002)

2.5 ALAMAT ABSOLUT

Fungsi Absolute digunakan untuk mengunci posisi kolom dan baris.

Fungsi ini ditandai dengan adanya tanda $ yang berada di depan Kolom dan

di depan Baris. Ada 2 fungsi yang dapat digunakan, yaitu Absolut dan Semi

Absolut. (Team Lab Komputer DPP INfokom, 2013)

a. Alamat Absolut

Terdapat sebuah data Barang yang terdiri atas Nama Barang, Harga

Satuan, dan Total Harga. Setiap barang dibeli sebanyak 2 item, sehingga

setiap Harga Satuan Barang dikalikan 2 untuk mendapatkan Total Harga.

Agar mempermudah proses perhitungan, kita ketikkan sebuah angka 2

sebagai master dari perkalian tersebut. Jadi setiap Harga Satuan akan

dikalikan dengan angka 2 yang terletak di kolom B11. Agar tidak berubah-

ubah, kita diharuskan menambahkan simbol Dollar ($) sebelum huruf B

($B = fungsi $ untuk mengunci kolom B) dan sebelum angka 11 ($11 =

fungsi $ untuk mengunci baris ke-11). Sehingga didapatkan hasil dari

perkalian tersebut.(Team Lab Komputer DPP INfokom, 2013)

b. Alamat Semi Absolut

Pertama, kita buat sebuah tabel perkalian dengan komposisi seperti

gambar diatas. Sebagai permulaan, coba cari jawaban dari perkalian

silang 1 x 1 , maka akan diketahui rumus fungsi B1*A2. Kemudian coba

lagi dengan perkalian silang antara 2 x 2 , maka akan diketahui rumus

.
fungsi C1*A3. Setelah itu, coba lihat lagi dengan detail, apa perbedaan

dari 2 rumus fungsi tersebut. Perbedaan pada rumus tersebut terletak

pada salah satu alamat cell-nya, akan tetapi alamat cell tersebut juga

memiliki kesamaan. Dari perbedaan dan persamaan itulah, kita dapat

menggunakan rumus fungsi Semi Absolut untuk mempercepat

penghitungan tabel perkalian tersebut. Rumus fungsi Semi Absolut

digunakan untuk mengunci salah satu kolom atau baris pada suatu

alamat cell. Sebagai contoh : • $C9 : Penguncian kolom C, dengan cara

ini ketika cell dicopy kekanan alamat cell akan tetap dibaca sebagai $C9

bukan D9, namun ketika dicopy kebawah alamat cell akan berubah

menjadi $C10. • C$9 : Penguncian baris 9, dengan cara ini ketika cell

dicopy ke bawah alamat cell akan tetap dibaca sebagai C$9 bukan C10,

namun ketika dicopy ke kanan alamat cell akan berubah menjadi D$9.

Untuk penerapannya, rumus fungsi yang pertama B1*A2 ditambahkan $

didepan angka 1 dan didepan huruf A menjadi B$1*$A2. Kemudian kita

dapat mencoba untuk menggeser (drag) mouse ke bawah lalu

kesamping seperti pada gambar berikut. (Team Lab Komputer DPP

INfokom, 2013)

.
BAB III

METODOLOGI PENELITIAN

3.1 Prosedur Praktikum

1. Cara Memulai Microsoft Excel

a. Tombol Start ditekan

b. Pilih All Program

c. Pilih Microsoft Excel

d. Klik icon Microsoft Excel pada taskbar atau

e. Double klik icon Microsoft Excel pada Desktop.

2. Cara Mengakhiri Microsoft Excel

a. Pilih menu File-Exit

b. Tekan tombol Alt + F4 pada keyboard

c. Klik kanan icon Microsoft Excel pada taskbar, dipilih Close

3. Cara Membuat Garis Tabel

a. Pilih/diblok sel

b. Pilih Format-Cell

c. Klik tab border (garis tepi) yang diinginkan

d. Pilih jenis dan warna garis pada line style and color

e. Klik OK

4. Cara Menyisipkan Kolom/Baris

a. Pilih/tentukan kolom atau baris yang ingin disisipi

b. Pilih menu Insert-Column/Row, atau

c. Klik kanan lalu pilih Insert-Column/Row

5. Cara Memasukkan Rumus (Formula)

a. Klik satu sel yang akan digunakan untuk menampung hasil

perhitungan

.
b. Ketik “=” (tanda sama dengan) untuk mengawali penulisan rumus

c. Masukkan rumus yang diinginkan

d. Tekan Enter.

3.2 Flowchart

Mulai

Latar Belakang

Tujuan Praktikum

Tinjauan Pustaka

Metodologi Penelitian

Pengolahan Data

Analisa dan Pembahahasan

Kesimpulan dan saran

Selesai

Gambar 3.1 Flowchart

.
BAB IV

PENGOLAHAN DATA

4.1 Latihan Soal

Tanggal tutup buku: 31-Dec-07

Tabel 4.1 Soal Microsoft Excel

Ketentuan Soal :

Adapun ketentuan soal diantaranya sebagai berikut

1. JK (Jenis Kelamin) diisi berdasarkan 1 karakter pertama dari NIP jika "L"

maka"Laki-laki" dan jika "P" maka "Perempuan".

2. STS (Status) disisi berdasarkan karakter ke 2 dari NIP jika "B" maka

"Belum Nikah", jika "N", maka "Nikah".

3. Jumlah Anak disisi berdasarkan karakter ke 3 dari NIP dan jadikan dalam

bentuk Value.

4. Kolom Ruang di isi jika karakter ke 4 NIP adalah 1, maka ruang A, jika

karakter ke 4 NIP adalah 2, maka ruang B, jika karakter ke 4 NIP adalah

3, maka ruang C, dan jika karakter ke 4 NIP adalah 4, maka ruang D.

5. Isilah kolom Golongan dengan ketentuan jika karakter ke 5 dari NIP

adalah 1, maka golongan I. Jika karakter ke 5 dari NIP adalah 2, maka

golongan II, dan jika karakter ke 5 dari NIP adalah 3, maka golongan III.

.
6. Masa Bakti, diperhitungkan dari tanggal masuk pegawai sampai dengan

tanggal tutup buku [format dalam tahun dengan dua angka desimal).

7. Kolom gapok merupakan jumlah gaji pokok dan honor (Gapok = Gapok +

Honor) dan dimasukkan dengan tabel Lookup di bawah ini.

Tabel 4.2. Kolom Golongan dan gapok

GOL GAPOK

I 2.500.047
II 2.000.047
III 1.500.047

Tabel 4.3 Kolom Ruang dan Honor

RUANG A B C D

HONOR 750.000 600.000 545.000 200.000

8. Kolom Tunjangan di isi dengan tunjangan yang terdiri atas :

a. Tunjangan Nikah sebesar 10% dari Gapok untuk semua pegawai yang

telah nikah.

b. Tunjangan Istri, diberikan kepada laki-laki yang sudah menikah

sebesar Rp. 50.000,-.

c. Tunjangan Anak, sebesar 5% dari Gapok untuk setiap anak dan

terbatas sampai anak ke 2 saja

d. Tunjangan Masa Bakti, ditentukan dengan aturan :

a. 15% dari Gapok jika masa bakti lebih dari 5 tahun

b. 10% dari Gapok jika masa bakti antara 3-5 tahun

c. 5% dari Gapok jika masa bakti antara 1-3 tahun 1% dari Gapok jika

masa bakti kurang dari 1 tahun.

9. Gator, merupakan jumlah dari semua pendapan yang diperoleh pegawai

.
10. Pajak di isi sesuai dengan ketentuan berikut:

a. 15% dari Gator untuk gator lebih dari 3.000.047,-

b. 10% dari Gator untuk gator antara 2.000.047,- sampai dengan

3.000.000,5% dari Gator untuk gator antara 1.500.047,- sampai

dengan 2.000.047 1% dari Gator untuk gator yang kurang dari

1.500.047,-.

11. Gaji bersih merupakan pengurangan Gaji kotor dengan pajak, serta

formatlah dengan mata uang Rp. dengan dua angka decimal.

12. Buatlah Grafik presentase Gator, Pajak dan Gajih Bersih

13. Simpanlah di Folder anda.

4.2 Hasil Latihan Soal

4.2 Tabel Hasil Pengolahan Data

4.3 Grafik

Grafik
4.000.000
3.500.000
3.000.000
2.500.000
2.000.000
1.500.000
1.000.000
500.000
0

4.3 Grafik Hasil Presentasi Gator, Pajak, dan Hasil

.
BAB V

ANALISA DAN PEMBAHASAN

5.1 Analisa

5.1 Tabel Hasil Pengolahan Data

5.2 Pembahasan

1. JK (Jenis Kelamin)

JK (Jenis Kelamin) diisi berdasarkan 1 karakter pertama dari NIP jika

"L" maka "Laki-laki" dan jika "P" maka "Perempuan" yang dimana nama

yang terkait dalam pengelolaan ini adalah Hendra, Deddy, Hadi, Budi,

Santoso, Kaka, Iwan, Sari, Lily, Badu, Fauziah, Tassya, Mery.

2. STS (Status)

STS (Status) disisi berdasarkan karakter ke dua dari NIP jika "B" maka

"Belum Nikah", jika "N", maka "Nikah". Dan adapun dari hasil analisa ini

yaitu hendra berstatuskan belum nikah, Deddy berstatuskan belum nikah,

Hadi berstatuskan nikah, Budi berstatuskan nikah, Santoso berstatuskan

belum nikah, Kaka berstatuskan nikah, Iwan berstatuskan belum nikah,

Sari berstatuskan nikah, Lily berstatuskan nikah, Badu berstatuskan

belum nikah, Fauziah berstatuskan belum nikah, Tassya berstatuskan

belum nikah, Mery berstatuskan nikah.

3. Jumlah Anak

Jumlah anak disisi berdasarkan karakter ke 3 dari NIP dan jadikan

dalam bentuk value. Setelah dilakukannya, pengelolaan angka adapun

.
hasil analisa jumlah anak yaitu Hendra mempunyai jumlah anak sebanyak

0, Deddy tidak mempunyai anak, Hadi mempunyai anak sebanyak 2, Budi

mempunyai anak sebanyak 1, Santoso tidak mempunyai anak, Kaka

mempunyai anak sebanyak 7, Iwan tidak mempunya anak, Sari

mempunya anak sebanyak 1, Lily mempunyai anak sebanyak 1, Badu

tidak mempunyai anak, Fauziah tidak mempunyai anak, Tassya tidak

mempunyai anak, Mery mempunyai anak sebanyak 3.

4. Ruang

Ruang diisi jika karakter ke 4 NIP adalah 1, maka ruang A, jika karakter

ke 4 NIP adalah 2, maka ruang B, jika karakter ke 4 NIP adalah 3, maka

ruang C, dan jika karakter ke 4 NIP adalah 4, maka ruang D. Adapun hasil

analisi yaitu Hendra masuk pada ruangan D, Deddy masuk pada ruangan

C, Hadi masuk pada ruangan D, Budi masuk pada ruangan A, Santoso

masuk pada ruangan B, Kaka masuk pada ruangan B, Iwan masuk pada

ruangan C, Sari masuk pada ruangan C, Lily masuk pada ruangan B,

Badu masuk pada ruangan D, Fauziah masuk pada ruangan B, Tassya

masuk pada ruangan A, Mery masuk pada ruangan A

5. Golongan

Golongan dengan ketentuan jika karakter ke 5 dari NIP adalah 1, maka

golongan I. Jika karakter ke 5 dari NIP adalah 2, maka golongan II, dan

jika karakter ke 5 dari NIP adalah 3, maka golongan III. Adapun hasil

analisa ini yaitu Hendra masuk pada golongan I, Deddy masuk pada

golongan III , hadi masuk pada golongan II , Budi masuk pada golongan

III, Santoso masuk pada golongan II, Kaka masuk pada golongan III, Iwan

masuk pada golongan I, Sari masuk pada golongan II, Lily masuk pada

golongan II, Badu masuk pada golongan I, Fauziah masuk pada golongan

I, Tassya masuk pada golongan I, Mery masuk pada golongan III.

.
6. Masa Bakti

Masa bakti perhitungkan dari tanggal masuk pegawai sampai dengan

tanggal tutup buku (format dalam tahun dengan dua angka desimal).

Adapun hasil analisisnya adalah Hendra mempunyai masa bakti 20.84,

Deddy mempunyai masa bakti 5.74 , Hadi mempunyai masa bakti 7.5,

Budi mempunyai masa bakti 12.73, Santoso mempunyai masa bakti 2.76,

Kaka mempunyai masa bakti 14.01, Iwan mempunyai masa bakti 3.46,

Sari mempunyai masa bakti 2.91, Lily mempunyai masa bakti 5.53, Badu

mempunyai masa bakti 2.99, Fauziah mempunyai masa bakti 3.31,

Tassya mempunyai masa bakti 14.28, Mery mempunyai masa bakti

15.39.

7. Gapok

Gapok merupakan jumlah gaji pokok dan honor (Gapok = Gapok +

Honor) dan dimasukkan dengan tabel Lookup. Adapun hasil analisisnya

adalah pada golongan I itu mempunyai gapok sebesar 2.500.047 , pada

golongan II mempunyai gapok sebesar 2.000.047, kemudian pada

golongan III mempunyai gapok sebesar 1.500.047 dan pada ruangan A

mempunyai honor sebesar 750.000 , ruangan B mempunyai honor

sebesar 600.000, ruangan C mempunyai honor sebesar 545.000 dan

ruangan D mempunyai honor sebesar 200.000.

8. Tunjangan

a. Tunjangan nikah

Tunjangan nikah sebesar 10% dimana hasil analisisnya adalah

Hendra tidak mempunyai tunjangan nikah, Deddy tidak mempunyai

tunjangan nikah, Hadi mempunyai tunjangan nikah sebesar 225004,7

Budi mempunyai tunjangan nikah sebesar 225004,7 Santoso tidak

mempunyai tunjangan nikah, Kaka mempunyai tunjangan nikah

.
sebesar 210004,7 Iwan tidak mempunyai tunjangan nikah, sari

mempunyai tunjangan nikah sebesar 254504,7 Lily mempunyai

tunjangan nikah sebesar 260004,7 Badu tidak mempunyai tunjangan

nikah, Fauziah tidak mempunyai tunjangan nikah, Tassya tidak

mempunyai tunjangan nikah, Mery mempunyai tunjangan nikah

sebesar 225004,7.

b. Tunjangan istri

Hendra tidak mempunyai tunjangan, Deddy tidak mempunyai

tunjangan, Hadi mempunyai tunjangan sebesar 50000, Budi

mempunyai tunjangan sebesar 50000, Santoso tidak mempunyai

tunjangan, Kaka mempunyai tunjangan sebesar 50000, Iwan tidak

mempunyai tunjangan nikah, Sari tidak mempunyai tunjangan, Lily

tidak mempunyai tunjangan, Badu tidak mempunyai tunjangan,

Fauziah tidak mempunyai tunjangan, Tassya tidak mempunyai

tunjangan, Mery tidak mempunyai tunjangan, diberikan kepada laki-

laki yang sudah menikah sebesar Rp. 50.000.

c. Tunjangan anak

Tunjangan anak, sebesar 5% dari gapok untuk setiap anak dan

terbatas sampai anak ke 2 saja dimana hasil analisisnya adalah

Hendra tidak mempunyai tunjangan, Deddy tidak mempunyai

tunjangan, Hadi mempunyai tunjangan anak sebesar 102252,35 Budi

mempunyai tunjangan anak sebesar 110002,35 Santoso tidak

mempunyai tunjangan anak, Kaka tidak mempunyai tunjangan anak,

Iwan tidak mempunyai tunjangan anak, Sari mempunyai tunjangan

anak sebesar 152252.35, Lily mempunyai tunjangan anak sebesar

127252.35, Badu tidak mempunyai tunjangan anak, Fauziah tidak

.
mempunyai tunjangan anak, Tassya tidak mempunyai tunjangan anak,

Mery tidak mempunyai tunjangan anak.

d. Tunjangan masa bakti

Tunjangan masa bakti, ditentukan dengan aturan yaitu 15% dari

Gapok jika masa bakti lebih dari 5 tahun, 10% dari Gapok jika masa

bakti antara 3-5 tahun, 5% dari Gapok jika masa bakti antara 1-3 tahun

1% dari Gapok jika masa bakti kurang dari 1 tahun dan hasil

analisisnya yaitu Hendra mempunyai tunjangan sebesar 270.005,

Deddy mempunyai tunjangan sebesar 204.505, Hadi mempunyai

tunjangan sebesar 220.005, Budi mempunyai tunjangan sebesar

225.005, Santoso mempunyai tunjangan sebesar 260.005, Kaka

mempunyai tunjangan sebesar 210.005, Iwan mempunyai tunjangan

sebesar 304.505, sari mempunyai tunjangan sebesar 254.005 Lily

mempunyai tunjangan sebesar 260.505, Badu mempunyai tunjangan

sebesar 270.005, Fauziah mempunyai tunjangan sebesar 310.005,

Tassya mempunyai tunjangan sebesar 325.005dan Merry mempunyai

tunjangan sebesar 225.005.

9. Gator

Gator merupakan jumlah dari semua pendapan yang diperoleh

pegawai dan hasil analisa yang didapatkan adalah, Hendra mempunyai

gator sebesar 2.970.052, Deddy mempunyai gator sebesar 2.249.552,

Hadi mempunyai gator sebesar 2.420.052, Budi mempunyai gator

sebesar 2.475.052, Santoso mempunyai gator sebesar 2.860.052, Kaka

mempunyai gator sebesar 2.860.052, Iwan mempunyai gator sebesar

2.310.052, Sari mempunyai gator sebesar 3.349.552, Lily mempunyai

gator sebesar 2.799.552, Badu mempunyai gator sebesar 2.860.052,

.
Fauziah mempunyai gator sebesar 3.410.052, Tassya mempunyai gator

sebesar 3.575.052, Mery mempunyai gator sebesar 2.475.052

10. Pajak

Pajak di isi sesuai dengan ketentuan yaitu 15% dari gator untuk gator

lebih dari 3.000.000,- ,10% dari gator untuk gator antara 2.000.000,-

sampai dengan 3.000.000,5% dari gator untuk gator antara 1.500.000,-

sampai dengan 2.000.000 1% dari gator untuk gator yang kurang dari

1.500.000,- dan hasil analisisnya adalah Hendra mempunyai pajak

sebesar 445,508, Deddy mempunyai pajak sebesar 337.433, Hadi

mempunyai pajak sebesar 363.008, Budi mempunyai pajak sebesar

371.258, Santoso mempunyai pajak sebesar 429.008, Kaka mempunyai

pajak sebesar 346,508, Iwan mempunyai pajak sebesar 502.443, Sari

mempunyai pajak sebesar 419.933, Lily mempunyai pajak sebesar

429.008, Badu mempunyai pajak sebesar 445.508, Fauziah mempunyai

pajak sebesar 511.508, Tassya mempunyai pajak sebesar 536.258, Mery

mempunyai pajak sebesar 371.258.

11. Gaji Bersih

Gaji bersih merupakan pengurangan gaji kotor dengan pajak, serta

formatlah dengan mata uang Rp. dengan dua angka decimal. Dan hasil

analisisnya adalah Hendra mempunyai gasih sebesar Rp. 2.524.544,

Deddy mempunyai gasih sebesar Rp. 1.912.119 Hadi mempunyai gasih

sebesar Rp. 2.057.044, Budi mempunyai gasih sebesar Rp. 2.103.294,

Santoso mempunyai gasih sebesar Rp. 2.431.044, Kaka mempunyai

gasih sebesar Rp. 1.963.544, Iwan mempunyai gasih sebesar Rp.

2.847.119, Sari mempunyai gasih sebesar Rp. 2.379.619, Lily

mempunyai gasih sebesar Rp. 2.431.044, Badu mempunyai gasih

sebesar Rp. 2.524.544, Fauziah mempunyai gasih sebesar Rp.

.
2.898.544, Tassya mempunyai gasih sebesar Rp. 3.038.794, Mery

mempunyai gasih sebesar Rp. 2.103.794.

.
BAB VI

PENUTUP

6.1 Kesimpulan

Berdasarkan percobaan yang telah saya lakukan, saya dapat mengetahui

definisi dan fungsi microsoft excel, mengetahui cara memulai dan

mengakhiri Microsoft Excel serta cara menjelaskan program-program

aplikasi yang sekiranya terdapat didalam Microsoft Excel, mengetahui cara

untuk menghitung angka-angka menggunakan rumus formula serta bekerja

dengan daftar data dan cara menganalisis serta mempresentasikannya ke

dalam bentuk grafik/diagram dan dapat mengaplikasikan microsoft excel

dalam bidang pendidikan.

6.2 Saran

6.2.1 Saran Untuk Laboratorium

Saran saya, walau dalam sedang dalam keadaan online begini,

kualitas dalam menyuluhkan materi lebih ditingkatkan lagi. Serta

memilih waktu-waktu yang efektif ketika akan menyampaikan

informasi mengenai kegiatan laboratorium ini.

6.2.2 Saran Untuk Asisten Lab

Kinerja asisten lab menurut saya sudah sangat baik dan respon

aslabnya juga cepat. Adapun dalam hal penyampaian mengenai

tugas pendahuluan dimohon untuk disampaikan dua tiga hari

sebelum pelaksanaan praktek dimulai, agar kami tidak terburu-buru

dan dapat memanfaatkan waktu untuk mempelajari tugas

pendahuluannya terlebih dahulu.

Anda mungkin juga menyukai