Anda di halaman 1dari 6

BUSINESS PLAN

KEDAI KOPI BERY


Business plan ini disusun untuk memenuhi tugas mata kuliah yang diampu
Oleh : Epsilandri Septyarini, S.E., M.M

Disusun oleh :
Tegar Valdi Barajohn (2018008151)
Juan Julian K (2018008145)
BAB 1

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Produk minuman kopi menjadi salah satu produk minuman yang digemari
oleh masyarakat. Kopi yang disajikan tidak hanya kopi hitam atau americano,
melainkan banyak jenis kopi lain seperti cappucino dan frappucino.

Saat ini berbagai macam inovasi-inovasi juga dilakukan, sehingga produk kopi
menjadi lebih beragam. Tidak hanya masyarakat pecinta kopi yang membeli minuman
kopi, bahkan masyarakat yang tidak terlalu suka kopi juga menikmati minuman kopi,
namun dengan kadar kopi pada minuman yang lebih sedikit.

Tentu saja kita temui banyak kedai kopi atau coffee shop baru dengan menawarkan
kelebihan-kelebihan sendiri. Dapat ditarik kesimpulan bahwa peluang bisnis minuman
dengan bahan dasar kopi ini cukup menjanjikan. Maka dari itu, perusahaan kami
merupakan sebuah perusahaan dengan produk minuman kopi, namun dengan cara
penyajian yang berbeda.

Jika di Indonesia kebanyakan minuman kopi terdapat di kedai-kedai, maka kami


menyajikan “Kopi Bery” yang bertempat di pinggir jalan. Dengan penyajian seperti
ini, maka masyarakat tidak perlu membeli minuman kopi yang dia inginkan di kedai
kopi, mereka dapat membeli langsung di jalan.

B. Visi dan misi perusahaan


Visi
Menjadi bisnis yang dapat menyajikan kebahagiaan dari secangkir minuman kopi.

Misi
1. Menciptakan varian minuman kopi yang menarik dan unik serta nikmat
2. Meningkatkan jangkauan pemasaran
3. Menyajikan kopi dengan harga yang lebih terjangkau
4. Melestarikan minuman kopi sebagai bagian dari budaya masyarakat setempat

C. Tujuan Usaha
a. Memperoleh keuntungan dari kegiatan bisnis
b. Menciptakan lapangan kerja
c. Menunjukkan eksistensi usaha dalam jangka panjang
d. Untuk mencapai kesejahteraan masyarakat
e. Mengembangkan usaha

D. Keunikan Usaha
a. Minuman kopi yang mempunyai banyak varian
b. Harga yang terjangkau sehingga bisa dinikmati oleh berbagai kalangan
BAB ll

PEMBAHASAN

A. Bidang Usaha
Usaha yang akan kami dirikan bernama “KOPI BERY” yang rencananya akan
kami dirikan di Kalianget, kec. Mojotengah, kabupaten Wonosobo, Jawa tengah.

B. Analisis SWOT
a. Strength (kekuatan)
Harga yang ditawarkan tidak terlalu tinggi dengan tetap mempertahankan
kualitas kopi yang baik.
b. Weaknes (kelemahan)
Kurangnya kemampuan untuk menyediakan bahan kopi berkualitas tinggi
terkadang harus menunggu untuk bisa mendapatkan kopi yang sesuai
keinginan.
c. Opportunity (peluang)
Masyarakat Indonesia yang cukup konsumtif terutama pada kopi, khususnya
anak muda yang menjadikan tren gaya hidup masa kini.
d. Threat (ancaman)
Banyaknya pesaing kedai kopi diluar sana.

C. Rencana Manajemen Keuangan

D. Analisa keuntungan
Usaha ini didirikan oleh 2 orang, maka keuntungan diberikan dengan presentase
60% : 40% sesuai sumbangan modal awal pendirian usaha. Melihat keaadaan usaha
yang baru dirintis maka kami hanya mengambil beberapa keuntungan sebagai
tabungan kami dimana setiap
Bulannya kami mengambil Rp 1.000.000 selama triwulan pertama saja.
Laba bulan ke-1 : Rp 105.000 x 30 hari = Rp 3.150.000
Laba bulan ke-2 : Rp 105.000 x 30 hari = Rp 3.150.000 +
Total Rp 6.300.000
Gaji karyawan Rp 1.000.000 x 2 bulan (Rp 2.000.000)
Laba selama 2 bulan Rp 4.300.000
Peralatan dan investasi Rp 1.750.000
Sisa setelah balik modal Rp 2.550.000
Maka, kami mampu mengembalikan modal awal dalam waktu kurang
Lebih selama 2 bulan setelah mulai produksi.

E. Rencana Produksi
Kami mengolah produk kami sendiri sesuai dengan permintaan pelanggan itu
sendiri, ketika produk dipesan maka kami akan menyiapkan produk itu

F. Rencana Manajemen Sumber Daya Manusia


Kami berharap usaha kami terus berkembang dan mampu mencapai tujuan
jangka panjang kami yaitu mendirikan cabang lain diluar Wonosobo. Agar tujuan
tersebut tercapai maka, kami dalam waktu dekat akan segera mencari investor yang
bersedia membesarkan usaha ini bersama-sama.

G. Rencana Manajemen Pemasaran dan Marketing Mix


a. Rencana manajemen pemasaran
 Penjualan di ruko Kalianget no.17, Mojotengah, Wonosobo
Dipasarkan secara langsung
 Iklan dengan media sosial
Melakukan promosi dengan media sosial seperti Facebook, Instagram,
dan Whatsapp

b. Marketing Mix
1) Product (Produk)
 Produk yang kami jual berasal dari biji kopi asli
 Memiliki kualitas yang unggul

2) Price (Harga)
 Harga yang di sediakan bersifat tetap
 Rata – rata harga Rp.15.000,00

3) Place (Tempat)
Kalianget, kec. Mojotengah, kab. Wonosobo, Jawatengah

4) Promotion (Promosi)
a. Personal selling
 Bisa dijelaskan sendiri tentang produk
 Lebih mengetahui keinginan dan selera konsumen
 Produk ini dapat dipesan drive thru
b. Sales promotion
 Memesan melalui aplikasi Grab
 Menerima pesanan

BAB IV

PENUTUP

Demikianlah proposal usaha dari kami untuk memenuhi mata kuliah kewirausahaan,
semoga mendapat kan sambutan yang positif. Dan dapat memberi kontribusi baik kepada
masyaratak, bangsa, dan negara.

Anda mungkin juga menyukai