Anda di halaman 1dari 2

UJIAN AKHIR SEMESTER MORFOLOGI TUMBUHAN

HARI/TANGGAL : SENIN, 6 DESEMBER 2021


PUKUL : 14.00-15.40
WAKTU : 100 MENIT

Jawablah soal-soal berikut ini !

1. Seorang mahasiswa menemukan satu jenis tumbuhan di hutan yang tidak


diketahui namanya, dan ingin membawa sampel tumbuhan tersebut ke
laboratorium untuk dilakukan proses identifikasi. Bagaimana tahapan yang
harus dikerjakan mahasiswa tersebut dari awal pengkoleksian hingga
diperoleh spesimen keringnya! (skor : 10)

2. a. Deskripsikan tentang ciri morfologi buah sejati dan buah semu! Sertakan
contohnya, masing-masing 2 contohnya! (skor : 6)
b. Ada bagian-bagian bunga yang tidak ikut gugur dan menjadi bagian buah
yang penting, tuliskan 4 (empat) bagian-bagian bunga tersebut dan sebutkan
masing-masing satu contoh tumbuhannya! (skor : 8)

3. Buah Mangifera indica merupakan buah yang tergolong buah sejati,


benarkah? Jika benar, jelaskan alasannya dan termasuk jenis buah apakah
buah Mangifera indica ? (skor : 10)

4. Sebutkan dan jelaskan 4 (empat) bagian-bagian dari bunga majemuk! (skor :


12)

5. Modifikasi morfologi dapat berasal dari akar, batang dan daun. Pada
tumbuhan Solanum tuberosum, apa bentuk modifikasi yang bisa diamati?
Dan jelaskan fungsinya ! (skor : 10)

6. Ratih mengidentifikasi setangkai bunga. Bunga tersebut memiliki ciri-ciri


sebagai berikut :
Bunga ini bersimetri banyak. Kelopak bunga sebanyak 5 helaian yang mana 5
helaiannya saling berhubungan. Di atas helaian kelopak, terdapat mahkota
bunga, yang letaknya sejajar terhadap kelopak, terdiri dari daun mahkota
sebanyak 5 helaian berlepasan satu dengan lainnya. Benang-benang sari
yang berjumlah banyak saling berlekatan satu sama dan seluruhnya
berlekatan lagi dengan daun mahkota. Putik pada bunga ini berjumlah 5 yang
saling berlekatan satu sama lain.
Dari uraian identifikasi Ratih di atas, bagaimana rumus bunga dan diagram
bunga (tuliskan dan gambarkan) yang tepat untuk bunga yang sedang
diidentifikasi oleh Ratih? (skor : 14)

7. Tuliskan keterangan pada gambar morfologi bunga dan morfologi biji di


bawah ini serta beri penjelasan singkat.
a. Morfologi bunga (skor : 18)

b. Morfologi Biji (skor : 12)

Anda mungkin juga menyukai