Anda di halaman 1dari 3

Nama : Ni Kadek Yuni Dhamayanti

Nim/No : 1902612010746 / 18
Kelas : Manajemen SDM H

MANAJEMEN PERBANKAN
1. Sebutkan dan jelaskan dampak positif dan negatif dari deregulasi?
Jawab:
 DAMPAK POSITIF
 Alokasi Sumber Daya Lebih Efisien
Dalam hal ini, pemerintah akan melakukan eliminasi intervensi guna
mempromosikan persaingan yang lebih sehat dan adil untuk perusahaan.
Umumnya, persaingan memang akan mendorong suatu efisiensi, inovasi produk,
dan juga harga yang lebih rendah.
 Mengurangi Biaya Menjalankan Bisnis
Deregulasi akan memudahkan setiap pengusaha untuk menjalankan bisnisnya.
Sehingga, setiap pengusaha akan mampu menentukan proses produksi dan
kepentingan strategis mereka secara lebih independen dan mandiri.
 Mengurangi Perilaku Koruptif Pejabat
Seringkali regulasi bisa melahirkan kegiatan koruptif di kalangan para pejabat
tinggi. Distorsi kebijakan yang ada sangat erat kaitannya dengan korupsi. Bisnis
yang mempunyai kekuatan monopoli yang hebat akan berupaya untuk
mengamankan posisinya.
 Menawarkan Lebih Banyak Pilihan
seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya bahwa deregulasi akan
mempromosikan persaingan yang lebih banyak di pasar. Setiap pebisnis akan
berusaha untuk mengembangkan kelebihannya untuk mampu memuaskan
pelanggan.
 Meningkatkan Kesejahteraan Ekonomi Jangka Panjang
Kelebihan terakhir dari deregulasi adalah mampu mengembalikan kesejahteraan
ekonomi yang sempat hilang karena peraturan pemerintah, seperti adanya
kontrol harga. Peraturan seperti ini mampu mengurangi surplus konsumen serta
produsen.

 DAMPAK NEGATIF
 Penguasaan Sumber Daya Ekonomi
Deregulasi ekonomi akan membuat pemilik modal menguasai perekonomian.
Nantinya, persaingan yang terjadi akan seperti di alam liar, siapa yang kuat
dia yang akan menang.
 Penurunan Kualitas Produk
Deregulasi akan memaksa pemerintah untuk menerbitkan berbagai kebijakan
untuk melindungi pihak konsumen. Namun disisi lain, deregulasi juga akan
melahirkan standar pelayanan yang lebih rendah.
 Meningkatkan Risiko Sistemik Sistem Keuangan
Kemungkinan, beberapa perusahaan akan cenderung lebih tidak peduli
dengan risiko yang bisa mereka hasilkan selama mereka masih bisa
mendapatkan untung yang banyak.
 Meningkatkan Biaya Eksternalitas Negatif
Regulasi dianggap penting guna membatasi adanya eksternalitas yang negatif.
Sehingga, para pebisnis bisa saling berlomba untuk mendapatkan keuntungan.
Namun, regulasi yang lemah akan membuat mereka menjadi tidak peduli atas
rendahnya eksternalitas yang mereka hasilkan.
 Layanan Esensial Menjadi Eksklusif
Kelemahan terakhir karena adanya deregulasi adalah mahalnya beberapa
layanan esensial, seperti layanan kesehatan dan utilitas. Walaupun pihak
pemerintah memang membuka persaingan pada bidang sektor tersebut, tapi
hanya memungkinkan beberapa perusahaan saja yang bersedia masuk.

2. Jelaskan alasan mengapa deregulasi perbankan perlu dilakukan di indonesia?


Jawab: Tujuan utama deregulasi adalah mendorong pertumbuhan dan meningkatkan
efisiensi sistem keuangan Indonesia. Digulirkannya Paket Deregulasi 1 Juni 1983
merupakan babak baru dunia perbankan di Indonesia yang mulai tampak, yaitu
mengeni kebebasan perbankan untuk menetapkan garis halauan perkreditannya
sendiri. Tujuannya,perbankan mampu mendorong dan meningkatkan efisiensi dan
profesionalismenya melalui terciptanya mekanisme pasar yang sehat di bidang
manajemen dana bank

Anda mungkin juga menyukai